Fitzroy GastroBar
Gunawarman 30, Lantai 3
Jl. Gunawarman No. 30, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Try their Supper Inn Baked Rice!
Baked rice di Fitzroy ini lumayan enak dimana baked rice tersebut di hidangkan dengan nasi, ayam katsu dan juga keju yang meleleh dengan saos mushroom. Worth it to try! Yummy!
Zenbu
Living World Alam Sutera, Lantai Ground, Loft De Luxe
Jl. Alam Sutera Boulevard, Alam Sutera, Serpong, Tangerang Selatan
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
Salmon Mozaru
moZaru paling enak sejagad! jujur harganya lumayan mahal tapi dijamin worth it... menu favorit gw Salmon mozaru curry rice dynamite cheese ! pokoknya loe blg aja bgitu ke waitress nya pasti dah ngerti. Enak banget enak bangetttt....... fried salmonnya crunchy banget.....
Nanny's Pavillon
Central Park, Lantai Ground, SOGO
Jl. Letjen S. Parman, Slipi, Jakarta Barat
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
Grilled Seafood and Baked Rice Mood Booster!
Udang yang di grill menawarkan rasa manis asin. Sedangkan baked rice nya seperti biasa lezat ala Nanny's. Setelah saya mencoba menu ini,saya tidak ragu lagi untuk datang kembali ke Nanny's untuk mencoba makanan seafood lainnya! HAPPY HUNTING
Sari Laut Jala Jala
Mall Taman Anggrek, Lantai P2
Jl. Letjen S. Parman, Slipi, Jakarta Barat
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
Baked Rice Enak!
Nah kali ini saya cobain baked ricenya, ternyata enak jugaaa!
Keju yang terdapat di baked rice ini enak dan melted banget rasanya. So far selama berkunjung di sini, makanannya selalu enak dan affordable banget.
Hong Kong Cafe
AEON Mall BSD City, Lantai Ground
Jl. BSD Raya Utama, BSD, Serpong, Tangerang Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Baked Rice nya Maknyus!
Hong Kong Cafe memang cukup terkenal sebagai restoran yang menyuguhkan masakan oriental khas Hongkong dengan sentuhan western. Sekitar 3 tahun yang lalu, saya pernah mencicipi beberapa menu mereka di cabangnya yang berada di kawasan Sarinah. Restorannya sendiri memang jauh lebih besar yang di Sarinah daripada disini. Tak heran kalau disana sering dijadikan tempat untuk perayaan ulang tahun.
Kali itu saya datang bersama dengan beberapa teman saya. Saya memesan HKC Special Baked Rice (55K) yang merupakan salah satu menu favorit disini. Namun, pesanan saya dan teman-teman lainnya cukup lama datangnya. Padahal saat itu restoran tidak sedang dalam keadaan terlalu ramai. Masih banyak meja yang kosong.
Saat pesanan saya tiba, tampak sebuah piring yang cukup besar dipenuhi oleh Baked Rice nya. Namun yang terlihat hanyalah lelehan keju dan beberapa iris tomat yang menutupi semua nasi beserta isinya yang lain. Dari baunya juga cukup menggugah selera. Ternyata, isian di bagian dalamnya cukup banyak. Ada potongan daging ayam, udang dan cumi yang cukup banyak dan besar-besar. Saya sangat menikmati setiap kunyahannya. Nasinya pas, tidak kelembekan. Rasanya pun sangat gurih dan lezat. Saya pun makan hingga bersih tak tersisakan sedikitpun.