Asinan. Yes, kamu pasti tau dong penganan khas yang satu ini. Pada dasarnya asinan dibagi menjadi dua, yaitu sayur dan buah. Daerah yang terkenal akan asinan kalo engga Betawi, ya Bogor. Nah, kalo kamu sendiri lebih suka asinan sayur, apa asinan buah nih? Tapi yang jelas, dua-duanya seger dan bikin lidah menjadi huh hah.
Ngomongin soal asinan, di dunia barat juga punya menu sejenis asinan yang terbuat dari sayur dan campuran bahan lainnya. Mereka menyebutnya dengan nama salad. Ya, asinan dan salad itu sebenernya satu saudara hanya beda orang tua. Kalo asinan dari timur, nah kalo salad justru agak keBule-Bulean nih.
Pola hidup sehat yang tengah digandrungi akhir-akhir ini, membuat salad menjadi salah satu makanan favorit kaum urban yang ingin menerapkan healthy lifestyle. Berangkat dari situlah, kini beberapa resto justru berani hanya menjual aneka jenis salad dengan konsep variatif dan modern. Salah satunya adalah Crunchaus Salad.
Berlokasi di mall Gandaria City lantai lower ground, Crunchaus Salad nampak begitu modern dan casual. Desain minimalis dengan tambahan ornamen floral, membuat gerai mungil ini terlihat cukup nyaman untuk menyantap aneka salad.
Kali ini saya memesan Chop Suey (Rp.58.000,-) salad ini disajikan didalam mangkuk kayu dan terdiri dari mixed greens, crackers, red cabbage, grilled chicken, mandarin orange, onion, baby radish, carrot, basil, sesame seeds, spring cilantra dengan oriental dressing. Salad ini rasanya tuh lebih ke manis, asem dan nyegerin banget. Potongan jeruk mandarin pas ketemu aneka sayuran hijau dan irisan ayam, memberikan sensasi rasa yang petjah banget dilidah. Oh God, kok bisa yah salad jadi seenak ini?!
Terus saya juga nyobain Wow Wow West yang disajikan dalam kemasan wrap (Rp.58.000,-) salad ini terdiri dari mixed greens, kale, carrot, cherry tomato, grilled chicken, egg, shredded mozarella, pineapple salsa, onion, BBQ ranch dressing. Sentuhan salad ini tuh lebih terasa gurih, creamy dan ada sedikit sensasi asam manis dari nanas. Saat wrapped salad ini saya gigit, komponen isiannya langsung membasahi seisi mulut. Gurih dan creamy-nya juara deh...