Foto Profil Stella @stellaoctavius

Stella @stellaoctavius

175 Review | 134 Makasih
Level 10
Kopi Bakmi Dessert
  • 3.8  
    Angan Coffee [ Pantai Indah Kapuk, Kafe ]

    Tempat comfy dan makanannya enak

    Jadi kemarin aku mampir ke daerah PIK dan tertarik cobain Angan Coffee. Aku dan temenku jajan disini pakai AlaCarte (biar B1G1 hehe)

    Kita pesen :
    - Truffled Fries : Aku suka rasa kentangnya, berasa kayak makan singkong gt hehe
    - Truffle Chicken Skin : Enak!!! Kayak makan pempek kulit gitu loh
    - Soothing Chamomile : Chamomile yg mereka pake cukup bagus, ga terlalu bau nyengat tanaman gt

    Suasananya nyaman, ada 2 lantai. Kita duduk di lantai 2 dekat jendela, cocok si buat mereka yang suka foto2. Pelayanan mereka still oke, mau jelasin menu2 mereka.

    Menu yang dipesan: truffled fries, Truffle Chicken Skin, Soothing Chamomile

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 4.0  
    Onezo [ Puri, Bubble Tea ]

    Akhirnya aku bisa suka boba!

    17 Agustus kemarin mereka grand opening di Puri Mall Expansion. Tempatnya agak kecil si, dan ada mesin selfservice.

    Berhubung aku ga bisa minum susu, aku pesan Earl Grey Tea + Crystal bubble. Nah kali ini aku cobain gulanya 25% dan little ice, biar cita rasa tehnya still ok. First time cobain menu mereka dan surprisingly aku suka sama tekstur bubblenya. Chewy, ga manis dan bener2 berkualitas gitu loh 

    Next bakal cobain menu2 non-diary mereka ah 

    Menu yang dipesan: Earl Grey Tea, Crystal bubble

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 3.2  
    Wing Heng [ Pantai Indah Kapuk, China ]

    Lumayan rasanya

    penasaran banget sama wing heng, akhirnya mampir yang di Food Plaza pasar PIK. Aku pesan mie babi steam. Rasa mienya manis, teksturnya mie keras gt. Gurih si, porsinya ga terlalu banyak untuk harga 32k 

    Menu yang dipesan: Mie babi steam

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 4.4  
    Maketh Coffee & Eatery [ Sunter, Kafe ]

    Tempatnya comfy

    Akhirnya ada tempat ngopi yang gede dan keren haha. Lokasinya di seberang RS hermina.

    Aku pesan :
    - Chicken teriyaki don : Porsinya standar, rasanya cukup enak. Teriyaki ga terlalu manis, ada rasa gurih. Terus toppingnya ada edamame & lotus 
    - Peach tea : no sugar! ternyata mereka jual minumannya rata2 no sugar . Enak si walau peachnya asem banget menurut aku tapi cucok untuk jadi temen makan
    - Manual brew v60 : lupa nama biji kopinya apa, tapi menurut aku agak kebanyakan air, biasa V60 ga sebanyak ini si isinya (cek foto)

    Overall, pengen mampir lagi

    Menu yang dipesan: chicken teriyaki don, peach tea, Manual Brew V60

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    4 pembaca berterima kasih.




  • 3.4  
    North Pole Gelato [ Sunter, Es Krim ]

    Eskrimnya lucu dan enak

    Dari dulu pengen cobain gelato mereka karena bisa dihias gambar2 gitu.
    Aku cobain double piggy dengan varian bubble gum dan strawberry. Ternyata gelato mereka ga manis dan ga terlalu berasa susu

    Menu yang dipesan: Double piggy

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.2  
    Kopi Pujaan [ Karawaci, Kafe ]

    Kopi hitam terbaik!

    Lagi di supermall karawaci nih, aku mampir ke Kopi Pujaan nih. 
    Lokasi mereka strategis banget, depan timezone (sebelah calais). Kursinya juga banyak.

    Nah aku cobain kopi andalan mereka yaitu 
    - Es Kopi Pujaan Hati : aku penikmat kopi hitam pekat, ketika minum ini,aku cukup suka walau ada sedikit sweet yang mungkin disukai sama netizen2 😛😛

    - Es Kopi hitam pekat tanpa gula : OMG, kopi arabica yg mereka pake bagus banget. Roastingnya pas, ga terlalu gosong dan ga terlalu tebal pas diminum.

    - Yakult lemon : Rasanya segar si, tapi ternyata mereka pakai susu kental manis loh. Berasa sehat minum ini 

    -Choco berry : agak manis si, tapi rasa cokelat dan manis si berry ini pas. Ga berasa lagi minum perasa berry gitu

    Worth ga? Worth kok! Kalau kalian pecinta kopi hitam,aku saranin buat cobain kopi hitam mereka tanpa gula ya~

    Menu yang dipesan: Kopi Pujaan Hati, Kopi hitam pekat, Yakult Lemon, Choco Berry

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 3.4  
    Kamu Tea [ Thamrin, Kafe ]

    Sudah lama tak cicip

    Hari ini lagi main ke Grand Indonesia, pertama kali kesini. Lalu tertarik sama booth kamu tea, karena sudah lama banget ga minum produk mereka.
    Kali ini aku cobain lemon green tea, sugar 25%.

    Masih tetap pas di lidah, ga terlalu manis dan bikin seger. Jadi pengen cobain lagi :3

    Menu yang dipesan: Lemon Green Tea

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 3.0  
    Kopi Tuya [ Sunter, Kafe ]

    Kopi hitamnya good, es coklatnya... milo ???

    Beberapa hari yang lalu aku cobain kopi tuya via grab food.
    Aku pesan

    - kopi black : cukup enak dan masih worth dengan harga 10k. Ga terlalu pekat dan masih bisa cocok dengan es yg standar

    - es coklat : well,yang aku rasain ini milo :( 

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 3.8  
    Flip Burger [ Karawaci, Barat ]

    Korean spicy chicken

    Sudah lama ga mampir flipburger, ternyata mereka ada menu baru yaitu korean spicy chciken
    Rasanya enak,pedasnya di bibir
    Seperti biasa dagingnya empuk~

    Menu yang dipesan: Korean Spicy Chicken

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.4  
    Kologada Coffee and Food [ Sunter, Kafe ]

    Overall,pengen cobain lagi~

    Tempatnya mudah di cari,posisinya depan kwecap sunter. Ambiencenya good,cuma agak perlu di sesuaikan beberapa penempatan sofa hehe. Mereka juga ada outdoor, jadi untuk yang perokok bisa ikutan nongkrong sambil rokok hehe

    Segi rasa,aku suka banget Gada ayam matah! Rasa bumbunya dapet banget,porsinya juga ga dikit2 amat. 

    Kopi filternya ada banyak pilihan,pacarku pilih bali honey. Cakep rasanya,enak diminum pas panas karena ini arabica. Kalau dingin,asem honeynya warbyasaha. 

    Watermelon yakult, agak kurang dapet rasa mixnya. But bisa di cobain pakai trik yg tadi aku kasih tau yak hehe 

    Untuk hazelnut, agak manis. Aku nunggu sampai es cair,juga masih berasa manis di lidah. Kalau kurangin manisnya,ini bener2 enak 😍 

    Overall,pengen cobain lagi~

    Menu yang dipesan: Filtered Coffee, Gada sambal matah, watermelon yakult, Hazelnut

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.