7 Kuliner di Senen yang Enak dan Murah Meriah
Teman Kuliner, mari kita menjelajahi kekayaan kuliner di Senen yang terkenal dengan makanan enak dan harga yang terjangkau. Daerah ini merupakan surganya para pecinta kuliner yang mencari pengalaman kuliner yang memuaskan tanpa harus merogoh kocek terlalu dalam. Tempat makan di Senen menawarkan beragam hidangan yang bisa memanjakan lidah dan perut kita. Mulai dari hidangan tradisional seperti nasi kapau, mie ayam, dan coto Makasar hingga makanan internasional seperti BBQ murah. Warung makan lokal di sini menjajakan hidangan khas dengan rasa autentik yang mengingatkan kamu pada cita rasa masa kecil. Dalam setiap gigitan, kita dapat merasakan warisan kuliner dari generasi sebelumnya.
Buat kamu yang kepingin tahu apa saja tempat makan enak di Senen dengan kuliner yang enak dan murah. PergiKuliner sudah merangkum 10 rekomendasi kuliner di Senen yang enak dan murah melalui ulasan di bawah ini!
Mie Ayam Jamur 27 Bank Bedo
Jl. Kramat Kwitang IH No. 27, Senen, Jakarta Pusat
Di bawah Rp. 50.000 /orang
Puas makannya!
Dari segi rasa, mie ayam jamur ini cukup nikmat, rasa asin gurihnya cocok di lidah walaupun gak pake kecap. Setelah mencoba untuk meracik, menurut saya racikan paling pas yakni diberi sedikit kecap dan dicampur dengan sedikit kuah agar rasanya lebih seimbang.
Mie Tumis Ayam
Seporsi Mie Tumis Ayam (IDR 28k) berisi mie dengan kuah rempah yang agak kental & strong. Porsi mienya besar dan agak kenyal, namun nggak sampai overcook. Rempahnya terasa banget dsn kuahnya gurih. Aku sendiri suka sama rasa kuahnya. Oke juga kalau lagi pengen makanan berkuah.
Otentik coto Makasar ada disini
Coto lengkap dengan pendampingnya yaitu Buras atau ketupat. Rasa Cotonya enak banget dengan bumbu khas Makasar,dagingnya royal dengan potongan daging yang besar. Oh ya kamu bisa pilih sendiri isi coto mu mau jeroan, daging, dll.
Roti ga ngebosenin
Buat sourdoughny ini rada beda solnya dia lebih empuk n ada berasa gurih gitu walauoun varian yg manis. Enak kok. Yg cranbett walnut ini ga usa diragukan lagi dah isiannya banyak mantep.
Ayam panggangnya enak😋
Ayam panggang - bumbunya meresap banget, bold dan enak. Rasanya autentik dan spicy. Ayam gulainya juga enak, gulainnya tidak terlalu kental, tapi rasanya autentik banget dan agak spicy.
Nasi Kapau Terenak!
Nasi Babat & Paru
Untuk bumbu dari mereka juara banget! Perpfuannya saat dicampurkan ke nasi panas nikmat dan tidak yang terlalu asin atau berminyak. Sambal ijonya juga yang tidak terlalu pedas jadi enak banget jadi tambahan bumbu.
Gyuya Hotpot & BBQ
Millennium Mall, Lantai Ground
Jl. Senen Raya No. 135, Senen, Jakarta Pusat
Di bawah Rp. 50.000 /orang
Top recommend
All u can eat murah di mall, pelayanan ramah2, tempat nyaman bagus, kuah juara enakkkkkk… aplg tomyum nya beda 👍👍👍, laksa ya jg mantap 👍…