Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

5 Makanan untuk Meningkatkan Daya Tahan Tubuh agar Tidak Mudah Sakit

List Artikel
17 Februari 2016 | 0 Komentar

Musim di Indonesia saat ini sedang tidak menentu, kadang hujan kadang panas. Hal ini tentunya bisa membuat daya tahan tubuh kamu diuji. Bagi orang yang punya daya tahan tubuh yang tinggi, maka ia tidak akan mudah terserang virus, namun bagaimana jika daya tahan tubuhmu lemah? Tentunya kamu akan mudah terserang sakit, bukan? Di bawah ini ada beberapa makanan yang bisa meningkatkan daya tahan tubuh agar tidak mudah sakit. Yuk disimak!



1. Bawang Putih



Sumber: www.boldsky.com


Bawang putih merupakan bumbu masakan yang sering muncul dalam kuliner Indonesia. Bawang putih selain bisa mencegah kanker, ternyata juga sangat bagus untuk daya tahan tubuh. Bawang putih mempunyai zat alami antivirus dan bakteri yang bernama allicin. Jika kamu sedang sakit, terutama sakit tenggorokan, disarankan untuk mengonsumsi bawang putih agar cepat sembuh.  



2. Yoghurt



Sumber: pergikuliner.com


Yogurt yang biasa disantap sebagai menu dessert ini sangat bagus dikonsumsi saat pagi hari karena akan menambah kekebalan tubuh. Yogurt mengandung probiotik yang mampu meningkatkan imunitas dan baik bagi pencernaan. Menurut pakar kesehatan, 70 hingga 80 persen imunitas tubuh berasal dari pencernaan. Kamu harus benar-benar memiliki pencernaan yang baik dan seimbang agar punya imunitas yang kuat.



3. Bayam



Sumber: suhbat-xalhar.netz


Layaknya Popeye si pelaut, bayam ternyata memiliki kandungan nutrisi tinggi yang bisa meningkatkan imunitas. Kandungan nutrisi yang ada dalam bayam berfungsi sebagai gardu listrik sumber tenaga dalam tubuh. Bayam juga memiliki kandungan vitamin C, malah kandungan vitamin C pada bayam lebih tinggi dari buah jeruk. Konsumsi bayam dua hingga tiga kali dalam seminggu untuk menjaga kamu tetap sehat.



4. Brokoli



Sumber: pergikuliner.com


Sayuran hijau yang satu ini memang banyak yang tidak suka. Padahal brokoli mampu meningkatkan imunitas kamu hingga dua kali lipat dibanding sayuran yang lainnya. Brokoli mengandung asam amino kolin yang membantu menjaga fungsi sel agar tetap baik dan meningkatkan kesehatan pada lapisan usus.



5. Kayu Manis



Sumber: www.organicauthority.com

Mungkin selama ini kamu hanya tahu kalau kayu manis hanya untuk menambah rasa atau aroma dalam makanan dan minuman, tapi ternyata kayu manis juga bisa bermanfaat untuk anti virus, anti bakteri, serta anti jamur. Kulit kayu manis mengandung minyak yang bermanfaat untuk meningkatkan pencernaan. Selain itu, kayu manis juga bisa membantu meningkatkan sirkulasi dalam tubuh yang berguna ketika suhu dingin menyerang serta sebagai penghilang racun dalam tubuh.

Gyokuro

Foto Gyokuro
Foto Gyokuro
Foto Gyokuro

Mad for Garlic

Foto Mad for Garlic
Foto Mad for Garlic
Foto Mad for Garlic

Llao Llao

Foto Llao Llao
Foto Llao Llao
Foto Llao Llao

Angke Restaurant

Foto Angke Restaurant
Foto Angke Restaurant

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?