Foto Profil Nadia Felita Sari

Nadia Felita Sari

29 Review | 12 Makasih
Level 5
Filter Catatan
Urutkan berdasarkan: Tanggal
  • 4.2  
    Porto Bistreau [ Gading Serpong, Barat ]

    BEST STEAK RESTO in gading serpong area

    Udah lama banget naksir pengen coba porto, setiap kali lewatin ruko2 gading serpong, selalu kepengen mampir tapi sayangnya pasti udah ada janji di restoran lain... dan akhirnya karena ada traktiran di Porto, I can finally try this restaurant. 

    We ordered a lot of food!! Here is what we ordered: 
    1. Beef fondue. Ini daging yang dipotong2, dan tingkat kematangannya bisa request and ofcourse I request medium. why medium? karena suka sebel sama resto2 local, when we ask medium, they serve medium well... jadi lebih baik medium aja. Dannnn surprisingly, yeah, it's medium (a bit medium rare sih but I'm okay). Enak banget dagingnya empuk2... saosnya malah menurutku biasa aja krn dagingnya di makan tanpa saos aja udah enak.. 
    2. Steak de porto. Menurut ku ini versi utuhnya beef fondue. Pesennya tetep medium juga dan enakk parah. I prefer this one compare to beef fondue karena lebih less oily ya, dan di makan pake cooked garlic. Super yum! *notes: frenchfriesnya juga enak bingits! 
    3. Australian hakata steak. Dagingnya menurut aku agak lebih berserat. Dan utk hakata steak, we can cook the meat again on top of a hot plate sampai kematangan yang diinginkan. 
    4. Caesar salad. Dimana2 caesar salad ya rasanya gitu2 aja, cuman yang ini enak karena kombinasinya sama roast chicken and bacon... super yum! 
    5. Nachos. Didn't eat a lot of nachos, tapi kalau ke sini ramai2 sama temen2, ya ini wajib dipesen juga. 
    6. Herb calamari rings. This is their signature calamari. Too bad I didn't get to try this since i'm on diet waktu itu, but my friends said it's sooo good, so i will definitely come back for this. 

    So yeah, bicara soal tempat: tempatnya pewe dan enak, walaupun agak kecil yaaa jadi kalau lagi rame, expect suasananya bakall noisy banget. Kalau bicara soal harga: the food worth the price!! Will be back? yes ofcourse!!!  (ig: @nadiasnibbles)

    Menu yang dipesan: Ice/Hot Tea, Australian Hamburg Melting Cheese, Australian Hakata Steak, Hanging Tender, Mexican Nachos, Caesar Chicken Salad, Steak de Porto, Herbs Calamari Rings, Beef Fondue

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Miyagi [ Puri, Jepang ]

    Good sushi, but not the best yet, but worth to try

    Pertama kali nyobain dan baru tau kalau resto ini 1 grup dengan HKC, penbis, dan teman2nya. Awalnya ragu aja sih buat nyobain krn dr luar keliatannya kaya resto jepang ala2 aja tapi mahal. Ternyata salah!

    They have various choices of sushi and ofcourse with affordable price. Sayang lupa harga persisnya satu per satu cmn kira2, 1 sushi roll = 8 sushi = 40-60rb... so ok lah.

    Kalau rasa, rasanya bole juga walaupun belum bisa ngalahin sushi tei. Tapi boleh lah... selain sushi juga ada makanan lain dan pengen balik lagi buat nyobain makanan lainnya. (Ig @nadiasnibbles)

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.4  
    Lumpia Basah Ria [ Bogor Timur, Indonesia ]

    Lumpia basah Bogor/Semarang?

    Lumpia Basah khas Bogor (atau pernah disebut juga Lumpia Pak Alen) ini sering banget dikira lumpia Semarang padahal isi dan bentuknya aja udah beda. Apa bedanya? Lumpia Semarang itu isinya rebung, telur, dan cacahan udang, sedangkan lumpia ini isinya cacahan bengkuang, toge, tahu, ebi giling dan telur lalu dibalut dengan kulit. What makes me even more happy, lumpia nya sama sekali gak digoreng (NO DEEP FRIED). Kalau harus pilih, lebih suka lumpia basah ini dibanding Semarang. Rasanya nyatu aja gitu apalagi pake sambel semi kacang. Endolitaa~ Give it a try 😋 (ig @nadiasnibbles)

    Menu yang dipesan: lumpia basah

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.0  
    Latteria Gelato [ Pantai Indah Kapuk, Es Krim ]

    Decent ice cream place in PIK

    Finally di PIK ada tempat eskrim yang memang bener2 eskrim, ga aneh2. Maksudnya ga aneh2 itu bukan yang typical makanan imut2 gitu. Ini beneran eskrim seperti haagen dazs, baskin n robins, grom, coldstone, dll.

    Es krim ini agak kurang ya kalau disebut sebagai 'gelato' (masih kalah sih sama Grom dan Aroma) tapi ok lah. Rasa2nya2 sekilas tadi tester2 enak juga. Dan yang paling enak yang aku pesen ini: Gandalf the Grey, yaitu campuran dari earl grey dan greentea (if im not mistaken), dan Ferrero rocher. Another flavour yang aku suka tapi ga pesen: mary regal ice cream. Tapi kata waiternya, setiap hari rasanya bisa beda2...

    But it worth the price. Harganya oke, small size dengan 2 scoop ice cream harganya 38,000 dann porsinya besar utk ukuran small. But is this the best ice cream in town? Belum sih.

    Menu yang dipesan: Gandalf the grey, fererro rocher

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.6  
    Mie Ayam Alot (Aheng) [ Tomang, China ]

    Sempurna itu milik Mie Aheng

    Judul itu datang dari pacar saya yang hobi dan cinta mati sama mie ayam alot aheng. Tapi yaaa harus setuju sih emang enak. Kenapa suka banget sama mie aheng?
    1. Mie karetnya kenyelll alot enak dan itu homemade
    2. Pake minyak babi dan disediakan ampas seperti kriuk2 dari lemak babi
    3. Porsinya pas, ga terlalu banyak dan ga terlalu dikit (dan buat yang diet, dia juga bisa setengah porsi)
    4. Pangsit gorengnya... nomer 2 setelah bakmi gm

    Kalau bicara soal ayamnya, menurut saya di kedai bakmi lain Ayamnya ada yg lebih enak. Ini ayam rebus putih tapii menurut saya ayamnya terlalu kering, apalagi yang potongan dada.

    Lalu sayurnya, kalau ini selera sih, saya lebih suka sayur pake selada air dibandingkan caisim.

    Tempatnya sih seperti pujasera jadi banyak pilihan makanan lain. Ada ayam kalasan, bubur, dan masih banyak lagi.

    Ohiya just info: hari Senin mereka tutup. (ig @nadiasnibbles)

    Menu yang dipesan: Mie Ayam

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 4.0  
    Sahabat Yun Sin [ Bogor Tengah, China ]

    Mienya begitu aja tapi ngangenin

    Ini adalah salah satu mie ayam yang wajib dikunjungi kalau ke Bogor. Rasanya... ya kaya rasa jadul gitu. Bumbunya semua pas. Mienya halus, ayamnya bentuknya disuir2, lalu ditaburi dengan bawang goreng. Selalu juga pesen Babat Kuah, karena ini menu favorit juga. Mienya tersedia dalam asin/manis. Selain jual mie, dia ada pangsit goreng, bakso goreng, dan lain2 cuman rasanya biasa aja sih. Tempatnya enak buat duduk ngadem setelah cape jalan2 di kebon raya bogor hehehe (ig @nadiasnibbles)

    Menu yang dipesan: Mie Ayam Yamien, Babat Kuah

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.4  
    Soto Mie AGIH Sukabumi [ Bogor Timur, Indonesia,China ]

    Soto Mie Agih tiada duanya

    Dulu, tiap kali ke Sukabumi pasti makan dan wajib bungkus soto mie agih. Karena sekarang sukabumi jauh dan udah ga ada keluarga yg tinggal di sana, paling dekat makan Soto Mie Agih ya di Bogor. Rasanya...... endolitaaa + wadidaww. Entah ga bisa dideskripsiin. Banyak sih tiruan soto2 seperti ini cuman tetap Soto Mie Agih nomer 1. Jadi sebenernya ini soto spt soto mie abang2 biasa, yg pake bihun/mie, daging sapi dan risol. Tapi itu kan pake daging sapi dan kaldu daging sapi, kalau ini pake mie, daging babi dan kaldu babi. Lebih spesialnya lagi, ada yang suka disebut "hitam2 + yupp". Jadi pengganti bawang gorengnya adalah daun bawang yang dicincang lalu digoreng dengan 'lemak babi' sampai dia berwarna hitam. Ini dia khasnya... wajib banget coba! Selain itu disediakan sambel dan cuka aren juga. Dan selalu dan gak pernah lupa untuk bungkus. Soto Mie Agih ini ada 2 pilihan; campur (bakut + babat) atau daging (bakut aja). Tips kalau kau bunngkus, kuah, mie, dan kawan2nya dipisah ya. Setelah sampai rumah biarkan dia dingin dulu baru masuk freezer. Besok2 kalau mau makan tinggal diangetin aja. (ig @nadiasnibbles)

    Menu yang dipesan: Soto Mie Agih Campur

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.4  
    Soto Kuning Bogor Pak M. Yusuf [ Bogor Tengah, Indonesia ]

    Hampir kehabisan Soto Kuning

    Soto Kuning asli Bogor Pak Yusup juga perlu dicari kalau lagi jalan2 di Bogor karena rasanya wadidaww. Terletak di jalan Suryakencana, kedai kaki lima ini menyediakan pilihan daging dan jeroan yang bervariasi; babat, usus, paru, dll (tidak digoreng). Pengunjung dipersilahkan memilih daging dan jeroannya terlebih dahulu, setelah itu dipotong2, ditambahkan tomat, kecap, dan bumbu, lalu dituangkan kuah dan diberi bawang goreng. Walaupun kuahnya terbuat dari santan, tapi rasanya 'light', dagingnya lembut, jeroannya juga gak bau sama sekali. Wajib dicoba! Tips; jangan dateng kesiangan karena dia cepet banget habis. Ini juga bisa dibungkus dan dinikmatin di rumah. (ig @nadiasnibbles)

    Menu yang dipesan: Soto Kuning

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    SaladStop! [ Senayan ]

    Salad 'fastfood' resto

    So excited to try this saladstop restaurant. I'm writing this review after visited saladstop twice.

    My first impression about this restaurant is: expensive.... 🤑🤑🤑 tapi setelah diliat2 dan dipikirkan baik2, oke lah mungkin memang they use high quality ingredients dan porsinya mgkn memang banyak.

    Pertama kali ke sana nyobain caesar salad nya, dan enakkkkj banget. Salad nya tuh sudah disajikan dalam keadaan sudah dicampur, ga seperti kebanyakan restoran, salad sama saosnya dipisah dan kita hrs ngaduk sendiri which is agak ngerepotin ya. Jd karena udh diaduk, rasanya udh bercampur jd satu dan Enak.

    Yg kedua kalinya dtg nyobain seabreeze salad. Enak juga ada asem2 nya gitu krn saosnya bukan creamy mayo sauce tapi vinegarette. Cuman sayangnya menurut gue, enakan kalau salmonnya itu fresh sashimi bukan baked salmon karena salmonnya jd agak amis..

    Jadi sebenernya salad stop menyediakan 2 varian, mau dalam bentuk salad bowl or wrapp. Jd segala menu salad bisa juga dibuat versi wrap and i will definitely come back to try the wrap! (Ig @nadiasnibbles)

    Menu yang dipesan: Hail Caesar, Sea Breeze

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!