



-
4.2Ippudo [ SCBD, Jepang ]
The Best Ramen in Japan Now Is In Jakarta!
Akhirnya! Ippudo Ramen ada di Jakarta! Setelah bisnis ramen di Jakarta memasuki tahun ketiganya (CMIIW), akhirnya kita mendapatkan satu pemain besar lagi, berlokasikan di Pacific Place. Setelah mendengar Ippudo buka, tentu saja sayang langsung mengosongkan jadwal di weekend untuk mencoba Ippudo. Dan karena mendengar bahwa antri, saya memutuskan datang paling pagi untuk sarapan.
Saya datang pukul 10.45 karena buka pukul 11.00 dan saya langsung diarahkan untuk mengantri! Untungnya mengantri menunggu restaurant buka. Setelah saya amati, 90% orang yang mengantri bersama saya adalah orang Jepang. Tidak buang-buang waktu lagi, saya membuka menu, dan pada saat saya dapat meja, saya langsung pesan.
Oh ya, sebelumnya saya minta maaf untuk review non-halal ini.
Pork Buns
YUM! HIGHLY RECOMMENDED walaupun isinya hanya selembar selada dan selembar pork belly penuh kenikmatan.
Shiromaru
Ramen original dengan tonkatsu broth. Untuk brothnya sendiri sangat enak, tidak terlalu asin dan tidak terlalu berminyak. Ramennya pun enak, lembut, dengan tingkat kematangan normal yang saya pilih. RECOMMENDED.
Karaka
Ramen original dengan miso soup dan pedas. Saya tidak bisa makan ini karena saya bukan pecinta pedas, namun menurut teman saya, ini juga enak. Recommended dari dia.
Come and taste for yourself!Menu yang dipesan: Pork Buns, Shiromaru, Karaka
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.4Giyanti Coffee Roastery [ Menteng, Kafe ]
Good Quality of Coffee
Sudah lama yang lalu saya ingin mencoba Giyanti dan akhirnya baru sempat kemarin. Terletak di Jalan Surabaya, Giyanti ini terbilang tempatnya kecil (walaupun tidak sekecil Woodpecker). Yang menjadi masalah adalah, tempat ini selalu RAMAI. Begitu masuk, kita akan menemukan outdoor area, satu-satunya smoking area yang cukup homey, baru masuk ke indoor untuk pesan. Indoor sendiri cukup homey, namun cukup kecil dan dipaksa dimasukkan beberapa meja untuk memuat sebanyak mungkin orang, sehingga tempatnya terkesan sangat sempit. Jujur, kurang nyaman. Saya berdua duduk di sofa besar karena rencana akan ada beberapa orang teman datang lagi, dan mungkin setiap 10 menit sekali kursi saya diduduki orang lain.
Mereka menyajikan lumayan banyak macam kopi Indonesia, namun saya pesan Latte. Kopinya terbilang cukup enak. Dan setelah saya perhatikan, selama 3 jam saya di sana, hanya ada satu orang barista yakni sang owner itu sendiri. Mereka juga menyajikan brownies dll yang katanya juga buatan istri dari sang owner itu sendiri.Tidak kebanyakan coffee shop pada umumnya, jam buka Giyanti cukup tidak tentu. Saya menyarankan untuk telpon dulu sebelum kemari.
Come and taste for yourself!Menu yang dipesan: Latte
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.4Black House [ Melawai, Barat,Italia ]
Restaurant dengan Konsep Unik
Sebelumnya saya belum pernah mendengar tentang Black House, kebetulan teman saya mengajak kesini untuk makan malam. Terletak di dekat STM Penerbangan di dekat Wijaya, Black House terdiri dari beberapa lantai dan setiap lantai mengadopsi konsep yang unik. Lantai pertama seperti living room/library, lantai kedua garden, dan lantai ketiga music room. Di lantai dua dan tiga, pengunjung bebas merokok.
Black House memiliki variasi menu yang cukup banyak, mulai dari Indonesian, Asian, Italian sampai ke Western. Saya memesan Beef in Red Sauce yang disajikan bersama dengan nasi putih, karena menu ini memiliki icon recommended. Rasanya cukup lumayan, hanya saja beefnya sedikit keras. Teman saya memesan Chicken Cordon Blu, rasanya cukup standard buat saya. Kebetulan ada dua orang teman saya datang nyusul, namun setelah mereka pesan, makanan mereka keluar cukup lama, sepertinya mereka menunggu sekitar setengah jam. Salah satu dari mereka memesan nasi goreng seafood dengan deskripsi di menunya "with matah sauce," namun ternyata sambal yang diberikan bukan sambal matah. Dan setelah telur mata sapinya dibalik, terlihat sangat gosong. Gosong hitam.
Come and taste for yourself.Menu yang dipesan: Beef in Red Sauce, Chicken Cordon Blu
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
3.8Sajian Sunda Sambara [ Fatmawati, Indonesia ]
One of the Best Sundanese Restaurants
Menurut saya, Sambara adalah salah satu restaurant Sunda terbaik di Jakarta. Berlokasikan di Cipete, tempat ini selalu ramai penuh oleh keluarga. Restaurant ini sepertinya baru sedikit renovasi interior, karena counter mereka bahkan sudah seperti counter buffet di restaurant hotel bintang 5.
Counter tersebut adalah satu meja berbentuk L yang sangat panjang dimana mereka menaruh semua pilihan makanan mulai dari ayam dengan beraneka ragam bumbu, pilihan seafood, sayur, dll. Tempat ini bukan buffet atau all you can eat. Kita tunjuk apa yang kita mau dan tentu saja akan dicharge sesuai dengan apa yang kita makan. Namun apa yang kita tunjuk tentu saja semua mentah, baru mereka masak di dapur saat kita sudah memilih. Selain itu ada pilihan dessert juga seperti pisang goreng, aneka macam bubur dan es durian.
Tidak berencana makan banyak, saya hanya memesan ayam madu pedas kalau saya tidak salah dan bakwan jagung. Ayamnya memiliki cita rasa bumbu yang enak, manis namun sayangnya kurang pedas. Bakwan jagungnya digoreng sangat sempurna, renyah!
Come and taste for yourself!Menu yang dipesan: Ayam Madu Pedas, Bakwan Jagung, Jus Melon
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.2 pembaca berterima kasih.
-
4.0Hanyang Garden [ Senopati, Korea ]
Korean Barbecue in the Corner of Senopati
Yep kita semua tau bahwa Korean Barbecue khususnya di Jakarta sedang mengalami masa-masa kejayaannya. Namun kembali lagi, kita itu makan untuk cari "eksistensi" atau memang cari foodgasm? Kalau jawabannya foodgasm, cobalah ke Hanyang Garden. Terletak di pertigaan Senopati yang kalau belok kiri masuk ke SCBD, restaurant ini memang tergolong mahal namun secara rasa, worth it. Pengunjung mereka kebanyakan orang Korea karena memang pemilik restaurant ini adalah orang Korea yang bernama Mr. Shin.
Call me "stereo-restaurant-typing", tapi saya memang banyak menilai restaurant Korea dari appetizers yang disajikan mereka. Contoh : kita yang sudah pernah makan ke restaurant Korea dan disajikan berpiring-piring appetizers, saat datang ke restaurant yang hanya menyajikan contoh 4 piring, pasti akan langsung berpikir "pelit.. Mau bangkrut kali.." Hehehe bener ga? Namun di Hanyang Garden, well, langsung lihat ke foto saja. Meja saya langsung 50% keisi dengan appetizers yang disajikan. Variasinya sangat banyak, dari kimchi, kangkung, salad, asinan timun, jamur, kentang, sampai tahu goreng. Favorite saya adalah tahu goreng yang diberi saus manis pedas (ada rawitnya).
Saya pergi bertiga dan memesan hanya tiga menu : boneless beef rib roast, jap chae dan sup rumput laut, dan ini lebih dari cukup karena kami sendiri sudah cukup kenyang dari appetizernya. Untuk beefnya, kebetulan kami minta dimasakkan di dapur. Jika dimakan tanpa saus apapun, dagingnya sendiri sudah ada rasanya walaupun masih kurang mantap. Dicocol di saus daging dan sambalnya, dan kita akan mendapatkan kenikmatan dari definisi Korean Barbecue itu sendiri. Jap Chae sangat enak, namun sayang saya tidak coba sup rumput lautnya.
Recommended, come and taste for yourself!Menu yang dipesan: Boneless Beef Rib Roast, Jap Chae, Sup Rumput Laut
Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
2.8Martabak Boss [ Panglima Polim, Indonesia ]
Martabak Kit Kat Green Tea?
Ini dia salah satu tempat martabak yang lagi hits. Berkonsepkan lumayan unik, menggunakan kontainer dan bertemakan serba kuning, martabak ini sangat ramai dikunjungi. Sudah pernah mendengar martabak Kit Kat Green Tea? Bisa dicoba di sini.
Untuk base martabak itu sendiri bisa pilih antara kuning (original), pandan maupun coklat. Toppingpun bisa dipilih, namun mereka juga menyiapkan menu supaya pengunjung tidak bingung. Yang unik adalah : Ovomaltine, Toblerone, Nutela, Duren Edan, Pandan Ciyus, Nastar, Coklat Skippy, Steak Gokils, Tuna Bule dan Corned Curry.
Saya hanya mencoba martabak Nutela dengan base kuning. Dari martabaknya sendiri, mereka sudah memakai best quality (pakai wisman hahaha) dan rasanya pun tidak kalah dibandingkan dengan martabak lain. Nutela, ya rasa Nutela. Saya akan kembali untuk mencoba yang lain.
Come and taste for yourself!Menu yang dipesan: Martabak Nutela
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
3.8Tjap Toean [ Pondok Indah, Kafe ]
Restaurant Tempoe Doeloe
Tjap Toean membuka cabang di Pondok Indah Mall! Setelah sebelumnya saya mengenal Tjap Toean di City Walk, akhirnya dia membawa konsep uniknya ke Pondok Indah. Restaurant Asian / Singapore / Malaysian ini memiliki konsep tempo doeloe. Begitu kita lewat di atas Area 51, kita pasti tidak bisa melewatkan restaurant yang satu ini karena dekorasinya cukup eye catching, dengan burung-burung besar terbuat dari kertas warna warni digantung di langit-langit. Menu mereka terbuat dan berbentuk kertas koran, dengan nama menu yang unik-unik menggunakan nama tempo doeloe.
Makanan yang saya coba adalah Bee Hoon Goreng, Nasi Goreng dan Bot-Bot. Bee Hoon Goreng mereka so-so, lebih enak Nasi Gorengnya. Sedangkan Bot-Bot adalah toast dengan selai kaya dan butter. Bot-Bot mereka lumayan, walaupun menurut saya masih tidak bisa mengalahkan !@#$%^&* (sensor).
Come and taste for yourself!Menu yang dipesan: Bee Hoon Goreng, Nasi Goreng dan Bot-Bot
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
1.6Ragusa Es Italia [ Gambir, Es Krim ]
Tempat legendaris namun……
Mohon maaf sebelumnya untuk review yang kurang bagus mengingat pengalaman saya kesini juga kurang baik. Saya datang di hari Sabtu pukul 4 sore, kedatangan saya untuk pertama kalinya, dan saat saya masuk saya cukup kaget karena tempatnya tidak terlalu besar, old skool banget, tempat duduknya semua penuh dan ada sekitar 10 orang ngantri. Tempatnya pun terlihat sangat kotor, dengan lantai yang kotor dan berserakan tissue bekas. Akhirnya saya langsung ngantri, mengingat semua orang rekomendasi tempat ini. Saat mengantri saya memperhatikan ada seorang nci-nci, sepertinya yang punya nih. Sibuk banget, ngelayanin orang dengan cepat. Luckily, saya dan teman saya mendapat satu meja dengan enam kursi. Akhirnya teman saya duduk, saya mengantri. Saat teman saya sedang duduk tiba-tiba dia dihampiri sama nci-nci ini dan nci-nci ini nanya teman saya berberapa. Dijawab berdua. Nci-nci ini langsung berdua, kursi 6, kursinya kebanyakan! terus ninggal pergi. Ya keli kita diusir, cuman karena teman saya agak kebal, ya dia tetap duduk.
Giliran saya pesan saya dilayani nci ini. Karena saya liat dia kerja cepat, jadi saya pesan cepat juga, tidak pakai kebanyakan mikir. Lucunya setelah saya pesan 2 ice cream, nci ini langsung ngomong 40RIBU! sambil menengadah tangannya. Kayaknya semua orang denger tuh dia ngomong 40Ribu. Anyways. Saya memesan Coupe de Maison (vanilla dan nougat) dan teman saya memesan Rum Raisin. Vanillanya TIDAK BERASA. Hanya berasa seperti susu, air, dan sedikit rasa manis. Nougatnya, TIDAK BERASA JAUH dari vanilla. Sampai sekarang saya tidak mengerti apa rasa nougat karena di Ragusa ini tidak bisa memberi patokan. In my honest opinion, saya rasa vanillanya pun banyak yang lebih enak jika kita beli di supermarket. Rum raisinnya pun rasanya hanya manis, tidak ada yang special.
Jadi jelas kami kecewa sekali dengan pengalaman sekali ini karena rasanya tidak memenuhi ekspektasi kami terhadap sebuah ice cream parlour yang cukup legendaris dan sudah ada puluhan tahun lamanya.
Come and taste for yourself!Menu yang dipesan: Coupe de Maison, Rum Raisin
Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
4.2Toodz House [ Fatmawati, Kafe ]
Makanan Enak, Tempat Enak
Salah satu coffee shop (lagi) di daerah Cipete. Sebetulnya sudah 2 bulan yang lalu saya ingin mengunjungi coffee house ini namun baru kesampaian kemarin. Saya kesana di Sabtu malam, mungkin pukul 8-8:30an, dan sebelum saya turun dari mobil, bapak parkirnya menginfokan bahwa sedang full. Nasib lagi gak mujur nih. Akhirnya saya dan teman saya di mobil sedang diskusi untuk mengunjungi tempat lain, namun ternyata si bapak parkir menginfokan bahwa baru ada meja yang kosong dan sudah direserve oleh beliau untuk kami. Well, what a nice parking-helper. Jadi kami dapat meja.
Shock dengan harganya yang terbilang murah, atas rekomendasi foodie lainnya, kami memesan minum Cold Brew Coffee dan Sparkling Sunkist Iced Brew Coffee dan makanan Carbonara Rice dan Lemon Butter Chicken & Tuna Penne. Menurut teman saya, Cold Brew Coffeenya enak namun lama kelamaan menjadi asam rasanya. Sparkling Sunkist Iced Brew Coffeenya sendiri menurut saya cukup unik. Seperti minum soda rasa kopi jeruk. Boleh dicoba. Untuk Carbonara Ricenya sendiri saya sependapat dengan banyak foodie lainnya, bahwa ini enak. Tidak terlalu cheesy. Namun untuk saya pribadi, saya hanya bisa makan maksimal separuh porsi untuk amannya. Lemon Butter Chicken & Tuna Penne sangat recommended! Lemonnya cukup berasa.
Come and taste for yourself!Menu yang dipesan: cold brew coffee, Sparkling Sunkist Iced Brew Coffee, Carbonara Rice, Lemon Butter Chicken & Tuna Penne
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.
-
3.6Umabo [ Wijaya, Barat ]
(So Far) Burger Terenak di Jakarta!
Akhirnya! Burger enak di Jakarta! Umabo ada di Jalan Wijaya, di seberang restaurant Samudera. Tempatnya cukup kecil dan selama ini cukup ramai pengunjungnya. Saya berkunjung Sabtu sore pukul 3.30an untuk late lunch dan tergolong masih ramai. Untuk menu sudah menggunakan tablet dan order pun melalui tablet.
Membaca dari beberapa review, banyak yang merekomendasikan Steroid Burger. Begitu saya liat foto makanannya, ternyata Steroid Burger menggunakan 2 patties. Karena takut terlalu kenyang saya tidak memesan Steroid Burger. Atas rekomendasi teman saya, saya memesan Hawaiian Burger. Saya tidak menyangka rasanya akan sangat tasty! Burger ini sangat recommended. Namun ternyata Hawaiian Burger ini juga disajikan dengan 2 patties. Namun burger yang dipesan belum termasuk French Fries. Selain itu, salah satu menu lain yang direkomendasikan adalah Ribs Me Up, nasi dengan ribs. Namun begitu saya coba, rasanya cukup aneh untuk saya, ada suatu saus yang malah merusak rasanya. Teman saya yang pesan Ribs Me Up ini pun sependapat dengan saya.
But come and taste for yourself!Menu yang dipesan: Hawaiian Burger
Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.