Foto Profil yudistira ishak abrar

yudistira ishak abrar

2869 Review | 4609 Makasih
Alfa 2023 Level 24
Steak Ramen Chinese Food Dimsum Seafood BBQ Pancake Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert Bubble Tea
  • 3.6  
    Michelle Bakery [ Bogor Timur, Toko Roti dan Kue ]

    roti dan brownies jadi satu...

    Michelle

    Banana Bread Chocolate, jadi kue ini berupa brownies yang diberi lapisan potongan pisang dibagian tengahnya, lalu diselimuti dengan adonan roti. Tekstur brownies lembut dan berasa cokelatnya, namun isian pisangnya masih berasa buah segarnya, akan lebih kece kalo sudah ada sensasi matang terpanggang pada pisangnya...

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.4  
    Boogie [ Bogor Timur, Kafe ]

    bolu bakar di Bogor...

    Boogie

    Melihat papan iklan bolu bakar yang engga sengaja saya lihat dari pinggir jalan, membuat saya langsung kepengen mampir. Ternyata toko yang menjualnya bernama Boogie. Bukan hanya ngejual aneka makanan oleh-oleh, Boogie pun adalah sebuah resto yang cukup menarik. Tapi berhubung niat awalnya mau beli bolu bakar, jadi ya engga sempet nyobain makan disini.

    Kali ini saya nyobain Bolu Bakar Ovomaltine Keju (Rp.45.000,-) ukurannya emang super gede kalo dibandingin sama bolu bakar di Bandung. Dengan harga yang sama, saya bisa dapetin ukuran bolu bakar dua kali lipat lebih besarnya. Tapi tekstur bolu agak kasar dan rasanya kurang lembut gitu. Kalo isian keju dan ovomaltine-nya sih oke oke aja, karena lumayan banyak juga.

    Engga cuma bolu bakar aja nih, saya juga nyobain Strudel Apple Berry (Rp.45.000,-). Mirip sama strudel yang saya beli di Malang, Boogie juga punya strudel yang cukup enak, renyah, lembut dan manis. Isiannya banyak dan ada sensasi krenyes krenyesnya...

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.0  
    Nawa Kopi [ Bogor Timur, Kafe ]

    homey place to enjoy your weekend...

    Dalam bahasa Sangsekerta Nawa berarti sembilan, nama ini diambil karena Nawa merupakan sebuah rumah nomor sembilan yang disulap menjadi sebuah coffeeshop. Kafe ini terasa begitu homey, jadi saat masuk kedalam, rasanya seperti tengah mampir ke rumah saudara bukan ke kafe. Tapi seru banget sih, karena dekorasinya pun dibuat secantik dan senyaman mungkin. Lovely.

    Mozarella Chicken Breast (Rp.48.000,-) sepiring dada ayam yang dibakar lalu diberi lelehan keju mozarella diatasnya dan disajikan dengan ketang goreng dan salad sebagai side dish. Rasanya cukup gurih dan nikmat, maklum udah siang dan lagi laper-lapernya.

    Cappuccino (Rp.28.000,-) tersaji didalam cangkir berwarna merah muda. Sensasi kopi dalam balutan susu hangat ini terasa cukup tebal saat diseruput. Espresso begitu lembut saat bertemu dengan lidah, ditambah komposisi susu yang milky sehingga membuatnya menjadi semakin creamy.

    Es Kopi Boss (Rp.28.000,-) signature coffee by Nawa yang dikemas didalam botol kaca yang unik. Paduan antara espresso, susu dan gulanya begitu pas, jadi terasa creamy, manis dan milky tanpa menghilangkan unsur kopinya sama sekali. Tjakep sih...

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 3.2  
    Lemon8 Cafe & Resto [ Bogor Timur, Kafe ]

    tempatnya kurang terawat...

    Akhir pekan beberapa waktu lalu saya habiskan untuk menginap di salah satu hotel di kota Bogor. Rencanya memang sengaja dikhususkan buat berwisata kuliner sampe puas. Nah, saat sarapan saya lebih memilih untuk engga makan di hotel, biar bisa keliling Bogor dari pagi. Kebetulan ada sebuah kafe yang deket hotel yang buka 24 jam. Lemon8 namanya.

    Lokasinya tuh berada di dalam kawasan sebuah perumahan, tepatnya di jalan Danau Bogor Raya, Blok D6 No.16, Bogor Timur, tak jauh dari pintu tol yang mengarah ke Universitas Pakuan. Kafenya berbentuk outdoor dengan konsep taman modern minimalis. Karena beroperasi siang dan malam, jadi tampilannya jadi kaya agak kurang terawat nih. Udah gitu juga mungkin karena terkena sinar matahari langsung saat panas dan terkena air saat hujan.

    Spaghetti Creamy Carbonara (Rp.32.000,-) mesennya sih carbonara yah, tapi yang dateng malah bolognaise, mungkin mas kokinya lelah (kok jadi kaya nama ikan yah?!). Well, saya maafkan deh salah menunya, karena emang udah laper juga. Rasanya sih lumayan, tapi ya sekedar lumayan aja.

    Pisang Goreng (Rp.15.000,-) pagi-pagi ngemil pisang goreng anget emang udah paling pas deh. Udah gitu si pisangnya mateng alami, jadi kaya ngeluarin sensasi karamel gitu. Ditambah teksturnya yang lembek, jadi bikin pisang goreng ini langsung habis dalam sekejap.

    Choco Signature (Rp.27.000,-) minuman hangat yang terbuat dari cokelat bubuk. Rasanya cukup lembut, creamy, manis dan milky. Nah kalo Mocca Milk (Rp.21.000,-) memiliki sensasi rasa yang agak unik nih. Manis-manis lembutnya tuh mirip tiramisu...

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 4.2  

    awesome...

    Level 03 by Two Stories merupakan resto berkonsep casual dining yang masih tetap eksis meski telah bermunculan banyak kafe baru di kota Bogor. Dinamakan Level 03 karena memang mereka berada di lantai 3 alias rooftop dari Two Stories. Best time mampir kesini tuh sekitar jam 16.00, saat matahari mulai terbenam, biar suasana senja yang syahdu bikin early dinner kalian jadi semakin mengesankan.

    Ambience Level 03 bisa dibilang salah satu yang terbaik di Bogor, karena meski pemandangan sekitarnya tergolong biasa aja, tapi pemilihan komponen pengisi ruangnya sangat menarik sehingga memberi kesan fotogenic serta rasa nyaman untuk berlama-lama. Hitam dan putih menjadi unsur utama pemberi warna disini. Karena dua warna inilah Level 03 tampak begitu simple, casual dan terkesan elegan. Selain suasana yang oke, pelayanan disini pun cukup oke, karena para pegawai terlihat terlatih dengan baik, informatif, cepat dan profesional.

    Nasi Goreng Kampung (Rp.36.000,-) disajikan dengan kekhasan nasi goreng layaknya dikaki lima. Namun demikian, kesan elegan ditampilkan dengan penggunaan piring serta cuttelary mutu terbaik. Rasa nasi goreng ini tak ubahnya nasi goreng buatan ibu di rumah, ia hadir dengan kesederhaan namun membawa serta kenikmatan saat menyantapnya. Gurih dan cukup nagih.

    Roasted Chicken 03 (Rp.49.000,-) disajikan dengan gaya kelas resto fine dining, ayam panggang khas Level 03 ini hadir bersama potato chip dan saus yang berada didalam cawan. Potongan dada ayam yang besar, memiliki tekstur empuk dibagian dalamnya. Saus yang creamy dan gurih, memberikan sensasi rasa yang ciamik saat disantap. Apalagi potato chipnya juga renyah dan asin gurih, bikin makan malem saya bertambah nikmat.

    Hot Cappuccino (Rp.21.000,-) tak perlu membuat latte art yang rumit, mereka hanya menggambarkan sebuah daun yang mungil diatasnya, namun memberi kesan artistik yang pas. Meski nuansa bitter lebih mereka tonjolkan disini, namun sensasi espresso dan steamed milk cenderung medium mild.

    Juice Strawberry (Rp.27.000,-) minuman sehat yang terbuat dari buah strawberry tanpa tambahan pemanis apapun. Warna merah yang cantik, dibarengi dengan tekstur yang kental, membuat Juice Strawberry ini terasa begitu menyegarkan. Sentuhan manis asem alaminya sangat kentara dilidah...

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.4  
    Mas Deye Coffeeshop [ Bogor Timur, Kafe ]

    pisang bakarnya juara...

    Berkeliling di kota Bogor rasanya engga afdol kalo engga sambil berburu tempat ngopi. Karena memang disini banyak banget coffeeshop-coffeeshop yang cukup menarik buat dikunjungi. Nah, kali ini target saya berada di jalan Ciheuleut yang bernama bernama Mas Deye Coffeeshop.

    Desain interior Mas Deye bergaya rustic dengan material besi-besi serta unfinishing wall yang sangat kental dan ditonjolkan. Bisa dibilang kafe ini look nya lebih laki banget lah. Berhubung lebih maskulin, jadi pengunjung disini rata-rata perokok. Namun sayangnya mereka engga memisahkan antara smoking dan non smoking area, jadi buat saya sebagai perokok pasif agak terganggu nih.

    Ice Latte (Rp.26.000,-) tampil dengan paduan warna yang sangat menarik, es kopi ini terasa cukup milky dengan sensasi espresso yang cukup nendang.

    Hot Coffee Thai Tea (Rp.25.000,-) minuman hangat dengan hiasan latte art yang simple tapi cakep. Meski memiliki unsur kopi, namun sensasi rasa yang lebih menonjol justru komponen susunya. Rasanya manis, lembut dan cukup creamy.

    Pisang Bakar Keju Cokelat (Rp.19.500,-) menu cemilan sebagai teman nongkrong yang asyik banget nih. Kenapa? Soalnya porsinya engga pelit alias jumbo dan bisa banget buat ramean. Pisangnya mateng dengan sempurna, jadi terasa manis alami. Taburan parutan keju dan cokelatnya juga royal sih. Worth it...

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.0  
    Ameera Cafe [ Sentul, Kafe ]

    ngopi didalam hutan pinus...

    Ameera Cafe ini lokasinya berada didalam area wisata hutan pinus Gunung Pancar, Sentul, Bogor. Baru kali ini setelah sekian lama engga ke Gunung Pancar, eh suasannya udah sangat jauh berbeda. Sekarang banyak banget objek-objek wisata yang dibuat untuk berfoto OOTD. Saking banyaknya, sampe membuat hutan pinus yang asri jadi keliatan engga asri lagi. Sayang banget.

    Nah, ditengah hiruk pikuk objek wisata yang dipenuhi pengunjung berfoto ria, ada Ameera Cafe buat kamu yang ingin duduk santai sambil ngemil sehabis lelah foto-foto. Bangunannya cukup mungil dengan konsep rumah kayu yang unik dan instagenic. Kafe yang sudah berdiri sejak 2 tahun lalu ini sudah punya konsep yang sangat menarik. Memanfaatkan area hutan pinus yang rindang, mereka meletakan tempat duduk justru diluar bangunan kafe agar pengunjung dapat menikmati suasana sejuknya Gunung Pancar.

    Cappuccino (Rp.25.000,-) secangkir kopi susu dengan foam lembut diatasnya. Tone espresso begitu mild dengan sensasi rasa bitter yang hanyut dalam milkynya susu. Jadi ada sedikit pekat-pekat dan gurih gitu. Tapi ya dalam kategori yang sekedar lumayan aja. Not bad.

    Ice Green Tea Latte (Rp.27.000,-) minuman dingin yang merupakan paduan green tea powder dengan susu. Sayang banget minuman ini rasanya kurang dan agak aneh menurut saya. Need more improvement.

    Pisang Goreng Cokelat Keju (Rp.25.000,-) pisangnya dipotong kecil-kecil lalu digoreng tepung dan diberi parutan keju cheddar dan taburan meses. Sebagai pecinta pisang goreng, rasa Pisang Goreng Cokelat Keju disini ya enak-enak aja sih, cuma bukan yang enak banget ya...

    Menu yang dipesan: Pisang Goreng, Greentea Latte, Cappuccino

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.0  
    Serangkai Eatery & Coffee [ Citeureup, Kafe ]

    bikin betah...

    Serangkai Eatery & Coffee

    Sore ini saya melipir ke daerah Karanggan, Bogor. Disini tuh ternyata ada sebuah kafe tjakep buat nongkrong bernama Serabgkai Eatery & Coffee. Posisinya ga jauh dari pertigaan Karanggan, dekat dengan sebuah Rumah Sakit.

    Desain interior dan eskterior Serangkai terlihat cukup modern dengan sentuhan floral. Area terbagi kedalam dua bagian, yaitu indoor dan outdoor. Menyulap sebuah rumah lengkap dengan halaman belakang, Serangkai cukup bikin saya betah ngopi berlama-lama.

    Es Sutapi (Rp.17.000,-) Es Susu Tambah Kopi ala Serangkai yang menggunakan biji kopi houseblend paduan arabica dengan robusta. Serangkai pun menambahkan gula merah kedalam es kopi susu kekinian ini. Rasanya? Hmmm agak kemanisan menurut saya, kayanya kalo dikurangin sedikit takaran gula merahnya, bakalan lebih enak.

    Sunrise (Rp.20.000,-) minuman yang terbuat dari sirup Mangga, Sari Kelapa dan Lime soda. Untuk siang hari, kayanya cocok banget nih minum Sunrise ini, soalnya rasanya manis asem nyegerin dan ada sensasi soda-sodanya gitu. Bbbrrrrrrr...

    Potato Skin (Rp.15.000,-) nah menu cemilan ini temen ngopi ini mirip wedges. Bedanya si kulit kentang dibiarkan ikut digoreng. Potongan kentang cukup besar dan diberi sedikit bumbu. Pas banget dijadiin temen nongkrong sambil asyik ngobrol...

    Menu yang dipesan: sunrise, Potato Skin, es sutapi

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 3.6  
    Lapis Bogor Sangkuriang [ Bogor Utara, Toko Kue ]

    bolu talas nan lembut

    LAPIS SANGKURIANG BOGOR

    Jalan-jalan ke Bogor rasanya ada yang kurang jika tidak mampir untuk beli oleh-oleh. Di Bogor sangat banyak jajanan yang dapat dijadikan buah tangan untuk keluarga tercinta, atau pun orang tersayang. Salah satunya Bolu lapis Sangkuriang.

    Bolu Lapis ini yang pertama hadir di Bogor dan menjadi yang terbesar dikelasnya. Meski dari kota manapun menciptakan bolu lapis juga, tapi kalo yang Sangkuriang ini sangatlah khas dari kota hujan. Perbedaan Bolu Lapis ini dengan kue sejenis dari kota lain adalah bahannya yang terbuat dari talas, atau biasa kita kenal dengan Taro. Tapi ini bukan dari Taro snack yang kaya akan MSG itu loh.

    Kopi Susu (Rp. 30.000,-)
    Bolu Lapis yang satu ini selain bahan dasarnya talas, dua lapisan lainnya terbuat dari kopi serta susu. Kalo kalian biasa minum kopi susu dalam cangkir, kali ini makan kopi susu dalam satu gigitan. Atau mau berapa kali gigitan? Yaa berapa pun gigitannya, pasti enak dan lembut bolunya.

    Chocovila Keju (Rp. 30.000,-)
    Sama halnya Kopi Susu, bolu lapis yang rasanya berbeda disetiap lapisnya ini menjadikan rasa nikmat yang jadi satu didalam mulut. Bolu lapis ini terdiri dari kandungan cokelat dan biskuit oreo yang disulap menjadi bolu yang lembut. Dan lapisan bawahnya dilapisi dengan rasa keju. Keju yang biasa jadi topping disetiap makanan kue/roti, kali ini menjadi rasa utama...

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    3 pembaca berterima kasih.




  • 3.4  
    McDonald's [ Cibubur ]

    jari yang bisa dimakan...

    Dark McFlurry Crunch
    Baru nih eskrim sejenis yang mirip-mirip McFlurry, kali ini ada Dark McFlurry Crunch & Dark McFlurry Oreo. Bedanya kalo Crunch, pake Choco Crunch, kalo Oreo yaa pake Oreo. Hehehe.
    Topping nya ga cuma crunch atau oreo juga nih, tapi juga anculo (ancuran bubuk milo) & ancucok (ancuran bubuk cokelat). Jadi rasa cokelatnya strong banget kaya captain america.

    Vanila Black waffle Cone
    Eskrim yang satu ini ga kaya McFlurry, tapi lebih kaya ice cream cone-nya McD.
    Cone-nya yang berwarna hitam ga ngerubah rasa cone jadi rasa rawon.
    Topping eskrim ini juga ada loh, meskipun cuma Cone.
    Tapi cokelat cair yang membeku diatas es krim vanilanya itu yang bikin tampilan Vanila Black Waffle Cone jadi sangat tampan & nikmat

    Spicy Chicken Fingers
    5 jari kita yang dibersandar manis diatas kaca mobil dengan sedikit embun dari tiupan angin dari mulut, mungkin itu inspirasi dari Chicken Fingers ini.
    Chicken yang berbentuk nugget dan 1 paketnya isi 5. Sama kaya jari manusia ini kalo menurut pantauan John yang udah ga jadi John Pantau rasanya agak kurang. Lebih mirip ke chicken nugget yang beli di Alpa/indimart. Dan pedesnya ini pedes lada, sama kaya pedesnya Chicken Spicy.
    Yaa ga ada salahnya buat cobain, karena ini bukan cobaan...

    Menu yang dipesan: spicy finger

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.