5 Tempat Makan Babi Panggang di Jakarta dan Tangerang Paling Enak

6 Januari 2016 | 4 Komentar

Walaupun saat ini sudah dapat dengan mudah menemukan tempat makan yang menyediakan kuliner non-halal, namun sayangnya kita masih kesulitan untuk menemukan menu khusus, yaitu Babi Panggang di berbagai tempat makan tersebut. Babi Panggang memang tergolong menu non-halal yang tidak mudah untuk dibuat, apalagi dengan rasa yang lezat, gurih, dan garing. Oleh karena itu, kali ini PergiKuliner merangkum informasi lima tempat makan babi panggang di Jakarta dan Tangerang paling enak. Penasaran? Simak yuk!


San Xiang

Ruko Boulevard Paramount Gading Serpong, Blok AA3 No. 40
Jl. Gading Serpong Boulevard, Gading Serpong, Serpong, Tangerang

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Nasi hainamnya enak!

Saya lupa menu apa yg dipesan, kalau tidak salah sih yg spesialnya, karena ada chasiu, babi panggang, ayam rebus. Pas saya cobain memang ternyata enak. Nasi hainamnya wangi banget dan berasa banget. Daging-dagingnya pun enak, fresh, tidak ada yg keras atau alot.

Kaca Mata

Grand Wijaya Center, Blok C No. 4
Jl. Wijaya II, Wijaya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Chasio garing madunya mantap!

Gw pesen nasi hainam campur. Isinya ada babi panggang, babi merah (chasio biasa), telur, bebek peking, dan chasio garing madu. Chasio garing madu ini yg bikin Kacamata lain dari nasi campur di tempat lain.

Lapo Ni Tondongta

Jl. Gelora No. 16, Senayan, Jakarta Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Makanan Batak Favorit Ane

Langsung lah saya pesan lapo babi panggang. Dari segi rasa, dagingnya gurih dan lezat banget. Cuman dagingnya menurut saya rada alot dan rada kering. Rasa sambal dan kuahnya pun sungguh pas di lidah. Overall sih makanannya lezat, worth the wait deh.

Atek

Ruko Cordoba, Blok D No. 5, Bukit Golf Mediterania
Jl. Marina Indah Raya, Pantai Indah Kapuk, Penjaringan, Jakarta Utara

Di bawah Rp. 50.000 /orang

The Best Honey-Glazed Pork In Town

Nasi campur Atek! Yang mengklaim mereka memiliki babi panggang terbaik! Namun saya sangat setuju dengan pernyataan itu. Honey-glazed pork mereka memang saya akui sangat amat enak! Namun sayangnya harganya sangat mahal.

Imperial Chef

Jayakarta Food Place
Jl. Hayam Wuruk No. 126, Hayam Wuruk, Jakarta Pusat

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Bakmi khas China

Daging babi panggang serta daging babi merah ( casiu ) nya sangat lezat yang dijadikan sebagai daging pelengkap bakminya. untuk lebih membuat lebih cita rasa bakmi disarankan memakai sambal minyak yang tersedia di meja..

Punya tempat makan babi panggang favorit? Tulis reviewmu di pergikuliner.com yuk!

Topik artikel ini: