Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

7 Istilah Dasar Makanan Jepang yang Wajib Kamu Tahu

List Artikel
23 Februari 2017 | 0 Komentar

Makanan Jepang memang tak ada habisnya jika kita bahas karena makanan Jepang memiliki banyak sekali ragam. Masing-masing ragamnya pun memiliki ciri khas tersendiri yang sangat autentik sehingga mencerminkan negeri sakura tersebut. Menurut sejarah, orang Jepang sudah mulai memasak nasi dengan lauk pauk yang direbus, dipanggang, dan dikukus sejak zaman Jomon. Oleh karena itu, tak heran jika ada banyak makanan Jepang yang dimasak dengan cara dikukus, dipanggang, dan dikukus daripada digoreng. Bagi kamu penggemar makanan Jepang, Pergi Kuliner akan memberikan tujuh istilah dasar dalam makanan Jepang yang wajib kamu tahu, yaitu:

 

1. Don



Sumber: pergikuliner.com


Kamu pasti sering mendengar kata don dalam makanan Jepang. Don merupakan makanan yang disajikan dalam mangkuk. Jadi setiap makanan Jepang yang mengandung kata don sudah pasti disajikan dalam mangkuk. Sebut saja donburi yang menyajikan nasi putih dengan aneka lauk seperti ikan, daging, dan lain sebagainya. Makan dengan mangkok di Jepang ini dipercaya bisa menangkap semua rasa dan tekstur yang ada pada makanan.  

 

2. Yaki



Sumber: pergikuliner.com


Ada banyak sekali makanan Jepang yang menggunakan kata yaki di dalamnya. Sebut saja yakisoba, yakimeshi, yakitori, takoyaki, sampai yang paling terkenal adalah teriyaki. Makanan dengan kata yaki ini memiliki arti makanan yang dibakar atau dimasak di atas penggorengan atau wajan datar. Memasak dengan cara seperti ini dipercaya bisa lebih mengeluarkan aroma yang wangi karena kandungan gula yang ada pada makanan bisa mengalami proses karamelisasi secara alami.

 

3. Katsu



Sumber: pergikuliner.com


Katsu menjadi makanan yang paling mudah ditemukan di restoran sepat saji khas Jepang. Katsu merupakan makanan yang dibuat dari aneka daging yang dilumuri tepung panir kemudian digoreng hingga matang. Ada banyak sekali jenis katsu, sebut saja tori katsu alias chicken katsu yang terbuat dari daging ayam, tonkatsu yang terbuat dari daging babi, hingga gyu katsu yang terbuat dari daging sapi. Citarasa katsu harus renyah di luar tapi tetap lembut di dalam.

 

4. Mushi



Sumber: pergikuliner.com


Dalam bahasa Jepang, mushi memiliki arti makanan yang dimasak dengan cara dikukus. Jadi setiap makanan Jepang yang memiliki kata mushi di dalamnya, pasti dimasak dengan cara dikukus. Sebut saja chawan mushi yang merupakan makanan khas Jepang yang terbuat dari telur yang dikukus dalam wadah keramik. Metode memasak dengan cara dikukus ini membuat makanan tetap lembut dan terjaga nutrisinya.

 

5. Shiru



Sumber: pergikuliner.com


Shiru atau jiru merupakan nama untuk makanan yang berkuah atau sup kuah. Kamu bisa melihat beberapa menu makanan Jepang yang menggunakan kata shiru atau jiru di dalamnya seperti miso shiru yang merupakan sup miso atau buta jiru yang merupakan sup daging babi. Orang jepang selalu menyajikan sup dalam setiap sajian makanan saat sedang musim dingin untuk menghangatkan badan.

 

6. Age



Sumber: pergikuliner.com


Setiap makanan Jepang yang mengandung kata age itu artinya makanan tersebut dimasak dengan cara digoreng dalam rendaman minyak panas alias deep fried. Makanan yang digoreng bisa berupa apa saja seperti ayam, daging babi, hingga sayuran. Sebelum digoreng, bahan makanan dicelupkan dalam adonan tepung terlebih dahulu baru digoreng hingga garing dan crispy. Age yang paling terkenal adalah tori no karaage yang menggunakan daging ayam sebagai bahan bakunya.

 

7. Maki



Sumber: pergikuliner.com


Terakhir ada maki yang sangat familiar dan identik dengan sushi. Maki dalam bahasa Jepang adalah menggulung, jadi makanan yang mengandung kata maki adalah makanan yang digulung. Maki sushi dibuat dengan cara meletakkan nori di atas tirai bambu atau yang disebut dengan makisu, baru setelah itu diletakkan nasi dan berbagai macam isian sushi lainnya. Setelah digulung, baru sushi dipotong-potong agar mudah disantap.


Di Indonesia sendiri, istilah don, katsu dan yaki merupakan isitlah yang pastinya sudah familiar di telinga teman PergiKuliner bukan?. Nah! Untuk tahu lebih banyak lagi tentang istilah-istilah masakan Jepang, yuk pergi ke restoran autentik Jepang di Jakarta yang sudah tim PergiKuliner siapkan rekomendasinya di bawah ini. Habis baca, langsung praktik. Enak banget kan!


Uchino Shokudo

Rekomen banget buat pecinta makanan Jepang yang autentik!

Foto Uchino Shokudo
Foto Uchino Shokudo
Foto Uchino Shokudo

Sakana

Selain autentik, tempat ini juga cozy banget lho!

Foto Sakana
Foto Sakana
Foto Sakana

Midori

Autentik katsu everywhere!

Foto Midori
Foto Midori
Foto Midori

Donburi Ichiya

Disini menu don yang khas Jepang banget!

Foto Donburi Ichiya
Foto Donburi Ichiya
Foto Donburi Ichiya

Sushi Tei

Sudah tidak diragukan lagi kenikmatannya!

Foto Sushi Tei
Foto Sushi Tei
Foto Sushi Tei

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?