Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

Ini Dia Trik Restoran Fast Food yang Wajib Kamu Ketahui!

List Artikel
1 April 2019 | 0 Komentar

Sering menyantap fast food atau yang lebih dikenal dengan makanan cepat saji? Rasanya hampir sebagian besar masyarakat Indonesia pasti sudah pernah mencicip bagaimana cita rasa makanan cepat saji. Dinamakan makanan cepat saji karena memang disajikan dalam jangka waktu yang singkat sehingga kamu tidak perlu menunggu lama untuk dapat menyantapnya. Rata-rata makanan cepat saji hanya membutuhkan waktu kurang lebih 5-15 menit untuk dapat disajikan kepada kita. Beberapa jenis makanan cepat saji yang paling terkenal adalah ayam goreng tepung, burger, hotdog, kentang goreng, hingga pizza. Nah, bagi kamu yang sering datang ke restoran cepat saji, tahukah kalau kalau ternyata ada beberapa trik restoran cepat saji yang perlu kamu ketahui supaya mereka bisa memikat hati pelanggan. Intip dulu yuk!


 Sumber : Pergikuliner.com


1. Foto yang Menggiurkan

Siapa di antara kamu yang paling sering terjebak trik ini? Kita semua pasti pernah tergiur makanan hanya dari melihat fotonya saja. Trik ini adalah trik yang paling umum dan sering dilakukan oleh para restoran cepat saji. Foto makanan yang sengaja dibuat tampak menggiurkan dengan ukuran alias porsi yang cukup membuat kita kenyang. Tapi nyatanya saat memesan menu tersebut di restoran cepat saji, biasanya kenyataan tidak seindah apa yang ada dalam foto. Kita kerap kali mendapatkan ukuran yang lebih kecil, bahkan ada beberapa komponen makanan dalam foto yang tidak terdapat pada makanan yang sudah kita pesan.

 

2. Label Limited Edition

Trik label limited edition juga kerap kali mengecoh para pelanggan. Biasanya trik ini diterapkan pada menu makanan atau minuman baru yang dikeluarkan pada bulan tersebut. Dengan embel-embel label limited edition, pasti kita akan merasa harus segera membeli menu tersebut supaya tidak kehabisan. Padahal, beberapa bulan kemudian atau bahkan bulan depan, menu tersebut akhirnya menjadi menu tetap yang bisa kamu beli kapan saja.

 

3. Promo Paket Murah

Trik promo paket murah juga kerap kali diterapkan oleh restoran cepat saji. Biasanya mereka akan memberi promo paket murah hanya dalam jangka waktu yang terbatas atau hanya pada hari tertentu saja. Paket promo murah ini merupakan paket lengkap yang ditawarkan, mulai dari makanan utama, minuman, dan juga makanan pendamping dengan harga keseluruhan yang lebih murah dibanding harga satuan. Misalkan saja kamu membeli paket murah dengan isian satu buah burger, satu botol cola, satu kentang goreng dan satu sup.

 

4. Kupon Gratis

Kalau trik kupon gratis biasanya diberikan saat kamu sudah selesai membayar makanan atau minuman yang dipesan. Kupon gratis bisa dipergunakan pada pemesanan selanjutnya dan ajaibnya bisa membuat kamu datang kembali ke restoran cepat saji tersebut guna mengklaim atau menukarkan kupon gratis. Tapi pastinya saat menukarkan kupon gratis, mau tak mau kamu harus memesan menu lainnya terlebih dahulu supaya bisa menukarkan kupon gratis tersebut.  

 

5. Tawaran Upgrade Size dengan Murah

Saat memesan menu makanan atau minuman di restoran cepat saji, kasir pasti akan menawarkan apakah kamu ingin upgrade size dengan hanya menambahkan beberapa ribu rupiah saja. Penawaran ini sudah menjadi hal yang lumrah terjadi dan sering dilakukan oleh kasir restoran cepat saji. Jika sudah ditawarkan upgrade size biasanya kasir akan menanyakan "Apakah ada tambahan lainnya?". Perlu kamu ketahui kalau ini adalah trik yang menurut pakar psikologi memang sangat ampuh digunakan karena rata-rata orang akan sulit untuk menolak saat ditawarkan secara langsung sehingga mereka akhirnya mengiyakan penawaran dari kasir.

 

Setelah melihat beberapa trik restoran cepat saji yang ada di atas, kita harus memberi acungan jempol kepada bagian marketing yang sudah sukses membuat kita tergiur untuk datang dan mencicip menu makanan dan minuman yang mereka jual. Di samping itu memang perlu kita akui bahwa makanan fast food begitu nikmat dan sulit untuk ditolak ya. Nah, buat kamu yang jadi ingin menyantap nikmatnya makanan fast food karena membaca artikel ini, kamu bisa langsung datangi saja ya beberapa referensi restoran fast food yang ada di bawah ini!

Wingstop

Foto Wingstop
Foto Wingstop
Foto Wingstop

Flip Burger

Foto Flip Burger
Foto Flip Burger
Foto Flip Burger

Burger King

Foto Burger King
Foto Burger King
Foto Burger King

Papa Ron's Pizza

Foto Papa Ron's Pizza
Foto Papa Ron's Pizza
Foto Papa Ron's Pizza

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?