Foto Profil Rahadianto Putra

Rahadianto Putra

261 Review | 79 Makasih
Alfa 2018 Level 12
Kopi Bakmi Dessert
Filter Catatan
Urutkan berdasarkan: Tanggal
  • 4.2  
    KOI The [ Thamrin, Kafe ]

    Koi The Grand Indonesia

    Setelah sekian lama akhirnya aku cobain KOI The lagi. Dan ada satu menu yang belum pernah aku coba yaitu Ice Cream Coffee. Basically kopi khas KOI yang dicampur sama eskrim. Agak mengecewakan ya menurutku, karena konsistensi es dan kopinya lebih banyak es nya, dan eskrim nya cenderung hanya sebagai topping aja. Jadi menurutku sih lebih baik milih menunya yang lain hehe.

    Menu yang dipesan: Ice Cream Coffee

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Excelso [ Tebet, Kafe ]

    Excelso

    Excelso, brand kopi khas Indonesia yang memang mahal dengan kualitas yang sangat bagus. So far aku sih selalu coba varian-varian uniknya. Salah satunya Black and White Latte untuk takeaway. Rasanya unik, yaitu perpaduan charcoal dan espresso, susu dan ekstrak mint. Rasa manisnya dominan tapi ga bikin enek. Kopinya tetap berasa walaupun ga gitu strong.

    Menu yang dipesan: Black and White Latte

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 5.0  
    %Arabica [ Thamrin, Kafe ]

    Arabica

    Kalau bingung mau mesen apalagi di Arabica,bisa banget mesan Affogato, yaitu espresso yang dicampur sama soft ice cream. Es krimnya super lembut dan manisnya pas dipadu sama Espresso khas Arabica yang strong banget.

    Menu yang dipesan: Affogato

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.8  
    Sushi Tei [ Karet Kuningan, Jepang ]

    Sushi Tei

    Makan di Sushi Tei mah ga pernah salah deh. Semua menunya ga ada yang ga enak. Aku selalu suka pesen Sushi Platter yang seger banget sashiminya. Plus beef katsu nya yang crispy dan ga terlalu tebal.

    Menu yang dipesan: sushi platter, Beef Katsu

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.6  
    The Buffalo [ Senopati, Barat ]

    The Buffalo

    Ada yang sudah coba #nashvillefriedchicken ? Basically sama aja kayak #friedchicken biasa tapi dilumuri #hotsauce yang #superspicy khas #nashville atau #southernusa sana.
    .
    .
    Bisa banget coba dari @thebuffalo.id dan pesan Nashville Combo yang aku order ini. Ada dua potong Fried Chicken, #coleslaw, #macncheese, #waffle dan honey sauce
    .
    .
    Sebenarnya untuk pertama coba ayamnya gurih seperti ayam goreng umumnya, dengan kulit yang crispy. Sensasi panas dari hot sauce nya baru berasa pas selesai. Tapi overall aku suka banget! Boleh dicoba untuk yang senang mencoba makanan baru.

    Menu yang dipesan: Nashville Combo

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Feeling Brew [ Blok M, Minuman ]

    Kopi Feeling Brew

    Sudah lama ada di favorite list GoFood,akhirnya aku berani coba Kopi Aren ya Feeling Brew ini. Sebenarnya aku lebih suka less sugar. Tapi ini full sugar nya lumayan kok. Kopinya lumayan strong. Segar lah.

    Menu yang dipesan: kopi gula aren

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 5.0  
    Tous Les Jours Cafe [ Tebet, Kafe ]

    Tous Les Jours

    Gak pernah bosen sama varian roti dari Tous Les Jours ini. Mengikuti Tiger Year of CNY 2022, TLJ mengeluarkan roti-roti dengan tema Tiger. Aku suka banget Tiger Bun yang dibentuk mirip Tiger yang sangat lucu, plus isian dari gabungan Custard dan Choco cream. Enak banget. Apalagi dinikmati dengan secangkir Caffe Latte hangat.

    Menu yang dipesan: Croque Monsieur, Tiger Bun, caffe latte, Brownie

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.8  
    Kopte Kopi & Teh [ Karet Kuningan, Minuman ]

    Kopte

    Ada anak baru dari Dum Dum Group nih, namanya Kopte - yang mengusung minuman kopi dan teh tarik dengan harga murah meriah mantap. Aku pesan Kopi Tarik dan Kopi Coklat Tarik. Manisnya pas dan kopinya lumayan strong. Saranku minumnya nunggu esnya meleleh deh, rasanya jauh lebih mantap begitu.

    Menu yang dipesan: Kopi Tarik Kopte, Kopi Coklat Tarik kopte

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 5.0  
    Remboelan [ Karet Kuningan, Indonesia ]

    Remboelan

    Duh remboelan mah jangan disangsikan lagi untuk varian menu masakan Indonesia nya. Semua menunya enak dan porsinya besar pula. Harganya juga relatif terjangkau, dengan suasana yang seru, pelayanan yang prima dan rasa yang enak.
    .
    Kali ini saya pesan Nasi Kuning Manado. Nasi kuning kerucutnya memang terlihat sedikit sekali, tapi varian pendampingnya ga kalah banyak. Ada perkedel jagung, sambal roa, bihun, sambal merah, telor dadar dan tumis daun pepaya. Makannya emang agak membingungkan, tapi trust me, rasanya enak semua! Terutama tumis daun pepayanya (yang ga pahit) dan sambal roanya (yang pedas asin gurih).
    .
    Menu 2021 nya yang saya pilih adalah telor ceplok kecap, yang ternyata porsinya cukup besar. Rasanya manis gurih, dengan aksen kacang goreng yang ditumbuk kasar.

    Menu yang dipesan: Nasi Kuning Manado, Telor Ceplok Kecap

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!




  • 4.2  
    Janji Jiwa X [ Sudirman, Kafe ]

    Janji Jiwa

    Janji Jiwa X di Plangi ini terdiri dari pentolan-pentolan Jiwa Group seperti Kopi Janji Jiwa, Joomba, Jiwa Toast dan Jiwa Tea.
    .
    Aku kali ini pesan Kopi Pokat Soklat, alias campuran kopi khas janji jiwa, susu coklat dan alpukat. Manisnya pas, kopinya ga gitu berasa, soklat dan alpukatnya yang lebih menonjol.
    .
    Aku juga pesan Watermelon Milk Tea dari Jiwa Tea - gara-gara tadi baca artikel tentang orang namanya Watermelondrea hahaha.

    Menu yang dipesan: Kopi Pokat Soklat, Watermelon Milk Tea

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.