Foto Profil Eat Bite Snap

Eat Bite Snap

308 Review | 165 Makasih
Alfa 2018 Level 12
Kopi Pasta Dessert
Filter Catatan
Urutkan berdasarkan: Tanggal
  • 3.4  
    Phos Coffee & Eatery [ Roxy, Kafe ]

    Red Velvet Latte

    Review berdasarkan experience di Jakarta Culinary Feastival 2018*


     Lagi jalan2 di JCF dan pas di daerah stand2 kopi, nemuin si Phos Coffee. Udah lama sebenernya pengen nyobain kopi mereka tapi belum kesampean karena lokasi coffeeshopnya yang cukup jauh dari rumah. Pas mau order, aku nanya apa best seller ke mbaknya. Katanya sih yg best seller + instagrammable (iya dong pasti nanya minuman yg cantik juga di foto buat konten + harus ok juga rasanya), aku direkomendasikan untuk memesan ice red velvet latte. Warnanya sih cukup instagrammable, apalagi ada gradasi warna kopi dan juga merah dari si red velvetnya. Bagaimana rasanya? Pas di sruputan2 pertama, berasa lebih dominan red velvetnya dibanding kopinya. Kopinya sendiri tidak begitu strong tapi menurut aku masih enjoyable. Sayangnya, minuman ini agak kebanyakan es, jadi kalau kelamaan berasa agak tawar. Not to worry, hal2 kecil spt ini masih bisa diperbaiki dan enggak bikin aku kapok untuk cobain menu2 mereka lainnya. 

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.4  
    Gia Restaurant & Bar [ Sudirman, Italia ]

    Perfecto!

    GIA adalah sebuah Italian Fine Dining Cuisine established by Ismaya Group. Letaknya ada di Sampoerna Square. Restoran ini terbagi menjadi 2 area, indoor dan outdoor dan interiornya didominasi dengan warna putih hitam dan marble dengan gaya arsitektur khas classic Roma. 

    Kali ini kami mencoba beberapa menu: 

    1. Calamari e aioli piccante: Baby squid yang digoreng dan memiliki tekstur renyah ini menjadi makanan pembuka. Disajikan dengan homemade black aioli berwarna hitam, karena dibuat dari tinta cumi, olive oil dan bawang putih. Calamarinya lembut dan pas dicocol ke aiolinya, gurihnya pas - yummy deh pokoknya. 

    2. Calzone prosciutto e olive nere: Pizza dalam bentuk calzone ini memiliki lapisan yang tebal namun masih empuk pas digigit. Pas dibuka isinya ada ham, mozarella yang melting (harus dimakan pas panas ya!), black olives dan chives sebagai garnish. Aku suka sih karena pas dimakan bener-bener melt in your mouth, mozarellanya juarak! 

    3. Risotto al nero di seppia, salmone in salsa rosa: Risotto berwarna hitam yang dibuat dari tinta cumi ini disajikan dengan baked salmon yang lembut dan fresh, ditambah dengan pink sauce dan rice crackers yang crunch. Ini semua harus dimakan berbarengan yah, mantep banget deh perpaduan rasanya, doyan banget sama risotto ini. 

    4. Rigatoni cacio e pepe: Rigatoni yang dimasak secara al dente ini memiliki kekenyalan yang pas, apalagi pas dimasak dengan grana padano cheese yang memiliki rasa khas yang gurih dan cheesy. Makin mantap pas ditambahin truffle oil, wangi banget loh! Rasa buttery, cheesy dan gurihnya all works well together! 

    5. Cotoletta di pollo alla torinese: Chicken cotoletta yang digoreng sampai crunchydan ditambahkan keju provolone dan ham ini juara banget deh. Luarnya crunchy dan di dalamnya bener-bener yummy, yang doyan keju wajib pesen menu ini guys. Angel hair yang dimasak langsung depan kita juga enak, apalagi ditambahkan truffle oil dan parmigiano cheese sebagai final touch. Recommended! 

    6. Fragole meringa e crema: Italian meringue rasa vanilla ini disajikan dengan buah strawberry yang fresh dan vanilla custard yang creamy. How to enjoy this? Semuanya harus dinikmati bersamaan, pecahkan meringuenya dan lahap bersama dengan strawberries dan custard. Rasanya light dan rasa manisnya juga tidak berlebihan, cocok sebagai pencuci mulut yg menyegarkan. 

    7. Cremoso al burro di arachidi: Pudding dengan rasa dark chocolate dan peanut butter yang merupakan a crowd's favorite. Puddingnya lembut, rasa nutty dan manis dari peanut butter diimbangi dengan rasa dark chocolate yang pahit2 manis. Diatasnya ditambahkan topping honey comb dan salted caramel sauce, kombinasinya pas dan I actually do really enjoy this dessert! 

    8. Otto e mezzo: Ini recommended banget, rasanya very refreshing dari passion fruit dan mango. Teksturnya juga agak kental karena ada low fat yogurt dan chia seeds di dalalmnya. 

    9. La vita e bella: Mocktail yang dibuat dari black grapes, cranberries, fresh lemon juice, orgeat syrup dan mint leaves. Rasanya menyegarkan dan rasa dari grapesnya cukup berasa.

      Overall, pengalaman makan aku di Gia sangat berkesan, apalagi Chef Tomasso menjelaskan asal-usul seluruh hidangan kami dengan detail yang menarik dan demonstrasi memasak pastanya yang bener-bener waw! Thank you GIA dan Ismaya! 

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Crunchaus Salads [ Gandaria ]

    Sehat dan enak!

    Crunchaus Salads ini letaknya di LG Gandaria City, deket dengan BK. Tempatnya tidak terlalu besar, ada beberapa meja dan kursi untuk dine-in tapi untuk nongkrong lama2 sih gak pewe karena depannya banyak orang lalu lalang. Sistem ordernya sih ke kasir dulu, pilih menu yg kita mau dan bayar, setelah itu pesenan kita dibuatkan secara fresh dan dihidangkan. 

    Berikut adalah pesanan aku:

     1. Happy Garden: Aku nyobain ini dalam bentuk wrap, wrapnya ada 2 potong dan endut2 gitu karena isinya banyak. Isinya ada mixed greens, grilled chicken, smoked beef, cherry tomato, parmesan cheese dan sweet and sour sauce. Rasanya sendiri cukup enak dan seger sih, hanya saja sweet and sour saucenya kurang nendang buat aku. 

    2. Waldorf Chicken: Nah buat menu ini, aku cobain dalam bentuk salad. Isinya ada mixed greens, crackers, grilled chicken, walnut, grapes, quinoa, feta cheese dan vinaigrette dressing. Aku suka banget sama yang ini, menurut aku semua unsur yang ada di salad ini pas deh, dari grapes yang fresh dan manis, quinoa yang yummy dan mengenyangkan, sampai vinaigrettenya yang light tapi asem2 seger.

    Harga yang ditawarkan pun juga sepadan dengan porsinya yang mengenyangkan dan kualitasnya yang terjaga, relatif lebih murah dibanding dengan restoran2 salads and wraps lainnya.   

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 3.8  
    Kopi Janji Jiwa [ Kuningan, Minuman ]

    Suka pol sama semua minumannya!

     Salah satu langganan tempat es kopi susu favorit aku di Jakarta nih, sayangnya saja lokasi2nya belum sebanyak kompetitor2nya.

    Untuk kali ini, aku cobain non coffee drinknya: es madu yuzu. Ini seger banget sih, rasa buah yuzu yang rasanya unik berpadu pas dengan rasa manis dari madunya. Di bawah gelasnya juga ada potongan buah yuzu asli yg bisa kita makan loh.

    Nah untuk coffeenya aku pesen soy coffee latte. Bedanya ini dengan latte biasa sih ada di susunya, yaitu susu kedelai. Kopinya pas dan rasa unik dari susu kedelainya juga enjoyable buat aku. 

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Gifuto Soba [ Pantai Indah Kapuk, Jepang ]

    Abura soba yang lumayan enak dan affordable

    Gifuto Soba terletak di Food Plaza PIK, persis di sebelahnya Kopi Janji Jiwa. Mereka menyajikan abura soba dengan berbagai topping dan disajikan dengan special homemade Japanese sauce. 

    Kali ini, aku berkesempatan nyobain 2 menu disini. 

    1. Special grilled beef soba: Dry ramen yang kenyal dan disajikan dengan Japanese special sauce, perfectly slow cooked egg (pas dibelah bener-bener PETJAH runny egg yolknya) dan grilled beef ini juara banget deh, rasa yummy dan gurihnya pas tidak berlebihan di lidah. Harganya juga sangat bersahabat di kantong - hanya IDR 25K untuk seporsinya loh!

      2. Special smoky pork soba: Penyajian dry ramen dan toppingnya sih sama dengan special grilled beef soba. Hanya saja bedanya ada di daging, yaitu babi. Sayangnya ini non halal guys. Tekstur dagingnya lembut dan juicy, apalagi ada aroma2 smokey dari dagingnya. Kalau aku sih ini juga enak loh, nah jadi balik ke selera masing2 ya. 

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.8  
    Hokkaido Icecream Puff [ Kelapa Gading, Es Krim ]

    Halloween special menu

    Dalam rangka Halloween, Hokkaido Ice Cream Puff mengeluarkan menu special edition yang terbatas nih, black charcoal puff! Bedanya dengan original puff, puffnya berwarna hitam yang dibuat dari warna charcoal alami. Untuk teksturnya sih enak, luarnya crunchy2 gitu dan dalamnya juga lembut seperti kue sus. Untuk ice cream, aku pilih rasa matcha. Ini emang rasa favorit kalau di menu, rasa matchanya cukup enak, tidak terlalu manis dan teksturnya juga lembut. Love this special menu! 

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.8  
    Umamya Sushi [ Pantai Indah Kapuk, Jepang ]

    Must try new sushi!

    Yes I'm a happy little kid, ada restoran Jepang authentic yang baru buka di PIK. Umamya Sushi ini menyajikan sushi dan sashimi yang fresh dan dengan presentasi yang instagrammable. 

    Kita kemarin nyobain beberapa menu sushi sashimi dan juga pasta fusion Jepang: 

    1. Ebi sake katsu maki - ini enak banget dan presentasinya jg lucu, semua sushi2nya ditaruh diatas jungkat jungkit. Shrimp katsu dan spicy salmonnya enak dan gurih, boleh dicoba.

      2. Salmon carpaccio - salmon sashimi diiris tipis2 dan disiram dengan garlic ponzu - fresh dan cocok untuk appetizer! 

    3. Tuna tartare - ini juga cocok jadi appetizer. Tunanya fresh banget dan makin gurih disajikan dengan shoyu dan juga avocado.

     4. Tar-tar Cali maki: Sushi dengan crab stick ini diberikan topping tartar sauce di atasnya, asam manis gurih.

      5. Takana chahan: Nasi goreng yg dimasak tanpa garam dan hanya menggunakan sayur asin, enak juga. 

    6. Sake atama saikyo miso: Ini kepala ikan salmon yang dibumbui dengan kecap asin, dagingnya empuk dan fresh. 

    7. Wagyu tataki: Wah ini NOT TO MISS. 1 porsi tidak cukup! Daging wagyu lembut yang disajikan dengan ponzu dan bearnaise sauce ini super delicious! 

    8. Udon carbonara: Pasta fusion ala Italia - Jepang. Udon yang disajikan dengan creamy carbonara sauce, unik tapi enak juga. 

    9. Soba aglio olio: Untuk yang lebih light, kalian bisa cobain soba aglio olio. Rasanya masih gurih walaupun hanya menggunakan olive oil. 

    10. Salmon aburi: Ini juga kesukaan aku, salmon aburi disajikan dengan hollandaise sauce dan mayo, bener-bener doyan deh sama yang ini. 

    11. Sashimi deluxe platter: Ini untuk pencinta sashimi wajib dicoba, apalagi ada ootoro yang fatty dan buttery namun lembut maksimal pas digigit. Udah gitu aku juga doyan sama uni, you can taste that hint of sweetness. Semuanya serba fresh deh sashiminya, favorit! 

    12. Shibo sake: Nah ini menu limited edition yang harus kalian coba! Ini adalah lemak ikan salmon yang dibakar dan kudu dimakan secepatnya, sebelum 15 detik! Pas digigit bener-bener lembut dan enak banget, it literally melts in your mouth! 

    Oh iya, semua bahan2 dan seafood yang digunakan di Umamya fresh dan diterbangkan langsung dari Jepang loh, jadi cocok lah dengan harganya juga yang menurut aku masih worth it dan presentasi makanannya yang menarik. 

    Menu yang dipesan: Banyak

    Harga per orang: > Rp. 200.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.0  
    Fish Streat [ Pondok Indah, Barat ]

    Seafood platter murah yang mengenyangkan

    Fish Streat adalah alternatif aku kalau lagi pengen makan fish and chips versi murah. Hari ini aku mampir ke cabang Pondok Pinang. Untuk ukurannya sendiri tidak terlalu besar, muat sekitar 25 orang lah di indoor dan 10 orang untuk di outdoor.

    Hari ini aku pesen seafood platter ukuran small. Jadi isi seafoodnya ada macem2, grilled dory, shrimp, squid, mussels , fries dan biryani rice. Porsinya sih ngenyangin banget, worth it untuk harganya. Seafoodnya juga enak kok, semuanya fresh dan tidak ada yg amis. Nasi biryaninya lumayan, hanya sedikit kurang nendang aja bumbunya. Overall, not bad lah makan disini kalau lagi cari spot makan hemat yang mengenyangkan.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Coffee Smith [ Gandaria, Kafe ]

    Shoot me in the head

    Coffee Smith / SMITH - yang merupakan kepanjangan dari Shoot Me In The Head ini belum lama buka di daerah Gandaria. Tempatnya tidak terlalu besar dan terdiri dari 2 lantai, interior yang didominasi dengan warna abu-abu dan nuansa minimalis ini memiliki ambience yang homey. 

    Aku kesini hari Sabtu siang dan bisa terbilang suasananya cukup tenang dan hanya ada 3 orang customer lainnya.

    Untuk kopinya, aku order cappucinno yang hot. Cappucinno disajikan di sebuah cup yang cukup artsy dan memiliki logo skeleton khas SMITH. Rasa kopinya cukup pekat, sesuai dengan ekspektasi aku. Karena lapar, aku juga memesan dori with mentai. Untuk dorinya cukup lembut dan porsinya juga gak pelit, fresh dan tidak amis. Mentai sauce yang khas dengan rasa manis ini disiram diatas daging dorinya dan diberikan tambahan edamame. Saucenya enak dan enggak bikin eneg, apalagi pas dicampur dengan nasinya. Nasinya sendiri menurut aku bukan nasi putih biasa, aku gatau persisnya nasi apa tapi nasinya pulen dan gurih. Seporsinya cukup mengenyangkan untuk satu orang dan dengan harga 50 ribuan ini terbilang reasonable.

    Pastinya, aku akan balik lagi untuk mencoba menu lainnya seperti non-coffee dan juga dessertsnya, apalagi tempatnya juga bagus buat OOTD. 

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.4  
    District 7 Coffee [ Kelapa Gading, Kafe ]

    Sukak sama black sugar milk tea!

    Hola hola, akhirnya setelah pulang kerja disaat matahari masih terang, kesampean juga buat ngopi di deket kantor. Kali ini, aku mampir ke District 7 Coffee. Ini letaknya di MKG 3, jadi turun 1 lantai dari lobby. District 7 spacenya sih tidak terlalu besar, hanya ada 5 meja untuk nongki2 sebentar dan lebih cocok untuk grab and go. 

    Kali ini aku nyobain 2 menu yang cukup terbilang baru: 

    1. Coalatte: Jadi ini adalah minuman espresso, charcoal dan susu. Warna hitam pekat dari charcoalnya dominan di minuman ini. Untuk rasanya sih lebih kaya latte biasa dan tidak terlalu manis. Lumayan lah untuk kopi di mall, ini masih tergolong cukup murah dengan IDR 25K. 

    2. Black sugar milk tea: Nah ini kesukaan terbaru aku. Milk teanya cukup creamy dengan rasa earl grey dan brown sugar - manisnya pas dan tehnya juga wangi. Di bawahnya ada pearl yang kenyal dan manis. Rasanya mengingatkan aku kalau lg minum milk tea di Singapore.

     Follow my IG at @eatbitesnap 

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!