Foto Profil Andrika Nadia

Andrika Nadia

2735 Review | 1392 Makasih
Alfa 2023 Level 20
Steak Ramen Chinese Food Dimsum Seafood BBQ Pancake Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert Bubble Tea
Filter Catatan
Urutkan berdasarkan: Tanggal
  • 4.2  
    Starbucks [ Thamrin, Kafe ]

    24/7

    Working early in the morning, jam 04.00 udah harus sampai di venue ngurusin wedding client, terima kasih Starbucks karena buka 24 jam! Suasananya super nyaman dan walaupun udah subuh tapi masih rame dengan pengunjung. Mesen itu lagi itu lagi andalan gw Green Tea Frappuccino, lumayan banget pake credit card BCA dapet free size upgrade weeehooo!

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.4  
    Noi Pizza [ Pondok Indah, Italia ]

    Chicken Funghi Pizza

    Sore-sore pengen ngemil, keinget udah lama bookmark Noi Pizza, cus order!
    Chicken Funghi Pizza - Large (IDR 69,000), Pizzanya tipis kulitnya semacam Pie Crust, Kejunya super banyak, Grilled Chicken dan Mushroomnya pun melimpah ruah. Rasanya kayak lagi makan Pasta Carbonara. Next pengen nyobain Il Migliore Pizza dan Lasagna!

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Tanamera Coffee Roastery [ Pantai Indah Kapuk, Kafe ]

    The Best SCRAMBLED EGG!

    Kesini sama geng perut karet karena tergoda sama cerita {Tissa Kemala} tentang Scrambled Egg disini yang rasanya kayak dimasakin Gordon Ramsay 😂
    Nyampe sini jam lunch dan full house! Nunggu sambil menikmati kenyamanan ruangan dengan nuansa khas Tanamera tembok bercat hitam dan pernak pernik berwarna merah, gak nyampe 15 menit akhirnya ada meja kosong jugaaa! Let's order!

    - Eggs any Style (IDR 45,000)
    63 Degrees Scrambled Egg with English Muffin. My oh myyy bener banget Scrambled Eggnya JUARAAA ENAK BANGETTT! Lembut, tasty, pokoknya enak banget super recommended! English Muffinnya empukkk, Saladnya fresh, Dressingnya enak, Spicy Hollandaise Saucenya juga mantap! Nagih!

    - Early Riser (IDR 75,000)
    Brioche with Corned Beef, Scrambled Egg, Caramelized Onion, and Cheddar. Ini juga enaaakkk! Corned Beefnya dibentuk jadi kayak Burger Patty, juicy dan tastyyy!

    - Croissants (IDR 55,000)
    Croissant with Scrambled Egg, Pork Bacon, and Spicy Hollandaise Sauce. Sebenernya ini persis kayak Eggs any Style cuma beda di Rotinya aja dan ada Pork Baconnya. Kalo yang gak makan Pork Bacon berarti cuma Scrambled Egg aja karena disini gak ada Beef Bacon.

    - Thai Green Curry (IDR 75,000)
    Chicken Green Curry with Eggplant and Zucchini, topped with Thai Basil and Chili, served with Rice. Ini gak cocok di lidah gw karena pas ditelan rasanya aneh.

    - Corn Fritters (IDR 69,000)
    I call it Bakwan Sosialita 😂 3 Bakwan Goreng dengan potongan super besar plus dikasih Avocado Salsa. Super enaaakkk!

    - Iced White (IDR 40,000)
    Kopinya light dan sedikit asem, sooo yuuummm!

    - Hot Red Latte (IDR 35,000)
    Ini juga enak, rasanya kayak Hot Chocolate.

    Nyobain Dessertsnya juga, Coffee Cake (IDR 35,000) sama 1 lagi lupa apa namanya, rasanya lumayan enak.

    Definitely bakalan balik lagi terutama buat Scrambled Egg with English Muffin, Corn Fritters, dan Iced White. Masih kebayang-bayang rasa Scrambled Eggnya sampe sekarang 🎉🎉🎉 Oiya disini ada Milkbar juga loh! Review tentang Gelato nagih ini langsung di page Milkbar yah!

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 4.0  
    The Milkbar [ Pantai Indah Kapuk, Es Krim ]

    BAILEYS

    Tergoda sama warna Gelatonya yang super colorful dan pilihan rasanya yang super menarik, tapi mata langsung tertuju pada tulisan Baileys. WHY THIS BAILEYS GELATO HAS TO BE SO DAMN GEEEWWWDDD! Asliii enaknya gak paham lagiii! Karena Baileys ini termasuk dalam Premium Flavours jadi harus nambah IDR 10,000. Dengan harga per scoop IDR 38,000 super duper worth it, TO DIE FOR!

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.6  
    Maxx Coffee [ Puri, Kafe ]

    Green Tea Frappe

    Maxx Coffee sudah beredar dimana-mana! Si "Starb**ksnya Indonesia" ini menu dan interiornya (hampir) sama persis kayak Starb**ks. Dapet voucher buy any Food get 50% for Beverage, lumayan banget! Gw mesen yang biasa gw beli di Starb**ks biar gw bisa compare yaitu Green Tea Frappe (IDR 41,000), wow ENAK! Sebagai "saingannya" gw akui Green Tea Frappenya lebih enak dari Starb**ks. Iced Green Tea Latte (IDR 38,000) nya pun juga sama enaknya.
    Pastry yang kita pesen Smoked Beef Quiche (IDR 25,000) dan Cheese Croissant (IDR 17,000), dua-duanya pun enaaakkk!

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.6  
    Imperial Kitchen & Dimsum [ Lebak Bulus, China ]

    Lunchyyy

    Makan siang barbar setelah dan sebelum kembali melanjutkan meeting. Beberapa kali siang-siang ke Imperial Kitchen di beberapa cabang, selalu rame dengan para pekerja kantoran lagi pada lunch break. Gak heran sih soalnya makanannya enak, harganya pocket friendly, servicenya pun cepat.

    - Kwetiaw Goreng Seafood dengan Saus XO
    Kwetiaw Gorengnya kenyal, Seafoodnya ada potongan Udang, Ikan, dan Cumi, Sayurnya ada Toge dan Paprika, Saus XOnya enak banget meresap banget ke Kwetiaw dan Seafoodnya. Level pedasnya sedang alias kalo di menu gambar Cabenya 1.

    - Nasi Goreng Buntut dengan Sambal
    Nasi Goreng dengan potongan Buntut. Walaupun disajikan di piring kecil tapi percayalah ngabisinnya membutuhkan waktu yang cukup lama. Level pedasnya pedas alias kalo di menu gambar Cabenya 2.

    - Mie dengan Bebek Panggang
    Jenis Mienya yang tipis dan keriting, enak! Potongan Bebek Panggangnya cukup banyak, dagingnya empuk dan tasty!

    - Cumi Goreng Lada Garam
    Cumi digoreng tepung, Cuminya empuk dan gak amis, rasanya asin gurih!

    - Sapo Tahu dengan Seafood
    Tahu Goreng, Shitake Mushroom, Udang, Cumi, Ikan, Wortel, dan Sawi, dikasih kuah kental, super enaaakkk!

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.2  
    Gaia [ Thamrin, Italia ]

    Sunday Brunch

    Southern French Buffet for Sunday Brunch only at GAIA! With only IDR 450,000 per pax, ALL YOU CAN EAT is what you get!
    From the mouthwatering Fresh Seafood (Oyster, Crayfish, Prawn), Fresh Sashimi, Steak, Lasagna, to the prettiest and tastiest selection of Desserts (my favourite is Tiramisu!) and Fruit, and not to forget Cheese platter all the way from France!
    PS: smitten by the ambience here and the city view from the 46th floor is just MAGNIFICENT!

    Harga per orang: > Rp. 200.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.6  
    Oseki [ Cengkareng, Jepang ]

    Affordable Sushi

    Salah satu restoran Jepang di daerah Cengkareng yang udah jadi inceran gw dan geng perut karet. Dekornya simple tapi lumayan nyaman dengan kursi dan meja kayu serta tembok di cat pink. Disini kita bisa ngeliat langsung Chefnya prepare makanan-makanan orderan pengunjung.

    - Katsu Salmon Maki (IDR 20,000)
    Salmon Sushi yang pinggirannya digoreng dan toppingnya dikasih Mayonnaise dan Spicy Mayonnaise. Enak tapi kecil banget ukurannya. Per porsi ada 6 pieces.

    - Fried Sushi Kani Mayo (IDR 25,000)
    Sushi yang digoreng keseluruhan jadi kayak Bitterballen (lupa isinya apa selain Nasi), toppingnya Kani, Seaweed, dan Tobikko. Per porsi ada 4 pieces.

    - Cheese Tori Karaage (IDR 23,000)
    Ayam goreng yang dipotong kecil-kecil dan dikasih Keju parut. Rada keasinan kalo menurut gw.

    - Chuka Cups (IDR 25,000)
    Kulit Lumpia yang digoreng dan bentuknya cup, diisi oleh Nasi, lalu toppingnya ada Wakame, Ubur-Ubur, dan Octopus. Gw gak nyobain tapi kata para geng perut karet Kulit Lumpia cupnya gurih, nasinya pulen, toppingnya juga enak dan fresh.

    - Cold Ocha (IDR 8,000)
    Rasa Ochanya light dan gak pait, bebas refill.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.4  
    Wicked Cold [ Cengkareng, Dessert ]

    Nice Ambience

    The latest addition to Sixth Avenue Cengkareng. Tempatnya nyaman dan interiornya lucu. Udah nyobain beberapa restoran di daerah sini, kebanyakan lantai 2nya antara cuma jadi gudang atau bisa buat makan tapi hanya di dekor minim. Kalo disini lantai 2nya pun didekor dengan sangat niat, suka banget!

    - Cheese Tart (IDR 16,000)
    Teksturnya pas tapi rasanya biasa aja.

    - Apricot Frozen Yoghurt (IDR 36,000)
    Packagingnya terlihat besar dan "dalam", tapi ternyata dilapisin pake tatakan yang bikin Froyonya jadi dikit banget. Rasa Apricotnya asem asem hambar.

    - Green Tea Opera Cake (IDR 40,000)
    Rasanya biasa aja nothing special.

    - Opera Cake
    Lagi promo cake buy 1 get 1. Opera Cakenya lebih enak daripada Green Tea Opera Cake. Suka sama layer paling bawahnya crunchy.

    Harus ditingkatkan lagi nih kualitasnya, sayang banget tempatnya udah oke banget tapi makanannya kurang greget.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.8  
    Logika Coffee [ Palmerah, Kafe ]

    Red Velvet Latte

    Awalnya sempet ragu mau masuk karena isinya bapak-bapak semua tapi penasaran juga kok rame banget, yaudah deh cus masuk!

    - Red Velvet Latte (IDR 28,000)
    ENAK! Red Velvet Lattenya rasanya kayak Coklat, gak kekentalan, gelasnya pun besar. Nagih!

    - Espresso Latte (IDR 38,000)
    Espressonya dijadiin Ice Cube, lalu dituang pake Susu dan Gula Cair. Ini juga ENAK! Dan bisa jadi 2 gelas karena porsi Susunya banyak banget.

    Recommended banget ngopi disini! Minumannya enak, tempatnya nyaman, harganya pun terjangkau! Ini toh jawabannya kenapa Logika Coffee rame banget!

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!