6 Tempat Nongkrong di Cibubur Bogor Paling Recommended

14 Agustus 2023 | 0 Komentar
Terdapat banyak pilihan tempat nongkrong di Cibubur Bogor yang cocok untuk berbagai keperluan. Beberapa cafe menawarkan suasana santai dengan aroma kopi yang menggoda, ideal untuk bekerja atau berbincang dengan teman. Ada juga cafe dengan hidangan lezat yang menggugah selera, menjadi tempat yang sempurna untuk makan malam bersama keluarga.

Bagi pecinta alam, taman-taman yang luas dan hijau di Cibubur Bogor memberikan suasana yang ideal untuk bersantai, membaca buku, atau berolahraga ringan. Pusat perbelanjaan juga menjadi pilihan, dengan berbagai toko dan kafe yang menawarkan pengalaman berbelanja dan bersantap dalam satu tempat.

Selain itu, terdapat juga area rekreasi dengan fasilitas olahraga dan hiburan yang lengkap, cocok untuk menghabiskan waktu bersama teman-teman. Dengan beragam pilihan ini, setiap orang dapat menemukan tempat nongkrong di Cibubur Bogor yang sesuai dengan preferensi dan kebutuhan mereka. Inilah dia 6 tempat nongkrong di Cibubur Bogor yang paling recommended!

Cu@Cafe

Kota Wisata Cibubur, Cluster Amsterdam, Blok I1 No. 30
Jl. Boulevard Kota Wisata, Cibubur, Bogor

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Kafe Gres di Kota Wisata Cibubur

CU@CAFE merupakan salah satu kafe teranyar yang ada di kawasan perumahan Kota Wisata Cibubur. Kafe ini juga memiliki ruangan indoor dan outdoor yang cukup besar ukurannya.

Kore Cafe

Kota Wisata Cibubur, Ruko Commpark, Blok I No. 9 & 28
Jl. Canadian Brodway, Cibubur, Bogor

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Cafe dengan tema koleksi action figure anime!

Tempatnya enak buat ngumpul atau sekedar ngerjain tugas, disini juga ada dua lantai. Engga cuma buat nongkrong tapi ada juga ruang meeting dan ruang game yang bisa kalian sewa.

Divani's Boulangerie & Cafe

Perumahan Taman Kenari Nusantara
Jl. Perumahan Taman Kenari, Cibubur, Bogor

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Ngopi asik cibubur

Jujur kalo dari look tempatnya pasti orang” ngira disini tuh kek mahal bgttt
Padahal asli buat harga makanan masih sangat” affordable bgt! Kaya coffe shop pada umumnya. Dari look tempat gak usah ditanya SUPER NYAMAN, LUAS, SEENAK ITU

Dusty Coffee

Kota Wisata Cibubur, Ruko Madison Square, Blok SHC 1 No. 6
Jl. Raya Kota Wisata, Cibubur, Bogor

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Coffee shop nyaman di Cibubur

Ruangannya yang semi-outdoor dan pilihan lagu yang asik bikin nongkrong disini lebih nyaman.

RR Recipe

Kota Wisata Cibubur, Cluster Hacienda, Blok SE1 No. 5
Jl. Wisata Utama, Cibubur, Bogor

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Tempatnya nyaman banget si buat nongkrong

Kesini pas banget lagi sepi, karena posisinya hari biasa sih kesininya. Tempatnya nyaman dan bersih banget jadi enak buat nongkrong.

Kopi Nako

Kota Wisata Cibubur, Blok D No. 11
Jl. Wisata Utama, Cibubur, Bogor

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Yang Selalu Rame

Kopi Nako yang ikonik dan selalu rame. Tempatnya asri dan luas, bikin betah lah pokoknya. Wifinya kenceng banget, pantes pada buka laptop disini. Pokoknya rekomen lah kalo dateng ke Nako pagi2 yang ngga sehectic biasanya.

Topik artikel ini: