Kodaigiri  [ Jepang ]
4.14 10 review

Kodaigiri

[ Jepang ]
4.14 10 review
Rasa
4.4
Suasana
3.9
Harga : rasa
4.0
Pelayanan
4.1
Kebersihan
4.3

Mall of Indonesia, Lantai 1
Jl. Boulevard Barat Raya, Kelapa Gading, Jakarta Utara

Buka - Sabtu (10:00 - 22:00) 085161193841

085161193841

Buka Senin - Minggu (10:00 - 22:00)

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Kodaigiri [ Kelapa Gading ]

  • Tipe KulinerJepang
  • Jam Buka
    Buka
  • PembayaranTunai, Go-pay, Ovo, Dana
  • Cabang: ya

Fasilitas

Bekerja di sini? Klaim untuk perbarui info
  • Picture 1688434989
    https://assets-pergikuliner.com/B6ilEitO_pH557fbbqX9YFSVe_4=/385x290/smart/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/2963562/picture-1688434989.jpg 1x, https://assets-pergikuliner.com/YAQempXUTDBaaync2J_mtQr6OGI=/770x580/smart/filters:no_upscale()/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/2963562/picture-1688434989.jpg 2x
    385290
  • Picture 1688386094
    https://assets-pergikuliner.com/De18tN5iyJo9p0MOS4mqdPvA0kY=/385x290/smart/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/2963245/picture-1688386094.jpg 1x, https://assets-pergikuliner.com/dLO_LG-tZnXu2rFCVruzsnvUd6s=/770x580/smart/filters:no_upscale()/https://assets-pergikuliner.com/uploads/image/picture/2963245/picture-1688386094.jpg 2x
    385290

Review dari pengunjung untuk Kodaigiri

Foto Profil Yanni Karina

98 Review

Level 8

Kopi Pasta Dessert

4.8  

Cute Ghibli-esque snacks

Di satu hallway, ada stand yang tidak terlalu mencolok tapi sangat menarik mata - dekorasinya lucu, dan vibe nya adem.
Karena lagi ada promo One Piece, jadi beli onigiri yg One Piece themed dan tidak terlalu ingat menu yang mana. Tapi enak2, gak eneg walaupun ada mayo atau mentai.

Untuk duduk2 "ngeteh cantik" (atau nyusu? Lol) enak banget, tempat duduknya di belakang dan banyak dekorasi unyu

Tanggal kunjungan: 02 Januari 2024
Harga per orang: < Rp. 50.000
Makasih Infonya!





Foto Profil vio kal

Alfa 2023

1118 Review

Level 17

Steak Ramen Dimsum BBQ Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert Bubble Tea

4.2  

Susu asin😀

Salah 1 menu baru dari kodaigiri minuman tokyo milk chizu, dari botolnya dah unik gitu kan, pas dicoba minumannya fixed suka banget perpaduan rasa keju dan susu, manis asin gurih serius ini sih susah berhenti enak pecinta keju pasti sukaa

Menu yang dipesan: Tokyo Milk Chizu

Tanggal kunjungan: 12 Desember 2023
Harga per orang: < Rp. 50.000
Makasih Infonya!





Foto Profil parris shany

52 Review

Level 2

No Badge

3.4  

Onigiri dan susu

Beli pas pulang kerja, disimpan untuk besok pagi masih enak
Ukuran onigiri nya lumayan padet dan besar jadi cukup bikin kenyang, favorit yang salmon mentai
Susu nya jg enak banget, berasa susu dan flavor nya

Tanggal kunjungan: 09 Desember 2023
Harga per orang: < Rp. 50.000
Makasih Infonya!





Foto Profil Fannie Huang||IG:@fiehuang

Alfa 2023

3084 Review

Level 20

Steak Ramen Chinese Food Dimsum Seafood BBQ Pancake Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert Bubble Tea

4.0  

Chizu Festival

Udah lama banget penasaran sama kedai onigiri satu ini, akhirnya cobain di cabang MOI. 

Lokasinya ada di lantai 1 & seating areanya terdiri dari 3 meja yang bisa menampung maksimal 6 orang. 
Tempatnya sendiri cantik, nuansa Ghibli Vibes gitu. Buat menunya ada onigiri, sandwich & minuman. 

Aku mencoba menu Chizu Festival mereka yang baru bakal launching tanggal 12 Dsember nanti.

Yang kucoba : 

1. Hamburg Cheese Onigiri 

Suka banget sama onigirinya. Kejunya banyak, tebel & melted. Isiannya ada daging hamburg yang kerasa meaty. Nasinya juga nggak plain, rasanya manis gurih gitu.

Terus mereka juga ada crumbs yang renyah. 

2. Tiramisu Sando 

Rotinya tebal. Isiannya krim tiramisu yang bittersweet. Di tengah ada sejenis biskuit dan krimnya nggak kemanisan. 

3. Tokyo Milk Chizu 

Susunya creamy dengan rasa gurih dari cheese. Rasanya too sweet buatku, namun kalau kalian suka manis mungkin bakal suka ini.

Tanggal kunjungan: 09 Desember 2023
Harga per orang: < Rp. 50.000
Makasih Infonya!





Foto Profil Frans | IG @FRANZLIM1103

335 Review

Level 8

Kopi Bakmi

4.6  

TRY CHIZU SERIES @KODAIGIRI MOI

Kodaigiri mengeluarkan beberapa menu Festive Season dengan Chizu Festival Series yang fokus menunya adalah cheesy menu, diantaranya adalah Tiramisu Sando , Tokyo Milk Chizu dan Cheese Hambagu Onigiri.
.
Untuk menu yang kali ini aku order adalah 2 menu terbarunya yaitu Tiramisu Sando dan Tokyo Milk Chizu,berikut adalah review dari menu Chizu Festival Series ya Kodagiri :

🧀 Tiramisu Sando
Menu roti sandwich ala Jepang yang teksturnya sangat lembut ,sangat padat berisi dengan isian Mascarpone Tiramisu yang rasa dominan manis , ada sedikit pahit dari tiramisu lalu ada sedikit asin dari Mascarponenya perpaduan rasa yang unik dan menyegarkan.

🥛Tokyo Milk Chizu
Minumannya susu dengan perpaduan rasa keju yang rasanya cheesy banget kental dengan dominan rasa asin dan sedikit manis dari susunya.

Suasana tempatnya kecil tersedia 3 meja untuk dine-in letaknya dilantai 1 Mall Of Indonesia, Jakarta Utara.

Menu yang dipesan: Tiramisu Sando, Tokyo Milk Chizu

Tanggal kunjungan: 08 Desember 2023
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Makasih Infonya!
1 pembaca berterima kasih.





Foto Profil Jacklyn  || IG: @antihungryclub

Alfa 2023

968 Review

Level 14

Steak Ramen Dimsum Kopi Bakmi Pasta Burger Dessert Bubble Tea

5.0  

Mantap

[Cafe Mungil Berkonsep Ghibli di Mall 🥛]


Kodaigiri -- Sebuah kafe yang menjual aneka Onigiri, Cream Sando, sama Susu di Mall Of Indonesia. Sebenarnya, gue udah pernah cobain cabang mereka di Binus. Tapi, pas ke MOI, gue mutusin ke sini karena lagi pengen minum susu.


Gue cobain: Hokkaido Melon Milk (30k) sama Ichigo Sando (35k). Masih worth it lah.


Rasanya gimana?


1). Hokkaido Melon Milk: Dia rasa susunya strong dan dominan dengan tambahan hint essen melon. Tapi, overall rasa milkynya masih dapat.


2). Ichigo Sando: Sandwich dengan isian krim sama buah stroberi. Buah stroberinya gede dan gak terlalu asam. Sama krimnya juga rasa susunya kuat, jadi sama sekali gak kemanisan.



Tempatnya mungil tapi, enak buat kerja karena ada colokan dan kursinya nyaman. Apalagi, dipercantik dengan hiasan bertema Ghibli.


Pelayanan ramah dan friendly.

Menu yang dipesan: Hokkaido Melon Milk, ICHIGO SANDO

Tanggal kunjungan: 28 November 2023
Harga per orang: < Rp. 50.000
Makasih Infonya!





Foto Profil Ladyonaf @placetogoandeat

Alfa 2023

4304 Review

Level 25

Steak Ramen Chinese Food Dimsum Seafood BBQ Pancake Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert Bubble Tea

3.6  

Enakk

Kodairi ini belum lama buka di MOI, tempatnya hanya di booth saja, tapi menarik menunya, dia menjual aneka onigiri, Furutsu sando dan aneka japanese milk. 

Aku cobain 3 menunya yaitu :
- onigiri salmon mentaiyaki 25k : ini enakk, salmonnya fresh, onigirinya juga nasinya pulennya pas, saus mentainya juga enak gurih. Recommend! 

- furutsu sando 35k: aku pilih yang strawberry (isi cream dan strawberry) : rotinya sebenernya sih roti tawar biasa ya, malah menurutku mirip sari roti tapi karena isiannya cream dan strawberry jadinya enakkk. Creamnya light tidak bikin eneg, strawberrynya fresh, dimakan dalam keadaan dingin makin enak dan menyegarkan. 

- hokkaido melon milku (creamy japanese melon milk) 30k. Aku pikir bakal aneh tapi ternyata enakk donk, rasa melon dan susunya itu balance jadi gak aneh. Suka deh! 

Well dari 3 ini semuanya enak sih menurutku, tidak ada yang mengecewakan. Next time bolehlah beli lagi

Tanggal kunjungan: 02 Oktober 2023
Harga per orang: < Rp. 50.000
Makasih Infonya!





Foto Profil Genina @geeatdiary

Alfa 2023

1267 Review

Level 15

Steak Ramen BBQ Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert Bubble Tea

4.0  

#1

spesialis onigiri. Kali ini pengen cari cemilan yang tidak terlalu mengenyangkan, cm pengen cari ganjelan perut aja, dan kita memutuskan mau cobain kodaigiri. Awalnya iseng tp jadi berekspektasi tinggi soalnya ini cm jual onigiri dan minuman.Letaknya di lantai 1 sisi tengah, seberang shushu. tempatnya hanya 1 booth 2 sisi, sisi depan untuk kasir dan etalase, sisi belakang tersedia seating area untuk beberapa pengunjung (agak ngumpet di belakang).
karena cm iseng aja, jadi aku beli yang paling murah 15ribu onigiri tamago. ada jg varian onigiri lain yang lebih menarik dg harga 20-25k. Aku beli 2 tamago onigiri, minta dihangatkan dulu ya. 
setelah gigitan pertama, ternyata ENAK BANGET. plastik pembungkusnya dan lemnya mudah dilepas, strip pemisah jg mudah di tarik, wah ini sih packing onigiri paling perfect yang pernah aku cobain, effortless banget bukanya dan enaaak bgt. untuk isiannya emang cuma telur, tapi ada sensasi keju(?) atau mungkin bagian telur yang agak lumer gitu, enak bgt. nasinya jg sudah dibumbui asin gurih, bentuknya jg tebal, wah mantap bgt sih.
next kalau jalan ke moi mau beli varian lain ahhh, penasaran bgt deh. oh ya mereka jg ada promo harian yang beda2, sepertinya next mau coba beli pas promo ahh. recommended.

Menu yang dipesan: kumiri tamago

Tanggal kunjungan: 23 Juli 2023
Harga per orang: < Rp. 50.000
Makasih Infonya!





Foto Profil UrsAndNic

Alfa 2023

5005 Review

Level 25

Steak Ramen Chinese Food Dimsum Seafood BBQ Pancake Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert Bubble Tea

3.8  

Kurumi Tori Truffle❤️

Outlet Koidagiri di MOI ini terbagi 2 area. Area depan area counter saja dan di belakangnya ada seating area yang terbatas untuk 6 pax dengan dekor bernuansa Jepang modern. Varian onigirinya tidak terlalu banyak hanya ada 8 varian dan harganya mulai dari 15k. Ada promo yang berbeda setiap harinya. Untuk hari ini Friday Special. 1 Premium Bundle 50k untuk 3 varian : Beef liwet, Kurimi Tori Truffle dan Beef Kinoko Gohan. Harga normalnya @25k /pcs. Beef liwet – nasi liwet yang cukup gurih dengan spicy sliced beef. Onigirinya padat dan isian beefnya generous dan gurih, agak pedas. Ok juga, tastenya Indonesia banget. Kurumi Tori Truffle – crispy chicken with creamy truffle sauce, crispy chicken flakes,mushroom flavoured rice. Aroma dan rasa trufflenya cukup terasa. Chickennya empuk dan nasinya juga padat. Enak dan gurih. Beef Kinoko Gohan – Beefnya smokey dan bukan yang empuk banget. Nasinya enak dan tasty, ada campuran jamur dan wortel.
Untuk minuman cobain Hokkaido Melon Milku – creamy Japanese melon Hokkaido milk. Melon flavournya juga enak. Recommended. Penasaran dengan varian Onigiri yang lainnya pasti akan balik lagi.

Tanggal kunjungan: 07 Juli 2023
Harga per orang: < Rp. 50.000
Makasih Infonya!





Foto Profil Selfi Tan

Alfa 2023

2785 Review

Level 21

Ramen Dimsum BBQ Pancake Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert Bubble Tea

4.0  

Buka di Kelapa Gading

Mampir ke Kodaigiri yang baru buka di Mall of Indonesia. Kalau lihat di video temen, aku kira tempatnya memanjang gitu. Ternyata ada di depan sebagai area pembelian dan di belakangnya ada dua meja jika ingin dine in.

Selain onigiri mereka juga ada fruit sando dan beberapa pilihan minuman.

Aku pilih onigiri yang kurimi tamago, isiannya itu kayak scramble egg, simple tapi enak.

Minumnya aku pilih yang raspberry lemonade, asam segar dan dingin karena disimpan di dalam freezer.

Tanggal kunjungan: 03 Juli 2023
Harga per orang: < Rp. 50.000
Makasih Infonya!




Kamu juga bisa tulis pendapatmu, silakan klik di sini:

Keyword untuk mencari restoran ini:

Laporkan bahwa restoran sudah tutup atau info tidak akurat

Tanggal kunjungan
27 Apr 2024
Apa yang dipesan?