5 Rekomendasi Tempat Makan Seafood di Pantai Indah Kapuk Paling Enak
List Artikel 1 Juli 2016 | 0 KomentarSaung 89 Seafood
Food Plaza PIK
Jl. Outer Ring Road, Pantai Indah Kapuk, Penjaringan, Jakarta Utara
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
CUMI GORENG TELOR ASIN
selalu order cumi goreng telor asin kalo kesini !! 1 porsi ga akan cukup dehh pokoknya, rasa cuminya enak garingnya pas terus rasa telor asinnya berasa. enak pokoknya deh, terus kerang saos padangnya juga enak bumbunya berasa buat ikan udang nya rasanya mirp2 di tempat lain sih
Jemahdi Seafood (Hot N Juicy Seafood)
Ruko Crown Golf, Blok D No. 58 - 61, Bukit Golf Mediterania
Jl. Marina Indah Raya, Pantai Indah Kapuk, Penjaringan, Jakarta Utara
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Udang Telur Asin paling enak!
Favorit saya disini adalah udang telur asinnya karena digoreng nya cukup kering tanpa menghilangkan gurihnya telur asin begitu bagian luar gorengnya digigit. Untuk saus yang paling enak menurut saya adalah saus padang, karena untuk saus Singapore disini agak asam walalupun rasanya beda sedikit dengan saus padang.
Cut The Crab
Ruko Garden House, Blok B No. 1B, Bukit Golf Mediterania
Jl. Pantai Indah Kapuk, Pantai Indah Kapuk, Penjaringan, Jakarta Utara
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Super fresh crabs and very recommended!
Pada kesempatan kali ini saya mencoba Large male crab disajikan dengan saus original dan Shrimp combo. Shrimp combo ini terdiri dari kerang hijau, udang dan kerang. Sedangkan large male crab dilengkapi dengan jagung. Rasa jagungnya sangat manis, udang, kerang dan kepitingnnya sangat fresh!
Pondok Sedap Malam
Ruko Crown Golf, Blok A No. 12 - 15, Bukit Golf Mediterania
Jl. Marina Indah Raya, Pantai Indah Kapuk, Penjaringan, Jakarta Utara
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
harus coba kepiting lada hitamm!!
Pondok sedap malam disini dekornya lumayan fancy jadi di tembokna ad gambar2. Di resto ini yang paling mantep itu kepiting lada hitamnya. Beda banget rasana sama resto seafood lainnya. Ada manis n pedes gitu d rasana.
Bola Seafood Acui
Food Plaza PIK
Jl. Outer Ring Road, Pantai Indah Kapuk, Penjaringan, Jakarta Utara
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
kepiting ASAP
Tempatnya biasa aja kok kyk tempat makan kaki lima pada umumnya pake tenda gitu. Ikan bakarnya enak bumbunya kerasa banget. Nah katanya rekomen di sini kepiting asap tuh jadi di cobain. Bumbu kepiting asapnya enak kok cuman mungkin kurang pedes aja soalnya suka pedes.