4 Cafe di Cikini yang Enak Buat Ngopi Santai Sore Hari

27 Juni 2018 | 0 Komentar

Cikini merupakan salah satu daerah yang letaknya berada di kawasan Jakarta Pusat. Letak daerah ini terbilang sangat strategis karena tak jauh dari Monas yang ada di pusat kota. Untuk mencapai daerah ini, kamu akan lebih enak jika naik kereta api atau commuterline dan turun di stasiun Cikini. Di daerah Cikini ini kamu bisa menemukan banyak sekali deretan tempat makan yang enak dan bisa menggoyang lidah. Tapi jika kamu tak ingin makan berat dan hanya ingin minum kopi saja, PergiKuliner punya rekomendasi cafe yang pas buat ngopi di sore hari. Ada banyak pilihan kopi yang bisa kamu pilih, mulai dari kopi latte, cappucino, hingga mocha. Tak hanya minuman kopi saja yang enak, sambil minum kopi, kamu juga bisa mencicip aneka cemilan yang tak kalah enaknya, mulai dari cemilan manis hingga asin. Nah, jangan lupa dicatat ya daftar list-nya untuk kunjungan kuliner kamu berikutnya!

Hello Sunday

Metropole 21, Lantai 2
Jl. Pegangsaan Timur No. 21, Cikini, Menteng, Jakarta Pusat

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Make my Sunday a funday

L oved their coffee. From the manual brew to cappuccino and latte, they all are well brewed. Blended coffee was okay too. Waffle covered with chocolate and sprinkled with almond, yummy. Paired with Kopi Tubruk (Indonesian black coffee) it was decadent.

Winners Coffee

Jl. Cikini Raya No. 77, Cikini, Menteng, Jakarta Pusat

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Kopinya enak

Konklusinya sih kopi nya enak. Gua pesen hot cappucinno kemarin ini. Tempat dalam nya jg mayan cozy. Ga besar sih tp ga sempit jg karena jarak antar meja kursi nya ga gitu nempel2 bgt. Ada ruangan merokok juga di dalam jadi bisa buat ngerokok.

Bakoel Koffie

Jl. Cikini Raya No. 25, Cikini, Menteng, Jakarta Pusat

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Roti bakar + kopi = mantap!

Ini dia salah satu kedai kopi yang cukup legendaris di kawasan cikini. Tp kali ini gw coba roti bakar keju daan kopi kampungnya. Kopi kampung (Rp 30k++) Kalo ini, kopi tubruk yang disajikan sama susu kental manis... Kopi tubruk nya bisa pilih, mau disaring atau disajikan bareng ampasnya. Nikmat!

Paradigma Kafe

Gedung DPD Golkar DKI
Jl. Pegangsaan Barat No. 4, Cikini, Menteng, Jakarta Pusat

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Betah!

Tempatnya luas dan nyaman, di beberapa sudut ada stopkontak, WiFi lancar, kopi enak, plus ada musala pula. Iced latte di sini juara, kopinya bold dan gelasnya besar. Karena luasnya dan juga desainnya yang keren, di akhir pekan Paradigma juga diminati untuk lokasi pernikahan atau acara khusus lain.

Topik artikel ini: