Foto Profil Gregorius Bayu | ig: exploresto

Gregorius Bayu | ig: exploresto

2777 Review | 818 Makasih
Alfa 2023 Level 21
Steak Ramen Dimsum Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert Bubble Tea
Filter Catatan
Urutkan berdasarkan: Tanggal
  • 3.6  
    Warteg Kharisma Bahari [ Pasar Minggu, Indonesia ]

    Ketika Kemarin Lupa Tidur

        Yapp ... Kemarin tidur kemaleman hingga akhirnya aku pun terbawa ke warteg ini. Lokasinya ada di jalan raya pasar minggu, kalau dari arah Depok setelah pertigaan kalibata. Dari jalanan warteg ini terlihat kecil, tapi setelah masuk ternyata tempatnya lumayan besar, karena warteg ini panjang ke dalam.
          Untuk menu yang ada sih, agak disayangkan ngga ada gorengan .. Haha  Untungnya menu kopi susu masih ada sehingga menu yang kucari bisa kudapatkan. Menu kopinya pun ternyata enak. Dengan jumlah dan panas air yang pas sehingga rasa kopi yang kuminum pun tidak mengecewakan
          Overall, warteg ini bersih, dengan menu yang lengkap, dan harga yang murah. Jadi untuk makan-makan kalau lupa makan di rumah, atau untuk sarapan, atau untuk makan siang sih sepertinya pas banget sih kalau ke sini ... Selamat mencoba! 

    Menu yang dipesan: Kopi Susu

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.6  
    Roemah Polonia Cafe [ Jatinegara, Kafe ]

    A Cafe for the time with no sun (and the process into it)

          Banyak orang menceritakan tempat ini hingga aku beneran mengunjunginya sore ini.. 
          Tempatnya gede. Kalau sore (apalagi pas mendung), kesan abu-abu yang ditimbulkan dari dekorasinya, yang menyatu dengan awan juga, membuatnya agak terasa biasa aja. Kalau cerah mungkin lebih baik. Tapi kalau udah malem, lampu-lampu orennya membuat tempat ini terasa bagus. Lebih "colory" dibandingkan sore-sore.
          Untuk pelayanannya, aku sedikit menyayangkan kebijakannya yang baru melayani makanan berat pada pukul 5, padahal udah buka dari pukul 4.  Meskipun gara2 itu aku jadi bisa berlama-lama (sekaligus jadi ikutan berbuka puasa) dengan beberapa pelanggan lainnya .. Haha 
          Aku juga mensyukuri makanannya yang bagiku terasa enak. Mulai dari Batagornya yang terasa empuk dan gurih banget. Sambel kacangnya juga enak dan menyatu parah dengan batagornya. Kopi Susu Gula Arennya juga enak, dengan penataan gula aren yang berbeda dari kafe-kafe lain membuatnya jadi terlihat unik. Mungkin yang menurutku tidak seenak yang lain adalah spaghettinya. Sebenarnya tidak mengecewakan namun rasa "carbonara" nya kurang terasa. Kesannya seperti spaghettinya terlalu dimasak terburu-buru gitu, sehingga bumbunya belum keluar full. iykwim.
          Overall, tempat ini menurutku cocok untuk didatengin buat menikmati sunset hingga menikmati malam. Indoornya cocok dijadikan tempat ngobrol serius, atau obrolannya orang tua gitu, outdoornya cocok dijadikan tempat ngobrol anak muda. Auranya segar, dengan dekorasi yang juga bagus. Makanannya juga enak. Kebersihannya juga patut diapresiasi. Selamat mencoba!  

    Menu yang dipesan: Batagor, Spaghetti Carbonara, kopi susu gula aren

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.8  
    Roti 'O [ Cikini, Toko Roti ]

    Beli Roti

    Rasa laparku yang tiba-tiba muncul di siang hari membawaku ke tempat ini, dan karena hanya roti 'o "biasa" yang kuketahui, aku pun membeli roti 'o "biasa" .. 😁

    Yang mana sebenarnya rotinya tipis, tengahnya bolongnya gede. Tapi rasa adonannya kuat. Jadi rasanya itu kayak adonan roti tebel. Enak. Manis mochanya terasa banget, rasa kejunya juga lumayan terasa, adonannya pun enak.

    Overall, kayaknya pantas2 aja sih ni franchise ada di hampir semua stasiun krl. They deserved it! 👍

    Menu yang dipesan: Roti

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Mie Keriting Luwes [ Cikini, Indonesia ]

    Ternyata enak

    Beruntung kali ini dibeliin lagi mie keriting luwes ini 😅 setelah kemaren pernah dibeliin, tapi waktu itu makannya dibagi2 jadinya kurang terasa rasanya.

    Kali ini dibeliin seporsi untuk sendiri jadinya rasanya terasa bangett 🤭

    Aku pesan mie yamin. Dari segi mienya sih menurutku mienya lumayan gede. Tapi sebelum pake kuah masih enak buat disantap2. Mienya beneran "luwes" sih wkwk .. Bumbu Yamin membuat mie-nya agak terasa manis. Untuk bakso dan pangsitnya menurutku enak banget, sih. 😅 Baksonya alus dengan daging yang enak dimakan. Pangsitnya juga adonannya tebel tapi masih enak digigit.

    Overall, aku suka banget dengan yamin ini. Selamat mencoba!

    Menu yang dipesan: Yamin bakso pangsit

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.2  
    Point Cafe [ Menteng, Kafe ]

    Mencoba lagi point cafe, ihiyy 😁😁

    Kali ini aku mencoba lagi point cafe 😅 Kali ini ada lagi di deket stasiun gondangdia.

    Well, agak kecewa sih sebenarnya. Mungkin memang aku datang saat abis waktu buka puasa ya, jadi mungkin point cafenya abis mengalami keramaian gitu dan akhirnya tempatnya kotor banget pas aku datang Banyak gelas masih ada di meja dan belum diberesin. Bekas2 rokok dan bekas makannya juga masih ada ..

    So sad .. Meskipun ya untungnya aku cukup puas dengan rasa hazelnut lattenya sih. Rasa kopinya nggak terlalu kuat, rasa hazelnutnya malah lumayan mendominasi. Tapi nggak mendominasi banget jadinya kopinya terasa manis seger dingin gitu. Enak.

    Overall, mungkin tempatnya sedang dalam kondisi tidak baik. Tapi kopinya sedang dalam kondisi baik. Jadi, selamat mencoba!

    Menu yang dipesan: Hazelnut Latte

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.4  
    Sate Theresia Haji Umar Cak Dahlan [ Menteng, Indonesia ]

    Calming Warung Satay

          Sedang lapar tapi otw gereja dan pemikiran "sudah lama tidak mencoba sate" membawaku pada tempat ini.
           Tempatnya sebenarnya standar, ya. Mirip warung sate biasa. Meja lebarnya cuma ada 1 (gabung dengan warung mie ayam) dan muat sekitar 6-7 orang. Untungnya saatku di sana sedang tidak banyak orang sehingga masih dapat tempat makan.
           Aku beli sate taichan (karena udah lama ngga makan taichan juga hehe). Bumbu taichannya menurutku terasa banget di dagingnya. Untuk dimakan sih enak. Namun sayangnya sambelnya terlalu asem. Sehingga jadinya malah lebih enak makan tanpa sambal daripada pake sambel. Haha 
           Overall, aku menyukai tempatnya yang adem, cozy, dengan suasana sekitar yang enak dipandang mata. Sayangnya kalau sedang ngebakar sate asapnya mengarah ke arah meja  Untungnya dia ngga cuma jual taichan, tapi ada sate ayam dan sate kambing dengan bumbu sate biasa (saos kacang + kecap). Seporsi + teh botol harganya 30k. Kalau buat nyantai doang menurutku ini lumayan pantas dicoba. Selamat mencoba! 

    Menu yang dipesan: sate taichan

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Jakarta Coffee House [ Menteng, Kafe ]

    Tempat Melepas Penat

          Setuju banget aku dengan judul di atas. Sebenarnya datang kemari cuma karena penasaran karena beberapa kali lewat sini tempatnya selalu rame. Aku coba. Untungnya saat itu sedang tidak rame.
           Aku masuk, dan langsung kagum dengan tempatnya. Kecil, tapi fasilitas nongkrong lama atau nongkrong santainya memadai. Kursi mejanya nggak terlalu tinggi, dekorasinya rapi dan enak diliat, AC-nya dinginnya pas, tempatnya juga bersih. Ditambah harganya pun nggak mahal (hot cappuccino harga normalnya 29k, sesuatu yang "sudah jarang" terjadi di sekitaran sini).
          Hot Cappuccinonya juga lumayan enak. Sedikit menyayangkan disajikannya dalam bentuk gelas plastik, tapi yasudahlah kebanyakan kafe modern memang begitu, terima saja  Tapi dari segi rasa tidak perlu kata "yasudahlah" untuk terima rasanya. Rasanya enak! Creamy tapi tidak kental, kopinya tetap terasa, setelah kutambahkan gula jadi semakin enak karena ada penyedap lain yang datang.
           Overall,  jujur, dengan lokasi, dekorasi, dan kreasi yang ada. Kupikir kafe ini bisa jadi kafe sederhana terbaik untuk melepas penat di daerah penuh gedung kantor ini. I really appreciate this. Selamat mencoba! 

    Menu yang dipesan: Hot Cappuccino

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.2  
    Point Cafe [ Matraman, Minuman ]

    Untung Enak

         Tempat ini memang bisa jadi tempat darurat kalau lagi butuh kafein tapi yang seger seger dengan uang yang tidak banyak. "Pil darurat" yang disajikan tentu saja adalah kopi baper  Agak menyayangkan yang versi cold brew lagi abis tapi menurutku yang versi biasa pun udah enak.
           Aku beli Kopi Baper Original. Hanya kopi, susu, dan gula aren. Rasanya udah enak. Fresh from the fridge. Airnya nggak terlalu cair, dengan rasa kopi yang nggak terlalu pahit, dan gula yang nggak terlalu manis. Ditambah air dingin yang juga nggak terlalu dingin, bikin rasanya (yang dihargai nggak terlalu mahal juga) jadi terasa enak.
            Overall, beruntung bisa menemukan ini saat lagi haus di tengah jalan. Pantas di coba. Selamat mencoba! 

    Menu yang dipesan: Kopi Baper Original

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.2  
    Maketh Coffee & Eatery [ Sunter, Kafe ]

    Great Adult Cafe

    Mencoba jalan-jalan ke Sunter, Maketh Coffee menjadi tujuannya 😁 Lokasinya ada di sunter. Tempatnya berada di gedung multilantai dan kafenya ada di lantai 2 (dan 3). Tempatnya bagus. Enak dipandang dan terasa modern. Ditambah adanya lukisan besar Marylin Monroe (CMIIW) di belakang kasirnya yang menurutku bagus. Bikin kafenya yang bernuansa hijau ini jadi lebih berwarna.

    Aku pesan Corriandri Rice with Chicken dengan Classic Iced Tea sebagai minumannya. Aku suka dengan menu makanannya. Meskipun nasinya agak lembek dan lengket tapi daging ayamnya tu banyak dan enak. Selain itu ada bumbu2 lain yang bikin makanannya jadi punya rasa yg lebih variatif, atau setidaknya lebih enak dilihat. Selain itu Es Teh Manisnya juga isinya banyak dengan teh yang terasa sebagai teh manis 😅. Enak

    Overall, menurutku tempat ini berfungsi dengan baik sebagai sebuah "Adult Cafe". Cocok bagi orang2 yang agak tua untuk berkumpul sambil berdiskusi. Baik mendiskusikan masalah serius atau masalah tertawa. Cocok juga bagi anak muda yang ingin "mendewasakan diri" seperti misalnya mengerjakan tugas di sini. You'll enjoy it. Selamat mencoba!

    Menu yang dipesan: Classic Iced Tea, Corriandri Rice with Chicken

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.6  
    McDonald's [ Sunter ]

    Cemilan McD

         Rasa lapar (dan cuma McD restoran terpercaya yang buka saat itu) membawaku ke sini. Tempatnya sebenarnya dari luar itu kecil cuma (jujur saja) aku ngga menyangka kalau tempatnya itu gede. Posisi meja kursinya menurutku sih pewe banget buat buka laptop dan fokus nugas. 
        Tempatnya rapi, sejuk, dan dekorasinya pun santai dan enak dipandang. Joss ...
        Cuma karena udah punya plan makan di tempat lain jadinya aku cuma beli cemilan, alias kentang dan ice cone (mengingat udah lama juga ngga pesen ice cone hehe). Rasanya tentu saja enak. Ice Conenya punya rasa vanilla yang kuat dan ngga terlalu tawar atau terlalu keras di esnya juga. Enak. Kentangnya pun enak banget untuk dimakan. Mantap deh ..
        Overall, dari segi suasana, pelayanan, dan rasa, menurutku McD ini memang jadi yang terbaik di kelasnya. Selamat mencoba! 

    Menu yang dipesan: french fries, ice cone

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!