Jepang banget! Baik dari segi interior Dan menunya. Nyobain Gradient Cheese Cakenya cakepp ada 5 layer matcha, paling ujung matchanya lebih pekat dynamic bgt rasanya. Dan gw suka ga terlalu manis, moussy banget teksturnya.
Matcha cream latte float nya gw kaget, umami banget matchanya. Gurih, pahitnya pas, Dan atasnya itu whipped creamnya lembut banget ga sangka..
Walau kecil, peaceful Dan waitressnya ramah2. Jangan lupa ramal keberuntungan juga pas kesini yes
Tanggal kunjungan: 23 Juli 2019 Harga per orang: < Rp. 50.000
Pecinta matcha wajib kesini. Spesialis matcha dng interior khas Jepang ini menyajikan berbagai minuman & dessert dng bahan dasar matcha.
Saya kesini nyobain matcha ice cream latte ukuran medium, 48k. Jadi ini matcha dicampur susu & ice cream matcha. Rasanya endes. Manisnya pas & matchanya berasa banget tapi ga pait. Enak!
Tanggal kunjungan: 21 Juli 2019 Harga per orang: < Rp. 50.000
Best maccha ever.. super love it, it’s called arashinaya maccha Milles crepes.. strong maccha and sweet are completely nice.. texture was smooth and soft.. well, placed kinda small, and very tiny chair aswell.. maybe they make the concept like in japan.. but it’s good to try..
Menu yang dipesan: arashimaya maccha milles crepes
Tanggal kunjungan: 07 Juli 2019 Harga per orang: < Rp. 50.000
Dear all Matcha lovers, you can now join me experiencing the taste of real matcha here at @ujimatcha.id Grand Indonesia🍵💚 The place concept is adopted from Japanese dessert place, and all menus made from original Kyoto’s imported matcha. All of these Matcha desserts taste great, has balance components of selected green tea leaves, which makes it as a good Matcha🍵. And the menus also various (swipe 👉🏼 on the photos). I’m not a big fan of Matcha, but i love all their desserts!💚 The customers also can experincing writing a wishing bag, and O-mikuji (lucky draw). Their matcha dessert is a must!
Mbaknya helpful buat jelasin beberapa menu andalannya, omikujinya menarik banget sih tapi masih belum kepikiran jadi member huhu. Untuk menu esnya good & rich flavor ❤ pas sesuai selera gue, ga manis2 amat juga. Didepannya ada kayak good bad fortune gitu, gratis kok! Come & try your luck! Kalo review bisa dapet free ice cream XD
Tanggal kunjungan: 15 Juni 2019 Harga per orang: < Rp. 50.000
Baru tau kalo di GI ini ada Uji Matcha, awalnya gue kira ini Amausaan yang ada di CP, eh pas liat IG nya baru sadar kalo beda tapi emang masih dalam 1 manajemen sih kayaknya makanya menu-menunya juga hampir sama semua
Tempatnya kecil dan sebenernya agak sempit, jadi kurang nyaman kalo lagi rame pengunjung. Gue dateng pas weekend sih makanya agak rame.
Disini gue nyoba best seller mereka yaitu Paris Meets Kyoto Matcha Mille Crepes, ini mille crepes yang terdiri dari 18 layer, teksturnya lembuuuut banget karena tiap lapisannya itu bener-bener tipis, matcha di bagian tengahnya masih ada sedikit rasa manis tapi bubuk matcha yang ada di layer paling atas rasanya pekat banget. Di bagian pinggir piringnya ada semacam whipped cream gitu, kalo dimakan barengan sama cakenya sih enak banget.
Menu yang dipesan: Paris Meets Kyoto Matcha Mille Crepes
Tanggal kunjungan: 24 Februari 2019 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
Uji Matcha is located in Grand Indonesia, at the Lower Ground Floor of West Mall to be exact.
The place wasn't big but it was nicely designed with Japanese ornaments and Japanese wooden walls so you could feel the ambience of a Japanese tea house.
Ordered Shiratama Matchalato Bowl that consist of two large scoops of strong Matcha gelato, glutinous rice balls, Japanese sweetened red beans and fresh raw Matcha jelly.
This Shiratama Matchalato Bowl is amazing!! The Matcha gelato had strong but pleasing Matcha flavor!! It was also matched so well with the sweetness of red beans, the chewy glutinous rice balls and the not too sweet Matcha jelly!!
The service was good, friendly and informative.
Very Recommended!! 🌿🌿🌿🌿🌿
Menu yang dipesan: shiratama matchalato bowl
Tanggal kunjungan: 05 Februari 2019 Harga per orang: < Rp. 50.000
Membuka gerainya yang kedua, Amausaan Uji Matcha cabang grand indonesia tampil dengan interior simple seperti cabang pendahulunya.
Disini selain menu dessert juga ada menu minuman, semuanya bikin ngiler. Pilihan dessert banyak dan sempat bikin galau, akhirnya pesan Senmaida Gradient Cheese Cake (49k) dan Matcha Latte Ice Cream (52k).
Cheese cake tampil cantik dengan motif gradasi, putih, hijau dan hitam. Cheese cake super lembut, ngga terlalu manis. Bagian paling bawah berwarna hitam terbuat dari cracker chocolate, sedikit asin tapi terasa ngeblend dengan cheese cake dan matchanya.
Untuk Matcha Latte Ice cream, recommended sekali. Matchanya cukup pekat dan agak pahit, suka sekaliii.
Hal yang kurang saya sukai disini hanya pelayanan saja, salah satu staff meminta saya mereview dengan imbalan ice cream cone atau tassel. Bukan masalah imbalannya tapi cara memintanya sedikit memaksa dan kurang mengenakan. Tanpa imbalan apapun saya tetap mereview dengan jujur kok.
Tanggal kunjungan: 26 Januari 2019 Harga per orang: < Rp. 50.000
Cafe ini namanya agak berbeda dengan yang di Central Park kalau di sini hanya Ujimatcha dan instagram account kedua tempat ini juga berbeda, tapi ownernya sama. Tempatnya kecil dengan sentuhan nuansa Jepang modern. Saya pesan :
*Ichigo Matcha Crepes roll set (52k++) matcha crepes rolled dengan filling uji matcha cream dan potongan kecil strawberry.Disajikan dengan matcha ice cream dan red bean dan fresh strawberry. Rolled Crepes ini ukurannya kecil.Rasanya enak juga tapi bukan yang special juga, karena creamnya rasanya agak datar. Saya malah lebih menikmati matcha ice creamnya yang enak.
* Sakura Blossom Sencha (38k) - Teh ini aromanyq lebih dominan daun tehnya daripada bunga.Tidak terlalu pahit denganafter tastenya yang sweet.Tehnya di teabag dan bisa refill 1 kali. Pas banget untuk dipairing dengan dessert yang manis.
Tanggal kunjungan: 24 Januari 2019 Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000