5 Ramen di Senayan City yang Kuahnya Nikmat Banget

23 Juli 2019 | 0 Komentar

Selain sushi, ramen menjadi salah satu kuliner khas Jepang yang keberadaannya begitu disambut baik di Indonesia, khususnya di Jakarta. Ramen merupakan salah satu jenis mie khas Jepang yang memiliki banyak sekali pilihan kuah dan juga topping untuk kamu pilih. Dengan banyaknya pilihan kuah dan topping ini, maka cita rasa ramen bisa berbeda-beda. Ada beberapa restoran ramen di Senayan City yang memiliki jenis kuah yang begitu nikmat. Jenis kuah ramen yang sering tersaji di Senayan City ini yaitu miso, shio, curry, shoyo dan juga tonkotsu. Untuk topping ramen di Senayan City juga cukup bervariasi, mulai dari telur rebus, irisan daging ayam atau babi, jagung pipil, daun bawang, hingga nori. Cita rasanya yang begitu lezat dan sudah disesuaikan dengan lidah kebanyakan orang Indonesia membuat menu ramen di Senayan City selalu menjadi favorit. Harga yang disajikan untuk seporsi ramen di Senayan City juga masih masuk akal, maka tak heran jika restoran ramen di Senayan City tidak pernah sepi pengunjung.

Nah, buat kamu pecinta ramen, kamu wajib coba salah satu ramen di Senayan City yang kuahnya nikmat berikut ini ya! Dipastikan kamu tak akan menyesal deh!

Zenbu

Senayan City, Lantai 5, Delicae Food Court
Jl. Asia Afrika, Senayan, Jakarta Selatan

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Ramennya Enak Juga

Saya pesan Hokubee Beef Ramen, yang spicy chicken broth, kuahnya gurih pedas. Ramennya lembut, potongan beefnya banyak juga dengan tingkat kematangan medium well, so tender.

En Japanese Dining

Senayan City, Lantai Lower Ground, Crystal Lagoon
Jl. Asia Afrika, Senayan, Jakarta Selatan

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Who does not love En Dining? 💕

Tonkotsu Ramen, wow texturenya enak bgt! Aku suka sih pork brothnya jg berasa bgt. Food comes around 10 mins :)
Professional service. Always coming back!

Zhuma

Senayan City, Lantai Lower Ground
Jl. Asia Afrika, Senayan, Jakarta Selatan

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Good Japanese Food

Lg kepingin Japanese food, biasanya saya sering ke Zhuma. Salmon Spicy Ramen kuahnya asin gurih dan ada sedikit rasa pedasnya. Salmonnya ga amis dan mie ramennya juga ga lembek atau keras. Teksturnya pas.

Sushi Hiro

Senayan City, Lantai 5
Jl. Asia Afrika, Senayan, Jakarta Selatan

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Mantap betul

Yuhuuu mendadakan kepengen makan disini karna liat menunya. Order tanmen shoyu ramen ternyata mantap! Kuahnya gurih, agak kental dan pas disajikan super panas, ngebul kuahnya. Isinya juga luar biasa. Ada shitake, slice cumi dan king prawn 1pcs. Ga nyesel deh order ini.

NUDLES

Senayan City, Lantai Lower Ground
Jl. Asia Afrika, Senayan, Jakarta Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Menu baru nudles

Masih di nudles nyobain menu baru nya ada mi rica rica, mi kecombrang, ramen.
Untuk ramen nya disini enak isian ada rebung, irisan daging sapi, rumput laut. Untuk rasa kuah nya kental ama telor nya enak setengah matang.

Topik artikel ini: