













-
3.8Truffle Belly [ Meruya ]
Ga penasaran lagi akhirnya..
Sudah lama pengen cobain truffle belly yang sempat berkeliaran di social media, terutama karena lately mereka ngeluarin menu baru yaitu saikoro beef.
Tapi sebagai first timer aku cobain signature menu nya saja yaitu chicken, sesuai dengan icon truffle belly itu sendiri.
Dan berhubung aku galau mau pesan yang mana, langsung saja pesan mix duo best seller sauce mereka yaitu mentai dan truffle mushroom.
Basically kayak rice bowl pada umumnya, seporsi nasi dengan ayam dengan cutting karaage dibalut tepung berbumbu, disajikan dengan topping saus.
Sekalian saja aku upgrade regular rice jadi butter rice yang katanya recommended.
Seporsi ini harganya 40ribuan ya.
Aku ga tahu harga di resto dan di ojek online sama atau ga ya.
Seporsi menurutku lumayan mengenyangkan, lebih tepatnya cepat bikin kenyang, karena komponen nya heavy semua. Chicken karaage nya garing, dan tepungnya ada rasanya gitu, ga plain.
Saus mushroom nya thick, pekat dan enak, aku suka banget. Ada potongan jamur nya ya. Berasa truffle nya, dan asik gitu. Untuk saus mentai, for me ya kayak mentai pada umumnya lah, thick, creamy, ala jepang gitu, enak tapi ga istimewa.
Jadi the whole package tuh berat dan somehow bikin cepat enek, kecuali kamu pecinta makanan yang tipikal saucy, creamy, thick, 'berat' gitu. Paham ga maksudku? hahaha
Butter rice nya I like, berasa gurih dan simple. Ga tau apakah komponen butter rice cuma butter atau ada campuran chopped garlic, which kalau pakai campuran garlic, chopped daun bawang, parsley/oregano bakal lebih harum dan berselera~
Secara harga menurutku ga murah, tapi standar lah kebanyakan yang jual rice bowl sekelas juga harganya segituan, TAPI upgrade butter rice nya jujur mahal sih, 6rb (kalau di ojek online), karena aslinya memang pakai nasi putih cuma di-exchange jadi lebih spesial aku ga expect harganya above 5rb.
Good thing kalau bisa memanfaatkan berbagai promo.
Overall worth to try. Mungkin next pengen cobain menu saikoro nya.Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
3.8Detak Kopi [ Kebon Jeruk, Kafe ]
Next pesen singkong goreng ah 😋
Discover new coffee place di daerah Meruya, dekat lah dengan jalan panjang, which lumayan strategis menurutku.
Little cute spot tapi boleh lah mampir.
Detak kopi ini kecil dalamnya, ga bisa menampung banyak, better take away, kecuali kalau ada available spot kalau kamu mau berlama-lama disana, karena free wifi provided lho!
Basically minuman utama mereka ya kopi, sesuai namanya.
Ga jauh beda dengan kopi kekinian pada umumnya, yang start from 18ribuan nett. Menunya pun mirip dengan kompetitor, dengan sedikit banyak modifikasi.
Yang aku coba adalah es kopi susu salted caramel yang karakter rasanya cukup balance antara kopi dengan sirup caramel nya, cocok buat yang ga into coffee (apalagi yang pahit) kayak aku.
Cuma aku suggest kalian request less ice ya, like other coffee sejenis, punya mereka juga ice cube nya banyak banget hehe I don't like kalau jadinya cepat encer dan hambar.
Kalau kamu ga doyan kopi, bisa cobain es tropikal yakult yang kayaknya segar banget! Mereka pakai jus sari apel dan yakult, best combo pastinya refreshing dan comforting.
Untuk rasa pesananku ya just okay lah, standar. But disclaimer dulu, aku memang ga pintar menilai kopi ya, aku bukan coffee expert. Jadi cuma bisa review based on suka atau ga suka.
Untuk coffee based, katanya es kopi susu kelapa gula aren mereka best seller.
Nah yang justru jadi highlight buatku adalah tempatnya yang cozy banget, walaupun kecil tapi proper buat nongkrong. Bikin betah gitu.
Another unimportant thing to be mentioned is restroom nya juga bersih dan terawat. Menurutku ini penting sih tapi hahaha.
Oh ya, kalau mau kopi sambil snacking, bisa cobain singkong goreng atau kentang goreng bumbu yang katanya best seller.
Untuk harga ya standar lah, aku ga bisa bilang murah maupun mahal.
Cuma sebagai anak cashless, aku terselamatkan karena berbagai promo e-wallet yang jadinya good deal.
Apakah worth to visit? Definitely yes, consider the place ya.
Kalau untuk minumannya, I suggest you to order yang unik, yang best seller, biar tau bedanya detak kopi sama kopi-kopi sejenis lainnya.Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
3.6Bakmi Ayam H. Ahok [ Cengkareng, Indonesia ]
Kaget ketemu bakmi ayam kampung di area sini 😱
Jujur kaget ada kedai bakmi ayam kampung di sekitaran sini, karena yang kayak gini tipikal bakmi chinese ya in my opinion. Turns out, malahan pemiliknya seorang Haji hehe.
Bakmi dengan topping ayam kampung adalah kesukaanku, karena biasanya berlimpah, ga tanggung, gurih dan terkesan bersih hehe.
Nah aku kesini untuk sarapan, jujur kalau buat sarapan agak heavy karena porsinya besar sih ini, 1 mangkok mie full haha. Share berdua pas buatku.
Sesuai dugaan mie nya tebal tipe mie karet gitu, tekstur ga empuk, cuma buat pecinta mie karet ya demennya yang begini biasanya.
Ayam-nya simply gurih, aku request banyak kulit dan aku minta tulang ayam untuk digerogotin hehe.
Tempat makannya proper lah ada meja, muat 15 orang lah kurang lebih.
Penyajian cepat.
Mereka jual bakso goreng dan hati ampela juga.
Kuah terpisah nya gurih standar.
Seporsi harganya 25rb, termasuk worth it, walau untuk sekitaran sini, dibilang murah ya engga juga sih hihi. Cuma kalau dibandingkan mie ayam kampung sejenis di area grogol hehe.Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.6Jiwa Toast [ Tanjung Duren, Barat ]
Beef Truffle Mayo, enak?
Cobain menu janji jiwa toast yang kolaborasi dengan William Gozali (lagi).
Setelah sebelumnya cobain kolaborasi pertama yang pakai wakame, sekarang aku cobain Beef Truffle Mayo toast, which better dibanding yang pakai wakame.
Toast dengan filling cheese slice, beef patty dan telur orak arik, dengan topping truffle mayonaise dan bawang putih goreng garing.
Rasanya enak, but for me ga sampe 'enak banget' sih. Truffle mayo nya asik, tapi aku expect lebih 'banjir' sih, aroma truffle nya berasa tapi ga kenceng.
Beef patty nya asik, tipis dan empuk, aku lumayan suka, walaupun aku expect smoked beef, but still nice tho.
Aku ga tahu mereka konsisten di tiap cabang atau ngga, tapi aku expect roti-nya lebih buttery, dan agak oily dikit juga gapapa.
Anyway roti-nya tebal dan empuk.
Secara kualitas dan bahan yang dipakai, oke kok dan boleh dicoba.
menu-menu reguler jiwa toast (bukan yang collab aja) kayak enak kok, next time pengen cobain yang simple kayak egg and cheese juga hehe.Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.8Kokoh Ben! [ Cengkareng ]
Mentai hits sekitaranku 😛
Sudah lama sebenernya tau kokoh ben ini, karena tiap buka aplikasi ojek online dan mau pesan makanan, mereka sering muncul di atas karena rating nya tinggi.
Pesan salah satu best seller mereka yaitu kani mentai.
Harganya 25ribu.
Dibandingkan dengan mentai-mentai lain yang pernah aku kepoin, menurutku kokoh ben ini standar lah harganya, ga mahal ga murah.
Nah seporsi nasi dengan crabstick mentai ini jujur kurang banyak sih buatku 😂
Nasi-nya sedikit banget, tapi topping crabstick dan saus mentai-nya sangat berlimpah. Jujur buatku ga balance walaupun plus point karena yang banyak lauk-nya, bukan nasi doang.
Minus nya adalah buat aku, aku ga bisa makan terlalu banyak karena agak enek.
Oh ya, selain saus mentai, topping nya ada seaweed dan mozarella cheese juga.
Aku pesan additional telur omega 3. Sebenernya ga perlu di-comment ya since cuma ‘telur goreng’ gitu kan, tapi kayaknya better mereka add salt pepper gitu biar ga hambar. Walaupun hambar juga, tetap aku suka telur hahaha.
Overall worth to try karena sebenarnya enak. Mereka punya menu truffle, sambal matah, wagyu don juga. Buat kamu yang ga into mentai, bisa cobain 👌🏼Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
3.6Pastel Istimewa Ma'Cik [ Kelapa Gading, Toko Kue ]
Katanya istimewa, bener ga?
Baru 1x cobain pastel ma’cik ini, yang terkenal enak dan harganya lumayan mahal. Legend nih, sudah ada dari sebelum pastel-pastel homemade kekinian bermunculan.
Cobain 1, dan aku tambahkan sambal bawaannya.
Terus terang, sambal bawaan nya menurut aku ga oke, malah bikin sedikit aneh, karena ga cocok.
Kayaknya akan lebih enak pake cabe rawit saja.
Isian pastel-nya kayak buyar gitu, isinya telur, soun, dan isian pastel pada umumnya. Lumayan enak, walaupun aku ga menemukan apa keistimewaannya.
Ukuran sedang, ga besar, ga kecil.
Kayaknya kalo kepengen pastel, aku ga kepikiran beli Ma’Cik sih heheHarga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.0Bu Eva Spesial Sambal [ Sunter, Indonesia ]
Maju terus Kulo Grup!
Congrats for the new opening branch! 🥳
Dine in tepat di hari pertama mereka buka, pas banget ada diskon 50% all food kecuali menu paket serta minuman.
NANGIS JADI MURAH BANGET 😂 ngawur deh.
Oke aku ga akan biased gara-gara harga promo ya.
Nah aku belum pernah coba cabang bendungan hilir, menurut teman-teman aku rasanya memang enak sih.
Jujur saja, menurutku grup-nya Kulo yang satu ini worth to try karena beda konsep dengan yang lain, yang ngikutin trend saja, seperti all you can eat seratus ribuan, kopi, snack ala taiwan dan minuman boba.
Bu Eva ini spot on! If you know what I mean :) kayak stand by themselves gitu, ga sekedar following the hype.
Konsepnya adalah rumah makan yang menyajikan aneka sambal, dengan beragam lauk khas sunda.
Tempatnya asli proper, adem full AC, walaupun ga besar.
Aku ga tau apakah kedepannya akan konsisten, semoga iya, pas aku datang (mungkin karena masih baru) berasa bersih, pelayanan ga lama, waitress nya juga responsif.
Pengalaman makan pertama cukup berkesan. Semoga dipertahankan!
Lauk-lauk banyak ya, sambal ada lebih dari 20 macam.
Beberapa yang aku pesan:
- ayam negeri goreng: standar
- cumi oseng mercon: dengan nama ‘mercon’ I expect lebih pedas dan bumbunya lebih medok. Turns out biasa banget, rasa pedas-nya ga berkesan, bumbu-nya cenderung light
- paru goreng: must order! Isi seporsi banyak dengan harga 15rb, worth to order! Rasa standar, tapi empuk banget, dengan potongan tebal.
- plecing kangkung
- tumis toge
- jamur goreng tepung: not bad tapi kurang recommended
- sate usus: seporsi isi 2, garing tapi digoreng agak terlalu kering
- bakwan jagung: tipis, garing, renyah, lumayan enak
- tempe: digoreng dengan tepung bumbu gitu, biasa lah~
- ati dan ampela
- nasi liwet: enak, gurih dan wangi, ada campuran teri medan
- nasi uduk: just okay
- kuah sayur asem: minta for free, segar lho sayur asem nya, lumayan enak
- sambal daun jeruk: aslinya ga suka sambal mentah, tapi aku suka, karena daun jeruk nya banyak!
- sambal matah: enak
- sambal bawang matang: enak
- sambal teri: lumayan enak
- sambal terasi: enak, medok
Aslinya kalau ga diskon, harga mereka menurutku ga mahal dan ga murah. Still worth to try, secara harga, rasa, porsi dan kualitas.
Yang oke juga, mereka sudah menyediakan metode bayar dengan e-wallet, gercep nih aku suka! Poin plus buat anak cashless kayak aku, ditambah ada extra promo kan.
Dan menurutku karena lauk-lauknya terjangkau, dengan budget berapapun kamu bisa makan disini.
Cuma ada budget 30rb, bisa makan disini.
Ada budget 50rb buat berdua, bisa makan disini.
Apalagi secara tempat, proper dan strategis.
Good job! Aku bakal balik dan recommend to people around me 😋Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.3 pembaca berterima kasih.
-
3.8Bakmie Halleluya [ Cengkareng, China ]
Worth to try 😛
Salah satu bakmi yang kayaknya legend di sekitaran taman surya, cengkareng.
Non halal bakmie yang menyediakan 5 macam topping, cocok buat yang pengen variasi.
Aku take away seporsi bakmie kecil dengan 3 topping yaitu babi lo (semacam babi hong, dalam bentuk irisan tipis), casiu dan babi rica.
Segini harganya 30rb, menurutku kalau lagi ga laper-laper amat, bisa share 2 orang sih.
Bakmi nya sendiri no complaint, standar lah, lumayan oke secara rasa dan tingkat kematangan. Pas. Bakmi nya sendiri terasa gurih dan simple.
Nah, topping-nya menurutku asik-asik deh.
Casiu mereka dalam bentuk irisan juga, berasa manis manis gurih.
Babi lo surprisingly oke juga, dominan manis.
Babi rica pedas nonjok. Ga cocok buat yang ga doyan pedas, tapi buatku yang doyan pedas ini bikin melek sih.
Overall ketiganya cocok dipadukan dengan bakmi yang rasanya simple.
Nah baca-baca review, katanya disini bisa request tulang babi. Aku minta, dan dikasih, lumayan buat digerogotin hahahaha.
Kuah-nya medok rasanya, perpaduan kaldu dan penyedap rasa bersatu padu.
Next time pengen cobain pangsit goreng-nya juga, dari bentuknya kayak menarik hahahaha.
Worth to try.Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.0Gemba Katsu [ Cengkareng, Jepang ]
Gemba Chicken atau Gemba Katsu nih?
Jujur bingung, sebetulnya gemba chicken dan gemba katsu ini sama atau beda.
Signage nya sih Gemba Chicken, haha tau ah 😂
Nah, kalo namanya Gemba Katsu memang agak aneh karena mereka ga punya menu katsu, LOL!
Menu mereka fried chicken dan rice bowls.
Aku cobain match and mix! Perpaduan nasi dengan 2 topping yaitu fire chicken dan salted egg original.
Aku order 2x, pisah bill.
First order, ayam nya sedikit dry, dan sausnya ga banyak.
Second order, MANTAP! Aku request saus banyak, dikasih banjir banget hahaha.
Saus telur asin nya tipe yang pekat kental, bukan encer. Murni telur asin. Bukan yang creamy gitu ya. Rasanya enak! Hahaha.
Saus fire/pedas nya juga oke banget, saus gochujjang type tapi ada rasa manis dan pedas yang tolerable tapi nagih.
Disajikan dengan telur orak arik, ga perlu di-mention lebih lanjut karena rasanya kayak telur pada umumnya hehe.
Porsi cenderung kecil, ayam-nya ga banyak.
Secara rasa worth to try, tapi kalau ga ada promo jatohnya agak mahal.
Aku biasa memanfaatkan promo e-wallet sih hehe.
Aku juga cobain fried chicken dengan spicy cheese sauce. Saus keju-nya lagi-lagi pekat, ‘keju’ banget. Ayam-nya sendiri oke, bukan sekedar ayam bertepung ga jelas hehe.
Pelayanan agak lama, karena mungkin mereka ga ready stock, tapi plus point nya jadi semuanya freshly made by order jadi panas-panas saat di-served.Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.2Sushi Go! [ Pluit, Jepang ]
It’s sushi time! 🍣🤟🏼
Buat yang ga tahu, Sushi Go! ini satu group dengan Sushi Hiro. Buat kamu yang suka sushi hiro tapi sayang duit karena mahal, kayak aku, kamu bisa cobain sushi go with a bit cheaper price.
Nah aku mampir itu selalu saat mereka promo jadi 10rb per plate, meanwhile harga aslinya 15rb per plate isi 1-3 pcs sushi. Nah pas ga promo, menurutku harga biasa saja sih, ga murah. Tapi pas promo jatohnya worth to try dan good deal sih.
Beberapa yang aku cobain:
1. Aburi salmon cheese sushi
2. Aburi salmon spicy mentai
3. Salmon bomb
4. Salmon sashimi
5. Fried nori roll with teriyaki sauce
6. Salmon avocado gunkan
7. Inari spicy salmon
Semuanya enak banget, terutama nomor 1, 3 - 5. All ingredients berasa fresh banget. Beneran the cheaper options kalo lagi pengen sushi.
Semua menu ini tersedia di conveyor belt, tapi kamu bisa pesan juga kalau kebetulan ga ada di belt-nya.
Lupa banget pesan, salmon belly sashimi sama aburi salmon belly juga so good 🥺 jangan lupa pesen. It’s like salmon sashimi with more ‘glenyer-glenyer’ 🤤
Ocha di-charge 5rb free refill.
Untuk size sushi-nya menurut aku pas lah, ga besar ga kecil, kecuali sashimi yang cenderung kecil dan tipis.
Secara kualitas, ga usah diragukan, tempat pun oke, cuma kalau crowded ya maklumkan saja, kayaknya mereka ga pernah sepi hahaha.
Will definitely be back.Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.