












-
4.4Oval Bar & Lounge - Nara Park [ Ciumbuleuit, Kafe ]
Milkshake Okay
Oval Bar & Lounge merupakan salah satu tenant minuman di Nara Rancabentang Park. Kita diperbolehkan untuk memesan minuman dari tenant ini meskipun duduk di tempat lain, kali ini saya memesan dari Foresta Coffee. Service nya sih OK banget, sangat cepat dan tanggap, khas semua tenant makanan di Nara

- Choco Lover (39K)
Minuman dari Oval Bar & Lounge memang tidak pernah mengecewakan. Minuman ini berupa milk shake coklat yang ditambahkan wipe cream, mashmellow dan pocky. Milkshake sangat menyegarkan, coklat nya sangat kentara terasa, meskipun agak kemanisan untuk selera saya. Wipe cream nya nikmat, marshmellow nya tidak pelit dan pocky nya lumayan nyambung. Presentasi minuman nya juga sangat OKMenu yang dipesan: Choco Lover
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.4Sushi Tei [ Sukajadi, Jepang ]
Preferensi Utama Sushi di Bandung
Kalau di Bandung seperti nya belum ada yang bisa gantiin Sushi Tei sebagai preferensi utama untuk restoran Sushi. Cabang di Sukajadi ini memang tidak seluas cabang di Jalan Sumatera, tidak terlalu luas serta seat arrangements nya yang sangat padat. Terkadang pada peak hours seperti makan siang dan makan malam juga diberlakukan waiting list. Di luar itu, cabang ini hampir sama dengan cabang Sushi Tei lain

Yang paling saya suka dari Sushi Tei adalah kualitas Sushi nya yang selalu terjaga, pelayanan nya hangat serta pilihan menu nya sangat banyak, bikin peluang untuk lupa kontrol diri atau kalap semakin besar. Kali ini saya dan seorang teman memesan:
- Chuka Iidako (26K) : Wajib banget sih dipesan setiap kali ke Sutei. Seasoning squid nya itu loh bikin ketagihan. 
- Salmon Hana Tobiko (56K): Nothing to complain. Perfect!
- Spicy Tuna Maguro Roll (55K) : Berupa spicy cooked tuna yang dibalut lagi dengan tuna segar. Daging tuna nya sangat segar, kematangan cooked tuna nya juga pas, seasoning nya juga oke lah 
- Salmon Cheese Roll (68K) : Berupa Salmon roll yang ditambahkan cheese serta black caviar. Not Bad lah
- Ocha : Kalau mau ngirit sih pesan nya Ocha aja, Ocha nya free refill jadi bebas nambah sampai kembungMenu yang dipesan: Salmon Hana Tobikko, salmon cheese roll, Ocha, Chuka Iidako, Spicy Tuna Maguro Roll
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.4Kedai Kopi Kulo [ Progo, Minuman ]
I didn’t find any proper seat!
Tenant minuman yang satu itu berada di parkiran nya Indra Music School di Jalan Progo, Riau. Mengunjungi tempat ini musti banget lihat cuaca, karena tempat duduk nya sedikit dan cuma berbentuk tenda-tenda dan sebagian berbentuk bangku bar yang kalau hujan minimal pasti kecipratan air hujan, kalau panas sedikit kepanasan.
- Avocatto (27K)
Minuman ini berupa jus alpukat yang dicampur espresso dan es krim yang bisa dipilih rasanya, rasa coklat atau vanilla. Jus alpukat nya sangat kental, tidak kebanyakan air serta tidak kemanisan juga. Espresso nya juga lumayan OK, rasa alami kopi nya tidak kelelep ketika dicampur alpukadnya. Es krim coklat nya juga sangat well-blended dengan alpukat nya. Sayangnya jus alpukat nya ngak freshly blended, sebagian susah diblender terlebih dahulu dan disimpan di dalam lemari pendingin, jadi kesegaran nya sudah sedikit menurun. Overall, minuman ini worth to try banget sih!Menu yang dipesan: Avocatto
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.4Sea Como Sea - Blackbird Hotel [ Lembang, Kafe ]
Nice Place, Mediocre Food
Restoran ini berada di Black Bird Hotel di daerah Sersan Bajuri, tidak jauh dari Kampung Gajah. Restoran nya sangat tematik, didominasi oleh pattern-pattern colourful ala Spanish atau Mediterania gitu, nuansa yang dihadirkan sangat tropis dan hangat. Restoran ini tidak menggunakan pendingin ruangan sehingga kesejukan alami daerah Lembang dapat termanfaatkan. Sayang nya, lilin-lilin di meja tidak terlalu membantu mengusir lalat yang sesekali beterbangan. Selain itu, keramahan dari pelayan di tempat ini sepertinya juga musti ditingkatkan lagi.
- Green Prawn Pesto (65K)
Menu ini berupa Pasta yang disajikan dengan green sauce, udang, roti, dan tomat cherry. Presentasi nya sih lumayan OK dan porsi ny sangat cocok untuk Lunch, lumayan mengenyangkan. Seasoning pasta nya sih lumayan kaya rasa, hanya saja pasta nya terlalu keras dan kering, jadi kayak makan mie goreng biasa. Udang nya lumaym segar dan tidak pelit, namun tingkat kematangannya kurang pas.
- Very Berries (37.5)
Minuman ini berupa campuran aneka berries, yoghurt dan vanila ice cream. Minuman ini sangat segar sih, cocok banget sebagai moodbooster. Semua kompenen nya well-blended, Suka banget.Menu yang dipesan: Green Prawn Pesto, Very Berries
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
2.6Dangdanggula Restaurant [ Lembang, Indonesia ]
Need Improvement and Innovation!
Restoran ini lokasi nya berada di Serupa Space. Sebenarnya, lokasi restauran sangat strategis, restaurant nya tepat berada di seberang jurang yang memiliki aliran air (semacam airterjun atau parit vertikal gitu), suara aliran air nya sangat menenangkan.
Sayangnya, semua hal tentang restoran ini terkesan setengah-setengah dan tidak optimal. Konsep restoran nya sudah bagus, namun eksekusi nya kurang maksimal dan terlalu mainstream. Tempatnya terkesan kurang terawat, meskipun sebenarnya sudah cukup nyaman. Service di tempat ini juga tidak begitu impresif, pelayan nya tidak begitu ramah dan lama. Belum lagi banyak menu yang tidak tersedia, alhasil saya hanya memesan menu-menu kecil
- Rujak Buah (25K)
Presentasi rujaknya sih lumayan bagus, minimal agak berbeda lah dengan gerobak pinggir jalan. Porsi nya juga lumayan banyak, buah nya pun masih sangat segar. Saos kacang nya cukup pedas, sesuai pesanan.
- Pisang Goreng Gula Merah (25K)
Pisang Goreng nya lumayan enak, tapi sayang pisang nya tidak begitu terasa, lebih dominan citarasa dari adonan tepung nya yang begitu empuk. Gula merah nya juga sangat pelit.
- Es Dangdanggula (30K)
Es ini terdiri atas alpukat, ice cream, kelapa muda, dan tapai hitam. Rasanya sangat menyegarkan, hanya saja agak kurang manis dan rasa ketan hitam nya yang sedikit asam terlalu dominanMenu yang dipesan: Pisang Goreng Gula Merah, Es Dangdanggula, Rujak Buah
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.0Pamor - Nara Park [ Ciumbuleuit, Indonesia ]
Sesuai Dengan Harganya
Restoran ini merupakan bagian dari Nara Rancabentang Park, semacam kompleks restoran dan kafe di daerah Ciumbeleuit. Posisi tempat ini persis di sebelah Rabbit Town. Konsep kawasan kuliner ini sangat unik, menggabungkan alam dengan arsitektur yang unik. Begitupun dengan restauran pamor, tempat nya memiliki arsitektur yang unik ala-ala rumah rumah tua peninggalan Belanda, restoran nya sangat nyaman dan nuansa mewah cukup berhasil dihadirkan.
Service di tempat ini sebenarnya lumayan Ok, pelayan nya sangat ramah dan hangat. Hanya saja, masih diperlukan beberapa improvement terutama dalam hal sistem waiting list yang menurut saya belum well-managed. Begitupun dengan sistem pemesanan dan pengecekan order yang belum optimal, kasian kan customer sudah menunggu lama tapi ternyata pesanan nya tidak tercatat, giliran dipesan ulang menu yang dipesan ternyata tidak available
- Sop Buntut Bakar (98K)
Menu ini terdiri atas sepiring buntut bakar yang disajikan bersama emping serta semangkok sop isi sayur dan daging. Porsi menu ini lumayan besar, buntut, daging dan sayur nya pun tak kalah segar. Bumbu buntut bakar nya lumayan meresap, citarasa nya cendrung manis namun nikmat. Sop nya juga lumayan OK, namun kuah nya agak kurang rempah dan kurang asin. Overall sih Not Bad!Menu yang dipesan: Sop Buntut Bakar
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.4Oval Bar & Lounge - Nara Park [ Ciumbuleuit, Kafe ]
Fresh Beverage
Oval Bar & Lounge merupakan salah satu tenant beverage di Nara Rancabentang Park. Kali ini saya tidak bisa memberikan komentar banyak tentang tempat nya karena saya menikmati minuman nya di Pamor Restaurant, memang sistem di Nara berupa integrated-restaurant gitu, jadi pemesanan dari tenant lain diperbolehkan. Service nya tetap okay kok, kurang dari 10 menit pesanan minuman pun sudah tersaji.
- Mango Apple Tea (29K)
Minuman ini cocok banget untuk menemani Sop Buntut Bakar saya yang lumayan berat. Minuman ini berupa teh yang ditambahkan sirup apple dan potongan buah mangga segar. Teh nya sangat menyegarkan, Rasa teh nya tidak terlalu manis, sedikit asam, dan tidak juga pahit.Menu yang dipesan: Mango Apple Tea
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
2.2Kebon Awi Kaffee [ Dago Atas, Indonesia ]
Nothing Special!
Restoran ini menghadirkan sensasi makan di kebon. Restoran nya berupa saung-saung khas Sunda di tengah kebon bambu. Selain itu juga tersedia tempat makan indoor nya. Saya memilih makan di bagian indoor nya saja karena di malam hari nuansa saung nya agak sedikit menyeramkan. Tempat nya sih lumayan nyaman namun penyajian makanan nya cukup lama.
- Sate Sapi Kebon Awi (39K)
Sebenarnya saya memesan Sate Kambing, tapu yang datang malah Sate Sapi. Karena sudah menunggu cukup lama dan sedang lapar, saya menyantap Sate Sapi nya saja tanpa komplain. Menu ini berupa lima tusuk sate sapi yang disajikan bersama acar, saus kacang, kecap, dan nasi. Potongan daging nya lumayan besar, hanya saja bumbu nya tidak begitu meresap dan sate nya dingin, like literally dingin. Oh God, I spent 39K for a cold food! Bumbu kacang nya juga agak flat dan terlalu manis. Porsi nasi nya banyak, cocoklah untuk makan malamMenu yang dipesan: Sate Sapi Kebon Awi
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
2.6B'Cof [ Dago Atas, Kafe ]
Need Improvement
Ketika lagi makan di Kebon Awi Kaffee saya sempat nyobain beverage dari B’cof, baguan dari Kebon Awi Kaffee yang khusus menjual beverage berbahan kopi dan coklat. Pilihan menu nya sih tidak begitu banyak. Sama seperti Kebon Awi, service di tempat ini jug perlu ditingkatkan, baik dari segu keramahan dan kecepatan.
- Pappermint Ice Choco (37K)
Menu ini merupakan salah satu signature coffee dari tempat ini. Minuman berupa ice coffee yang ditambahkan sirup rasa vanila peppermint dan taburan coklat. Menurut saya citarasa minuman ini terlalu manis, kopi nya sama sekali tidak terasa, kebanting sama sensasi dingin dari peppermint, gula dan coklatnya. Presentasi nya juga tidak begitu impressive apalagi kalau diingat harga minuman nya yang tidak bisa dibilang murahMenu yang dipesan: Peppermint Ice Choco
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
3.4Warung Sitinggil [ Dago Atas, Indonesia ]
Homey Caffe with a Good View
Warung ini berada tepat di belakang Lawang Wangi, di daerah Dago Giri. Tempat ini bisa disebut Lawang Wangi versi Low Budget. Saya sih suka konsep tempat nya yang memadukan antara kehangatan khas rumah dengan view Bandung dari ketinggian, memang sih view di tempat ini tidak selega di Lawang Wangi, tapi masih sangat OK kok. Hanya saja, service di tempat ini masih sangat butuh improvement, sedikit lama dan tidak begitu ramah.
- Pisang Bakar (16K)
Pisang Bakar di tempat ini lumayan nikmat, pisang nya yang hangat sangat cocok menemani malam di Dago Giri yang lumayan dingin. Pisang nya lumayan empuk dan bumbu karamel nya lumayan menyatu.
- Teh Jahe (8K)
Minuman ini juga lumayan cocok untuk menemani malam di Dago Giri yang dingin, minuman nya disajikan hangat. Sayangnya, rasa minumannya terlalu manis dan jahe nya tidak begitu kentara.Menu yang dipesan: teh jahe, Pisang Bakar
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.2 pembaca berterima kasih.