




-
4.0Spatula [ Sentul, Italia ]
Pizza & Pasta-nya Creamy
Slogannya Bakery, Pizza dan Ice Cream, terbukti dengan adanya Bakery di lantai bawah. Nah untuk lantai atas ada meja yang ga terlalu banyak bisa dipakai untuk dine in. Kesini pas weekend lumayan rame yang datang bersama keluarga. Pelayanannya oke, walaupun rame tapi tetap orderan cepat datangnya.
Cobain pesan Mushroom Cream Meatball, pasta penne disajikan komplit dengan bola daging. Pizzanya cobain yang varian Tropical Hawaian Pizza, isiannya ada potongan jamur dan keju. Pasta dan Pizza, dua-duanya fenomenal creamy banget tapi ga bikin enek.Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.0Pecel Medioen Mbak Niek [ Bogor Utara, Indonesia ]
Nasi Pecel
Pilihan sayurannya banyak, ga cuma pecel aja tapi ada macam-macam sate dan gorengan. Cobain nasi pecelnya, saya agak kaget kok sayurannya ga fresh ya, terus nasinya juga ga pulen malah agak keras. Bumbu kacangnya kurang sedang dan teksturnya malah encer. Padahal biasanya pecel makanan yang gampang ditemui dengan rasa enak. Tapi yang disini malah biasa aja. Buat porsinya agak kebanyakan untuk saya sih.
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.6Clemmons [ Bogor Tengah, Barat ]
Porsi Jumbo
Berbagai macam olahan ayam tepung, kentang goreng dan keju. Ayam tepung crispy, bisa disajikan dengan kentang goreng atau nasi. Tapi kayanya lebih cocok dengan kentang goreng. Ditambah dengan topping keju mozzarella dan extra keju parut. Dan ada tambahan saus khasnya.
Porsinya jumbo banget, enaknya dimakan satu piring berdua. Karena lama kelamaan kalau makan sendirian malah jadi enek. Es tehnya juga gelasnya jumbo, minum sendiri gakuat jadi sharing lagi deh. Jadi berasa hemat makan disini karena pesennya cuma satu makanan, satu minuman untuk dua orang.Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.0Bakso Pa'de Jangkung [ Bogor Tengah, Indonesia ]
Kuahnya Sedap
Salah satu bakso yang kuahnya sedap se-Bogor raya. Ukuran baksonya besar, 1 porsi bisa dapat 7-8 bakso. Yang terkenal khas disini adalah tahunya yang kering kriuk banget. Ga bisa dimakan tanpa kuah karena keras banget. Jadi memang harus direndam dulu di kuah baru dimakan deh.
Dan keunikan lainnya disini disediakan jeruk limo, aneh sih karena jarang kedai bakso menyediakan jeruk limo, biasanya kuah soto yang cocok pake jeruk limo. Tapi malah itu jadi ciri khasnya kuah sedap karena peresan jeruk limo.Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.0Two Stories [ Bogor Timur, Kafe ]
Thai Bibimbap
Mungkin Two Stories salah satu pelopor awal mula adanya Cafe di Bogor. Lokasinya ga dipinggir jalan, dan ga dilewatin rute angkot. Dulu jalanan ini masih sepi, sekarang udah banyak cafe disekitarannya.
Berkali-kali kesini, selalu jatuh cinta sama Thai Bibimbap-nya. Unik sih sebenernya Bibimbap makanan khas Korea tapi disajikan dengan Sauce Thai. Jadi perpaduan manis dari daging dan ada asam dari Sauce Thai.
Ice Chocolate-nya enak bangeet, kentaal dan manisnya pas, disajikan dengan whipcream juga. Ice Capuccino-nya juga enak tapi saya kurang suka karena disajikan dengan whipcream juga, terlalu penuh jadinya.Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.8Bavarian Haus Bratwurst & Grill [ Puncak, Jerman ]
Authentic German Food
Lokasinya enak ga begitu jauh dari keluar pintu Gadog. Tempatnya juga gede & luas banget. Bangunannya bergaya Eropa komplit dengan sudut-sudut mirip seperti di tengah kota Eropa. Di dalam Restonya juga ada pembuatan sosis ditengah ruangannya ditutup dengan ruangan kaca besar. Jadi buat yang bawa anak-anak bisa liat proses pembuatan sosisnya.
Pas liat menunya agak bingung sih, karena kebanyakan makanan yang disajikan khas German. Akhirnya cobain Traditional Soup khas German, komplit dengan roti-rotiannya. Rasanya sih enak seperti cream soup yang dicampur bumbu khusus yang membuat warnanya agak merah. Dessertnya Apple Strudel-nya enak banget pastry yang didalamnya ada potongan kismis & almond, disajikan bareng ice cream vanilla.Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.2de' Leuit [ Bogor Timur, Indonesia ]
Nasi Timbel Kasohor
Salah satu Resto Sunda yang makannya enak dan aksesnya mudah dicapai, karena ga jauh dari pintu Tol Jagorawi. Tempatnya luas, ada bagian kursi meja makan dan bagian lesehan. Paling enak sih makan makanan sunda sambil duduk di lesehan ya. Depan lesehan juga ada permainan anak, lumayan bisa bikin anak-anak betah
Kalau lagi makan ramean enaknya pesen satu-satu ya, mulai dari lauk dan sayurnya. Karena kemarin lagi berdua jadi ambil yang simple aja pake menu paket. Cobain paket Nasi Timbel, isiannya komplit banget ada tahu, tempe, ikan asin, perkedel jagung, empal, sambal dan pastinya sayur asam. Saya suka kuah sayur asamnya sedaap banget, bumbunya kerasa isiannya juga penuh.Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.8Mujigae [ Bogor Tengah, Korea ]
Ramyun dan Bulgogi Bibimbowl
Sebenernya saya bukan penggemar makanan Korea. Tapi pas cobain makanan disini ternyata enak juga, masik masuk dilidah saya. Cobain Ramyun, mie berkuah lengkap dengan Kimchi. Nah kalau Bibimbapnya jadi kesukaan saya nih, isian nasi yang dicampur telur, daging dan sayuran komplit. Ada aroma bumbu khas Korea tapi ga terlalu terasa kalau sudah dimakan.
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.0Momo Milk Barn [ Bogor Timur, Kafe ]
Milkshake Hershey’s
Bangunan bergaya seperti peternakan Sapi ini adanya di tengah kota Bogor loh. Ditengahnya diantara kursi-kursi ada taman kecil yang berumput. Tapi kalau kesini siang hari agak panas karena tempatya terbuk
Momo Milk ini termasuk Resto yang mementingkan Food & Fashion. Dari awal buka selalu punya varian unik dari tampilan minumannya. Salah satunya minuman hits Milkshake Kitkat dan Milkshake Hershey’s, bentuknya lucu di gelas bulat kecil dan ditempel stiker sesuai pilihan minumannya. Kalau buat rasanya sih saya suka Milkshake Hershey’s, coklatnya berasa banget apalagi ditambah es batu.
Susu segar chocolatenya enak, manisnya ga berlebihan dan ukurannya besar juga. Sama dengan roti bakarnya yang ukurannya jumbo, rotinya tebal dan lembut. Pastanya juga porsinya gede & banyak kejunya.Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.0Maraca Books and Coffee [ Bogor Tengah, Kafe ]
Dutch Butterkoek
Ga sangka bisa dapet harga snack di coffee shop seharga 10k aja. Nih namanya Dutch Butterkoek, adonannya mirip kaya kue cubit tapi lebih padat dalamnya dan ada tambahan topping choco cips juga, rasanya enak lembut dan hancur dimulut. Kalau buat kopinya, saya udah jatuh cinta sama es kopi susu-nya. Kopinya kerasa banget dan manisnya pas.
Tempat disini lebih besar dan ga begitu rame, cocok sih buat yang mau ngerjain tugas. Plus ada tempat permainan anaknya juga ditengahnya, cocok buat ibu-ibu yang mau ajak anak main sekalian ngopi cantik.Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.