











-
5.0Born Ga [ Slipi, Korea ]
Original Korean Taste
Udah lama penasaran pengen coba makan disini. Pilihan dagingnya cukup beragam yaa. Disini kita pesan:
1. Yangnyeom Dwaeji Galbi (148k) ini adalah marinated grilled pork ribs. Enak dan bumbunya meresap.
2. Mansinchang Soy (158k) ini adalah grilled pork belly. Jujur ini the best deh. Tender dan enak banget, must try!
3. Teokboki (98k) kekenyalannya oke dan sausnya enak gurih plus kental, cocok dimakan berdua untuk seporsinya.
4. Untuk kuahnya, kita pesan Suntofu Chicken (89k) tahunya lembut banget dan masih utuh (tidak hancur2), kondimen di dalamnya juga beragam dan untuk rasa ini cukup light yaa.
5. Ochanya free refill (20k).
Banchan mereka juga komplit, mulai dari kimchi, salad, sup rumput laut, dll dan bahkan bisa request nambah.
Pelayanan disini gercep dan ramah. Untuk tempatnya cukup luas, bersih dan cocok makan bareng keluarga. Kimchi disini enakk deh, nagih! Overall puas makan disini.
🏡Rating place: 5/5
💃Rating service: 5/5
😋Rating dish: 5/5Menu yang dipesan: Suntofu Chicken, Yangnyeom Dwaeji Galbi, Mansinchang Soy, Teokboki, Ocha
Harga per orang: > Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.2 pembaca berterima kasih.
-
3.6Ramen 1 [ Slipi, Jepang ]
Ramen with Friendly Budget
Menu ke-1: Seafood tempura (29.8k)
Untuk snacknya pesan menu ini cukup besar ya porsinya. Isinya ada ubi, terong goreng, ikan, onion ring. Sebenernya kalau konteksnya seafood, ini ga banyak seafoodnya. Tepungnya terlalu tebal sehingga kurang crispy.
Menu ke-2: chicken chasiu ramen (38.8k)
Agak kaget karena penyajiannya dengan hot bowl jadi panasnya bakal awet nih. Kuahnya gurih banget dan agak cair. Ramennya bulat pipih lurus dan potongan ayamnya tidak seperti difoto menu, ini agak sedikit sih ayamnya tapi empuk. Untuk rasa sih std aja yaa. Sebenernya banyak menu lain yang disediakan selain ramen.
Lokasinya dekat bioskop dan cukup banyak seating area. Uniknya di kedai ramen ini ada sambel merah khas masakan indo haha. Kebersihannya masih oke dan pelayanannya gercep.
🏡Rating place: 4/5
💃Rating service: 4/5
😋Rating dish: 3/5Menu yang dipesan: Seafood Tempura, Chicken Chasiu Ramen
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.4Yoridori [ Tanjung Duren, Jepang ]
Fish Udon pertama yang kucoba
Menu ke-1 : Kakiage sweet potato original (14k)
Ini berbentuk bulat dan dipotong menjadi 4 bagian. Cukup garing bagian pinggirnya dan aroma ikan yang tidak menyengat. Untuk snack boleh lah dicoba
Menu ke-2 : crispy satsuma age seaweed (12k)
Ini isinya sayuran yang digoreng. Ukurannya memang besar tapi terlalu berminyak ketika dibelah.
Menu ke-3 : ramen spicy chicken ball (48k)
Kuah originalnya enak dan tidak terlalu encer. Ramennya bulat pipih dan yang juara disini adalah chicken ballnya karena tebal dan meaty banget tapi tidak keras. Kematangan ramennya pas. Overall worth to try, sayangnya lupa request telur setengah matang.
Menu ke-4 : chicken katsu curry fish udon (57k)
Ternyata disini tersedia fish udon yang teksturnya lebih kenyal dari udon biasa dan terlalu kuat aroma ikannya, jujur kurang fans jadinya (tapi tidak amis sama sekali ya). Padahal tadi expect currynya tidak sekental in, karena kalau dimakan dengan udon seperti kurang cocok ya kalau kental karena seret. Curry nya oke, seperti curry resto jepang. Chicken katsunya ga kering dan garing di bagian luarnya.
Ocha disini free refill air panas saja. Tersedia sushi juga disini dan tempatnya spacious dan bersih, Staffnya ramah dan sigap. Ada mini counter untuk ambil sambal, chili powder dan kremesan. Ketika selesai order makanan, kita langsung bayar dahulu lalu menunggu makanan tiba.
🏡Rating place: 5/5
💃Rating service: 5/5
😋Rating dish: 4/5Menu yang dipesan: crispy satsuma age seaweed, ramen spicy chicken ball, Kakiage sweet potato original, chicken katsu curry fish udon
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
3.6Ultramen [ Pluit, Jepang ]
never underestimate the bowl of Ultramen
Menu ke-1 : Ultra electric ramen pork (55k)
Ini dengan kara sauce dan sedikit pedas. Sliced porknya tipis banget tapi emang selembut itu dagingnya, bahkan ketika dimasukin ke mulut, langsung lumerrrr. Pilihan mie nya bisa lurus atau keriting. Porsinya pas tapi ngenyangin, Rasanya std aja sih
Menu ke-2 : ultra red ramen pork (65k)
Kalau ini kuahnya homemade spice berwarna merah tapi tidak terlalu pedas. Kalau ini di bagian atas porknya dikasih taburan bawang goreng. Selain itu juga ada perasan lemon biar tambah segar.Aku ngerasa ada samar2 aroma ikan di kedua kuahnya (?) Ochanya hanya 6k saja.
Suasana tempatnya terang dengan banyak lampu dan dinding seperti tembok bioskop. Staff-nya ramah dan cukup memberi rekomendasi ketika bertanya.
🏡Rating place: 4/5
💃Rating service: 4/5
😋Rating dish: 3/5Menu yang dipesan: Ultra electric ramen pork, ultra red ramen pork
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.2 pembaca berterima kasih.
-
5.0KOI The [ Cimanggis, Kafe ]
another taro menu, i like it
In frame : bubble purple milk tea
Waktu itu ada menu taro di koi. Di pinggir cupnya dioles selai taro yang cukup tebal. Setiap sedot bakal ngerasain taro. Milk teanya jadi ketutup sih menurutku. Taronya agak manis dan menurutku lebih cocok ga pakai bubble. Sebagai pecinta taro, aku sukaMenu yang dipesan: Bubble Purple Milk Tea
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
2.6Riung Sunda [ Slipi, Indonesia ]
menu tanah pasundan, affordable price
Menu ke-1: bakwan jagung crispy (15k)
Untuk cemilan sih sabi yaa, ukurannya besar tapi cukup tebal jadi crispy di pinggirnya. Jagungnya kebetulan dapat yang agak keras, Ini ternyata harganya per pcs.
Menu ke-2: cumi cabe hijau (29.5k)
Cuminya terlalu asin, harus dimakan bareng nasi. Pedesnya sih masih bisa ditolerir yaa. Cuminya bersih cuma ada beberapa bagian alot. Porsinya terlalu kecil menurutku.
Menu ke-3: karedok (30k)
Untuk menu sayuran, kita pesan karedok. Saus kacangnya ga begitu banyak tapi sayurannya masih seger. Rasanya std aja yaa.
Menu ke-4: pepes peda (32.5k)
Ini paling lama disajikan. Pas dibuka wangi rempah dan tulang lunak ikannya dapat dimakan. Ikannya lembut.Nasi merah dibandrol 16k dan nasi putih 12k.
Semua lauk dapat dilihat di etalase, tadinya kirain semacam all you can take tapi ternyata tetap pesan di menu book. Tempatnya luas banget, bersih dan cocok makan bareng keluarga atau ramean. Sayangnya ketika lewat, sering terlihat sepi. Overall rasanya std aja sihh, tapi untuk cumi keasinan. Porsi per lauknya terlalu kecil.
🏡Rating place: 4/5
💃Rating service: 3/5
😋Rating dish: 2/5Menu yang dipesan: pepes peda, Karedok, bakwan jagung crispy, Cumi Cabe Hijau
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.0Boon Sik Dang [ Tanjung Duren, Korea ]
Worth you try for Korean dishes
Menu ke-1: dosirak J set (99k)
Ini satu set bento dengan isian komplit ada nasi, japchae, kimchi, dan beef. Aku agak lupa dimasak apa beefnya, tapi ini enak banget dan dagingnya lembut bangettt. Japchaenya oke aja sih. Seporsi kenyangin banget dan porsi nasi dengan lauknya balance.
Menu ke-2: bulgogi bibimbap (79k)
Satu bowl besar dengan beragam isian seperti sayur, beef dan jamur. Sayang telurnya lupa request setengah matang. Nasinya pulen dan cocok diaduk bareng semua lauknya. Rasa bulgoginya enak.
Menu ke-3: original package (89k)
Satu package berisi kimbap, tteobokki dan odeng. Kimbapnya terlalu lebar kalai mau dilahap one bite dan nasinya pencar. Tteobokkinya enak dan chewy. Odengnya sih juara tebal bangett.
Lokasinya dekat tunnel yang arah TA. Staff-nya ramah dan sigap. Suasana diputar lagu korea. Tempatnya bersih dan nyaman.Serving time juga so-so.
🏡Rating place: 4/5
💃Rating service: 4/5
😋Rating dish: 4/5Menu yang dipesan: original package, Bulgogi Bibimbap, dosirak J set
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
3.0Accha [ Bendungan Hilir, India ]
Indian cuisine yang sausnya "berani" bangetttt
In Frame : Butter chicken and butter naan
Makanan India yang aku rekomen untuk dicoba. Ayamnya empuk dan cukup tebal. Sausnya gurih berempah dengan tekstur cukup kental. Ada sedikit rasa pedas. Butter naan nya juga enak, tidak terlalu tipis.
Ini pesan via gofood dan packagingnya proper plus tidak bocor sama sekali.Menu yang dipesan: Butter chicken and butter naan
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.0Bakso Lapangan Tembak Senayan [ Kemayoran, Indonesia ]
pertama kalinya makan bakso disini
In frame : bakso special bakso dan mie (30k)
Seporsi komplit dapat urat, bakso halus, tahu, bihun dan mie. Sebenernya untuk karbo bisa pilih bihun/mie/kwetiau. Kuahnya keruh berkaldu banget. Bakso uratnya membal, tidak terlalu kenyal tapi enak dikunyah. Bakso halus juga tidak kelembekan. Diracik dengan sedikit sambal pasMenu yang dipesan: bakso special bakso dan mie
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
2.4House Of Omurice [ Slipi, Jepang ]
not willing to come here again
Menu ke-1: creamy hamburg omurice (79k)
Omurice dengan hamburg di bagian atasnya. Nasinya buttery dan pulen. Waena telurnya kuning perfect. Hamburg nya tebal tapi tidak keras sama sekali, meaty banget.dan berasa seasoning di dalamnya. Kurang fans dengan creamy saucenya, tidak terlalu cheesy tapi cukup hambar dan teksturnya kurang halus. Penyajiannya di piring datar jadi agak sulit menyendok creamy saucenya.
Menu ke-2: sukitaki tenshinhan (75k)
Kalau disini telurnya tidak sematang menu pertama. Nah di menu ini ada sliced beef, jamur dan onion yang dimasak berbarengan dengan rasa cenderung manis. Beefnya tipis dan cukup berlemak, beberapa alot dan beberapa tidak. Porsi beefnya banyak.
Tempatnya cukup luas. Waktu itu datang pas jam makan siang, pelayanannya lama. Bahkan ketika masuk tidak dikasih buku menu, harus inisiatif panggil untuk lihat buku menu, harusnya kalau memang staff-nya tidak terlalu banyak, lebih baik sediakan barcode untuk melihat menu jadi lebih cepat. Staffnya juga kurang ramah. Saat itu beberapa menu sold out.
🏡Rating place: 3/5
💃Rating service: 2/5
😋Rating dish: 3/5Menu yang dipesan: Creamy Hamburg Omurice, sukitaki tenshinhan
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.