-
4.0Freddo Gelato [ Kuningan, Es Krim ]
Murah Meriah
Gelato baru di Pasar Festival: Freddo gelato!
Tempatnya kecil banget nyaris tidak ter-notice kalau ga ada karangan bunga, kurang eye catching. Untung baru buka jadi ada karangan bunganya.
Cobain satu-satu semua rasa, dan paling enak yang dark chocolate karena pahit dan manisnya seimbang, serta yang ovomaltine karena lumayan kuat rasa ovomaltinenya. Matcha, rasa favorit saya, kurang berasa tehnya. Harganya 15 ribu 1 scoop, 25 ribu 2 scoop, 35 ribu 3 scoop, murah meriah.
Teksturnya enak walau agak gampang mencair, tapi sayangnya saya nemu ada bekuan es di dalam adonan gelatonya.Menu yang dipesan: Gelato
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.2 pembaca berterima kasih.
-
4.0Bebek Dower [ Kuningan, Indonesia ]
Bebek kremes
Makan di bebek dower karena semua tempat lagi ngantri panjang. Akhirnya di sini juga ngantri panjang setelah makanan saya dateng, sih.
Bebek kremes: setengah ekor bebek pakai kremesan, lalap, sambel. Menunya datang super cepet! Gak sampai 5 menit. Tapi tetep masih panas, kok. Enak, sih, walau agak oily, sambelnya ga terlalu pedes. Porsinya lumayan, lah.Menu yang dipesan: Bebek Kremes
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.2Bakmi Setiabudi [ Setiabudi, Indonesia ]
Sukaaa!
Pengen coba Bakmi Setiabudi karena kok banyak banget yang pesen di kantor.
Bakmi ayam: sebagai first try, coba dulu bakmi ayamnya. Pas saya liatin fotonya terus ketik ini saya sempet kira itu bakmi special GM karena emang tampilannya mirip banget. Tapi rasanya beda, kalau GM lebih ke manis, kalau ini lebih ke gurih. Tekstur bakminya gak lebar, tapi silinder kayak bakmi-bakmi pada umumnya, cenderung tipis dan agak lembek (saya pecinta bakmi keras) tapi enak di mulut, kesannya light. Kemasannya bagus!Menu yang dipesan: Bakmi Spesial
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
3.0Bread In [ Kelapa Gading, Toko Roti dan Kue ]
Sandwich
Bread in lagi!
Sandwich: kali ini pakai smoked beef sama keju, mungkin ga semua orang suka tapi saya sih suka-suka aja karena ada kejunya.
Dapat nasi kotak juga tapi saya bawa pulang karena udah bawa makanan sendiri dari rumah. Porsinya sih gede banget, ya.Menu yang dipesan: Sandwich, lunch box
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.2McDonald's [ Kuningan ]
Enak
Lagi-lagi makan McDonalds.
Ayam McD: kali ini pesen menu standarnya aja, ayam McD pakai telur, nasi, sama lemon tea. Selalu enak, sih, kulitnya ada lemak-lemaknya yang bikin nagih banget. Sayang kalau pesan banyak, porsinya dikasihnya seadanya, ada yang gede ada yang kecil. Telurnya juga lembut walau tawar ga ada rasa jadi harus dikasih garam. Lemon teanya so-so.Menu yang dipesan: mcd chicken
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
3.0Bread In [ Kelapa Gading, Toko Roti dan Kue ]
B Aja
Dapet menu makan dari Bread In buat acara kantor.
Sandwich: hari ini sandwichnya enak, ada abon sama telornya. Oke, lebih comfort food.
Nasi: hari ini coba paket nasinya, dan porsinya gede banget sampai sebagian saya harus bawa pulang. Dapat nasi sama sekitar 5 lauk gitu, ada sayur, daging, campur-campur. Overall biasa aja, ga ada yang memorable dan istimewa.Menu yang dipesan: Sandwich, lunch box
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.0Bakmi GM [ Kuningan, Indonesia ]
Bakmi spesial
Bakmi GM selalu jadi comfort food.
Bakmi spesial GM: menu sejuta umat tapi jarang saya pesen. Ternyata emang rasanya ngangenin. Kapan-kapan pesen menu ini lagi, deh. Potongan ayamnya dan sausnya itu, loh!
Cheesy smoked beef krispi chips: dapet ini gratisan karena gabung member. Kulit pangsit goreng GM pakai saus keju dan smoked beef. Saus kejunya kentel tapi enak, kayak cheesy spread gitu tipenya. Smoked beefnya agak pelit, ya. Potongan kulit pangsitnya gede-gede.Menu yang dipesan: Bakmi spesial GM
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.4Born Ga [ Kelapa Gading, Korea ]
Enak semua!
Bornga di Kelapa Gading, sering lewat tapi ga pernah masuk. Dalamnya gelap banget tapi ada lampu di tiap mejanya. Teh ala Korea free refill, selalu nagih. Cobain:
Daging sapi: ini saya lupa namanya tapi kayak daging sapi diiris tipis terus di-grill, ada dua macam saus yaitu saus manis yang khusus daging dan saus asin. 1 porsi 200 gram, kalau saya sih abis buat makan sendiri.
Sup sapi dengan gochujang: lupa juga namanya yang jelas nama Korea, cari aja yang bentuknya kayak gini di menu. Jadi dia ini disajikan dalam satu mangkuk besar isi aneka sayuran yang udah dikasih minyak wijen, terus ada supnya yang dipanaskan di depan kita, isinya daging sapi melimpah dan rasanya gurih tauco, enak banget kuahnya bahkan dicelup daging panggang yang tadi saya review juga enak. Cara makannya, nasi dituang ke sayuran lalu disiram kuah sup. Enak, porsi gede bisa buat berdua.Menu yang dipesan: Woo samgyup, Galbitang
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
2.6Gulu Gulu [ Thamrin, Minuman ]
Porsi dikit
Gulu gulu ngantri panjang sampai hampir setengah jam gara-gara promo D*na.
Pudding boba: cobain menu barunya dia. Pas datang kaget karena di gelas, kirain di kotak. Puddingnya tipikal egg pudding, cream cheesenya enak as usual, bobanya standar, ga lembut amat tapi juga ga chewy amat, manis tapi ya udah manis aja ga ada sensasi brown sugar atau apapun. Sayangnya, entah karena promo atau apa, porsinya super dikit dan banyak di esnya doang.Menu yang dipesan: pudding boba
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.0McDonald's [ Thamrin ]
menu baru
McD ada menu kopi dan coklat.
Cappucinno top: kopinya berasa tapi cuma di bagian luar aja sayangnya. Coba soft creamnya juga rasa kopi.
McFlurry Choco Cookies: wah ini enak! Pakai biskuit coklat dan potongannya besar-besar. Overall oke!Menu yang dipesan: cappucinno top, mcflurry choco cookies
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.