












-
3.2Pancious [ Pondok Indah, Italia ]
Not So Good This Time
Yuhuuu Balik lagi ke pancious. Kali ini memutuskan untuk makan siang di pancious setelah rapat di interconntinental. Awalnya sih gue pengen makan di sushi tei, tetapi karena lagi penuh pas jam makan siang, maka gue memutuskan untuk di pancious aja. Pancious di sini letaknya ada di lantai 3 area restoran row.
Bicara soal ambiance, pancious yang ada di sini tempatnya relatif lebih kecil dibanding cabang di tempat lain. Dari segi interior sih juga sama stylenya denga cabang lain. Overall buat gue tempatnya di sini masih cukup nyaman. Dan bicara soal menu gue rasa gue juga gak perlu describe secara detail, karena restoran ini juga sudah sangat populer. Terbukti dengan cabangnya yang sudah ada 12. Jadi kali ini gue hanya akan membahas menu makanan yang gue pesen.
Beef & Waffle Blue Cheese (IDR 81k)
Menu ini terdiri dari 1 pcs waffle yang disajikan dengan beef patty, blue cheese, mozzarella, dan selada. Dari segi rasa buat gue gak terlalu enak. Bule cheese dan mozzarellanya sih cukup enak dan nendang. Tetapi beef pattynya buat gue agak terlalu kering. Bahkan seasoningnya pun gak ada jadi hambar banget. Untuk wafflenya sih buat gue fine, texturenya cukup moist. Overall untuk menu ini, Not Satisfying.
Hazel & Gretel (IDR 58k)
Minuman ini berupa campuran dari bailey, coffee, hazelnut dan kacang almon. Dari segi rasa sih lumayan enak, manisnya pas, kopinya berasa dan cukup menyegarkan. Overall untuk minuman ini. GOOD!
Overall kali ini gue gak terlalu puas dengan pancious. Kali ini makanan yang gue pesen agak kurang enak. Next time gue berharap pancious akan lebih konsisten dari kualitas makanan dan rasa.Menu yang dipesan: Beef & Waffle Blue Cheese (IDR 81k), Hazel & Gretel (IDR 58k)
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.2Fish & Co. [ Pondok Indah, Barat ]
Kali Ini Enak Banget
Selama ini gue makan di fish & co kagak gak pernah kecewa. Restoran seafood yang satu ini memang sudah terkenal keenakannya dan kepuasannya dalam segi rasa dan porsi. Nahh buat gue, selama rasanya memang enak tapi harga sedikit mahal gue jabanin. Nahh kali ini gue mengunjungi salah satu gerai fish & co yang ada di Pondok Indah Mall 2 untuk makan malem.
Outlet yang ada di Pondok Indah Mall letaknya ada di lantai 3 dekat Mrugame udon dan din tai fung. Fish & co sebagai restoran seafood yang sudah cukup populer tentu sudah pada tahu bagaimana suasana restorannya. Secara interior tiap2 cabangnya memiliki kesamaan yaitu menerapkan konsep modern kontemporer pada interiornya. Tetapi oulet yang ada di pondok indah mall ini sedikit lebih sempit dari outlet yang ada di tempat lain.
Bicara soal menu... gak perlu dibahsa secara detail lah yaa. Secara restoran ini sudah populer banget kok. Cabangnya aja sudah ada puluhan.
Grilled Chicken & Fish Popcorn (IDR 99k)
Menu ini terdiri dari beberapa potongan ikan dori goreng tepung, grilled chicken yang dilumuri dengan sambal matah dan salad. Dari segi rasa menurut gue cukup enak. Ayamnya perfectly cooked, dagingnya lembut dan sambal matahnya sangat nendang. Untuk fish popcornya juga enak, gurih, dagingnya lembut dan luarnya sangat garing. French friesnya juga enao dengan seasoning yang pas. Lalu saladnyq sedikit keras tetapi dressingnya sangat terasa. Overall untuk menu ini, VERY GOOD!
Ice Lemon Tea (IDR 44k)
Ice lemon tea di sini rasanya cukup enak, seger, manisnya pas, sedikit asam dari lemon dan cock banget buat jadi minuman pendamping seafood. Overall untuk minumannya, GOOD!
Overall kali ini gue sangat puas dengan makanan di fish & co. Entah kenapa rasanya kali ini buat gue lebih enak. Next time gue pasti akan dateng lagi ke sini.
Menu yang dipesan: Ice Lemon Tea (IDR 44k), Grilled Chicken & Fish Popcorn (IDR 99k)
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.2Fika Public Eatery [ Sunter, Kafe ]
Makanan Enak Dengan Tempat Nyaman
Gue dapet rekomendasi kafe ini dari temen gue yang rumahnya di daerah sunter. Pas gue liat di fotnya sih tempatnya cukup cozy dan makanannya cukup menarik. Akhirnya kemaren pas ahbis pulang kantor gue mampir ke kafe ini untuk makan malam. empatnya cukup mudah ditemuin kok, tempatnya ada di sebelah kopium coffee.
Cafe ini tempatnya enak banget. Interiornya bagus banget, mirip2 nanny's pavilion. Interiornya memiliki nuansa modern contemporer yang cukup terasa melalui pemilihan furniture, finishing dinding dan dekorasi. Di sini fasilitasnya ada wifi, stop kontak, smoking area, dan toilet bersih. Untuk kapasitasnya sendiri buat gue cukup bisa menampung sekitar 150an customer. Secara keseluruhan sih buat gue tempatnya nyaman banget untuk jadi tempat nongkrong dan makan santai.
Bicara soal menu, menu makanan yang ada di kafe ini cukup beragam. Mulai dari appetiser, main course, dessert hingga minuman. Rata2 makanan di sini adalah makanan ala western. Untuk appetiser mereka ada aneka nachos, singkong goreng, chilli fries, garlic bread, aneka salad, dll. Untuk main coursenya di sini ada aneka pasta, dori sambal matah, aneka nasi goreng, scrambled egg croissant, aneka sandwich, dll. Untuk dessertnya di sini ada sweet croissant, aneka ice cream, fudge brownies, dll. Untuk minumannya di sini ada aneka organic tea, aneka coffee, hot chocolate, smoothies, dll. Range harga makanan dan minuman di sini berksar antara 8 ribu rupiah hingga 120 ribu rupiah.
Grilled Chicken Sandwich (IDR 40k)
Menu ini terdiri dari 2 potong sandwich yang berisi selada, grilled chicken, mayonaise, tomato, acar lalu disajikan dengan kentang goreng. Dari segi rasa menu ini cukup enak. Rotinya di toasted dengan baik, sehingga rasanya gurih dan texturenya sedikit crunchy. Grilled chickennya juga enak, pas matengnya dan cukup tasty. Untuk sayuran pada sandwichnya juga cukup segar. Kentang gorengnya juga enak banget, gurih dan pas seasoningnya. Overall untuk menu ini, GOOD!
Beef Bolognaise Pasta (IDR 45k)
Menu ini terdiri dari semangkuk besar yang berisi fettuccine yang disajikan dengan saus beef bolognaise. Dari segi rasa menu ini juga enak banget. Pastanya sangat al dente dan perfectly cooked. Saus beef bolognaisenya juga sangat tasty, manisnya pas, ada rasa gurih dan pas konsistensinya. Dari segi porsi buat gue generous banget, lebih besar dari pasta yang ada di cafe lainnya. Overall untuk menu ini, VERY GOOD!
Overall gue sangat puas dengan cafe ini. Cafe ini makanannya enak2 dan tempatnya nyaman banget buat nongkrong. Dari segi pelayanan juga cukup memuaskan, ramah dan cekatan. Next time gue pasti akan ke sini lagi.Menu yang dipesan: Beef Bolognaise Pasta (IDR 45k), Grilled Chicken Sandwich (IDR 40k)
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
3.8The People's Cafe [ Senayan, Kafe ]
Cafe Casual Dengan Makanan StreetFood
Kemaren Bulan Desember, gue diajak ketemuan sama manager community dari Pergi Kuliner. Mereka ngajak ketemuan sekaligus berniat mentraktir saya, karena hari itu adalah hari ulang tahun saya. Rasanya seneng banget, soo, terima kasih pergi kuliner!! Tempat ketemuan kita yaitu di The People's Cafe yang baru saja buka cabang di Senayan City.
The People's Cafe adalah salah satu restoran yang di bawah naungan Ismaya Group seperti Tokyo Belly, Fook Yew, Public Market, Skye, dll. The People's Cafe adalah restoran dari Ismaya Group yang paling saya suka, karena harga menunya paling terjangkau.
AMBIANCE'
The people's cafe memiliki interior yang cukup unik, modern dan keren. Ruangan restoran memiliki banyak sekali dekorasi dan dekorasi warna warni yang membuat interiornya tidak membosankan dan terasa meriah. Di sini fasilitasnya terdapat smoking area, free wifi, dan stop kontak yang terpasang di beberapa sudut ruangan. Dari segi kapasitas restoran ini bisa menampung sekitar 150an pelanggan. Secara ambiance, bagi saya tempatnya sangat nyaman dan bisa bikin kita betah untuk nongkrong berlama2.
MENU
Restoran ini memiliki menu street food khas indonesia dan beberapa negara lain. Menu makanan - makanan di sini sangat beragam dan tampilannya eye catching kalau dilihat di buku menu. Di sini menjual aneka apetizer salad, soup dan snack. Appetizer yang paling reccomended di sini mungkin snacknya seperti, fried mac n cheese, popcorn chicken mushroom, dll. Untuk main course mereka ada menu nasi ala indonesia, bakmi, pasta dan andwich. Menu dessert yang mereka punya juga cukup beragam seperti roti bakar, pisang goreng dan aneka es campur. Selain makanan, di sini minumannya juga sangat beragam lohh, mulai dari coffee, blended drink, juice dan aneka minuman soda.
Salted Egg Dori (IDR 55k)
Menu ini adalah menu kesukaan saya dan juga menu best seller di sini. Menu ini terdiri semangkuk besar nasi putih dengan ikan dori gpreng tepung, telur mata sapi, dan saus telur asin Dari sefi rasa menurut saya enak banget. Ikand roi goreng tepungnya gurih banget, dengan texture super lembut di dalem, tetapi luarnya garing dan crispy. Nasi putihnya juga pulen, lembut tetapi gak kelembekan. Telur matasapinya matang dengan pas, dan seasoningnya juga pas. Saus telur asinnya nendang banget, cukup pekat dan enak. Overall untuk menu ini, VERY GOOD!
Meat Me Pizza (IDR 55k)
Menu terakhir yang saya pesan adalah meat me pizza. Menu ini berupa pizza yang diberikan topping chicken sausage, chicken ham, marinara sauce dan melted cheese. Dari segi rasa menurut saya juga enak banget. Pizza tipis, seperti pizza italia yang original. Topping chicken ham dan chicken sausagenya juga enak dan pas matengnya. Untuk saus marniaranya juga sangat tasty, terasa manis, dan ada rasa asinnya juga dari keju. Overall untuk menu ini, LOVE IT!
Overall saya sangat puas dengan restoran ini. Restoran ini memiliki kualitas dan rasa makanan yang cukup baik. Dari segi Pelayanan sangat memuaskan, ramah, dan cekatan. Untuk tempatnya sendiri juga nyaman untuk nongkrong berlama-lama. Next time saya akan dateng lagi ke People's Cafe.Menu yang dipesan: Salted Egg Dori (IDR 55k), Meat Me Pizza (IDR 55k)
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.4Torico Restaurant [ Kalibata, Jepang ]
Restoran Sushi dengan Harga Bersahabat
Malem2 rasanya capek banget habis ngator. Dan saat itu di rumah lagi gak ada yang masak. Maka sebelum sampe rumah gue mampir dulu ke kalibata city untuk nyari restoran buat makan. Di kalibata city gue sempet bingung mau makan di mana, karena gue udah nyoba hampir semuanya> tetapi pas keliling2 gue nemu restoran jepang yang cukup menarik namanya torico. Akhirnya gue memutuskan untuk makan di sini.
AMBIANCE
Torico ini letaknya ada di dekat cinemaxx. Tempatnya sih buat gue cukup bagus, interiornya lumayan kerasa ala jepangnya. Restorannya didominasi dengan bahan kayu yang bikin restoran ini cukup terasa gaya jepangnya. Tempatnya sendiri gak terlalu luas, hanya bisa menampung sekitar 100 customer. Buat gue tempatnya cukup nyaman juga untuk sekedar makan santai.]
MENU
Sesuai namanya, torico ini menjual aneka masakan jepang. Menu masakan jepang yag mereka punya cukup beragam, mulai dari appetiser, main course, dessert hingga minuman. Untuk appetisernya mereka ada aneka tempura, salad, soup, gyoza, dll. Untuk main coursenya mereka ada aneka sushi, sashimi, donburi, ramen, udon, robatayaki, dll. Untuk dessernya mereka menjual aneka ice crema dengan aneka pilihanrasa seperti ogura, green tea, strawberry, vanilla, dll. Untuk minumannya mereka memiliki aneka juice, kopi, teh, dan aneka minuman blender. Range harga makanan dan minuman di sini berkisar antara 20ribu hingga 120 ribu.
CRUNCHY SALMON MAYO (IDR 28k)
Menu ini terdiri dari 8 slice sushi roll yang berisi soft shell crab, acar, nori, nasi lalu diberi topping salmon dengan mayonaise. Dari segi rasa menu ini cukup enak. Nasinya lembut, salmonnya lumayan frsh, soft shell crabnya cukup gurih dan memberi texture yang crunchy. Sempet ragi mesen menu ini karena harganya murah banget. Tetapi ternyata rasanya tetep enak walaupun sizenya lebih kecil dari sushi roll yang biasa gue pesen.
GYUDON (IDR 37K)
Menu ini terdiri dari semangkung nasi putih dengan braised beef dan telur yang dilumuri dengan soyu. Dari segi rasa menurut gue biasa aja. Daging beefnya sih cukup lembut, telurnya juga lembut banget. Tetapi rasa soyunya sama sekali gak berasa. Dan nasi putihnya sendiri buat gue sedikit keras jadi makannya kurang nikmat. Overall untuk menu ini, Disappointing.
Overall gue sedikit kurang puas dengan restoran ini. Restoran ini dari segi rasa dan kualitas makanan kurang maksimal. Dari segi pelayanan sih oke2 aja. Next time gue mungkin akan dateng ke sini dan berharap ada peningkatan rasa.Menu yang dipesan: CRUNCHY SALMON MAYO (IDR 28k), GYUDON (IDR 37K)
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.0Bakso Bakwan Malang Cak Su Kumis [ Rawamangun, Indonesia ]
Bakso Malang Enak Jakarta
Gua dapet rekomendasi tentang rumah makan ini dari tante gue. Dan kebetulan gue juga suka banget sama bakso malang. Karena gue emang asli orang Malang. So tanpa pikir panjang, gue langsung cus kesini. Tempatnya ada di rawamangun belakang golf. Gak terlalu susah kok untuk cari tempat ini.
Rumah makan ini tempatnya sederhana, hanya berupa rumah makan biasa. Tetapi rumah makan ini selalu antri dan rame.
Dan sesuai namanya, rumah makan ini mejual aneka bakso malang seperti bakso goreng, Bakso halus, bakso urat, tahu bakso, dan bakwan. Semua harga baksonya perpcs adalah 4500 rupiah.
Bakso Malang (IDR 27k)
Di sini gue memesan bakso goreng 4 biji, pangsit goreng 3 biji dan bakso biasanya 2 biji. Dari segi rasa menurut gua cukup enak. Kuahnya sedep banget dan terasa gurih. Baksonya juga enak, kenyal dan tasty. Bakso gorengnya gue suka banget, texturenya lumayan garing dan rasanya gurih banget. Untuk pangsit gorengnya gue juga suka banget, rasanya gurih dan texturenya Crispy. Overall untuk baksonya, LOVE IT!
Overall gue puas banget sama bakso di sini. Harga baksonya murah dan rasanya juga enak banget. Next time gue pasti akan dateng lagi ke sini.Menu yang dipesan: Bakso Malang (IDR 27k)
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.8Pancious [ SCBD, Italia ]
Delicious Savoury Waffle
Pas hari minggu kemaren, gue sama temen2 gue main2 ke Pacific Place buat nonton captain marvel di blitz. Setelah selesai nonton sekitar jam 6 sore, kita memutuskan untuk mencari tempat makan malam di PP. Nahh kebetulan waktu itu gue masih punya voucher diskon pancious. So, saat itu juga kita langsung cus ke Pancious.
Pancious yang di Pacific Place Letaknya ada di lantai 5, kalau gak salah sih ada di sebelah fook yew sama kiyadon. Untuk ambiancenya sihh buat gue sama aja. Style interiornya di semua outlet sama semua, modern contemporer. Tempatnya selalu menyediakan stop kontak dan wifi. Buat gue tempatnya nyaman2 aja, cuma sedikit gelap aja.
Bicara soal menu, gue rasa gue gak perlu menjelaskannya secara detail kan yaa. Secara restoran ini sudah cukup populer. Cabangnyta aja sudah ada 12 di Jabodetabek. So, kali ini gue hanya akan mereview menu yang gue pesen aja.
Salmon & Leek Waffle (IDR 73k)
Menu ini terdiri dari 1 pcs waffle lalu disajikan dengan beberapa potongan pan salmon yang di panseared lalu dilumur leeks & cheese dan mozzarela. Darisegi rasa mnu ini juga cukup enak. Wafflenya cukup moist dan lumayan gurih. Untuk salmonnya enak banget dengan lumuran leeks and cheesenya yang super nendang. Lalu keju mozzarelanya cukup enak tetapi kurang banyak. Overall untuk menu ini, GOOD!
Quattro Formangi Pasta (IDR 85k)
Menu ini katanya menu pasta favorite di sini. Menu ini terdiri dari seporsi besar pasta penne yang dimasak dengan 4 keju yang berbeda dan di melt lalu disajikan dengan potongan ayam. Dari segi rasa menu ini enak banget. Penne pastanya sangat al dente dan perfectly cooked. Saus keju meltednya sangat tasty dan cukup nendang. Untuk ayamnya cukup gurih, tasty, dan texturenya lembut. Overall untuk menu ini. LIKE IT
Pina Colada Shake (IDR 48,5k)
Minuman ini adalah minuman milkshake yang terdiri dari campuran buah nanas, kelapa, vanilla ice cream dan fresh milk. Dari segi rasa minuman ini seger banget. Rasa nanas dan coconutnya sangat terasa dan cukup balance. Vanilla ice cream dan fresh milknya menambah rasa segar dan manis yang pas. Overall untuk minuman ini, LOVE IT!
Ginger Tea (IDR 35k)
Minuman ini paling pas kalau lagi pengen anget2. Minuman ini hanya berupa teh dengan campuran jahe. Dari segi rasa buat gue sedep banget. Rasanya teh dengan campuran jamu yang bikin anget. Jahenya terasa dan rasa manisnya pas. Overall Untuk menu ini, GOOD!
Overall pancious selama ini jarang mengecewakan. Dari segi rasa dan kualitas makanan selalu konsisten good. Pelayanannya juga cukup memuaskan, ramah dan cekatan. Next time gue pasti akan dateng lagi ke pancious.
Menu yang dipesan: Salmon & Leek Waffle (IDR 73k), Quattro Formangi Pasta (IDR 85k), Pina Colada Shake (IDR 48, 5K), Ginger Tea (IDR 35k)
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.4Mister Donut [ Pantai Indah Kapuk, Donat ]
Donut Terenak
Pas lagi main2 di daerah PIK gue nemu outlet mister donut di PIK Avenue. Ecxited banget, larena buat gue mister donut lebih enak dari JCO atau dunkin. Akhirnya gue memutuskan untuk beli beberapa donut di sini. Letak mister donut yang di PIK avenue ini ada di Food court lantai 2.
MENU
Bicara soal menu, mister donuts ini memiliki aneka ragam pilihan donuts dengan tampilan yang menarik. Harga per pcsnya adalah 8ribu rupiah. Dan harganya akan semakin murah bila membeli lebih banyak. Selain donuts di sini juga ada aneka pasta dan agemono. Untuk minumannya di sini ada japan drip, aneka kopi, teh, frappe, dll.
CHOCOLATE DONUT (IDR 8k)
Donut chewy ini hanya diberikan topping chocolate. Dari segi rasa menurut gue enak banget. Donutnya sangat moist dan topping chocolatenya sangat tasty. Overall untuk donut ini, LOVE IT!
GREEN TEA DONUT (IDR 8K)
Ini adalau donut ring yang soft lalu diberikan topping green tea. Dari segi rasa donut ini juga enak banget. Texture donutnya sangat moist dan airy. Lalu topping green teanya juga sangat enak, sedikit manis dan rasa green teanya sangat terasa. Overall untuk menu ini, LIKE IT!
Overall buat gue mister donut dari segi rasa sangat2 enak, melebihi jco. Tempatnya juga enak buat nongkrong2. Next time gue pasti akan balik pagi ke siniHarga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.6Warung Pasta [ Kemang, Italia ]
Cafe Italia Termurah
Restoran Italia Murah
Restoran ini sudah cukup populer dikalangan foodies, khususnya di kalangan mahasiswa. Dan sebenernya gue sudah cukup penasaran dengan restoran milik chef ragil ini. Dan akhirnya kemaren sore setelah pulang kantor gue memutuskan untuk mampir ke sini.
AMBIANCE
Restoran ini memiliki bagunan yang cukup besar untuk sebuah restoran. Interior restoran ini juga cukup bagus dengan style modern tropical. Kesan modern tropical dari interior restoran ini sangat terasa melalui pemilihan dekorasi dan furniture. Fasilitas di sini juga cukup lengkap, terdapat parkir luas, smoking area, wifi, mushola, dan toilet. Kapastias restoran ini juga cukup luas, bisa menampung sekitar 200 pengunjung. Secara keseluruhan restoran ini cukup nyaman untuk jadi tempat makan siang dan nongkrong.
MENU
Menu makanan yang ada di cafe ini gak terlalu beragam, tetapi gak terlalu sedikit juga. Rata2 menunya adalah masakan italia yang beberapa sudah disesuaikan dengan indonesia flavor. Di sini ada appetiser, main course , dessert hingga aneka minuman. Untuk appetiser di sini ada aneka salad, french fries, fried mushroom, fired chicken wings, calamary, dll. Untuk maincoursenya di sini ada aneka pasta yang bisa dipilih aditionalnya. Untuk pilihan pastanya ada pene, fettucine, fusili, linguine, spaghetti dan parpadele. Selain itu di sini juga ada aneka pizza, raviolli, calzone, mac n cheese, dll. Untuk dessertnya di sini ada pancake, panna cotta, chocolate fondant, cannoli, dll. Untuk minumannya di sini ada aneka mojitos, blender drinks, bubble drinks, aneka teh, aneka milkshake, aneka juice, dll. Range harga makanan di sini berkisar antara 10 ribu hingga 50 ribu.
SWEET LOVE (IDR 36k)
Menu ini adalah menu pasta yang terdiri dari seporsi spaghetti, ayam, dan saus kung pao. Dari segi rasa menurut gue gak terlalu enak. Saus kung pownya agak terlalu manis, seharusnya ada rasa gurih2nya. Untuk pastanya sendiri sih matengnya pas. Tetapi untuk yamanya sendiri buat gue agak sedikit kematengan dan perlu seasoning biar terasa gurih. Overall untuk menu ini, so so.
Overall gue gak terlalu puas dengan restoran ini. Restoran ini dari segi rasa agak kurang maksimal. Dari segi tempatnya dan pelayanan gue cukup puas. Dateng lagi?? NopeMenu yang dipesan: SWEET LOVE (IDR 36k)
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.4Toko Kopi Tuku [ Fatmawati, Kafe ]
Es Kopi Terenak
Toko Kopi Tuku ini dulu sempet viral dan popyler banget. Ftonya selalu muncul di instagram gue. Dan kahirnya karena gue sendiri belum pernah nyoba, akhirnya gue memutuskan untuk mengunjungi gerainya yang ada di Fatmawati.
AMBIANCE
Toko kopi tuku yang ada di fatmawati ini hanya berupa kedai kecil yang menyediakan sedikit meja dan kursi. Jadi bisa dibilang tempatnya kurang reccomended untuk nongkrong. Tetapi di sini tersedia tempat parkir dan wifi.
MENU
Bicara soal menu, kedai kopi ini memiliki aneka menu kopi. Kopi yang mereka jual macem2 ada yang kopi dingin, hot coffee, latte, dll. Selain kopi mereka ada aneka cemilan seperti chocolate cake, lumpia, Sayangnya gue lupa nanya soal biji kopi yang mereka gunakan. donat, carrot cake, martabak mini, kue sus, dll. Range harga makanan dan minuman di sini sangat terjangkau, berkisar antara 5.000 hingga 30.000.
ES KOPI SUSU TETANGGA (IDR 18k)
Minuman ini nihh yang selalu muncul di tl instagram gue dulu. Minuman ini hanya berupa segelas plastik kopi yang dicamppur dengan susu dan karamel. Dari segi rasa minuman ini enak banget. Kopinya berasa, pahitnya pas, dan rasa manisnya juga pas. Minuman ini seger banget diminum pas siang2. Overall untuk minuman ini, AMAZING!
Overall gue sangat puas dengan kedai kopi ini. Rasa kopinya bisa dibilang luar biasa. Next time gue akan order kopi ini untuk diminum di kantor.
Menu yang dipesan: ES KOPI SUSU TETANGGA (IDR 18k)
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.