-
4.8Ramen SeiRock-Ya [ Gandaria, Jepang ]
THE BEST RAMEN IN TOWN
OMG!
Kesini itu karena penasaran dari semua review yang ada. Kesini waiting list dengan protokol kesehatan yang bagus dan ketat.
Pesan:
- Toripaitan Shoyu Ramen with Egg
- Toripaitan Ekstrim Ramen with Egg
- Ocha
- Lemontea
Kesan pertama waktu nyium Kuahnya.. Langsung WAH GILAA! Seruputan pertama langsung, yakin bahwa ini memang JUARA. Ga ngerti lagi seenak itu ampe mo meninggal hahaha! Tapi jujur untuk Kuahnya itu bener2 Rich akan rasa. Untuk Ekstrim gabungan dari Kaldu Ayam dan Kaldu Seafood ditambah perasan lemon, topping daun bawang, sayur, nori, bawang goreng itu makin membuat rasa nya beragam dan melengkapi satu sama lain. Menurut ku yang ter the Best itu Shoyu Ramen nya sih, suka banget dengan kekayaan rasa nya plus Creamy gitu wah kek mantep banget. Kekentalan Kuahnya pas dan bisa di atur sendiri untuk ketebalan dan kelembutan mie nya. Oiya! Ayam nya itu juga parah lembut, gurih dan wah kacao
Ini Highly Recommended untuk pecinta mie sih, ga akan nyesel dengan rasa toripaitan nya bahkan dari aroma aja kalian udah bisa nilai sendiri, pelayanannya juga baik, tempatnya bersih dan Halal. Untuk minuman Ocha disini itu seger bgt gatau kenapa ya? Hahaha bisa refill juga. Pokoknya ini #GOODFOOD BANGET!
⭐⭐⭐⭐Menu yang dipesan: Toripaitan ramen ekstrim dengan telur, Toripaitan ramen shoyu dengan telur
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.3 pembaca berterima kasih.
-
3.6Izakaya Kashiwa [ Melawai, Jepang ]
Japanese Authentic Food
Penasaran dengan resto Jepang yang hits satu ini. Selalu rame dan pasti Waiting List biasanya..
Menu yang dipesan :
- Chicken Nanban - Ini the best menu menurutku sih, perpaduan Crispy Chicken dan amazing tartar sauce nya itu pas banget!
- Yakitori Kawa, sebagai pecinta kulit ayam sejati.. Ini cuku recommend untuk dipesan terutama untuk rasa yg asin.. Tekstur yang juicy tp agak sedikit Crispy itu perpaduan yg enak + shoyu.
- Gyumaki Enokimaki, menu yg paling banyak dipesan tp menurutku ga terlalu the best untuk makanan sejenis ini, tp cukup enak untuk bumbu yang pas.
- Kaisen okonomiyaki - untuk rasanya udah pas, tp sayangnya terlalu banyak adonan tepungnya 🤔
- Torikage spicy mayo, ini recommend juga untuk dipesan untuk sharing, karena porsinya cukup banyak dan rasanya oke bgt!
- Ikaichiyaboshi, Cumi dipanggang.
- Gohan set, kirain nasi jepang😆 + dapet sup miso yang oke untuk menyegarkan perut - acar lobak.
- Zaru Soba, Soba dingin yang enak pas dicampur kuahnya
- Tanuki Soba, Just an Ordinary Soba
- Lemontea
- Ocha, gabisa refill :(
Overall makanannya oke, dan rata2 semua Rp. 30.000 setiap menunya
Saran sih kalo makan disini sharing gitu pesen Gohan set trs menu2 lain deh.. Makanannya cukup otentik tp ga terlalu special. Tapi menarik untuk yang mau merasakan makanan jepang yang khas karena disini menunya banyak bgt! Worth to tryMenu yang dipesan: chicken nanban, Yakitori Kawa, Gyumaki Enokimaki, Kaisen okonomiyaki, Torikage spicy mayo, Ikaichiyaboshi, Gohan set, Zaru Soba, Tanuki Soba, Lemontea, Ocha
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.3 pembaca berterima kasih.
-
4.4Kedai Soto Tangkar & Sate Kuah Daging Sapi Aneka Sari Pak H. Diding [ Kota, Indonesia ]
Hidden Gems!
Sering banget ke daerah sini untuk belanja, Daerah sini banyak yang jual soto tangkar dan rata2 udah pernah coba karena hanya mau sekedar makan biasa. Tapi penasaran karena di rekomendasi dari beberapa situs. Pesan menu :
- Soto Tangkar Campur
- Sate Kuah
Memang rating itu ga salah, ini recommend dan hidden Gems di daerah kota tua sini. Favorit bgt untuk Sate Kuahnya, perpaduan kuah santan yang kuat ditambah dengan rasa smokey dari sate nya. Mantapp
#GoodFoodMenu yang dipesan: Soto Tangkar, Sate Kuah
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.2 pembaca berterima kasih.
-
4.2Pepperloin [ Pantai Indah Kapuk, Barat ]
Steak enak?
Lagi cari steak di sekitar PIK, coba liat review dan tertarik untuk nyoba disini.
Pesan Combo Prime Steak
Bisa pilih side dish mash potato/french-fries, sayur/jagung bakar
Ada beberapa pilihan saus Bbq, Black pepper, Mushroom
+ dapet free drink dan Ice cream!
Coba untuk kematangan Medium Well dan Well done
Secara keseluruhan tingkat kematangan steaknya oke untuk yg medium sesuai ekspektasi, tapi yang welldone ada masih bagian yg belum matang sempurna tapi masih oke. Side dishnya juga pas, dan menurutku saus disini enak! Bumbunya pas dan gak over taste.
Pelayanan disini juga sangat ramah dan cepat, dibarengi dengan tempat yang cozy dan lagu instrumen hahaha. A great place to find #GoodFood SteakMenu yang dipesan: Combo Prime
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.4 pembaca berterima kasih.
-
4.0Mu Gung Hwa Snack Culture [ Senopati, Korea ]
Korean semi Auntentik Food
Ingin coba makanan auntentik korea di daerah Jakarta Selatan. Daerah sini relatif banyak resto2 korea, tp tertarik dengan resto ini karena di bawahnya ada Minimarket juga dan tempatnya cukup besar serta pilihan menu yg beragam.
Pesan:
- Bibimbap
-Bibimnaengmyeon
- Odeng
- Tteokochi
Banchan dapet Kimchi, saus dan kuah
Free air mineral
Untuk rasa secara keseluruhan yg dipesan sih oke. Masih ada beberapa yg ku harap bisa dapet lebih. Tapi untuk harga dan porsi worth karena memang makanan korea porsinya untuk sharing :)
Buat yg tertarik makan korea disini, bisa bgt dicoba dan abis itu bisa belanja2 produk impor dr korea di mini marketnya!Menu yang dipesan: Bibimbap, Bibimnaengmyeon, Tteokochi, Odeng
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.3 pembaca berterima kasih.
-
4.6Fried Chicken Master [ Blok M ]
The Best Chinese Fried Chicken in town
Overall untuk rasa no debat sih.. Karena disini memang Fried Chicken dengan konsep Chinese Recipe. Yang bikin waw itu bumbunya bisa terserap sampai ke dagingnya dan kulitnya yang tetap Crispy dan a lot of spice. Harga juga worth dengan rasa. Cuma yang kurang ya satu, tempatnya kekecilan hahaha.. #GoodFood
Menu yang dipesan: Master Dada, Ayam Satu
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.2 pembaca berterima kasih.
-
4.2Claypot Popo [ Menteng, China ]
The Best Claypot in Town!!
Berawal iseng makan disini dan jadi ketagihan hahaha.
Awalnya nyoba untuk pesan take away karena di recommend oleh satu rekan kerja. Tapi agak fail sih kalau di take away. Saran pertama makan disini ya Dine in untuk menu Claypot siram nya.
Kedua kalinya makan disini coba Dine in dan pesan Claypot siram, Dadar Caipoh, Siomay Ayam dan Ikan dan Misoa Telur Asin. Dan Wah memang beda yaa.. Kita makan disini saling memuji makanannya dan memang enak Guys.
Akhirnya jadi sering makan disini untuk Repeat order Claypot siram dan Misoa itu udah andalan banget sih kalau kesini. Suasananya juga ala ala mandarin kuno gitu, walaupun agak sempit tapi disitu yang bikin menarik.
Salah satu #HiddenGems di Jakarta. And so pasti #GoodFoodMenu yang dipesan: Claypot Dadar Caipoh, Claypot sapi cah bawang putih, Claypot siram telur matang, Claypot misua tahu telur asin, Siomay Ayam
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.2 pembaca berterima kasih.
-
4.4Lawless Burgerbar [ Kemang, Barat ]
Best Burger in Town!?
Penasaran dan waw enak!
Pertama kesini yang diliat adalah suasananya yang berbeda dari resto dibiasanya. Untuk burgernya memang beda dari yang lainnya dan memang enak Guys! Disini banyak beer yang bisa dipesan untuk minumannya dan ada fries pakai bumbu Jalapeno, mantap banget burger nya!!Menu yang dipesan: Sabbath Burger, Motley Burg
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.3 pembaca berterima kasih.
-
4.4Xing Fu Tang [ Puri, Bubble Tea ]
The Best Bobba In Town???
Termasuk sering untuk membeli minuman di XFT, saat pertama kali buka di outlet ini rela untuk ngantri hingga 2 JAM!! HAHAHA SE HYPE ITU GUYS.
Tapi saat itu worth to buy sih langsung coba 3 jenis minuman disini dan memang Signaturenya paling top! Ga nyesel waktu itu antri sampai 2 jam.
Tapi makin kesini ke auntentik an minuman ini kurang terasa diliat dari Bobba nya yg agak berbeda dengan yang dulu beli, tapi masih oke. Untuk di outlet lain juga ga terlalu berbeda. Tapi dibanding dengan saingan lainnya, ku masih prefer XFT.
#GOODFOODMenu yang dipesan: Brown Sugar Boba Milk Tea, Strawberry Boba Milk, soda and handmade jelly
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.2 pembaca berterima kasih.
-
4.0Mangkokku [ Tanjung Duren ]
The Best Rice Bowl in Town???
Pertama kali nyoba makan disini waktu baru2 buka dan lagi rame-ramenya. Penasaran dengan semua menu sih sebenernya. Tapi waktu itu coba Lidah dan Endog. Hal pertama yang ada dipikiran setelah nyicip, wah.. Enak!
Nyoba lidah yang dimasak dabu2 itu ga nyesel karena disini lidah ya ga amis dan bisa dimasak dengan baik, dabu2nya juga walaupun itu jatoh ya restoran ricebowl yang cepat penyajiannya.
Kedua nyoba endog dan wah gapernah seenak ini coba telor + ham sapi + plus topping lainnya itu dipadukan dalam satu makanan simple yg enak bgt! Murah lagi hahaha
Ketiga coba menu barunya yang Garlic Prawn, sama dengan Sebelum2nya memang gak mengecewakan sih hehe.
Cuma memang minuman2 yang ada disini belum bisa menyamakan rasa makannya menurutku. Walaupun ini resto gabungan dari beberapa orang terkenal, tp memang terbukti sih
#GoodFoodMenu yang dipesan: ox tongue dabu, garlic prawn, Endog with Burger Slice
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.2 pembaca berterima kasih.