Foto Profil UrsAndNic

UrsAndNic

5288 Review | 2432 Makasih
Alfa 2023 Level 25
Steak Ramen Chinese Food Dimsum Seafood BBQ Pancake Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert Bubble Tea
  • 3.8  
    La Parisien Boulangerie & Coffee [ Kelapa Gading, Kafe ]

    Rotinya enak2❤️

    Café baru di Mall Artha Gading ini lokasinya di sebelah Kincir. Seating areanya terbagi area semi outdoor dan indoor. Area indoornya tidak terlalu spacious tapi nyaman.
    Pilihan aneka pastries, cake dan rotinya cukup banyak. Pilhan minuman non coffee dan coffeenya juga cukup beragam. Sebelum pulang, mampir untuk snacking dan ngopi2 dulu di sini. Saya cobain :
    Minuman :
    *Ube choco (39k) – taro yang diblend dengan oreo. Cukup creamy dan taste ubenya terasa natural. Manisnya pas. Enak dan recommended untuk pencinta taro.

    *Matcha latte (39k) – creamy dan bold. Matchanya berasa banget. Manisnya pas. Enak.

    *Flavoured Tea – lychee tea (25k) – standard café yang enak dan refreshing.

    *Café au Lait (32k) - lattenya creamy dan enak ga terlalu strong kopinya. Print Latte artnya juga rapi dan bagus. Disajikan dengan cup yang cantik juga. Enak dan recommended.

    Beli beberapa roti :
    Matchado (14k), Taro Crumble (12k), Café Pain (12k), Cream Cheese (16k), Red Bean (12k) – tekstur rotinya lembut sekaligus sedikit chewy. Rotinya juga cukup tebal. Enak2 dan recommended untuk pencinta roti.
    Take away roti Cream cheese, Bross Bread, Doux choco Crunch , Banana au Fromage – semuanya enak.

    Saya belum cobain pastry dan croissantnya, kelihatannya menarik tapi pas saya lagi lihat2 eh ada lalat yang nyasar beterbangan di dalam showcasenya..ga jadi beli takut sakit perut lah😅 Saya sudah info ke staffnya. Jadi kebersihannya harus lebih diperhatikan.
    Anyway, next time saya pasti akan cobain pastrynya.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.0  
    IKN (Ini Kantin Nusantara) [ Kelapa Gading, Indonesia ]

    Telor dadar & Ini Kopi Nusantaranya enak

    Lokasinya di sebelah Kopi Ulon. Tempatnya tidak terlalu besar tapi terlihat bersih dan nyaman. Disini konsepnya prasamanan, kita bisa pilih sendiri lauknya. Ada juga beberapa Menu paket yang bisa dipilih. Paket A – Nasi + 2 lauk + 1 sayur (35k), Paket B – (29k) – Nasi + 1 lauk + 2 sayur.
    Kantin ini buka dari pagi jam 07.00 – 20.00. Jadi bisa banget breakfast di sini.
    Kali ini saya cobain beberapa menu :
    *Paket A – nasi putih + ayam goreng saus mentega dan ayam goreng + tempe orek. Pilihan nasinya ada nasi putih dan nasi kuning. Porsinya bisa minta ½ porsi tapi harganya sama 1 porsi. Ayam goreng tepung bagian luarnya tidak crispy tapi lembut bagian dalamnya justru agak keras. Untuk sausnya not bad. Ayam goreng kremesnya enak juga. Tempe orek cukup tasty.

    * Nasi kuning dengan telor balado, buncis tempe, tempe orek dan sambal bawang. Nasi kuningnya kurang gurih tapi not bad lah. Tempe orek dan buncis tempenya ok. Sambal bawangnya ga terlalu pedes tapi enak. Makanan rumahan yang cukup comforting. Beli tambahan kerupuk putih (4k) dan peyek (7k). Kerupuknya enak dan renyah kalau peyeknya renyah tapi agak keasinan.
    Harus cobain telor dadar (7k) – made by order, simple banget telor dadar dengan bawang Bombay dan daun bawang aja tapi rasanya enak deh. Recommended.

    Untuk minuman cobain Kopi susu - Ini Kopi Nusantara (20k) – es kopi susu kampung yang cukup strong kopinya tapi tetap creamy. Enak juga nih. Recommended. Es teh di sini refill.

    Servicenya bagus, servernya ramah dan informatif. Pasti akan kembali lagi ke sini untuk mencoba menu yang lainnya.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.8  
    Sari Sanjaya Express [ Kelapa Gading, Indonesia ]

    Pempek Kapal Selam❤️

    Kebetulan lagi Food Court MKG dan lagi kepingin makan Pempek. Langsung mampir ke Sari Sanjaya Express. Tidak ada ekspektasi yang tinggi untuk rasanya karena terakhir makan di outlet MOI kurang OK. Saya order Pempek Kapal selam (36k), Pempek Kulit (13k) dan Lenggang goreng (45k). Semuanya enak, berasa ikannya dan gorengnya tidak berminyak. Warna gorengan Pempek kapal selamnya juga bagus, golden brown yang beneran menggugah selera.
    Biasanya ada cuko yang tidak pedas, tapi lagi kehabisan stock jadi hanya ada yang pedas. Tapi pedasnya juga tidak terlalu pedas juga kok, rasanya cenderung pedas manis dan gurih. Rasa asamnya juga tidak mendominasi. Enak juga. Di sini servicenya bagus, ramah dan informatif.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    SaladStop! [ Kelapa Gading ]

    Lean Toast Tuna Avocado💚

    Penasaran banget dengan Lean Toast di SaladStop. Kebetulan lagi di Gafoy dan masih pagian jadi outlet ini masih sepi. Seating areanya ada di indoor dan juga di semi outdoor. Indoornya telihat bersih dan nyaman.  Meskipun terlihat sepi tapi orderan onlinenya sudah banyak banget. Jadi untuk serving timenya juga harus menunggu sekitar 15 menitan. Saya order Lean Toast. Pilihannya ada Tuna Avocado, Beef Brisket, Beef Bulgogi, Egg Mayo.
    Saya order Tuna Avocado (50k) – Leantoastnya tipis dan crunchy, dilengkapi dengan tuna mayo organic baby spinach, avocado, organic tomat, pickled cucumber, Basil Pesto. Enak dan semua bahan2nya terasa fresh, kalorinya hanya 261 cal. Porsinya cocok untuk yang lagi program diet❤️

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.0  
    Rempah Bistro [ Kelapa Gading, Indonesia ]

    Soto Tangkar❤️

    Lunch part 2 di Rempah Bistro. Tempatnya selalu full di jam makan siang. Kali ini order Soto tangkar kota tua (67k++) – disajikan tanpa nasi putih jadi add on nasi putih (13k++). Rasanya gurih, tidak terlalu kental, dagingnya cukup banyak dan empuk banget. Enak dan recommended. Order juga Gado2 (42k++) dan Ketoprak (42k++) porsi keduanya ga besar. Sayurannya fresh, saus kacangnya cukup enak meskipun secara keseluruhan rasa kedua menu ini tidak terlalu special juga. Untuk service selalu juara deh, servernya ramah2 semua.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    The Coffee Academics [ Kelapa Gading, Minuman ]

    Tiramisu Coffee Soft Serve❤️

    The Coffee Academics di Gafoy sudah buka dengan full service concept. Tempatnya cukup spacious dan punya outdoor area juga. Suka dengan ambiancenya yang cozy dan muralnya juga terlihat unik kolaborasi dengan Alphabad. Di sini juga ada store fashion product Locus yang trendy. Slow barnya juga terlihat bagus. Kebetulan sudah lunch di tempat lain jadi hanya mau minuma dan snacking aja. Saya order :

    *Strawberry Peach Tea (49k++) – Perpaduan rasa asam manis dari strawberry dan peach dengan tea yang enak dan refreshing. Recommended❤️

    *Tiramisu Coffee Soft Serve (110k++) – menu ini belum ada di Ashta collab dengan Bakepack. Home baked lady fingernya enak dan teksturnya crunchy, mascarponenya lembut dan creamy. Perpaduan dengan coffee soft servenya sempurna banget. Enak dan recommended❤️

    *Truffle Cassava (70k++) – singkong goreng yang crispy, aroma trufflenya wangi banget tapi rasanya tidak terlalu mendominasi, pas banget. Ditaburi dengan keju dan disajikan dengan mayo. Enak untuk camilan❤️

    Setiap hari Minggu 8 – 10 pagi ada promo free coffee untuk pembelian breakfast menu. Suka banget dengan tempatnya yang cozy, servicenya juga baik dan ramah lebih ramah dari di Ashta yang sudah pernah beberapa kali saya datangi. Recommended.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.8  
    Feel Matcha [ Kelapa Gading, Kafe ]

    Matcha Latte with oatside💚

    Feel Matcha buka di Mall Kelapa Gading 3. Outlet ini punya seating area yang terbatas. Saya order Signature Matcha Latte with Oatside ukuran small (39.270) – order less sugar dan normal ice. Matcha tastenya terasa cukup dominan, ada bitter taste yang khas matcha banget. Lebih terasa gurih karena menggunakan oatmilk. Saya sih suka karena ga manis, tapi best kalau level sugarnya normal. Penasaran dengan Muchy Salty cheese series, next time pasti akan balik lagi cobain menu itu💚

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.4  
    Terrazzo Kitchen & Coffee [ Kelapa Gading, Kafe ]

    Buka kembali dengan konsep yang lebih fresh💚

    Terrazzo Kitchen & Coffee baru reopening dengan konsep yang lebih fresh. Tempatnya spacious dan cozy banget. Terdiri dari dua lantai, ada area semi outdoor dan punya private room juga.
    Menu2nya juga banyak yang baru. Kalau dulu pernah cobain cake2 mereka sekarang lebih enak lo😋

    Cobain beberapa menu di sini :
    *Premium Beef Sate Maranggi ❤️
    *Signature Oxtail Fried Rice❤️
    *Terazzo Mixed Mushrom Pizza❤️
    *Signature Klepon Cake❤️
    *Cheese Crumble❤️
    *Creme Brulee Latte❤️
    *Matcha Latte❤️

    Semuanya enaaak2 banget.
    Harus banget cobain Sate Maranggi + butter ricenya pasti bakalan jadi favorit keluarga deh👍❤️

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Seoul Bakeshop [ Penjaringan, Toko Roti dan Kue,Kafe ]

    Ada Listening Space❤️

    Hidden Gem Korean Style Bakeshop ini sekarang sudah punya Listening Space untuk chillin'. Dari Bakeshop di lt.3 kita naik tangga ke lt. 4. Tempatnya cozy dan homey, playlistnya juga asik.
    Bisa senjaan di sini sambil dengerin lagu langsung dari vinyl❤️
    Cobain beberapa menunya :
    *Seoul Carbonara Pizza - 48H Sourdough Pizza + spicy Pepperoni + Omega3 eggs, Alfredo Sauce + mushroom + mozarella + Parmesan cheese.. Yuuum bisa untuk sharing nih❤️
    *Kimchi Linguine❤️
    *Strawberry Tea❤️
    *Creamy Earl Grey❤️
    *Kouign Amann Osmantus Strawberry❤️
    *Classic Tiramisu❤️

    Enak2 semuanya. Kalau suka Earl grey harus cobain minuman Creamy Earl Greynya enak❤️

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.0  
    McDonald's [ Kelapa Gading ]

    Breakfast di McD

    Sebenarnya agak jarang ke McDonald’s karena memang jarang makan fast food. Tapi suka kangen sama Big Breakast Combonya McD (46k) – Egg McMuffin yang bunnya chewy, eggnya fluffy, pattynya enak. Paling suka sama hash brownnya, enak deh. Ini sudah termasuk minuman Hot coffee / Tea yang bisa refill berkali2. Saya selalu pilih teh, dapat teh celup Sosro Heritage Java Black Tea yang pekat banget, jadi kalau direfill 3 kali juga masih tetap enak tehnya. Suka dengan outlet ini karena spacious dan nyaman. Salah satu outlet yang interiornya keren. Servicenya juga bagus. Recommended.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!