Saint Cinnamon ini emang best cinnamon roll ever, enak! Lembut rotinya, fillingnya banyak, terus muffin nya juga garing diluar dalemnya lembut.. Fillingnya tumpah2..
Menu yang dipesan: Blueberry muffin, blueberry cinnamon, Choco Chip Cinnamon, Banana Muffin
Tanggal kunjungan: 17 Maret 2021 Harga per orang: < Rp. 50.000
Cinammon roll selalu enak mau yang klasik sampai yang baru seperti yang isiannya cokelat hazelnut, cream cheese hingga yang tiramisu. Rasanya selalu konsisten buat ngasi kayu manisnya, topping juga tumpa-tumpa dan harga satuannya juga masih super reasonable to buy. Pastinya kalian juga notice kalau wanginya juga ga main-main setiap kita ngelewati gerainya. Tipikal makanan yang disukai mau dari kalangan anak-anak sampai dewasa dan cocok buat sharing juga.
My all time fav biasanya yang isiannya blueberry, hazelnut chocolate dan isi cream cheese ❤️. Dan yang difoto first time nyobain yg original cinnamon dan apple cinnamon, both tasted good. Cheers!
Menu yang dipesan: blueberry, Original, Apple cinnamon
Tanggal kunjungan: 20 Februari 2021 Harga per orang: < Rp. 50.000
Saint Cinnamon Akhirnya bisa beli lagi roti favorit saya saint cinnamon, resto ini di jakarta barat cuma ada di mall Taman Anggrek. Jadi kalau kesini biasanya selalu beli. Kali ini beli varian choco banana, sama persis rasa dan tampilannya cuma ada potongan pisang tipis-tipis di sela-sela rotinya. Perpaduan kayu manis dengan pisang rupanya cocok, meski tetap paling rekomen yang original. Tapi varian ini boleh dicoba agar tidak bosan. Promo cashback shopeepay 30% maksimal Rp 5.000 lumayan membuat harganya lebih irit.
Menu yang dipesan: Banana Choco
Tanggal kunjungan: 24 Januari 2021 Harga per orang: < Rp. 50.000
Blm pernah cobain Original Cinnamon Roll buatan Saint Cinnamon. Take-away sebelum pulang ngantor. Teksturnya empuk tapi sayang cinnamonnya menurut saya kurang banyak 😆
Menu yang dipesan: Original Cinnamon Roll
Tanggal kunjungan: 22 November 2020 Harga per orang: < Rp. 50.000
Classic cinnamon roll can never go wrong! ✨🥰 Always love sweets for breakfast cus it boosts my mood instantly. Their cinnamon is always bouncy, a bit sticky and fragrant🤤
Menu yang dipesan: Original Cinnamon Roll
Tanggal kunjungan: 25 September 2020 Harga per orang: < Rp. 50.000
Ngemil lagi kuys guys! Kali ini cemilanku sih Saint Cinnamon! Udah lama banget gak beli cemilan disini. Akhirnya kemaren kesini beli sih cinnamon rollnya yang rasa blueberry, original, tiramisu (buat dine-innya), apple,chocolate almond dan hazelnut almond (take away). Untuk minumannya pesen sih ice affogato coffee. Untuk rasa cinnamonnya sendiri enakk dan wangi banget.
Tanggal kunjungan: 11 Agustus 2020 Harga per orang: < Rp. 50.000
Saint Cinnamon Ini adalah salah satu toko roti favorit saya dan ibu saya. Roti yang dijual disini semuanya memakai cita rasa cinnamon atau kayu manis. Ada beberapa jenis pilihan roti tapi yang paling enak justru yang original, yang rasanya hanya kayu manis saja tanpa modifikasi dari tambahan rasa-rasa yang lain. Bentuknya unik seperti roti gulung yang mekar. Soal rasa beneran nikmat sekali rasa manis dengan aroma kayu manis membuat roti ini sangat spesial dan membuat kangen ingin makan lagi. Kebetulan sedang ada promo shopeepay yang membuat harganya menjadi ekonomis.
Menu yang dipesan: Original
Tanggal kunjungan: 26 Juli 2020 Harga per orang: < Rp. 50.000
Ini adalah toko roti yg khusus jualan roti cinnamon, rasanya beneran enak sekali, saya selalu sempatkan beli karna cabang toko ini terbatas skali. Varian kesukaan sy yg original.
Menu yang dipesan: Cinnamon Roll
Tanggal kunjungan: 31 Desember 2019 Harga per orang: < Rp. 50.000
Mengobati Rasa ngidam cinnamon bun, akhirnya kesampean. Roti nya empuk, fluffy, moist Dan haruum Kayu manis. Topping creamy nya itu lembut banget, meleleh di mulut. Lebih enak kalau di panasin di microwave sheentar jadi lebih soft.
Instagram @mich.love.eat
Menu yang dipesan: Original Cinnamon Roll
Tanggal kunjungan: 03 Mei 2020 Harga per orang: < Rp. 50.000