















-
4.2Polly Cafe [ Sukmajaya, Kafe ]
kafe unik, estetik dan ciamik...
Semenjak melihat kehadirannya di salah satu sudut lantai dasar mall Pesona Square, Polly Cafe cukup menggoda untuk saya kunjungi. Bentuknya lumayan unik, alih-alih berdiri di dalam unit ruangan berbatas dinding mereka justru tampil semi terbuka meski seluruh areanya berada di dalam mall. Meja display roti yang merangkap kasir serta ruangan peracik minuman menjadi halaman muka kafe yang memilih biru sebagai sentuhan warna utama. Bersisian dengan barisan meja kursi memanjang terdapat dapur tertutup tempat mereka mengolah makanan berlapis dinding cermin keemasan.
Signage hadir diatas sepasang couple seat berlatar keramik kotak-kotak kecil. Bangku panjang yang pada bagian tengahnya dipisahkan oleh sebatang pohon artifisial tampak serasi dengan bantal-bantal empuk terbungkus sarung motif bunga, meja kayu bersalur serta kursi-kursi dengan sandaran rotan. Dibawahnya terdapat beberapa stop kontak yang mengaliri listrik untuk mengisi daya ponsel ataupun laptop yang dibawa pengunjung. Dari segi pelayanan cukup memuaskan, karena begitu ramah saat melayani dan penyajiannya pun cepat.
Spinach Mushroom (Rp.32.000,-) puff pastry dengan jamur serta bayam sebagai isian sekaligus pugasan yang berselimut keju meleleh. Tekstur pastry begitu lembut, jauh dari sensasi kasar. Kandungan butter pada roti khas Perancis ini terasa smooth dilidah. Paduan bayam, jamur dan kejunya menyatu dengan sempurna sehingga menghasilkan rasa gurih tidak begitu cheezy. Kalau biasanya sensasi jamur cukup dominan, disini malah tidak begitu kentara karena bayamnya mampu tampil dengan baik.
Lotus Biscoff Roll (Rp.34.000,-) dari tampilannya, roti gulung ini begitu seksi dilumuri lelehan biscoff serta biskuit hancur merk Lotus yang juga bernuansa biscoff. Basic roti cukup padat namun tetap lembut. Kandungan kayu manis didalamnya cukup kentara saat disantap. Namun karena pugasan Biscoff yang kuat karakternya jadi wajar jika roti gulung ini dinamakan Lotus Biscoff. Selain nikmat, roti manis ini pun cukup mengenyangkan karena ukurannya yang besar.
Almond Croissant (Rp.34.000,-) sepotong roti butter berisi olahan kacang almond dengan pugasan cingcangan kacang almond serta gula bubuk. Teksturnya renyah pada bagian luar serta begitu lembut dibagian dalam. Almond masak pada isian memberi sensasi buttery sekaligus nutty yang kuat namun tidak berlebihan. Manis pada pastry ini tidak berdiri sendiri, karena ditemani karakter kacang-kacangan yang gurih.
Black Coffee (Rp.31.000,-) untuk minuman kopi dengan ukuran besar seperti ini rasa-rasanya mereka mampu menyuguhkan kualitas sepadan jika dibandingkan dengan harganya. Karakter kopi memanjakan indera pengecap saya dengan nuansa asam, pahit sekaligus menyegarkan pada tiap seruputannya. Bisa menjadi referensi tempat ngopi kalau lagi mampir ke Pesona Square biar engga ke coffeeshop itu-itu lagi.
Double Choco Latte (Rp.25.000,-) segelas minuman cokelat dingin berukuran besar yang kebetulan masih ada promo potongan harga sebesar 30%. Seruputan pertama langsung membawa saya kepada karakter cokelat dark pekat. Namun setelah diresapi lebih dalam muncul sentuhan rasa milky yang manis dibelakang. Perlu sedikit waktu untuk mencerna minuman ini hingga rasanya bisa semenyenangkan minuman cokelat plus susu pada umumnya...Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.2M POOL & BISTRO - The Margo Hotel [ Beji, Barat ]
santai di pinggir kolam...
Selepas berbuka puasa bersama, saya dan teman-teman memilih untuk bersantai di M Pool & Bistro Margo Hotel. Tak ada yang berubah dari tempat ini. Interior masih sama, beragam furnitur dan tata letaknya pun tidak berubah. Area kolam renang dengan lanskap Margo City menjadi pemandangan yang dapat dinikmati dari sini. Barisan tempat duduk aneka bentuk membuat M Pool & Bistro tampak menarik sekaligus estetik.
Pisang Goreng (Rp.53.000,-) terhidang dalam piring besar berwarna putih dihias taburan coklat bubuk pada setengah bagiannya. Pisang goreng ditusuk kayu mirip sate dengan dua wadah berisi coklat leleh serta parutan keju sebagai celupan. Pisangnya sendiri sudah matang jadi terasa manis dan lembek. Tambahan coklat leleh mirip saus memberikan sensasi manis yang chocolatey bernuansa milky. Parutan kejunya pun cheezy dan sempurna.
Americano (Rp.35.000,-) karakter kopi mereka nampaknya mengandung robusta yang cukup kuat. Aroma serta cita rasanya langsung mengisi rongga mulut sesaat setelah menyesapnya. Untuk jenis kopi bitter serta bertekstur kasar seperti ini sebenarnya bukan tipe kesukaan saya, tapi saat dinikmati bersama pisang goreng yang manis segalanya jadi terasa seimbang...Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.2 pembaca berterima kasih.
-
4.2AMS&DAM [ Pasar Baru, Kafe ]
nyaman dan tenang...
Cukup lama Ams&Dam masuk ke dalam daftar kunjung, akhirnya saya baru kesampaian mampir sore di kala buka puasa di salah satu akhir pekan ini. Lokasinya mudah dicari di bilangan Pasar Baru. Ikuti saja petunjuk dari Google Maps maka kita akan tiba tanpa harus tersasar. Tampil bergaya modern minimalis, kafe ini terlihat cukup elegan dari luar. Area duduk pada teras menampilkan barisan rapi meja kursi kayu yang estetik beratap kanopi tembus pandang.
Bergeser ke ruangan di dalam, suasana menjadi begitu menenangkan dengan desain interior simple namun terasa homey. Meski tidak besar, tapi suasana disini begitu nyaman. Ornamen ruang tidak banyak, hanya terdiri dari beberapa perabot antik, pot-pot kecil tanaman hias serta beberapa lukisan yang menggantung di dinding. Fasilitas seperti stop kontak, toilet nyaman dan musik background tersedia.
Menu Paket Ramadhan (Rp.60.000,-) dengan sajian terdiri dari sepiring Mee Goreng Java, Ijs Thee dan bubur kacang hijau. Ukuran mie lebar pipih mirip kwetiaw tapi sedikit lebih kecil. Teksturnya kenyal, lembut dan dimasak dengan baik. Diberi aneka isian melimpah berupa potongan daging ayam, bakso dan telur orak-arik. Rasa mie goreng begitu sedap, rasio asin, gurih, manis dan pedasnya begitu pas. Taburan bawang goreng menambah nuansa karamel yang menambah sedikit rasa manis. Sekeping kerupuk udah menambah tekstur jadi lebih kriuk.
Bitterballen (Rp.38.000,-) terdiri dari empat bola-bola kentang bercampur daging berukuran mini yang dihidangkan bersama saus mustard. Teksturnya begitu renyah saat digigit bagian luarnya. Lalu bagian dalam terasa lumer dimulut saking lembutnya. Kandungan kentang dan daging memberi rasa pulen sekaligus gurih yang nikmat. Saus mustard yang asam menambah kejutan rasa menyegarkan...Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.2Think Coffee Club [ Bendungan Hilir, Kafe ]
kafe tersembunyi di Benhil...
Think Coffee Club
Berbuka puasa di Think Coffee Club bisa menjadi alternatif bagi warga ibukota yang bekerja di sekitar Benhil. Meski lokasinya agak tersembunyi di dalam kawasan perumahan, tapi mudah dicari dengan mengikuti arahan dari Google Maps. Desain kafe ini cukup unik karena menggabungkan kesan industrial dengan nuansa astronot. Bagian teras depan dan samping di khususkan untuk area smoking. Bagian dalam diisi ragam tempat duduk nyaman berlatar mural serta aneka pernak-pernik menggemaskan. Fasilitas seperti stop kontak, toilet dan ruang sholat pun tersedia.
Chicken Cordon Bleu (Rp.58.000,-) sepotong dada ayam fillet berselimut tepung roti diberi isian smoked beef serta keju mozarella untuk kemudian digoreng hingga kuning keemasan. Teksturnya seperti yang terlihat jelas dari penampakannya, terasa begitu renyah diluar dan empuk di dalam. Daging ayamnya masih juicy dengan sensasi keju yang cheezy. Saus cocolan bernuansa barbekyu menambah cita rasa jadi semakin gurih, sedikit manis dan beraroma smokey. Kentang goreng berbumbu bubuk menjadi komponen karbohidrat yang enak, asin dan gurih.
Pisang Goreng (Rp.25.000,-) pemilihan pisang yang sempurna karena sudah matang pohon jadi terasa lembek dan manis berkaramel. Kulit tepungnya crispy dengan tambahan parutan keju, coklat meses dan siraman kental manis membuat menu cemilan ini semakin pecah dimulut. Es Kopi Susu TCC (Rp.22.000,-) minuman ini terasa menyegarkan. Paduan kopi, susu dan gula aren yang seimbang membuatnya terasa manis, creamy sekaligus menyenangkan...Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.0Hook Coffee X Space [ Bendungan Hilir, Kafe ]
kafe khas Aceh...
Hook Coffee X Space
Menyulap sebuah hunian di bilangan Benhil, Hook Coffee X Space tampil layaknya sebuah rumah dengan beberapa sudut mirip ruang tamu. Garasi dimanfaatkan sebagai tempat duduk semi outdoor yang dikhususkan bagi smoking area. Di dalam beberapa set kursi sofa empuk mengisi ruangan yang bersanding dengan meja-meja kayu serta kursi single minimalis.
Es Kopi Susu disini terasa manis menyegarkan. Kandungan kopinya cukup terasa menguarkan aroma serta cita rasa khas. Teh Hijau Tarik yang dipesan dalam keadaan panas pun terasa begitu kental, manis dan pekat. Karakter teh hijaunya begitu sempurna jadi mirip Thai Green Tea namun dalam sajian teh tarik khas Aceh. Cemilan asal tanah rencong berupa Timpan menjadi teman ngopi kali ini. Teksturnya kenyal mirip kue unti namun dengan isian srikaya yang manis dan creamy...Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.0Phil & Co [ Pancoran Mas, Kafe ]
kafe estetik dekat Stasiun Depok Lama...
Meski belum rampung sepenuhnya, Philo & Co sudah siap menerima kunjungan pada lantai bawah. Berlokasi cukup strategis di jalur masuk menuju Stasiun Kereta Depok Lama, mereka menghuni dua unit ruko 2 lantai. Halaman depan yang sebagian digunakan sebagai tempat parkir juga dimanfaatkan sebagai area duduk beratap kanopi. Pintu berkusen besi dipoles cat hitam senada dengan bentuk jendela kotak-kotak besar berbentuk kubah dibagian atasnya membuat kafe ini tampak estetik.
Didalam ruangan sengaja dibiarkan terbuka tanpa sekat. Kontur tanah berundak disiasati dengan menerapkan pola tangga-tangga pada tiap perbedaan ketinggian. Meja kursi kayu berpasangan mengisi hampir seluruh sudut ruang yang sebagian meja dilapisi keramik bernuansa jamrud. Pada dinding berjendela menempel sebaris meja bar yang menghadap ke arah luar. Area pemesanan bersanding dengan dapur tertutup, meja barista dan lemari display kudapan yang membentuk siku.
Picho (Rp.22.000,-) Chocolate Latte (Rp.25.000,-) Sandwich Beef Mozarella (Rp.30.000,-) Croissant Chocolate (Rp.20.000,-) menjadi menu yang saya pilih kali ini. Hampir semuanya cukup memuaskan dengan harga bersaing. Picho sejenis es kopi susu gula aren yang manis, creamy, milky dan mudah dicintai. Coklat panasnya terasa milky. Sandwich nya cukup mengenyangkan dengan isian smoked beef, keju dan sayuran. Croissant isi coklatnya pun cukup buttery, manis dan diberi siraman kental manis coklat...Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.2Happy Bites Cafe [ Sukmajaya, Kafe ]
tak hanya cake shop...
Salah satu ruko di bilangan Tole Iskandar berdiri sebuah kafe minimalis namun cukup menarik bernama Happy Bites. Sebelumnya saya mengira disini hanya akan menyajikan menu manis semacam roti atau pastry saja. Tapi ternyata saat mampir mereka justru lebih mirip toko kue cantik yang menjual birthday cake custom, potongan kue serta kue kering yang dijual dalam kemasan toples atau hampers. Tak hanya itu, disini juga menawarkan beberapa menu makanan berat, cemilan dan aneka minuman sebagai teman menikmati aneka kue warna-warni.
Membiarkan bentuk asli bangunan, Happy Bites tampil apa adanya dengan ornamen ruang tak banyak namun cukup estetik. Dua set meja kursi empat tempat duduk terbuat dari kayu sangat kontras dengan beberapa pasang couple seat aneka bentuk serta materialnya. Cermin besar pada sudut ruang, lampu gantung, cermin asimetris, gambar kertas ditempel serta poster cukup memberi kesan artistik pada interior. Pelayanan disini ramah dan siap membantu kebutuhan pengunjung dengan baik.
Melihat lemari display berisi aneka kue membuat saya agak bingung untuk memilih yang mana. Akhirnya diputuskan memesan Vanilla Strawberry Shortcake (Rp.25.000,-) dan Choco Ferrero (Rp.15.000,-) keduanya termasuk jenis kue yang ga kemanisan. Vanilla Strawberry terdiri dari lapisan krim lembut, potongan cake, olesan selai strawberry dan irisan buah strawberry segar. Rasanya creamy, lembut dilidah, asam dan manis. Choco Ferrero menampilkan chocolate mousse berisi selai strawberry yang berselimut lelehan coklat beku serta cingcangan kacang. Rasanya manis, chocolatey, nutty, sedikit asam segar.
Creamy Pasta (Rp.39.000,-) sepiring spaghetti dengan saus krim, irisan daging asap dan bawang bombay. Pasta termasak dengan baik sehingga menghasilkan tekstur aldente. Sesuai judulnya, menu ini cukup creamy, milky dan gurih. Osaka Brown Sugar (Rp.23.000,-) segelas es kopi susu gula aren yang menampilkan karakter kopi asam segar serta kandungan gula aren kental yang manis ditambah susu yang creamy membuatnya terasa menyenangkan saat diseruput jadi satu. Lychee Tea (Rp.21.000,-) rasanya menyegarkan, kandungan pekat teh bertemu manisnya khas leci begitu sempurna...Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.0Kopi Janji Jiwa [ Slipi, Minuman ]
paket lengkap cuma gocap...
Malam ini saya melipir ke gerai Kopi Janji Jiwa di ujung fly over Slipi Kemanggisan arah Kota Bambu Selatan. Bangunan berupa ruko yang sebagian ruangannya dijadikan sebagai dapur juga barista area sekaligus kasir ini tampil seperti outlet lainnya yang simple, modern dan kasual. Meski tak banyak, namun mereka menyediakan tempat duduk baik di dalam maupun di luar gerai. Kondisinya agak sempit, jadi lebih baik untuk take away dari pada dine in.
Karena hampir masuk waktu makan malam, akhirnya saya memilih untuk memesan menu paket Mampir 3 yang terdiri dari Spicy Bulgogi dan Kopi Susu seharga Rp.50.000,-. Spicy Bulgogi mereka bersiram saus yang tidak begitu pedas, agak manis berkaramel sekaligus gurih. Isian berupa beef patty berpadu dengan kol, telur dadar dan selembar keju. Daging olahan lumayan gurih cocok dengan kondimen lain hingga menyajikan rasa gurih dan cheezy. Rotinya renyah diluar, lembut dan basah didalam.
Kopi Susu mereka menampilkan minuman yang cukup manis. Saya yang sengaja tidak mengaduk gula aren yang mengendap dibagian bawah gelas saja tetap merasa manis. Komposisi kopi dan susunya masih terasa serta menyatu dengan baik. Meski cukup menyegarkan, tapi rasanya bisa sedikit lebih smooth lagi supaya makin mantul...Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.2RM Pindang Gabus [ Tapos, Indonesia ]
kuah gabus pucung nya kental, gurih dan juara...
RM Pindang Gabus berlokasi di Jalan Kebayunan, Tapos, Depok. Meski berada di daerah pedalaman yaitu di bilangan Pekapuran, jalan pintas dari Tapos menuju Cibubur-Cikeas, namun rumah makan ini sangat ramai pada saat jam-jam makan siang. Bentuknya sederhana dengan barisan meja kursi yang tertata biasa saja. Salah satu pegawainya sangat ramah, bahkan tak segan mengajak becanda. Pelayanan pun cepat dan sigap. Beberapa jenis menu makanan khas Betawi tersaji disini. Mereka pun menyiapkan lalapan segar dan sambal ulek dengan beberapa jenis sayuran seperti kemangi, selada dan daun poh-pohan.
Semangkuk Gabus Pucung, sepiring Peucak Gurame dan sebungkus Pepes Jamur menjadi menu makan siang kali ini. Kuah Gabus Pucung begitu kental dan pekat. Rasanya sangat gurih, bumbu rempahnya kuat dan sangat nikmat. Saya bahkan sampai menghabiskan kuahnya sebelum daging ikannya habis. Tekstur ikan gabusnya begitu lembut. Peucak Gurame nya pun terhidang dengan ulekan kasar bumbu-bumbu serta rempah. Perpaduan kuah bening dan keruh dari ulekan bumbu terasa begitu gurih, pedas, asin dan menyegarkan. Guramenya pun lembut. Pepes Jamurnya berisi irisan jamur diberi tambahan tahu. Rasanya gurih dan nikmat...Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.4Sikay Coffee [ Cimanggis, Kafe ]
kafe megah di Gas Alam…
Seolah menjadi oase di daerah Gas Alam, Tapos, Depok, Sikay Coffee hadir bergaya industrial berlantai tiga. Menjadi satu-satunya bangunan paling menjulang di Jalan Putri Tunggal, yang biasa menjadi jalan pintas dari Depok menuju Cibubur, mereka mampu menampilkan sebuah kafe luas, megah, menarik sekaligus estetik. Bentuk bangunan yang didominasi oleh kaca serta rangka baja berpoles cat hitam menjadikan Sikay terlihat eyecathcing dari pinggir jalan.
Lahan parkir sangat memadai, bisa di halaman depan ataupun halaman belakang kafe. Area teras menjadi sudut outdoor artistik dengan perpaduan taman modern serta tempat duduk bermaterial besi baja berwarna hitam yang dipadukan dengan beberapa meja semen ekspos, tangga melayang asimetris yang melintang menuju ke lantai dua dan sebuah bangku semi amfiteater.
Selain seating area outdoor, lantai bawah pun terdapat area indoor dengan barisan meja kursi kayu seragam warna coklat berlapis jok kulit sintetis. Dari sini pengunjung dapat memesan di meja kasir merangkap barista area, dapur tertutup dan arena DJ pada lantai mezanine tepat diatasnya. Naik satu level pengunjung disambut bangku bar yang dipasang membentuk huruf L pada balkon. Didalamnya terdapat tempat duduk nyaman berbentuk sofa yang empuk. Disini pun terdapat ruang sholat serta toilet yang bersih dan nyaman.
Naik lagi ke lantai paling atas atau rooftop, pengunjung disuguhkan area duduk terbuka yang menampilkan pemandangan kota dari ketinggian. Disini juga kerap dijadikan sebagai arena nonton bareng dengan proyektor serta layar besar. Rencananya mereka akan menyiapkan pet garden di halaman belakang, sebuah barbershop di gedung sebelahnya, arena badminton indoor dan ruangan golf simulator.
Thai Beef Salad (Rp.38.000,-) menu pembuka berupa salad berisi irisan daging sapi berkualitas dengan aneka sayuran seperti selada, wortel, kol, timun, tomat dan bawang bombay. Saus asin gurih menjadi dressing yang membuat sajian ini terasa nikmat. Gotham Pizza (Rp.45.000,-) pizza berukuran sedang bertabur topping keju mozarella, jagung, jamur, bawang bombay dan tomat. Adonan pizza begitu tipis jadi terasa renyah saat dikunyah. Perpaduan pugasannya terasa segar, gurih dan cheezy.
Beef Loco Moco (Rp.45.000,-) sepiring nasi dengan olahan daging sapi sebagai protein yang disajikan cantik bersama potato chip serta kuah kaldu kental kecoklatan. Nasinya pulen, daging berbentuk bolanya empuk, juicy dan gurih. Kuah coklat pekat yang ternyata homemade terbuat dari kaldu sapi serta ayam terasa begitu gurih, creamy, asin, manis dan umami. Mula Cerita (Rp.26.000,-) minuman basis espresso dengan tambahan susu, tiramisu dan es krim vanilla. Rasanya sangat menyenangkan, manis, berkaramel, vanilanya lembut dan sensasi kopinya tetap terasa.
Black Sweet (Rp.32.000,-) salah satu minuman mocktail andalan mereka yang terbuat dari espresso, madu, sirup sakura, sirup strawberry, redler non alkohol dan lemon sebagai garnish. Tampilannya sangat cantik. Rasanya memadukan sensasi pekat khas kopi arabica dengan manis asam menyegarkan hasil percampuran antara strawberry, sakura dan madu. Secara keseluruhan aneka menu baik makanan maupun minuman di Sikay sangat memuaskan...Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.2 pembaca berterima kasih.