Foto Profil UrsAndNic

UrsAndNic

5012 Review | 2320 Makasih
Alfa 2023 Level 25
Steak Ramen Chinese Food Dimsum Seafood BBQ Pancake Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert Bubble Tea
  • 4.4  
    Osteria Gia [ SCBD, Italia ]

    Spaghettoni al Burro E Pepe bikin nagih!

    Resto ini interiornya terlihat klasik dan elegan. Terbagi area non smoking dan smoking. Smoking areanya di bagian depan, ambiancenya seperti di glass house lebih terang daripada area non smoking di bagian dalam. Meskipun interiornya klasik, tapi di sini terasa lebih casual dibandingkan dengan di GIA yang terasa lebih cocok untuk fine dining yang formal. Saya dan teman2 pesan : 

    *Quatro Formaggi (155k) – Pizza dengan topping 4 macam keju mozzarella, parmigiana, goronzola cheese dan pecorino. Black truffle mushroom sauce, eggs. Pizzanya tipis, doughnya enak dan chewy. Untuk toppingnya terasa cheesy banget, enak apalagi ditambah dengan rasa taste truffle yang membuat cita rasa makanan lebih yummy. 

    *Spaghettoni al Burro E Pepe (185k++) - Spaghettinya al dente, rasanya enak, flavourful dengan campuran butter, cheese dan black truffle.
    Tidak creamy, aroma trufflenya wangi banget. Enak banget dan recommended. A must try menu di Osteria Gia. 

    *Spaghettoni Podomoro (155k++) with mamma’s wagyu meatball – tekstur spaghetti ini al dente. Podomoro sauce yang sangat terasa dominan tomatonya. Wagyu meatballnya juga besar. Enak juga. 

    *Rucola Salad (95k++) - arugula / rocket salad dimixed dengan irisan poached pear, pecorino cheese & walnut tossed dengan balsamic dressing. Rocket salad rasanya memang agak2 pahit, tapi enak. Suka banget dengan menu salad ini, simple tapi yummy & healthy. 

    *Classic tiramisu (85k++) – Suka banget dengan presentation dessert ini, disajikan di piring pie kecil dan diatas taburan coklatnya ada tulisan ciao!
    Tiramisunya enak, teksturnya lembut tapi masih agak kurang terasa espressonya. 

    *Chocolate truffle frost (55k++) – Mocktails yang unik campuran truffle dengan coklat. Teksturnya seperti blended drinks. Suka banget campuran taste truffle dan chocolate yang terasa balance. Ada pahit manis dari coklatnya dan gurih dari trufflenya. Unik dan enak. 

    Makanan yang dipesan tidak ada yang mengecewakan, servicenya juga bagus. Recommended untuk tempat hangout. Disarankan untuk Reservasi lebih dulu, karena restonya full banget.    

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.4  
    The Social Pot [ Tebet, Jepang,Thailand ]

    Shabu dan Grill yang enak dan affordable

    Lokasinya di LG Kokas pas sebelah Chatime, di ex Resto Sam’s Wok. Ternyata resto ini masih satu group dengan Sam’s Wok. Interiornya modern dan kekinian, tempatnya juga bersih, lightingnya terang dan nyaman. Meskipun dari luar terlihat tidak terlalu besar, tapi tempatnya cukup luas juga karena bagian dalamnya juga masih ada seating area.

    The Social Pot ini adalah resto shabu shabu dan grill. Di sini makanannya semua. No pork dan No lard. Konsepnya shabu shabu dan grill dalam satu pot. Bagian tengah pot untuk grill sedangkan pinggirnya untuk tempat shabu shabu. Grilling pan di sini bagus dan anti lengket. Pilihan dipping saucenya banyak banget yang bisa kamu racik sendiri. Agar sausnya lebih enak kamu lebih baik meminta signature saucenya yang langsung dibuatkan pegawainya. Rasanya enak banget karena ada campuran sekitar 10 macam sauce. Untuk soupnya ada 5 macam soup yang bisa dipilih Chicken herbal, Mala spicy, Tom Yum, Soto dan Chicken collagen.

    Untuk shabu2 dan grill ada pilihan set menunya juga. Saya Pilih Set menu special (240k++). Set menu ini termasuk :
    *1 Pilihan soup based : saya pilih chicken collagen karena memang suka dengan chicken soup yang simple. Soupnya tidak terlalu kental dan rasanya enak dan gurih. Sempat tasting soup yang lain chicken herbal sebenarnya sama dengan yang collagen tapi ada tambahan bahan2 herbal ala China, Tom Yumnya enak dan seger, Mala soupnya enak dan sedikit pedas, Sotonya enak.

    *Marinated short ribs : dagingnya lebih enak kalau digrill, well marinated dan juicy.

    *Marinated chicken : chickennya digrill empuk dan enak.

    *Hanging US Beef short plate : Beef slices yang penyajiannya digantung. Warnanya eye catching banget dengan warna merah putih dari beef kualitas yang baik. Lebih cocok untuk shabu2. Irisan dagingnya tidak terlalu tipis, enak , lembut dan juicy.

    *Prawns : bisa digrill atau untuk shabu2. Prawnya fresh, dagingnya manis.

    *Mixed meatballs : untuk shabu2, rasanya juga enak2.

    *Homemade chicken ball : bentuknya kecil dan rasanya enak.

    *Homemade fish ball : enak, terasa taste ikannya.

    *Seafood Paste : adonan udang, harus dibentuk bulat2 kecil dengan sendok kecil yang disediakan. Begitu direbus di shabu2 rasanya enak deh.

    *Special Wonton : wontonnya enak, kulitnya cukup tebal dengan isi yang enak.

    *Mixed vegetable & mushroom : aneka sayuran seperti bok choy, sawi putih, selada dan jamur shimeji, enoki

    *1 Noodle - homemade noodle yang chewy dan lembut. Enak

    Set menu ini bisa sharing untuk 2 orang.

    Pesanan lain :
    *Three Kingdom Noodle (19.5k++) – homemade noodle dengan 3 warna orange, putih dan hijau. Mie ini fresh, terasa legit. Teksturnya kenyal sekaligus lembut. Rasanya sama meskipun warnanya berbeda.

    *Special Fried beancurd roll (24.5k++) – kembang tahu gulung goreng special, ini untuk shabu2. Rasanya enak dan teksturnya lembut.

    *Garlic Fried Rice (12.5k++) – nasi goreng bawang putih yang simple dan enak.

    *Imported Marinated Shabu Beef (30.5k++) - beef slices yang well marinated. Rasanya manis dan juice, dicocol ke signature saucenya duh enak banget.

    Saya suka ambiancenya restonya, shabu2 dan grillnya enak. Harganya terjangkau dengan  kualitas yang baik, Servicenya juga sangat baik pegawainya rajin, cekatan dan ramah. Recommended banget untuk para pencinta shabu2 dan grill.

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.4  
    Shaburi & Kintan Buffet [ Karet Kuningan, Jepang ]

    Twin Pot Soup

    Outlet Shaburi yang di Lotte Avenue ini adalah salah satu outlet yang digabung dengan Kintan.
    Tempatnya sangat spacious dengan interior yang minimalis modern dan classy. Di outlet ini tablenya ada 3 kategori. Ada table untuk Combo yang bisa untuk shabu2 dan grill. Ada yang khusus untuk shabu2 saja dan ada juga yang untuk Grill (Kintan) saja. 

    Kabar baik banget untuk teman2 yang Muslim karena sekarang Shaburi dan Kintan sudah mendapat sertifikasi Halal dari MUI, jadi tidak usah khawatir lagi untuk makan di Shaburi dan Kitan. 

    Kali ini lunch dengan teman2 dan mencoba Shaburi dengan Twin Pot. Dengan konsep Twin Pot ini kita bisa sekaligus menikmati 2 varian soup sekaligus di dalam 1 pot. Pilihan Soupnya ada Original Konbu, Sukiyaki, Chicken collagen Paitan, Hot Miso dan yang terbaru Aka Kara Gochujang based soup yang mild dan spicy.
    Saya selalu suka dengan original konbu jadi pilih yang ini. Kepingin cobain yang Aka Kara tapi kebetulan lagi batuk, jadi pesan Chicken collagen Paitan yang tasty dan bermanfaat untuk kecantikan kulit. Sempat sih nyicipin soup teman yang Aka Kara. Soup ini dari kuah sapi yang rasanya memang enak, seger dan spicy. Kalau suami tidak pernah beralih dari sukiyaki karena memang dia suka kuah yang manis dan legit.  

    Kita order Special Shabu (208k++) dengan waktu AYCE 90 menit. Yang termasuk di Paket ini : Angus Beef, Tasty Beef, Low Fat Beef dan Tender chicken. Suka banget dengan Angus Beefnya karena beefnya lembut banget, juicy dan masih ada bagian lemaknya juga jadi lebih gurih. Low Fat beef menjadi favorit juga untuk pilihan yang lebih sehat karena kandungan lemaknya memang paling sedikit.
    Untuk Saucenya saya suka Original shaburi sweet sauce dan sesame sauce (goma dare sauce). Enak dan recommended banget. 

    Kalau sudah di Shaburi saya pasti tidak akan melewatkan menu2 side dishnya yang enak seperti garlic rice,vegetables, chijmi, chawan mushi,carbonara udon,oyakodon, chicken karage, wonton, French fries, fried sweet potato, dll. Sayang deh japchaenya tidak ada lagi padahal itu favorit banget lo. 

    Saya suka dengan ambiance di outlet ini, selalu puas dengan kualitas daging shabu2nya yang selalu enak banget seperti biasanya. Servicenya juga sangat baik. Recommended untuk tempat makan ayce dengan keluarga atau dengan teman2. 

    Harga per orang: > Rp. 200.000
    Makasih Infonya!




  • 4.4  
    Boens Soes [ Jelambar, Kafe ]

    Soes favorit

    Sudah lama penasaran dengan soesnya tapi belum sempat datang langsung ke tempatnya, jadi pesan lewat ojol.
    Begitu pesanannya nyampe, surprise banget dengan ukuran soes yang besar. Nyobain 6 varian soes : vanilla, ragout ayam, coklat, green tea, cookies n cream, ayam jamur. Topping soesnya renyah dan bagian dalamnya lembut. Suka semua yang saya pesan. Top 3 favorit saya : ayam jamur, ragout dan vanilla.Isian ayam jamur dan ragoutnya enak dan gurih. Untuk yang vanilla cream vanillanya banyak dan tidak terlalu manis Cookies and cream dan coklat juga enak tidak terlalu manis dan fillingnya juga berlimpah. Kalau yang green tea enak juga berasa green teanya tapi ini buka yang istimewa banget untuk saya.
    Saya cobain juga Chifon cakenya, teksturnya lembut, moist dan rasanya enak.
    Kopi susunya terasa dominan kopi dan terlalu manis, saya kurang suka
    Penasaran dengan soes originalnya yang sold out, pasti akan pesan lagi dan mencoba varian yang lainnya. Recommended banget untuk pencinta soes.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.4  

    Mango panna cotta terenak

    Lokasinya ada di Hotel Alila SCBD. Tempatnya spacious dengan interior yang luxurious dan terlihat sangat elegan. Area bar dengan lounge yang cozy letaknya terpisah dengan dining area. Waktu itu saya datang tanpa reservasi sekitar jam 6 sore dan semua tablenya sudah penuh, tapi karena kita memang datang hanya untuk pesan dessert masih diberi waktu 1 jam. Kebetulan memang nga mau makan berat karena sudah ada acara dinner dengan teman2. Saya dan teman mencoba menu berikut :

    *Rice cracker crusted tuna (170k++) – Menu appetizer ini tampil unik dan benar benar menggugah selera.  Tuna ini dibalut dengan rice cracker. Bagian tengah tunanya masih terlihat berwarna merah, sangat fresh. Tunanya enak dan melted in your mouth. Mayo saucenya juga sangat terasa mewah, sangat berbeda dengan resto2 yang lainnya. Appetizer yang sangat perfect. 

    *Mango panna cotta (150k++) – tampil cantik dengan warna kuning, panna cotta ini toppingnya adalah coconut sorbet dan garnishnya fresh fruit dari mangga, kiwi, strawberry dan kelapa muda. Taste mangganya masih sangat terasa dan sangat menyatu dengan coconut sorbetnya. Ditambah dengan fresh fruitnya benar2 ngeblend deh. Tekstur pannacota ini sangat soft enak banget… the best mango panna cotta in town. Dessert yang recommended.

    Semua menu yang saya coba ini tampil cantik dan elegan, sesuai dengan restonya yang high end. Sangat suka dengan ambiancenya yang calm dan servicenya yang sangat baik. Beberapa kali mencoba rsvp untuk dinner tapi selalu full. Mungkin next akan datang untuk lunch.

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!




  • 4.4  
    Plataran [ Darmawangsa, Indonesia ]

    One of the best resto in town

    Resto ini terlihat sangat kental nuansa tradisional Jawa dengan bangunan rumah Joglo yang berumur lebih dari 150 tahun, halaman yang luas dan sangat asri. Interiornya juga sangat cantik dan makanan Indonesia yang sangat terasa autentik dan enak2 mampu menarik tamu2 lokal maupun expatriate untuk menjadi pelanggan tetap resto ini. Resto ini adalah salah satu resto favorit keluarga. Kali ini makan siang dengan keluarga dan pesan menu berikut :

    *Ayam Dharmawangsa (129k++) - ayam goreng tepung khas resto ini dengan bumbu asam manis dengan irisan mangga dan pomelo. Enak mirip2 saus Thai.

    *Empal Cabe Ijo (139k++) - Enak banget deh, empalnya empuk dengan sambal cabe ijo yg enak, tidak terlalu pedas.

    *Nasi goreng kemangi ( 79k++) - nasi goreng kemangi yang dilengkapi dengan udang, cumi dan kerupuk.Sangat tasty dan enak banget. Salah satu menu signature di resto ini.

    *Udang Ramayana (189k++) - udang goreng bawang putih yang nikmat.Udangnya fresh banget.

    *Gurame goreng kremes ( 7 ons) (357k++) - guramenya fresh, enak dan garing.

    *Pisang bakar Pelataran (49k++)
    Favorit banget pisangnya dibalut dengan rosti dari keju cheddar..yummy dan cheese banget.

    Minuman :
    *Banyan deck (52k++) - minuman sehat dengan komposisi fresh orange, strawberry, pok choy, pineapple juice.dan madu. Minuman ini tampil menarik dengan warna hijau, merah, orange yang berlayer. Enak dan menyegarkan.

    *Es kopyor duren (82k++) - mahal sih tapi memang enak banget, terasa mewah.
    *Iced Tea Lychee (59k++) - enak juga.

    Saya dan keluarga selalu puas makan di tempat ini. Tempatnya bagus, makanannya enak dan servicenya sangat baik. Recommended.

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!




  • 4.4  
    Seia [ Sudirman, Indonesia ]

    Resto Indonesia yang enak banget

    Seia adalah resto Indonesia terbaru dari Pakis Culinary Group. Seperti resto2 lain di bawah managemen yang sama seperti Kembang Goela, Bunga Rampai, Meradelima yang interiornya cantik2, Seia ini juga interiornya cantik dan elegan didominasi dengan unsur kayu dan sangat terasa sentuhan nuansa Indonesia.

    Outdoor areanya sangat asri dikelilingi tanaman hijau. Resto ini juga mempunyai private room yang cukup besar dan tertata dengan sangat baik. Datang dengan teman teman untuk dinner dan mencoba menu menu berikut mulai dari appetizer sampai dessert : 
    *Bakwan Jagung Celebes - bakwan jagung ini bentuknya bulat dengan isi udang goreng. Rasanya seperti Bakwan jagung ala Manado dengan tambahan udang.Tampilan juga unik di wadah dari bambu. Satu porsi isinya 5pcs. Disajikan dengan bumbu kacangnya yang enak banget rasanya seperti bumbu otak2/siomay yang pedes. Menu appetizer yang enak dan recommended. 

    *Asinan Betawi - tampil dengan warna2 yang menarik dari irisan wortel, daun selada hijau, kol merah, ketimun, nanas, tahu. Disajikan dengan bumbu kacang. Bahan2nya semuanya fresh dan setelah disiram dengan sauce kacang rasa asam manis seger khas Asinan Betawinya berasa banget, tapi ini versi mewahnya. Enak dan recomended. 

    *Nasi Goreng Andaliman - nasi goreng dengan udang, ikan asin dan pete. Disajikan dengan 2 buah pangsit goreng. Nasi goreng ini benar2 terasa kaya bumbu dan memberikan sensasi pedas yang berbeda, mirip seperti bumbu mala. Pedes, gurih, enak banget. My fave nasi goreng in town.Recommended. 

    *Sate Domba Tegal - dagingnya empuk banget, bumbunya sangat meresap dan tidak berbau. Sambal kecapnya sama seperti sambal kecap di sate kambing dengan irisan cabe dan tomat. Recommended. 

    *Sate Ayam Minahasa - sate ayam yang well marinated dengan sambal dabu2. Rasanya tidak terlalu autentik Manado tapi yummy, sambal dabu2nya juga enak. 

    *Ayam Kecombrang - ayam goreng dengan sambal kecombrang. Bumbunya sangat pas, tidak didominasi rasa kecombrang. Satu porsi ada 3 potong ayam. Duh ini enak banget untuk kamu yang suka kecombrang. Di sini juga ada nasi kecombrang yang enak dan gurih. Nah ini pas banget kalo dinikmati dengan ayam kecombrang. Recommended. 

    *Dendeng Balado Pariaman - Dendengnya sepintas mirip dengan yang di Resto Kembang Goela, bedanya dendeng ini disajikan di atas daun singkong rebus ala Padang dan acar. Ada cara menikmati yang memberikan sensasi makan yang berbeda yaitu lembaran dendeng yang crispy kita beri topping sambal balado, daun singkong dan acar. Setelah itu langsung dimakan secara bersamaan.Enak banget dan nagih. Di gadoin saja sudah enak, dinikmati dengan nasi pasti lebih enak. Recommended. 

    *Terong Balado Nanggalo Sumatera - Terong Balado dengan campuran udang, bawang merah yang masih utuh, cabe rawit dan pete.Potongan terongnya agak tebal, dipanggang tapi agak berbeda dengan terong balado yang lain. Ini bentuknya masih terlihat bagus, tidak lembek dan benyek. Favorit banget nih.Recommended. 

    *Aneka Nasi - hidangan 4 macam nasi yaitu : Nasi kecombrang, Nasi pandan hijau, Nasi jagung dan Nasi merah. Nasi kecombrangnya gurih dan enak banget, sama seperti nasi yang dijual di nasi box Serasi yang selama ini memang menjadi favorit saya. Nasi pandan hijau seperti rasa nasi lemak /uduk dengan warna hijau. Nasi jagungnya juga enak. Favorit saya tetap Nasi kecombrangnya. 

    *Bolu Ubi Ungu - Berbeda dengan klepon cake kekinian yang biasanya berwarna hijau, ube cake ini disajikan dengan klepon berbahan dasar ube yang berwarna ungu.
    Cake ini bagian luarnya berwarna putih dengan balutan kelapa parut. Bagian dalamnya berwarna ungu cantik dengan tekstur yang moist dan rasa ube yang natural dan mewah. Kleponnya enak, isian gula merah juga enak deh. Recommended. 

    *Affogato Kahlua - dessert ini tampil cantik di tray kayu dengan hiasan bunga kamboja. Ice cream vanilla disajikan di gelas martini dan sudah dicampur dengan kahlua. Espressonya disajikan terpisah seperti affogato pada umumnya. Rasanya enak deh, campuran ice cream vanilla, espresso dan kahluanya sempurna.Yang membuat menu dessert ini semakin special adalah creme brulle yang disajikan terpisah. Creme brullenya tidak terlalu manis, teksturnya bagus dan rasanya Eropa banget. Dessert yang enak banget nih..tapi ada kandungan alkoholnya. 

    *Es Kopi Racik - Es kopi ini sama seperti yang di Waroeng Kita. Es kopi susu dengan gula merah. Kopinya cukup strong dan terasa dominan fruity.Meskipun saya kurang begitu suka kopi dengan taste yang fruity, saya suka kopi susu ini karena tidak terlalu asam dan punya after taste yang enak. Recommended. 

    Saya suka banget dengan ambiance resto ini. Makanan yang saya coba semuanya enak dan tidak ada yang mengecewakan. Resto yang sangat recommended untuk tempat gathering, arisan dan tempat makan bersama dengan keluarga ataupun rekan kerja. 

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.4  
    Ayam Suwir Wara Wiri [ Kelapa Gading, Indonesia ]

    Ayam suwir yang super yummy

    Ayam Suwir Wara Wiri lokasinya di Jl. Kelapa Kopyor Raya, sederetan Mie Artisan, Mie Karet Asiu. Tempatnya tidak terlalu besar, terbagi atas ruangan indoor dan outdoor. Terlihat sangat tertata rapi dengan interiornya simple dan kekinian. Nyaman juga untuk makan di tempat.
    Sesuai dengan nama restonya, menu andalannya adalah ayam suwir. Ada ayam suwir Wara dana yam suwir Wiri. Selain ayam suwir ada juga menu lain seperti ikan suwir, nasi bakar bahkan burger.
    Saya pesan beberapa menu antara lain : 

    *Ayam Suwir wara (29k ) - tersedia pilihan tidak pedas, original dan sambal gledek. Saya cobain yang original. Tampil di rice bowl dengan logo Ayam suwir wara wiri . Nasi dengan ayam suwir khas wara yang berwarna kemerahan , kripik kentang garing dan kari daun singkong. Ayam suwirnya banyak dengan rasa manis gurih, sedikit pedas. Ayamnya empuk, dan bumbunya enak banget. Keripik kentang garingnya juga enak banget. Kari daun singkong, gulai karinya meresap banget di daun singkong, jadi enak banget. Nasinya juga pulen. Kombinasi lauk yang sangat sempurna, Enak dan recommended banget. Kita nga usah repot suwirin ayamnya, tinggal makan langsung aja. 

    *Ikan suwir rica (29k) - tersedia pilihan original dan sambel gledek. Saya pilih yang original. Tampilan dan toppingnya sama dengan Ayam suwir tapi ini versi yang ikan rica. Ikan ricanya enak, tidak terlalu pedas, matching banget dengan lauk2 yang lain. Recommended. 

    *Nasi bakar ikan kari (30k) – Nasi yang dibakar di daun pisang dengan ikan suwir + singkong kari. Rasanya sedikit pedas, enak dan gurih. Aroma daun pisangnya juga menambah cita rasa nasi bakar ini. Enak dan recommended untuk pencinta nasi bakar. 

    Semua menu yang saya coba semuanya enak dan memuaskan. Servicenya juga sangat baik. Dari segi harga juga sangat terjangkau. Recommended banget untuk kamu yang kepingin makan enak di tempat yang nyaman dengan harga yang terjangkau. Recommended. Kita bisa pesan lewat go-food juga dan kalau mau ngopi, di sini ada Kopi Cuan . Kopi ini beberapa minuman andalan yang harus dicoba juga. 

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    3 pembaca berterima kasih.




  • 4.4  
    Twelve Chinese Dining [ Menteng, China ]

    Lunch Set khusus weekdays

    Twelve Chinese Dining belum lama ini launching menu Lunch Set khusus untuk Weekedays dari jam 11am – 3pm. Pilihan paketnya Tiger Lunch Set IDR 170.000++ / pax dan paket Dragon Lunch set IDR 350.000++/2 pax
     
    Saya dan teman2 mencoba Tiger Lunch Set dengan menu sebagai berikut :
    *Black Tea Refill – pilihannya hot atau ice. Tehnya tidak terlalu pekat dan pahit. Enak.
     
    *Dimsum Trio : terdiri dari 2 steam dimsum dan 1 fried dimsum.
    Steam dimsum Chicken shumai dan Mentaiko prawn dumpling.
    Chicken shumai ini teksturnya padat, dominan banget rasa ayamnya, toppingnya diberi tobiko. Mentaiko prawn dumpling warna pinknya cantik, kulit hakau ini agak tebal dan kenyal,  fillingnya padat tapi ada taste creamy dari mentaikonya dan ada potongan prawn yang cukup besar. Kedua dimsum ini disajikan di tempat steam dimsum kecil. Untuk fried dimsum ada Fried tofu skin roll rasanya enak dan tasty, gorengannya tidak berminyak.
     
    *Soup of the Day – Hot sour soup, soup asparagus yang terasa asam2 seger, tidak terlalu kental, enak deh apalagi dikonsumsi selagi masih hangat.
     
     *Main Course dengan pilihan Ebi Chili with almond / Black Pepper Beef / Hoikoro Beef / Mapo Eggplant / Twelve Mapo Tofu / Crispy Chicken / Chili Chicken/ Scallop Oyster with vegetables /Vinegar Fish.
     
    Saya dan teman2 pilih Ebi Chili with almond, Black Pepper Beef dan Twelve Mapo Tofu. Ebi Chili ini porsinya cukup besar dengan udang yang berukuran besar dengan bumbu asam manis yang terasa unik dan enak, potongan almondnya juga memperkaya rasa.  Black Pepper beef with Kinoko Mushroom – bumbu black peppernya meresap dengan sempurna ke dalam beefnya, mushroomnya juga enak. Twelve mapo tofu – potongan tofu dengan minced beef dan sauce yang unik, terasa sedikit asam dan ada rasa tauconya. Enak dan unik deh tastenya.
     
    *White Rice – nasi putihnya enak dan pulen, porsinya juga pas.
     
    *Dessert of the day almond pudding dengan topping potongan mix fresh fruit. Rasanya tidak terlalu manis, rasa almondnya mild, perpaduan yang sangat menyegarkan dan menetralisir makanan berat yang telah kita konsumsi sebelumnya.
     
    Twelve adalah resto fushion Chinese Japanese. Chefnya seorang expat Jepang dari Yokohama. Jadi untuk taste makanannya bukan yang medok Chinese banget, ada sentuhan Japanese taste dari Chinatown di Yokohama. Menurut saya Lunch set ini worth the price banget karena kita bisa menikmati makanan mulai dari soup, dimsum, main course + nasi dan dessert yang enak2 dengan harga yang terjangkau dan porsi yang sangat mengenyangkan. Saya suka sekali dengan ambiancenya yang sangat kental nuansa China dan terlihat sangat mewah. Servicenya selalu baik. Resto yang recommended untuk tempat makan bersama dengan keluarga, teman ataupun rekan kerja/bisnis.
     

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!
    3 pembaca berterima kasih.




  • 4.4  
    Rass Steak House [ Kelapa Gading, Barat ]

    Steak enak di Kelapa Gading

    Steak house terbaru di Kelapa Gading ini terdiri dari 2 lantai yang spacious dengan interior yang modern dan terkesan elegan. Di lantai 1 ada Bar area dan seating area yang nyaman. Lantai 2 ada seating area yang nyaman juga, dilengkapi dengan private room dan stage untuk event music performance. Check IGnya deh, mereka suka mengundang penyanyi2 yang top juga untuk nyanyi di sini. Saya dan teman2 datang untuk lunch dan mencoba cukup banyak menu mulai dari salad, appetizer, main course sampai dessert.

    Salad : 
    *Grilled Chicken Caesar Salad – Romaine lettuce, Crouton, parmesan cheese, anchovy fillet, crispy bacon, Caesar dressing, grilled chicken breast. Porsinya besar, cocok untuk sharing. Tampil colorful dengan veggies yang fresh. Grilled chickennya banyak dan sangat tasty. Dressingnya juga enak, tapi saya kurang cocok dengan anchovynya, terlalu asin di lidah saya. Tapi untuk yang lain semuanya on point deh, recommended. 

    Appetizer : 
    *Nachos – Corn tortillas, bolognaise sauce, jalapeno, tomato salsa, sour cream and melted cheese. Tortillasnya berlimpah teksturnya crunchy, bolognaise saucenya enak. Perpaduan semuanya enak dan bikin nagih. Porsinya juga besar, good for sharing.

    *BBQ Chicken Wings – chicken wings tossed with homemade BBQ sauce. Chicken wingsnya berukuran besar, teksturnya lembut dan sauce BBQ chickennya enak. 

    Rass’s Premium Cut Beefnya semua USDA Beef. 
    *Fillet Mignon – 200gr USDA Beef, selalu suka bagian ini karena tebal tapi teksturnya lembut dan tidak terlalu besar, paling ok dengan tingkat kematangan yang medium tapi medium well juga Ok Recommended. 

    *Ribeye – 300gr USDA Beef - satu steak favorit yang flavorful, tender dan juicy. Lebih besar dari fillet mignon jadi bisa untuk sharing berdua. Recommended. 

    *T Bone 500gr - Pencinta striploin dan tenderloin bisa order ini karena di setiap sisi T Bone jenis dagingnya berbeda. Ada bagian striploin dengan meaty flavors dan tenderloin yang super tender. Good for sharing & recommended. 
    Pilihan untuk tingkat kematangannya : Rare, Medium Rare, Medium, Medium Well dan Welldone.
    Kita pilih yang medium well. Untuk steak yang dicoba semuanya enak dinikmati tanpa sauce ataupun dengan sauce. Dikasih blackpepper saja sudah enak lo, btw di sini pepper grindernya keren, pake yang electric😁 

    Pilihan saucenya Mushroom sauce, BBQ Sauce dan Peppercorn sauce kami pilih ketiganya. Mushroom saucenya cukup creamy dan terasa mushroomnya, enak. BBQ Saucenya juga terasa tasty dan smokey,enak. Peppercorn sauce terbuat dari green peppercorn, jadi taste peppernya lebih strong. Favorit saya Mushroom dan BBQ Sauce, enak. 

    Ada cukup banyak Pilihan side dishes to share dan kami pilih : Mashed Potato, Sautee mushroom, Potato gratin, Sautee vegetables.

    Semuanya enak, tapi paling suka sautee mushroom dan potato gratinnya. Sautee mushroomnya fresh, bentuknya utuh jadi cukup besar, yummy banget. Potato gratinnya creamy, yummy. Must try dan recommended. Semua side dish ini porsinya cukup besar dan bisa untuk sharing.

    Pasta 
    *Chicken a’la cream – Penne pasta, chicken breast, mushroom, onion, black olives and parmesan cheese. Penne pastanya al dente, creamy dan cheesy tapi nga bikin eneg. Saya suka black olives, menu ini juga ada black olivesnya… suka banget. Recommended. 

    Dessert 
    *Fudgy Chocolate Brownies – Warm fudgy brownies, butter Scotch sauce, chocochips cream and vanilla ice cream. Platingnya bagus. Browniesnya berbentuk kotak, teksturnya fudgy banget dan rasanya manis. Toppingnya ada ice cream vanilla. Perpaduan yang selalu pas deh ini. Buter scotch saucenya juga menambah cita rasa dessert ini, enak dan recommended. Ukurannya besar bisa untuk sharing 3-4 orang. 

    *Apple Crumble – warm cinnamon apple with crumble, butter scotch sauce & vanilla ice cream.

    Bentuknya bulat dan diberi topping vanilla ice cream. Disajikan hangat, potongan apelnya agak besar teksturnya crunchy banget. Crumblenya juga crunchy dan enak. Taste cinammonnya terasa pas, tidak overpowering. Enak banget deh, ukurannya cukup besar, bisa untuk sharing. Tapi kayaknya untuk menu ini saya yang makan paling banyak deh hahaha… maklumlah suka banget cinnamon. One of the best apple crumble in town deh ini. Recommended. 

    *Tiramisu – Bentuknya cukup besar, perpaduan lady finger, mascarpone dan creamnya sempurna. Digarnish cantik dengan irisan fresh strawberry dan daun mint. Dessert ini juga less sweet. Enak juga.

    Tempat yang cocok untuk hangout bersama dengan teman dan keluarga. Makanannya enak2 tidak ada yang mengecewakan. Servicenya juga bagus. 

    Steak house ini ada juga di list Kupon Pergikuliner, recommended banget untuk pencinta Steak. 

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.