











-
2.0Big Fish Streat [ Cakung, Barat ]
Fishy. Much down taste
Menu ke-1: fish cheese blanket n chips (50k)
Ikannya lembut sekali dengan bagian luar krispi renyah. Size ikannya besar. Di bagian atas ikannya ada lelehan keju. Kentang gorengnya B aja. Disediakan irisan lemon untuk semakin fresh. Ikannya ga amis sama sekali. Disediakan juga saus tartar untuk nyocol.
Menu ke-2: fish n pasta cheese melt (51k)
Ikannya mirip seperti menu pertama tapi ini ga dikasih lelehan keju di ikannya karena keju sudah ada di pastanya. Kematangan pastanya aldente. Lelehan keju di atas bikin rasanya creamy tapi malah aku jadi enek di ending HAHA. Porsinya kenyangin karena porsi pasta cukup banyak.
Menu ke-3: calamary n chicks spicy platter (41k)
Pesen menu ini karena baru tau sekarang ada menu ayam. Nasinya digoreng dengan beragam bumbu. Saus ayam di atasnya lengket dan berwarna merah tua tapi hanya warna saja yang merah kalau rasa ga pedes samsek. Cuminya digoreng tepung dan ga alot, sadly kurang seasoning. Untuk ayamnya seperti rasa bbq sih. Ini porsinya juga ngenyangin.
Menu ke-4: garlic butter mussels (29.5k)
Pesen snacknya yang kerang. Sayangnya masih berpasir:( cucinya kurang bersih nih. Beberapa pun alot untuk yang ukurannya besar. Dikasih perasan lemon seger banget. Ga terlalu garlicy tapi buttery nya dapet sekaliii.
Menu ke-5: seafood platter
Kalo kesini pasti pesan ini. Tp keliatan makin kecil porsinya🤔 ada kentang goreng, udang, cumi, dan ikan (tapi ga digoreng tepung) rasanya masih mirip seperti dulu sih.
Sekarang penyajiannya dengan panci stainless. Tempatnya ga begitu bersih ya. Banyak pemesanan via ojol. Serving timenya cepat tapi sayangnya semua makanan dingin, ga ada hangat samsek, kecuali yg goreng tepung. Kasirnya jutek sekali. Pembayaran bisa cashless. Menurutku rasa saus tartarnya kok B banget yah. Padahal dulu selalu minta extra. Tersedia parkiran juga tapi ga begitu banyak untuk mobil, kalau motor masih cukup.
🏡Rating place: 2/5
💃Rating service: 2/5
😋Rating dish: 2/5Menu yang dipesan: fish cheese blanket n chips, fish n pasta cheese melt, calamary n chicks spicy platter, Seafood Platter
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.0Mangkokku [ Karet Kuningan ]
Well just ok
Menu ke-1: endog with burger slice (19k)
Omelettenya lembut dan tipis. Di balik omelettenya ada selembar beef patty. Menu ini disediakan dengan saus curry terpisah. Rasanya mirip kari ala khas jepang diresto2 dengan tekstur kental. Sayang saus ini keasinan sih di lidahku. Seporsi pas antara nasi dan kondimen lauknya.
Menu ke-2: ox tongue dabu (49k)
Lidahnya diiris tipis. Ini punya temenku. Aku uda pernah coba menu ini, memang enak dan ga alot.
Menu ke-3: beef with sambal korek bawang (51k)
Ini punya temenku juga, tapi sempet nyicip sedikit. Beefnya empuk dan seasoningnya enak. Agak basah dari proses masaknya mungkin ya.Menu yang dipesan: Endog with Burger Slice, ox tongue dabu, beef with sambal korek bawang
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
3.0Papo Resto [ Senopati, Indonesia ]
Enjoy papo, sei papo
Menu ke-1: nasi bebek asap (38k)
Pilihan nasinya ada nasi putih biasa dan nasi jeruk. Bebek warnanya coklat tua dengan irisan tidak lebar. Ada irisan bombay juga tapi dimasak lama jadi udah ga keluar aroma bawang. Bebeknya kering tapi ga alot sama sekali.
Menu ke-2: nasi eyuk ayam asap (25k)
Nasi jeruknya wangi banget dan enak, tapi berminyak. Ayam asap ini warnanya coklat muda, jadi keliatan kontras dibanding yang lain. Ayamnya ga keras meskipun kering. Ada tumis bayam juga.
Menu ke-3: nasi lidah asap (35k)
Dari porsian keliatan lidah asap lebih banyak daripada porsi daging. Lidahnya diiris tipis dan ga alot. Warnanya coklat tua. Nasi putih disini cenderung kelembekan, mirip nasi di resto jepang.
Menu ke-4: es kopi susu masa depan (15k)
Kopi susu gula aren tapi ga strong aroma kopinya, dominan manis dilidahku. Tapi masih oke karena ga watery.
Semua pesen porsi regular (50gr), disini tersedia juga porsi large (70gr). Buat yang makannnya banyak mungkin harus pesan porsi large atau double porsi reguler. Semua kondimennya sama, yang membedakan pilihan daging dan nasi saja. Ada 2 pilihan sambal yaitu sambal bawang dan matah. Rekomen sambal bawang, tapi untuk sambal matahnya enak dan fresh. Sambal bawang tidak pedes, mirip chili oil di resto dimsum karena memang banyak sekali minyaknya. Keseluruhan makanannya B aja, ga outstanding banget karena kurang smokey kalau untuk seukuran daging asap.
Tempatnya ga besar, tersedia kurleb 3-4 meja. Serving timenya so-so. Tapi kopi tiba saat makanan hampir habis. Dining areanya hanya tersedia outdoor ya. Ga sulit mencari tempat ini. Patokannya dekat sate Ajo Ramon. Tersedia parkiran. Disini pun ada wastafel untuk cuci tangan. Pembayaran dengan QR code BCA.
🏡Rating place: 3/5
💃Rating service: 3/5
😋Rating dish: 3/5Menu yang dipesan: Es Kopi Susu Masa Depan, Nasi Eyuk Ayam Asap, Nasi Bebek Asap, nasi lidah asap
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
5.0Xing Fu Tang [ Kemang, Bubble Tea ]
Best texture and taste of boba
In frame: strawberry boba milk cracker (33k)
Tambahan toping biskuit craker dalam minuman ini. Ada di bagian atas dari cream. Boba pink berasa strawberry sangat wangi dan kenyal lembut (memang boba terenak versi mimin 2). Make sure shake 18x, agar manisnya tidak nyisa dibawah. Semuanya stand out, tidak ada rasa yang hilang. Dan dari aroma pun wangi manis permen. Thick dan sedikit kembung kenyang saat menghabiskan satu minuman ini.
Lokasi terpencil banget. Bernuansa putih terang dan tertata rapi. Memberi kesan bersih dan simple. Tidak banyak aksesoris penghias dekorasi di sekitar outlet ini. Pelayanan oke dan tidak perlu berlama-lama untuk mendapatkan minuman ini. Staff cukup ramah. Sekeren xft sayang belum paper straw.
🏡Rating place: 5/5
💃Rating service: 5/5
😋Rating dish: 5/5Menu yang dipesan: strawberry boba milk cracker
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.6Marugame Udon [ Kuningan, Jepang ]
Best chewy udon, thick cheese, lot beef.
Menu ke-1: beef carbonara udon (55k)
Kental saus carbonara dan sedikit banjir. Warnanya tidak mencolok, tidak ada campuran cheddar cheese disini. Aku lihat chefnya nuangin dua laddle carbonara sauce. Setelah Itu dimasukkan udon yang sudah matang. Diatasnya dikasih beef sausage yang tebal pollll. Tekstur sausagenya yang tipe kesukaanku banget, membal saat dikunyah dan harum beef. Setelah itu diatasnya ditaburi cheddar cheese, parsley, black pepper, Dan sedikit garlic mayo. Worthy portion, karena aku kenyang dengan semangkok udon yang lezat ini.
Menu ke-2: spicy beef abura udon (59k)
Orderan temanku. Sebenernya ada option spicy dan original. Dengan option spicy ditambah cabe potong. Menggunakan beef sukiyaki yang keriting tipis bentuknya. Saus aburanya sih yang bikin enak. Kesukaannya semua ditabur diatas, jadi semangkok penuh dengan taburan scallion, crispyan, dan cabai.
Menu side dish: skewer tofu roll (16k @5 tusuk) satsuma imo (12k @cup)
Kulit tahu yang sering dijumpai di suki. Disajikan skewer dan agak berminyak.
Satsuma ini dish ubi manis bentuk stick. Hokinya dapat ubi yang manis. Mengenyangkan kalau mam udon didampingi ubi.
Udon dimasak fresh by order, dan sistemnya open kitchen. Udon sih pasti ku kembali lagi ke marugame. Taste dan kekenyalan udon paling pas. Saat itu udah late lunch. Aku paham adanya pergantian shift staff, namun karena masih ramai pengunjung, hanya tersisa 1 cashier wanita dan 2 chef. Aku kurang suka cashiernya, karena judes dan tidak ramah. Chefnya lebih helpful dan banyak memberikan suggest option menu udon. Tempatnya cukup kecil sih kalau aku ingat biasanya marugame spacious. Stand crispyan hanya boleh diambil oleh staffnya (tidak seperti pada umumnya yang free refill). Tempatnya bersih, staff cepat membersihkan table saat selesai digunakan. Space antar meja terlalu dekat. Sebenernya beberapa side dish sudah tidak tersedia, namun kasih dipajang papan nama menu. Membuat kami bingung.
🏡Rating place: 4/5
💃Rating service: 4/5
😋Rating dish: 5/5Menu yang dipesan: Beef carbonara udon, spicy beef abura udon, skewer tofu roll, satsuma imo
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
2.4RamenYA! [ Kuningan, Jepang ]
Taste like it's price, what would u expect?
Menu ke-1: legendary chicken ramen 33k
Kuahnya gurih, tapi tasteless. Berminyak dan juga tidak strong karena tasteless. Tiga sliced chicken yang masih memiliki lemak. Ada juga sliced nori yang sudah lama terendam kuah ramen. Pilih ramennya yang tipis, tidak berbau tepung dan tidak lengket. Sayang nothing special dan tidak ada yang stand out dari rasa ini.
Menu ke-2: salted egg ramen (39k)
Sengaja memang aku pesan yang antimainstream. Karena baru liat ada ramen dengan flavour salted egg. Pas tiba orderan ramenku, jujur terkejud. Karena teksturnya sangat cair. Rasa hilang, hanya penamaan salted egg aja ya berarti. Bulir cacahan telur asin pun ngga ada. Saat aku aduk, tentu saja tasteless hahahaa. Nori dan telur rebusnya just OK.
Menu ke-3: chicken karage (35k)
Pesen ini untuk snack sembari menunggu ramen. Sayangnya dateng saat ramen selesai dimakan. Waiternya bahkan lupa pesanan ini. Akusih jujur sudah kepingin minta cancel order aja, tapi temenku masih mau karage. Tidak sampai 5 menit, karage sudah siap. Seperti yang aku bayangkan, tidak panas. Memang sudah ready dan lupa diantarkan sih in my opinion. Kurang fans juga karena jahe terasa kuat dari karage ini. Side komplementer ada kol dan wortel dengan saus mayo. Untungnya tidak bau langu. Seporsi ini kecil sih.
Aku penasaran saja karena selalu ramai pengunjung. Datang berdua bareng temen kantor. Setelah kesini, aku tidak mau kesini lagi sih. Yah memang affordable, tapi tasteless. Sepulang kantor niatnya mau makan kenyang dan enak, tapi berujung kecewa aja. Waiternya banyak, tapi tidak ada yang mencatat pesanan. Aku hanya pesan tiga menu saja, ada yang kelupaan, bagaimana kalau yang order lebih dari lima item. Tempat luas dan terang. Meja bersih dan sudah tersedia bubuk cabai dan chili oil . Corak tulisan ramenya memenuhi dinding. Konsep warna hitam merah ini sudah stand out dari lobyy. Terasa "full house" dengan dekorasi yang mencolok warna dan lampu hias.
🏡Rating place: 4/5
💃Rating service: 2/5
😋Rating dish: 2/5Menu yang dipesan: Legendary Chicken Ramen, Salted egg ramen
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
5.0Wingstop [ Sukmajaya, Barat ]
Wings & boneless
Variant: lemon pepper & mango habanero
Waktu itu beli saat lagi promo Wednesday (seperti biasa).
Lemon pepper rasanya sedikit asin dan seasoningnya bubuk. Mimin 2 sih sering beli lemon kalau order chicken wings.
Mango habanero seasoningnya saus berwarna orange tua sedikit "nyala" dengan rasa lebih manis. Rasanya tidak sekuat warnanya. Mango habanero ini boneless chicken.Menu yang dipesan: Chicken Wings, Boneless Chicken
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
3.0Kopi Kenangan [ Gatot Subroto, Kafe ]
Avocado new menu
In frame: cookies n cream (29k) dan avocado milk (28k)
Biskuit oreo di blend jadi ada serpihan biskuitnya di bagian bawah. Rasanya manis.
Untuk alpukatnya pakai avocado powder dan susu. Aroma alpukat artificial berasa dan manis. Tadinya expect menu ini bakal dikasih irisan daging alpukat. Waktu itu request less ice, sehingga ga full isinya.Menu yang dipesan: cookies n cream, Avocado Milk
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
2.4Wowteg! [ Kuningan, Indonesia ]
Baru coba, udah ngga bakal repurchase
In frame: nasi rames ay-bli (30k)
Ay bli maksudnya ayam bumbu bali yang sudah disuwir. Porsi lauknya banyak, berwarna kuning mencolok. Sayang rasa hambar. Kukira proses pengungkepan sudah sempurna, tapi ini tasteless.
Mie gorengnya sudah asam. Padahal aku beli saat makan siang. Wortel dalam mie ini beberapa potong masih mentah.
Serundeng banyak sekali. Aku makan dengan diaduk nasi gurih. Sendokan kedua langsung menyesal😂 asinnya ga ketolongan. Buat nasi gurih harum santan, nah kalau serundeng less oil juga harum.
Terakhir ada sambal bajak. Disediakan separate. Pedas sekali sambal bajak ini.
Overall kalau akusih ga begitu fans. Memang bad luck aja dapet mie goreng yang tidak enak. Seporsi ini besar banget. Aku kekenyangan, apalagi asin, jadi bikin banyak minum. After taste sih ngga haus, hopefully tidak banyak MSG dalam makanan ini. Kalau take away, bentukannya di tutup dengan karet gelang.
Lokasinya di gedung Cyber 2. Banyak antrian online juga karyawan tower yang mencicipi ini. For me, aku mau coba menu lain, karena menunya banyak loh. Tapi aku ngga rekomendasi untuk makan ini, karena masih banyak brand lain yang jauh lebih enak. Malah mendingan makan warteg beneran daripada disini. Sudah porsinya sama besar, kalian bisa dapat harga lebih murah dibanding ini. Kembali lagi ke preference yah.
🏡Rating place: 3/5
💃Rating service: 3/5
😋Rating dish: 1/5Menu yang dipesan: nasi rames ay-bli
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.4Taliwang Bali [ SCBD, Indonesia ]
Family Indonesian Cuisine
Menu ke-1: nasi goreng taliwang (55k)
Ini porsinya ngenyangin. Agak kaget karena plus ayam loh di sebelahnya, dan bukan ayam fillet tapi masih bertulang hihi. Menurut aku piringnya kecil kalau penyajiannya kaya gini karena struggling makan ayam pake sendok garpu. Porsi nasinya juga banyak. Ini beda dari nasgor lainnya karena pakai sayur kol. Nasinya bukan yang pera tapi pulen. Tentunya manis, karena banyak kol. Kalo cari sensasi nasgor smokey, ga bisa nemu disini. Ayamnya kering tapi untuk bagian deket tulang masih juicy.
Menu ke-2: nasi ayam betutu (65k)
Ayamnya dapat bagian paha. Kuah betutunya enak dan benar-benar bikin kangen balinese food. Rempahnya berasa di setiap suapan kuah dan nempel meresap di setiap ayamnya. Ayamnya empuk. Ternyata dikasih sate lilit juga. Teksturnya empuk dan kuat rempah disatenya. Sambel matahnya kurang banyak hehe.
Menu ke-3: nasi ikan jimbaran (72k)
Sengaja pesan ini karena batal ke jimbaran awal thn 2021 kan HEHE. Ikannya oke dan tersedia urap juga. Di menu ini disajikan tiga jenis sambal yaitu sambel kecap, sambal matah dan sambal tomat. Cuman aku ngga fans dengan sambal tomatnya, padahal dikasih semangkuk:(
Di atas ikannya ada irisan bawang merah.
Menu ke-4: exotic uluwatu (34k)
Ini perpaduan dari buah naga dan sirsak. Rasanya bener2 seger banget dan bikin kenyanggggg. Warnanya beautiful dan gradasinya bagus. Masih berasa tekstur sirsak yang bisa dikunyah. Rasanya manis.
Serving time disini cepat dan suasanya tenang. Pembayaran bisa dengan debit/credit card. Kebersihan so-so ya.
🏡Rating place: 4/5
💃Rating service: 3/5
😋Rating dish: 4/5Menu yang dipesan: Nasi Goreng Taliwang, Nasi Ayam Betutu, Nasi ikan Jimbaran, Exotic Uluwatu
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.