Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

7 Tempat Ngopi di Bintaro yang Paling Direkomendasikan

List Artikel
3 November 2017 | 0 Komentar

Kopi selalu menjadi minuman yang digilai banyak kalangan. Betapa tidak, mulai dari anak muda sampai orang tua menyukainya. Memang, kopi bisa bermanfaat untuk meningkatkan semangat dan produktivitas seseorang. Oleh karena itu, banyak pula yang menjadikannya sebagai gaya hidup. Dengan banyaknya pecinta kopi ini, maka tak heran jika bisnis kedai kopi di kota-kota besar kian merambah luas. Bahkan mencari tempat ngopi di daerah perumahan pun kini sudah tidak sesulit dahulu. Misalnya, seperti tempat ngopi di Bintaro. Salah satu kawasan perumahan yang terletak di perbatasan Tangerang Selatan dan Jakarta Selatan ini banyak dijumpai kedai-kedai kopi yang recommended lho. Untuk itu, bagi kamu yang mengaku pecinta kopi rasanya wajib untuk mampir ke 7 tempat ngopi di Bintaro ini. Ayo kemari!

Foto kopimanyar

kopimanyar

Jl. Bintaro Tengah Blok O2 No. 14 (Bintaro Sektor 1), Bintaro, Jakarta Selatan

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1453452549

Kopi murah nuansa Arsitektur

Coffee latte. Gue request utk ga pakai gula. Lagi-lagi kopinya ga terlalu pekat. Setelah dicoba berasa biasa aja sih. Tp rasa gurih dr susunya berasa banget. Jd cukup nagih dan ringan buat gue.

Foto Pigeonhole Coffee

Pigeonhole Coffee

Jl. Merpati II Blok P2 No. 1, Bintaro, Jakarta Selatan

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1447948578

tempat ngopi hits di bintaro!

Magic (Ristretto + Steamed Milk), rasa kopinya pas, saya ngga harus nambah gula karena rasanya udah pas, gamau ganggu dengan nambah rasa lain. ngga terlalu pahit maupun asam. nikmat banget lah pokoknya! recommended!

Foto Sanderson Coffee

Sanderson Coffee

Jl. Bintaro Raya No. 8, Bintaro, Jakarta Selatan

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1444053968

Coffeeshop yang cozy di Bintaro

Hot Cappucino dengan beans dari Solok dan Kerinci. Saya memang request latte art ke Baristanya dan hasilnya kereeen banget... latte art cat 3D sampai-sampai saya jadi sayang untuk minum kopinya...

Foto Toko Kopi Tuku

Toko Kopi Tuku

Jl. Bintaro Taman Barat Blok J1 No. 1 (Bintaro Sektor 1), Bintaro, Jakarta Selatan

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1502716838

Es kopi susu tetangganya enak kalo low sugar.

Es kopi susu tetangga low sweet (18k) es kopi ini mah pasti udah pada tau. Tapi aku baru nyobain eh ternyata enak lohh padahal aku pesennya low sugar tapi masih berasa manis gimana yang normal ya?? Rasa kopinya emang pait tapi gak masam gitu. Aku suka cita rasa kopi seperti ini.

Foto Routine Coffee & Eatery

Routine Coffee & Eatery

Jl. Wahid Hasyim Blok FG No. 42 (Bintaro Sektor 7), Bintaro, Tangerang Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1464172677

nyesel baru tau sekarang ada tempat ngopi dan makan enak di Bintaro

V60 merupakan manual brewed coffee, yang coffee beannya beraneka macam, seperti yang gw pesan adalah Ethiopia by Coffee-Smith, selain Ethiopia, masih banyak jenis biji kopi lainnya, yang gw udah lupa ada apa aja. Rasanya gak enak, dan pahit bagi gw.

Foto Brownstones

Brownstones

Jl. Bintaro Utama Blok DD12 No. 41 (Bintaro Sektor 3A), Bintaro, Tangerang Selatan

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1466148557

Tempat Ngopi & Kongkow Asik di Bintaro

Menu Favorit gue kalo kesini Brownstones Duo , dalam menu tersebut lo bisa mendapatkan 1 Espresso + 1 Latte Cappucino dengan harga yang sangat terjangkau lah bagi kalian penikmat coffe dengan rasa yang kece.

Foto Mokka Coffee Cabana

Mokka Coffee Cabana

Bintaro Jaya Xchange Mall, Lantai Ground
Jl. Boulevard Bintaro Jaya, Bintaro, Tangerang Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1461517910

Coffee Banana

Coffee Banananya enak seger unik! Ambiencenya comfy banget kayu-kayu industrial gitu. Salah satu tempat nongkrong yang layak jadi pilihan di Bintaro Xchange!

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?