4 Tips Menyimpan Udang di Kulkas Agar Tetap Segar dan Tahan Lama

20 Juni 2020 | 1 Komentar
Indonesia merupakan negara kepulauan, kekayaan laut Indonesia sudah tak perlu diragukan lagi. Kuliner nusantara pun banyak yang berasal dari hewan laut atau disebut juga seafood. Bicara soal seafood, ada satu jenis seafood yang jadi favorit banyak masyarakat Indonesia yaitu udang. Udang yang segar bisa jadi makanan yang lezat jika diolah dengan tepat. Buat kamu yang ingin memasak udang sendiri di rumah, namun masih bingung cara menyimpannya. Tenang, PergiKuliner akan kasih tips menyimpan udang di kulkas agar tetap segar dan tak mudah busuk!


Sumber : Pergikuliner.com

1. Buang Kepala Udang
Menyimpan udang di kulkas memang sudah umum dilakukan oleh banyak orang. Namun, perlu diperhatikan juga cara penyimpanan udang agar kualitasnya tetap terjaga. Sebelum memasukannya ke kulkas, kamu dianjurkan untuk membuang kepala dan duri udang, keluarkan kotorannya kemudian cuci udang sampai bersih. Kotoran udang yang tidak dibuang atau tidak tercuci bersih akan membuat udang jadi lebih cepat membusuk.

2. Bumbui Udang Terlebih Dahulu
Setelah udang tercuci bersih, lanjutkan dengan membumbui udang sebelum dimasukkan ke dalam kulkas. Jika tak ingin repot, kamu bisa menggunakan garam dan merica bubuk untuk membumbuinya. Karena bahan ini mengandung anti bakteri agar udang jadi lebih tahan lama. Selain itu, dengan teknik ini juga bisa membuat udang meresap dengan baik.

3. Simpan di Wadah Tertutup
Selanjutnya, simpanlah udang dalam wadah tertutup agar udang tidak terkontaminasi udara dan menghambat munculnya bakteri. Apabila kamu menyimpan udang dalam keadaan terbuka, maka dapat membuat kualitas udang menurun. Oleh karena itu, menyimpannya di wardah tertutup adalah metode terbaik agar udang tidak cepat membusuk. Jika kamu tak memiliki toples khusus sebagai wadahnya, kamu bisa menggunakan kantong plastik yang diikat rapat hingga kedap udara untuk menyimpan udang.

4. Simpan Udang di Freezer
Jika kamu ingin menyimpan udang lebih lama di kulkas, alangkah baiknya kamu menyimpan udang dalam freezer. Metode ini dapat membuat udang jadi awet dan bertahan lama hingga 1 minggu lebih. Bahkan udang bisa tahan 3 sampai 6 bulan jika disimpan dalam keadaan beku, sehingga tetap aman untuk dikonsumsi.

Itulah beberapa tips khusus jika ingin menyimpan udang di dalam kulkas agar tetap segar hingga saat diolah nantinya. Semoga informasi ini bermanfaat dan selamat mencobanya di rumah!

Pesisir Seafood

Seafood Kalimati 94 Mulyono

Indah Seafood 94

Layar Seafood

Daun Muda Soulfood by Andrea Peresthu


Topik artikel ini: