Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

3 Alasan Mengapa Pizza Baik Disantap untuk Kesehatan

List Artikel
27 Maret 2019 | 0 Komentar
Siapa tak kenal pizza? Rasanya semua orang di dunia tahu dan pernah mencoba kuliner asal Italia ini. Pizza merupakan roti yang di bagian atasnya diberi tambahan topping beraneka ragam, mulai dari daging, jamur, paprika, sosis, buah-buahan dan pastinya keju. Roti yang dibuat bulat pipih kemudian diberi taburan topping, baru dibakar atau dipanggang dalam oven hingga matang merata. Berhubung pizza bisa dimasak dengan cara yang cepat, maka pizza seringkali dianggap sebagai makanan cepat saji yang tidak sehat bagi tubuh. Padahal, pizza ini ternyata bisa menjadi makanan yang sehat untuk kesehatan lho jika disantap dalam jumlah yang wajar. Memangnya apa alasan pizza bagus untuk kesehatan? Coba kita simak bersama yuk!

Sumber: pergikuliner.com

1. Pizza Mengandung Karbohidrat yang Pas untuk Sarapan
Alasan yang pertama adalah pizza mengandung kandungan karbohidrat yang cukup untuk dijadikan sebagai menu sarapan. Ditambah lagi, dalam satu loyang pizza selalu terdapat daging dan keju yang bisa memberikan asupan lemak dan protein bagi tubuh yang bisa diolah menjadi energi untuk beraktivitas seharian.
 
2. Topping Sayur dan Buahnya Memiliki Kandungan Vitamin dan Mineral
Saat ini sudah banyak sekali pizza yang disajikan dengan aneka topping buah dan sayur yang sangat banyak dan dijual dengan nama pizza vegetarian. Dengan penggunaan topping buah dan sayuran, orang-orang yang tidak suka makan buah dan sayur bisa menyantapnya dengan cara yang berbeda. Beberapa sayur dan buah yang sering digunakan adalah paprika, nanas, tomat, jamur, hingga buah zaitun.
 
3. Pizza Bisa Membantu Menyerap Likopen
Likopen merupakan antioksidan yang bisa kamu temukan pada buah dan sayuran segar yang berwarna cerah seperti tomat dan nanas. Dengan adanya penggunaan buah dan sayuran berwarna cerah pada pizza, maka tubuhmu akan mendapat asupan antioksidan. Dengan begitu tubuh bisa menyerap likopen yang bisa membantuk menurunkan tekanan darah serta menurunkan kolesterol tinggi.
 
Itulah beberapa alasan tak terduga kenapa pizza bisa baik disantap untuk kesehatan tubuh. Tapi ingat, konsumsi pizza sewajarnya dan selalu pilih pizza dengan ketebalan roti yang tipis sehingga topping-nya lebih banyak. Dengan begitu, kamu akan lebih mendapatkan asupan protein dan vitamin yang lebih tinggi dari karbohidrat. Nah, jika kamu jadi ingin menyantap pizza setelah membaca artikel ini, kamu bisa mampir saja langsung ke salah satu tempat makan pizza yang ada di bawah ini ya!

The Kitchen by Pizza Hut

Foto The Kitchen by Pizza Hut
Foto The Kitchen by Pizza Hut
Foto The Kitchen by Pizza Hut

Panties Pizza

Foto Panties Pizza
Foto Panties Pizza
Foto Panties Pizza

Pizza Marzano

Foto Pizza Marzano
Foto Pizza Marzano
Foto Pizza Marzano

Pizza E Birra

Foto Pizza E Birra
Foto Pizza E Birra

Papa Ron's Pizza

Foto Papa Ron's Pizza
Foto Papa Ron's Pizza
Foto Papa Ron's Pizza

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?