Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

5 Alasan Kenapa Gorengan Jadi Favorit Menu Berbuka

List Artikel
14 Juni 2017 | 0 Komentar

Menu berbuka puasa apa yang paling kamu suka? Meski ada yang suka berbuka puasa dengan kurma, kolak, serta aneka makanan manis lainnya. Tapi ternyata sebagian besar masyarakat Indonesia sangat suka berbuka puasa dengan menyantap menu gorengan. Meski gorengan tidak terlalu bagus untuk kesehatan, tapi kuliner yang satu ini selalu menjadi favorit saat berbuka puasa. Rasanya tak cukup untuk makan gorengan satu buah saja untuk membatalkan puasa. Seolah ketagihan, kamu akan melahap dua hingga tiga buah gorengan sekali makan. Ternyata semua itu ada alasannya loh kenapa gorengan jadi favorit menu berbuka. Yuk lihat alasannya!

 



Sumber: pergikuliner.com


1. Harga yang Murah

Gorengan menjadi menu makanan berbuka termurah yang ada dibandingkan dengan menu makanan buka puasa lainnya seperti kolak, es cendok, kurma dan lain sebagainya. Rata-rata penjual gorengan kaki lima mematok harga gorengannya dengan harga Rp 1.000 saja sementara untuk kelas restoran atau kafe, gorengan dipatok dengan harga sekitar Rp 2.000-Rp 5.000. Murah meriah kan?

 

2. Mudah Ditemukan di Mana Saja

Saat mendekati waktu berbuka dan kamu belum menemukan takjil atau makanan pembuka, pasti yang teringat di kepalamu adalah membeli gorengan yang menjadi pilihan utama karena bisa dengan mudah ditemukan di mana saja. Mulai dari pedagang kaki lima yang menggunakan gerobak, warung makan, kafe, hingga restoran pun menyediakan menu gorengan.

 

3. Praktis  

Gorengan bisa jadi penyelamat ketika sudah mendekati waktu berbuka puasa karena gorengan itu sangat praktis, dibuatnya bisa dengan cepat, dan pastinya cukup dengan sekali lahap, makanan ini bisa langsung masuk ke dalam mulut. Kamu juga tak membutuhkan sendok atau garpu untuk menyantapnya karena gorengan bisa dimakan di mana saja, tak terkecuali saat sedang di perjalanan.

 

4. Cita Rasanya yang Nikmat

Untuk soal rasa, kamu tak perlu mempertanyakannya lagi karena gorengan memiliki cita rasa yang unik dan bikin kamu ketagihan. Baluran tepung yang menyelimuti gorengan membuatnya terasa lebih gurih dengan tekstur yang garing renyah. Belum lagi tampilannya yang berwara keemasan sehingga mampu membuat kamu ingin segera mengigit dan menyantap gorengan yang ada didepan mata.

 

5. Kebiasaan

Masyarakat Indonesia sudah terbiasa menyantap gorengan sehari-harinya sehingga saat berpuasa seharian, lidah mereka yang terbiasa makan gorengan akan kangen tekstur serta rasa gorengan. Tak heran jika ketika berbuka puasa, mereka ingin menyantap gorengan seperti biasanya. Coba saja kamu tidak makan gorengan satu hari saja, rasanya seperti ada yang kurang saat kamu sedang makan. 


Buat kamu yang ingin berbuka puasa dengan gorengan, ini rekomendasi gorengan enak dari PergiKuliner!

Pisang Goreng Afong

Foto Pisang Goreng Afong

Pismanis

Foto Pismanis
Foto Pismanis

Raja Pisang Goreng Ameng

Foto Raja Pisang Goreng Ameng
Foto Raja Pisang Goreng Ameng
Foto Raja Pisang Goreng Ameng

Opah Mami

Foto Opah Mami

Pisang Goreng Madu Bu Nanik

Foto Pisang Goreng Madu Bu Nanik

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?