6 Green Tea Latte di Jakarta dan Tangerang yang Memanjakan Mata dan Rasa

12 Februari 2016 | 0 Komentar

Siapa yang tidak tahu green tea latte? Salah satu jenis olahan green tea ini seringkali ditemukan di cafe atau kedai kopi. Kemampuan barista meracik latte sehingga tampil cantik merupakan nilai tambah, namun yang lebih utama adalah rasa dari olahan green tea itu sendiri. Nah buat kamu penggemar green tea latte, PergiKuliner sudah menyiapkan enam green tea latte di Jakarta yang tidak hanya cantik tapi juga enak. Mau tau apa saja? Berikut informasinya:



Flow Coffee

Ruko Blitz, Blok B No. 6
Jl. Boulevard Raya Gading Serpong, Gading Serpong, Serpong, Tangerang

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Doyan sama latte-nya

Dulu bangeet udah pernah mampir kesini pas masih sepi, pesen green tea lattenya dan sukaa. Latte art nya bagus, green teanya berasa, agak2 pahit dikit dan yg penting ga kemanisan. Tempatnya juga comfy untuk ngopi sambi ngobrol.

Tanamera Coffee Roastery

Thamrin City Office Park
Jl. Thamrin Boulevard, Thamrin, Jakarta Pusat

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Love their coffee, love their foods, love their services, love eveything about Tanamera Coffee :D

Disini yang paling saya suka adalah Green Tea Lattenya, susunya tidak terlalu terasa dan green teanya harum banget.

Anomali Coffee

Jl. Teuku Cik Ditiro No. 52, Menteng, Jakarta Pusat

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Homey Coffee shop

Suka banget ambiencenya,terasa lebih homey dibandingkan dengan outletnya yang lainnya. Barista dan waitersnya baik2 servicenya juga Ok. Green tea latte - latte artnya lucu, jadi sayang minumnya.

Koultoura Coffee

Jl. Surya Wijaya Blok AA2 No. 33, Green Ville, Jakarta Barat

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

COZY place with a GOOD coffee

Green Tea Latte (IDR 33k): LOVE THEIR GREENTEA SO MUCH ! It was so good! Rasa greentea nya enakk bgt, manis nya pas, trus bs di gambar" dgn gmbr yg lucu gituu..

1/15 One Fifteenth Coffee

Jl. Gandaria I No. 63, Gandaria, Jakarta Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Great coffee shop!

Suasana disini saat siang hari bener-bener enak banget buat ngobrol santai / ngerjain tugas gitu. Untuk makanannya menurut saya egg benedictnya juara & kombinasi yang mantep banget kalo ditemani sama greentea latte.

Coffee Kulture

Jl. Pluit Karang Utara Blok A5 Utara No. 37, Muara Karang, Penjaringan, Jakarta Utara

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

The "IT" Coffee Shop di Pluit

Hot Matcha Latte (32k)
Inilah Hot Matcha Latte mereka yang terkenal, dengan muka si alien dari Toy Story sebagai artnya. Untuk matchanya sendiri enak, recommended.

Punya green tea latte favorit? Tulis reviewmu di pergikuliner.com yuk!

Topik artikel ini: