-
4.6Jacob Koffie Huis [ Pancoran Mas, Kafe ]
Avocado Espresso yang menenangkan
Hai! Kali ini Dyah visit ke Jacob Koffie Huis!
Lokasinya jl. Kemuning, dekat pertigaan Tugu Depok. Pas banget gangnya di seberang Hospitalis dan di samping Toko Berkah Furniture.
Tempatnya cozy banget, feels like home dan instagramable juga interiornya, banyak spot layak potret banget.
Akses wifi juga gak ribet login.
Minusnya sih bangkunya kurang banyak, karna pas aku dateng rame banget sampe pd ngopi sambil berdiri, karena aku sama temenku keliatan clingak clinguk cari tempat, akhirnya ada yang ngasih tempat duduknya (ternyata pelanggan tetap dia hehe) tapi spot duduk di deket barista dan cashier itu redup pencahayaannya jadi kurang bagus buat foto.
Selain itu disediakan free water buat minum, di dekat cashier, cantik bgt water pitchernya dikasih daun mint jadi ada slightly after taster daun mint pas minum air putih itu.
Next aku order Avocado Espresso recommend temen aku yang barista di Jacob serta barista yang in charge pas aku dateng, temen aku order Red Velvet dan Mix Platter buat ngemil ( isinya ada Kroket 2 buah, Risol, sama satu lagi lupa pokonya ada 4 pcs)
Aku suka banget Avocado Espressonya, well blended banget rasa kopi dan avocadonya, not too sweet juga. Enak bgt deh unexplainable, akhirnya paham kenapa recommended.
Untuk Red Velvet kurang suka, karena manis banget menurutku.
Untuk Mix Platternya, dengan harga 25k dpt 4 pcs sih menurutku worth it yaaa, rasanya juga boleh lah. Cukup buat nemenin ngobrol.
Oh ya, aku kesini 2 kali loh, minggu berikutnya malah haha.
Yang kedua ber-4an nih, yang pertama ku pesan adalah Avocado Espressonya pasti. Rasa? Masih enak dan recommended seperti first visit aku.
Temenku ada yang pesan Kopi Tamu dan sumpah itu juga enak banget :(:( selain murah juga enak, after taste salted caramelnya menggigit lidah. Packagingnya lucu dalam botol, kita dikasih gelas with ice aja sebagai tambahan.
Kemudian setelah menghabiskan Avocado Espresso, aku masih butuh minuman, akhirnya coba Chocolate Cold dan yaaa as expected rasa hot chocolate pakai ice cube eheheeMenu yang dipesan: Avocado Espresso Mix Platter Kopi Tamu Chocolate
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.2 pembaca berterima kasih.
-
3.4Beranda Depok Cafe & Resto [ Pancoran Mas, Kafe ]
Burgernya besar tapi bun-nya super rapuh
Hello, kali ini mau review early dinner aku di Beranda Depok Cafe & Resto
Untuk tempatnya sendiri udah bagus menurut aku, apalagi view outdoornya adem banget. Ada Bogor vibe gitu, yang indoor juga luas. Tapi minusnya lampu indoor remang banget, jadi buat foto atau apapun kurang ok.
Untuk makanan, aku pesan Honey Mustard Beef Burger, minumnya cuma aqua karena seret abis ngopi sebelumnya.
Presentasi Honey Mustard Beef Burgernya pun cantik, enak buat di foto apalagi dengan background view yang cantik pula.
Kemudian I start digging into my burger, tapi.... bunnya super rapuh! Teksturnya unlike roti deh.
Dipegang dikit aja udah langsung crumbly gitu. Sangat disayangkan dengan patty yang tebel ditambah sunny side egg dan honey mustard saucenya yang lumayan enak, Burger Bunnya malah ngasih nilai minus :(
Buat pattynya sendiri sih aku gak berharap banyak bakal 100% daging sapi yang endol ala ala burger harga 90k+ di resto lain. Pattynya sepertinya dicampur sedikit kornet karna aku rasa ada after taste kornet kaleng tiap ngunyah pattynya. Doesn't mean gak enak loh ya, menurut aku lumayan dan buat 38k+ sih wajar
Saucenya sendiri aku suka manis asem gitu pas banget sama rasa pattynya.
French friesnya juga cukup untuk makan sendiri yaaa
Nah tambahan lagi, temen aku pesan Seafood Fried Rice gitu ya dan ekspektasi kita sih bakal nasi goreng di goreng dengan seafood. Yang dateng malah nasi goreng sama seafood di goreng tepung. Coating tepungnya gak ada rasa, totally hambar :( sayang banget padahal nasgornya lumayan enak.
Intinya sih aku sepertinya gak bakal next visit kesini kecuali ada acara yg mengharuskan aku buat visit.
okelah sekian review aku. semoga bermanfaat bagi kalianMenu yang dipesan: Honey Mustard Burger
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.2Jamuan Samudra [ Melawai, Indonesia ]
Good Seafood On Point
Hello Everyone, welcome back with my review.
Soooo.... pada awal bulan ini aku dikontak sama Mamorae untuk review sebuah restaurant seafood bernama Jamuan Samudra di daerah Melawai (I'm not pretty sure benar apa nggak, karena kurang tahu daerah itu hehehe) dan lokasinya itu sangat dekat daerah perumahan Jln. Wijaya 1. Akhirnya, aku menentukan untuk datang makan dan review restaurant tersebut di tanggal 25 Mei 2017.
SO the first time I step my foot on the area, dari luar seperti sepiiiii banget which I don't hate it but make me wonder ini restaurant enak apa nggak. Ambience-nya dari luar kaya rumah sih.
Pas masuk aku disambut host-nya, ramah sih walaupun kurang interaktif, aku cuma disuruh masuk tanpa diantar ke meja yang dia rujuk. But it's okay for me sih...
Kemudian waiter-nya kasih menu, but... dia tidak merekomendasikan satupun menu dan hanya nunggu aku pilih menu . Akhirnya aku pesan menu yang ditandai dengan gambar topi chef, yakni Gurame Bakar Kecap dan Udang Saus Asam Manis. Lalu aku random pilih menu Cumi Saus Padang, Daun Dewa Bawang Putih dan Brokoli Bawang Putih, Nasi Putih, minuman serta beberapa sambal yakni Sambal Terasi,Sambal Mangga dan Sambal Dabu-Dabu
NP : Di meja tidak ada condiment kaya kecap atau potongan cabe rawit gitu huhu so sad. Sambalnya pun bayar semua honey, except Sambal Terasi dan Sambal Kecap, lebih sedih porsi sambal terasi dan kecapnya sedikit banget padahal aku suka kecap
Okay let's move on to the food review.
1. Gurame Bakar Kecap (14k++/1ons). Guramenya fresh banget, gak bau amis ataupun bau tanah. Di bakarnya juga bagus, cuma sedikit kurang bumbu olesan pas dibakar kayanya.
2. Cumi Saus Padang (53k++). SUMPAH INI ENAK BGT SAUS PADANGNYA HUHUHU TERHARU WORTH OF MONEY BGT cuma sayang cuminya kecil kecil banget deh.
3. Udang Saus Asam Manis (60k++). YATUHAN INI PALING THE BEST BGT LOH, Udangnya fresh bgt dan saus asam manisnya itu endes parah, rasa asam manisnya balance bgt dan sausnya thick bgt which I love it so much. Emang pantes bgt masuk jajaran chef recommend deh.
4. Daun Dewa Bawang Putih (30k++). Sejujurnya baru denger daun dewa, akhirnya nyoba dan ternyata suka. Enak banget pas sama bumbu bawang putihnya. Daunnya juga gak terlalu berserat jd enak dikunyah
5. Brokoli Bawang Putih (25k++). Ini juga enak dan pas bumbunya. Brokolinya kematangannya pas dan gak lodoh.
6. Sambal Dabu Dabu (6k++) Sambal Dabu-dabunya biasa aja cenderung gak kemakan sih, terlalu banyak cabe dan potongan tomatnya dikit bgt. Cuma kaya potongan cabe rawit aja jadinya.
7. Sambal Mangga (6k++) Ini enak bgt, pas dimakan sama gurame. Rasanya asem dan pedas gitu.
8. Sambal Terasi. Nah sambal terasi ini yang sedih bgt, gaada rasa cabe sama sekali sumpah gak pedas dan teksturnya kaya ada kacang tanahnya gitu deh, terasinya pun gak nonjol. Gak mantep untuk cabenya dan not recommend walaupun ini free.
+ Overall experiences aku suka dan definitely balik lagi untuk Udang Saus Asam Manisnya itu aja , cara penyajian dan pemasakannya bersih dan rapih. Pelayanannya juga OK.
- Masih kurang ornament Indonesia dan restaurant seafoodnya (padahal di lantai 2 nya ada jual batik gitu juga sih tapi tetep kurang berasa)Menu yang dipesan: Udang Saus Asam Manis, Cumi Saus Padang, Gurame bakar kecap, Daun Dewa Bawang Putih, brokoli bawang putih, sambal mangga, Sambal Dabu Dabu, sambal terasi, Nasi Putih
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.2 pembaca berterima kasih.
-
3.8Douwe Egberts [ Gandaria, Kafe ]
Coffee-nya OK, but pastrynya so-so
Hai everyone, kali ini akan review pengalaman ngopi aku di Douwe Egberts Gancit.
Lokasinya pas disamping Liberica dan depan-depanan sama Wakai.
Pertama masuk suasanya cozy tapi terlalu banyak meja dalam ruangan kecil seperti itu (menurut aku ya....) tapi overall nyaman dan pelayannya juga ramah.
Karena ini baru buka dan belum banyak review jadi pas pesen aku minta recommend dari cashiernya, dia pun kasih recommend Stroopwafel Caramel Latte & Lazy Noon untuk coffeenya.
BELOW ARE MY HONEST REVIEW
- Stroopwafel Caramel Latte with whipping cream on top. Jujur aku gak terlalu excited dengan coffee tapi yang ini aku suka karena walaupun judul menu-nya "Caramel" dia gak terlalu manis, pas sekali manisnya. Di atas whipping creamnya ditabur potongan crispy waffle, tapi menurutku wafflenya gak nyatu rasanya sama Caramel Latte-nya, jadi sedikit kurang paham dengan maksud kehadiran waffle tersebut di Caramel Latte-nya. Coffeenya tidak terlalu overwhelming, which aku suka karena aku tidak suka minuman coffee yang terlalu coffee (?)dan bisa recommend ke kalian untuk di coba.
- Aku lupa nama menunya apa karena tidak tertulis di written menu juga, Chocolate Croissant ini didisplay di tempat cake gitu di samping cashier. Harganya kalo gak salah 19k deh. Untuk croissantnya, bagus dan terlihat lapisan. Cuma minus di filling coklatnya yang sangaaaaat tidak merata, jadi tebal di salah satu sisi aja serta terlalu creamy banget. Untuk penyajiannya juga aku kurang setuju kalau croissant ditaruh diatas cutting board karena remahannya super berantakan kemana-mana T_T.
-Overall experience aku merasa nyaman dengan keramahan dari para waiter / waitressnya, cozy juga untuk sekedar ngopi sambil buka laptop. Aku bisa recommend kalian untuk coba ngopi ngopi disini.
Thank you all. :)Menu yang dipesan: Stroopwafel Caramel Latte, Chocolate Croissant
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.3 pembaca berterima kasih.
-
3.2Fish Streat [ Pondok Indah, Barat ]
Yeay for Foods, Neay For Space and Facilities
Hello, today I'm going to review my experience while visiting Fish Streat Pondok Indah. Lokasinya deket sama PIM 2, kalau suka jalan mungkin bakal lebih prefer jalan kaki dari PIM 2.
Aku kesana berdua sama teman aku, pada hari Sabtu sore tanggal 4 Maret 2017 sekitar jam 5an kalau gak salah, dan disana super duper ngantri, karena orang orang sudah ready for dinner kali ya. Beruntung waiting list gak sampe 30 menit.
Berikut kesan aku :
DURING ORDER AND TASTE THE FOOD!
- Pertama aku decided untuk order small Grilled Platter (35k) yang menurut tulisan di menu, isinya curry rice yang atasnya dipenuhi macam-macam seafood, dan teman aku pesan Fish & Chips (29k) yang isinya battered deep fried fish (sorry aku gak perhatiin itu jenis ikan apa, tapi kayanya sih ikan kakap). Untuk minumnya aku hanya pesan air mineral botol (5k) karena lagi muak sama minuman rasa, dan teman aku pesan Ice Tea (5k).
Kemudian aku panggil waiternya, dan aku sebutkan semua yang kita pesan. Dia langsung info kalo Grilled Platternya kosong , jadi aku ubah pesanan aku ke Fish & Rice (29k). Mungkin mereka harusnya tulis sold out menu di depan restaurant jadi aku gak sedih.
- We dont wait too long kok, less than 8 minutes, makanan udah ready diatas meja. Salut sama kecepatannya. BUT, there's a point should be noticed, pertama temen aku pesan ICE TEA, but they served us SWEET ICE TEA (padahal di menu sweet ice tea berbeda dengan ice tea). But my friend seems fine with that karena kita udah lapar dan gak pengen ada urusan yang bikin kita harus nunggu.
- Yang penting adalah moment pas makan!
Batternya renyah dan gak greasy, tasteful lah batternya tapi gak menutupi rasa ikannya. Jadi tetep renyah tapi berasa ikan. BUT, kecewa butter milknya gak rasanya kaya gak dibumbuin. Untung ketolong sama ikan dan mayonaisenya.
Kemudian aku coba curry ricenya. Buuuuuut..... There's no curry I thought -_- gak berasa currynya, aku expect rasanya bakal se-powerful nasi kebuli atau rice paella tapi tidak. Jadi sedikit menyesal dengan pilihan rice. Then, KISMIS ALERT, karena diatas ricenya ditaburkan kismis, for those who dont like kismis please be noticed untuk request tanpa kismis.
Untuk yang dengan French Fries, menurut aku tasteless, apa mungkin mereka lupa tabur garam ya?
TAPI, kalo aku consider dari segi harga dan membandingkannya dengan restaurant sejenis yang di mall itu, I would say, ini worth it kok. You dont have to spend so much money buat rasa yang sejenis. Porsinya juga pas menurut aku, tidak terlalu besar dan tidak terlalu sedikit.
SAAT WAITING LIST, KEBELET KE TOILET, DAN SHOCK DENGAN SPACE RESTAURANTNYA YANG SUPER KECIL
- Aku dan temenku, dan mungkin beberapa tamu yang lain gak dikasih arahan harus antri disebelah mana, jadi semua yang waiting list, harus berdiri di depan pintu masuk (sekaligus pintu keluar), sedikit rusuh dan ngalangin jalan kalo menurut aku, karena tempat kita nunggu itu juga merupakan parkiran motor dan mobil.
- Kita memang perlu taruh nama dan jumlah orang sih ke hostess yang di dalem pada saat waiting list, tapi entah kenapa waktu aku kesana, hal seperti itu cuma jadi formalitas aja karena pada akhirnya mbak hostessnya ikutan serve makanan juga. Akhirnya kita gak dipanggil pas ada meja yang kosong, cuma kesadaran dari masing masing tamu aja buat gak saling menyela antrian. Intinya kurang ada koordinasi dari waiter/ waitressnya untuk handle waiting list.
- Toiletnya lokasinya di atas Fish Streat banget dan aku harus lewat dapur kotornya Fish Streat (dapur kotor merupakan istilah untuk tempat prepare bahan makanan sebelum dimasak seperti misahin duri ikan, pengupasan bawang dll, termasuk juga tempat buat cuci piring. Jadi aku bukan mau ngehina itu dapurnya kotor ya). Otw to toilet, aku bisa liat para cook di dapur yang lagi heboh masak. Sampe diatas tidak ada sign yang mana toilet yang mana bukan, sedangkan disana banyak banget pintu dan aku harus menerka sendiri yang mana toiletnya.
- Spacenya sempiiiiiiit banget, jangan harap kamu bisa bawa rombongan banyak kesini tanpa booking terlebih dahulu ya.
Intinya sih sedikit kecewa dengan pelayanannya dan fasilitasnya, tapi waiter/ waitressnya sopan sopan kok, cuma kurang inisiatif aja karena kondisinya juga penuh waktu itu.
Untuk toilet sepertinya harus dibersihkan dan diservice flush toiletnya karena gabisa di flush dan super becek karena air dari semprotannya sedikit bocor.
TAPI Overall aku sih OK dengan pengalaman makan aku disini, worth it lahhhh.Menu yang dipesan: Fish N'Chips, Fish & Rice, Ice Tea
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.2 pembaca berterima kasih.
-
4.0Eat Boss [ Soekarno Hatta, Kafe ]
Western food tapi nggak juga sih
Halo, aku akan review tentang pengalaman makan aku di EatBoss MaxOne Soekarno-Hatta Bandung.
Aku kesana bersama keluarga besar aku, niatnya hanya coba coba karena ngeliat yang di Lengkong rame banget.
BELOW ARE MY HONEST REVIEW
-REVIEW MAKANAN YANG AKU FOTO
1. Aku hanya foto satu makanan yang aku makan beserta minumannya, karena gaenak gangguin piring makan sodara sodara aku buat aku foto dulu hehe.
Aku pesen Spaghetti Goreng Ala Boss, price nya aku lupa tapi aku yakin below 18k. Dan minumnya Ice Lemon Tea yang omg besarnya. Tastenya? Spaghettinya aku sukaaa! sama aja kaya Mie Goreng Ayam tapi ini diganti Spaghetti but I really enjoyed it, enak kok dan harganya juga worth banget.
2. Strawberry Mojito, you must know lah kalo mojito mostly consist of soda water, syrup perasa,serta daun mint. Ini juga sama aja kok, tapi worth it kok.
-REVIEW MAKANAN YANG TIDAK AKU FOTO
1. Aku pesan banyak tapi memorable one itu Bala Bala nya yang super gigantic, emang pesen yang gede sih. Sizenya Bala Bala ( Bakwan ) ini sebesar pizza jadi kebayang kan seperti apa? Tastenya ok tapi terlalu oily, yah namanya juga Bala Bala kan. Bala-balanya disajikan dengan sambal dipinggirannya dan taburan potongan cabai rawit diatasanya.
2. Boss Cordon Bleu, ini sebenernya yang pesen mamah dan eyang aku, tapi aku sempet coba dan untuk crunchiness aku salut karna tidak overcrunch dan tidak basah karna oily. Pas banget untuk crunchnya.
Kecewanya karena dagingnya terlalu tipis dan sausnya sedikit kurang menyatu dengan Chickennya. Tapi untuk harga 29k aku bisa menghargai lah.
3. Spaghetti Tek Tek, ini sama kaya Mie Tek Tek abang-abang, tapi aku suka ini karena gatau kenapa kuahnya enak rasanya! Dan aku yakin banget kuahnya pasti hasil rebusan rempah rempah dan kaldu ayam karena rasanya beda dengan yang abang-abang punya. gak sembarang kuah dengan msg kaya di abang-abang. Isinya juga melimpah ruah dengan spaghettinya sampe aku harus share dengan adekku.
- OVERALL FOOD EXPERIENCE
Menurut aku, untuk tastenya standar dan sesuai untuk harga segitu. Plate-ing nya rapih dan ukurannya jumbo jadi pas banget buat kamu yang pengen punya acara traktir traktir orang during special day. Mereka punya banyak jenis menu yang kalo kamu gak diskusi sama mas mas waiternya, kamu bakal pusing pilih yang mana.
Untuk waktu nunggunya ini nih perlu di noted, Mamah dan Eyang aku keduanya pesan Boss Cordon Bleu di saat yang bersamaan, tapi pas penyajian malah salah satu duluan yang disajikan while the other one nunggu sampai 20 menit setelah yang pertama keluar.
-AMBIENCE, SERVICE, AND FACILITIES EXPERIENCE Di EatBoss MaxOne Soekarno Hatta terlihat sepi karena memang lokasi jalannya yang sepi, tapi menguntungkan sih bagi yang gak pengen ngantri kaya yang di Lengkong. Untuk tempatnya menurut aku cozy aja sih, area parkirnya juga luas.
Pelayanannya juga bagus kok mas-masnya ramah. Cuma sempet kaget aja pas duduk, bagian celana aku ketempelan kentang goreng yang jatuh di kursi tempat aku duduk pada saat dibersihkan. Tapi I dont mind as long as bisa dibersihkan.
That's all my honest review. Thank you!Menu yang dipesan: bala bala galabag, spaghetti tek tek, Spaghetti Goreng A La Boss, strawberry mojito, Ice Lemon Tea, Boss Cordon Bleu, Spaghetti Goreng A La Boss dan Lemon Tea
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.2 pembaca berterima kasih.
-
3.2Genki Sushi [ Pondok Indah, Jepang ]
mmm, I will think twice (or more) to visit
Hai All! Today aku akan review pengalaman makan aku di Genki Sushi PIM 2.
Lokasinya di sebelah Food Hall.
Pertama masuk, sedikit confused karena cashiernya gak ada yang incharge di depan, dan aku sedikit expect kaya restaurant sushi tetangganya sih, yang kalo pas kita masuk, kita bakal disambut waiter dan waitress satu restaurant. Aku masuk ke dalam sambil tengak tengok meja kosong dan barulah mbaknya nongol sehabis menghandle tamu lain.
Kemudian aku dan temanku diarahkan ke meja yang sangat ujung dekat dengan kitchennya, jadi bisa ngintip dikit dari celah tembok dan "rel kereta" nya.
Kita akan diwajibkan untuk pesan lewat tab, dan ada maksimalnya per order hanya 4 menu saja. Ini yang tidak aku suka, tapi mungkin dibuat seperti itu untuk menghindari adanya "tabrakan kereta" yaaa.
First thing we do once we sat adalah, tanya kegunaan tombol tombol di meja itu dan nanya kegunaan bubuk hijau (yang ternyata untuk ocha)
Kemudian aku dan temanku mulai order. Kami order banyak sekali dan ada beberapa yang tidak aku foto, karena lupa sih tepatnya haha.
Shockingly, harga satuannya lebih mahal walaupun hanya sedikit dibanding restaurant tetangga. Makanya aku expect something worth to pay.
Untuk soy saucenya hanya ada satu pilihan yaitu yang asin, tidak seperti tetangga sebelah yaa. Untuk Gari (acar jahe) yang ada di meja, warnanya tidak terlalu pink kaya di restaurant lain but tastenya mendekati sama lah.
BELOW ARE MY VERY HONEST REVIEW
- Deep Fried Gyoza. Rasanya so-so cenderung gak akan beli lagi, mungkin karena fried jadi sangat greasy yaaa. Selain itu hanya 5 buah dalam 1 porsinya, fillingnya sedikit.
- Baby Octopus. Ritual utama sebelum menyantap sushi ya ini deeeh, I would say ini enak tapi masih lebih enak Chukka Idako restaurant tetangga.
- Takoyaki. Ini super kecewaaaa, guyssss. Why? Look-nya OK, Plating OK, but when you taste it, sama aja kaya takoyaki 10rb-an sumpah ini terkecewanya aku. Temen aku malah bilang fillingnya cuma tepung dan daun bawang aja.
- Salmon Sashimi. Ini masih ok, tapi kayanya kurang fresh deh soalnya taste like fish banget.
- Salmon Triple Flavor. Well..... ini super kecewa kedua setelah takoyaki. Why? First saat aku nyumpit itu Nigiri, half of the rice nya drop alias jatoh...harusnya "ajeg" tapi ini ricenya rapuh sekali jadi pas diangkat rice-nya berhamburan, sepertinya mereka tidak pakai beras jepang. Untuk taste-nya masih masuk ke mulut sih. But kecewa dengan ricenya huhu. Aku sendiri tidak merasakan perbedaan pada kedua nigiri yang di masak salmonnya, just one of them taste a bit spicier than the other one.
- Kanikama. Ini casenya juga sama kaya Salmon Triple Flavor. Rice-nya berhamburan huhu tapi untuk Kani -nya sendiri taste good.
- Chicken Black Pepper Bowl. Sumpah, ini biasa aja.
Untuk pelayanan sendiri aku cukup puas, karena mereka kasih arahan untuk penggunaan tab bagi yang norak kaya aku gini. Tapi sepertinya, aku tidak akan kesana lagi kecuali nemenin orang ngidam pengen Genki Sushi atau ditraktir makan sama orang. I don't think harga dan rasanya worth untuk aku spend banyak uang disana. So I'll think twice buat kesana menggunakan budget aku sendiri.Menu yang dipesan: Kanikama, Baby Octopus, Deep Fried Gyoza, Chicken Black Pepper Bowl, Takoyaki with Mentai, Salmon Triple Flavor, Salmon Sashimi
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.