Foto Profil UrsAndNic

UrsAndNic

5288 Review | 2432 Makasih
Alfa 2023 Level 25
Steak Ramen Chinese Food Dimsum Seafood BBQ Pancake Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert Bubble Tea
  • 4.4  
    Twelve Chinese Dining [ Menteng, China ]

    Lunch Set khusus weekdays

    Twelve Chinese Dining belum lama ini launching menu Lunch Set khusus untuk Weekedays dari jam 11am – 3pm. Pilihan paketnya Tiger Lunch Set IDR 170.000++ / pax dan paket Dragon Lunch set IDR 350.000++/2 pax
     
    Saya dan teman2 mencoba Tiger Lunch Set dengan menu sebagai berikut :
    *Black Tea Refill – pilihannya hot atau ice. Tehnya tidak terlalu pekat dan pahit. Enak.
     
    *Dimsum Trio : terdiri dari 2 steam dimsum dan 1 fried dimsum.
    Steam dimsum Chicken shumai dan Mentaiko prawn dumpling.
    Chicken shumai ini teksturnya padat, dominan banget rasa ayamnya, toppingnya diberi tobiko. Mentaiko prawn dumpling warna pinknya cantik, kulit hakau ini agak tebal dan kenyal,  fillingnya padat tapi ada taste creamy dari mentaikonya dan ada potongan prawn yang cukup besar. Kedua dimsum ini disajikan di tempat steam dimsum kecil. Untuk fried dimsum ada Fried tofu skin roll rasanya enak dan tasty, gorengannya tidak berminyak.
     
    *Soup of the Day – Hot sour soup, soup asparagus yang terasa asam2 seger, tidak terlalu kental, enak deh apalagi dikonsumsi selagi masih hangat.
     
     *Main Course dengan pilihan Ebi Chili with almond / Black Pepper Beef / Hoikoro Beef / Mapo Eggplant / Twelve Mapo Tofu / Crispy Chicken / Chili Chicken/ Scallop Oyster with vegetables /Vinegar Fish.
     
    Saya dan teman2 pilih Ebi Chili with almond, Black Pepper Beef dan Twelve Mapo Tofu. Ebi Chili ini porsinya cukup besar dengan udang yang berukuran besar dengan bumbu asam manis yang terasa unik dan enak, potongan almondnya juga memperkaya rasa.  Black Pepper beef with Kinoko Mushroom – bumbu black peppernya meresap dengan sempurna ke dalam beefnya, mushroomnya juga enak. Twelve mapo tofu – potongan tofu dengan minced beef dan sauce yang unik, terasa sedikit asam dan ada rasa tauconya. Enak dan unik deh tastenya.
     
    *White Rice – nasi putihnya enak dan pulen, porsinya juga pas.
     
    *Dessert of the day almond pudding dengan topping potongan mix fresh fruit. Rasanya tidak terlalu manis, rasa almondnya mild, perpaduan yang sangat menyegarkan dan menetralisir makanan berat yang telah kita konsumsi sebelumnya.
     
    Twelve adalah resto fushion Chinese Japanese. Chefnya seorang expat Jepang dari Yokohama. Jadi untuk taste makanannya bukan yang medok Chinese banget, ada sentuhan Japanese taste dari Chinatown di Yokohama. Menurut saya Lunch set ini worth the price banget karena kita bisa menikmati makanan mulai dari soup, dimsum, main course + nasi dan dessert yang enak2 dengan harga yang terjangkau dan porsi yang sangat mengenyangkan. Saya suka sekali dengan ambiancenya yang sangat kental nuansa China dan terlihat sangat mewah. Servicenya selalu baik. Resto yang recommended untuk tempat makan bersama dengan keluarga, teman ataupun rekan kerja/bisnis.
     

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!
    3 pembaca berterima kasih.




  • 3.8  
    Fudgybro [ Menteng, Kafe ]

    Fudgy Brownies yang enak😋👍

    Fudgy Bro baru buka di Menteng, lokasinya satu area dengan Kopi Kenangan di sebelah Starbucks dan di seberang Shophaus. Tempatnya mungil, di ruangan dalam ada.AC dan kapasitasnya hanya untuk 4 orang. Di luar juga ada beberapa meja, tapi kalau siang panas banget deh.  Pilihan browniesnya banyak dan display brownie di counter bisa bikin auto ngiler deh. Pilihan menu Bronie ada yang Basic dan Premium dengan beberapa ukuran : 100gr,  11cm x 6cm dan 20cm x 11cm.
    Selain Brownies ada Soft Bro (Bronie + Ice Cream) dan minuman choco drinks dan minuman menyegarkan lain.
    Saya dan teman2 cobain Bronie Cadburry (55k) dan Choco cheese (60k) ukuran 11cm x 6cm. Cadburry brownie, bagian luarnya crunchy dan bagian dalamnya padat tapi lembut, fudgy dan ada potongan coklat cadburry . Enak dan recommended.
    Choco cheese brownie marblenya terlihat cantik, cheesenya lembut. Browniesnya enak deh bagian luarnya crunchy dan dalamnya lembut. Perpaduan yang sangat sempurna. Recommended.
     
    Nyobain juga SoftBro yang terbuat dari campuran 100gr brownies dan vanilla ice cream. Dibuat dengan mesin swirl ice cream jadi brownies dan icecreamnya ngeblend dengan sempurna. Pilihan brownie untuk softBro ini antara lain oreo, Cadbury, lotus biscoff, choco cheese, red velvet, chocobanana, choco matcha cheese dan Valrhona double dark choco. Pilih yang Valrhrona double dark choco, browniesnya dimixed dengan vanilla ice cream. Ice creamnya enak, chocolatey banget deh. Di kasih topping beberapa potongan brownies. Varian ini rasa coklatnya rich banget dan terasa mewah, tekstur browniesnya lebih padat. Recommended.
     
    Fudgy brownies yang saya coba enak2 semuanya. Recommended untuk para pencinta brownies khususnya yang tipe Fudgy. Penasaran banget untuk nyobain varian yang lainnya.

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 3.6  
    Bugatea [ Kelapa Gading, Minuman ]

    Very Grape Chizu

    Lokasinya di MOI Lt.2 Dotonbori. Pilihan menunya banyak juga ada Bugatea series, Pure Tea, Fresh fruit Chizu, Fruit yogurt series, seasonal signature, fruity boom. Penasaran dengan varian Fresh fruit Chizu, buah2an segar dengan cheese cream. Saya pilih Very Grape Chizu (31k) –  Campuran dari tea, grape dan cheese ini enak deh. Grapenya fresh terasa well blended dengan teanya yang manis, cheesenya juga terasa enak dan mild, ga bikin eneg. Servicenya baik sekali, semua pegawainya ramah dan informatif. Penasaran mau cobain yang lainnya.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.4  
    Miyou [ Kelapa Gading, Yoghurt ]

    Purple rice yoghurt

    Booth minuman dengan base yoghurt ini cukup eye-catching, cukup besar dan terlihat bersih. Staffnya ramah dan informatif. Saya cobain salah satu signaturenya Miyou’s chewy purple Rice Yoghurt regular (29k) – Purple ricenya tidak terlalu banyak dan teksturnya banyak juga yang masih keras. Yoghurtnya tidak kental, rasanya cukup enak dan segar. Penasaran dengan minuman Lotus Biscoff yoghurt, kelihatannya enak deh.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Exquise Patisserie [ Menteng, Kafe ]

    Palm Sugar Latte

    Exquise Patisserie di Rumah Cokro Menteng ini tempatnya mungil, tapi selalu ramai. Kali ini datang coffee time dan order :
    *Chole cake to go (48k) – ini red velvet in the jar, cakenya moist dan cream cheesenya juga enak.

    *Alana New York Cheese Cake (55k) – cheese cakenya enak, teksturnya lembut. Crust crumble cookienya juga enak, terasa buttery.

    * Palm Sugar latte (48k) – Kopinya bold, cenderung fruity dengan after taste yang sweet. Manis dari palm sugarnya juga terasa pas. Enak dan recommended.

    *Butterscotch Cream (35k) – Ice blended dengan milk dan butterscotch dengan rasa yang enak dan balance. Rasa manisnya juga pas.

    Saya belum pernah mencoba main coursenya selama ini hanya datang untuk ngopi atau ngedessert. Penasaran banget deh mau cobain menu2 main course yang kelihatannya menarik.

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    3 pembaca berterima kasih.




  • 4.0  
    Wang Fu Dimsum [ Kelapa Gading, China ]

    Tempat nge-dimsum yang instagramable

    Lokasinya di Ex Tea Garden, MOI LG Pasar MOI. di sebelah Ace hardware.  Tempatnya spacious, interiornya cantik dan instagramble banget penuh dengan bunga2 artificial yang cantik. Yang suka ootd-an pasti akan suka deh. 
    Selain menu dimsum steam & fried di sini ada juga menu seafood. Saya cobain beberapa menu dimsum antara lain :
    *Ceker ayam (22k++), - agak kepedesan, rasanya cenderung biasa saja, kurang empuk juga.

    *Hakao Salted Egg(22k++)  - enak dan unik, salted eggnya gurih nga bikin eeng

    *Siewmay udang ayam (22k++) - enak juga tapi bukan yang istimewa banget

    *Lumpia ayam goreng (22k++) - enak, tasty dan gorengannya tdk berminyak

    *Shrimp Bomb (22k++) - bentuknya kecil, gorengannya crunchy, isiannya tasty. Enak deh

    *Ayam goreng bawang (22k++) - ayamnya fillet, taburan bwang putih gorengnya banyak, rasanya cenderung biasa saja.

    *Mie ayam jamur(22k) - porsinya cukup banyak. tekstur mienya lembut, ayam jamurnya enak. Kuahnya tasty. Overall tastenya enak.

    *Pao Ayam Chasiew (22k++) - Bapaunya soft dan isian ayam chasiewnya manis, gurih enak deh.

    Harga dimsumnya termasuk ramah di kantong (mulai dari 22k++). Resto ini cocok untuk tempat makan keluarga dan teman2. Di sini juga ada ruangan private untuk sekitar 20 orang dengan minimum bill 1jt. Saya pasti akan kembali lagi untuk mencoba varian dimsum yang lainnya.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Vilo Gelato [ Gandaria, Es Krim ]

    Mocha Almond Fudge must try banget👍

    Tempatnya asri banget, terdiri dari area indoor dan outdoor yang cantik dan instagramable. Suasananya seperti di nga di Jakarta, cozy dan homey banget. Masuk ke tempat ini kita langsung bisa lihat area freezer gelato yang besar dengan pilihan lebih dari 40 flavors. Ukuran gelato ini ada yang cup kecil dan jar. Gelatonya semuanya fresh dan dibuat setiap hari. Sistemnya self service, jadi kita pilih gelatonya, ada keranjang kecil untuk yang mau beli agak banyak. Kalau mau pesan minuman atau makanan kita sekalian order dan bayar di kasir. Kali ini cobain Mocha Almond Fudge dan Biskuit caramel ukuran small cup.Keduanya enak, teksturnya lembut dan rasa manisnya pas banget deh.Suka banget yang Mocha almond fudge. Taste mochanya mewah dan ada almond chunknya. Favorit bgt deh. Penasaran nyobain varian yang lainnya, pasti balik lagi deh.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Kopi Bumi [ Gandaria, Kafe ]

    Nasi gorengnya yummy😋

    Tempatnya tidak terlalu besar, tapi terasa homey dan cozy banget. Di luar ada area outdoor dan di bagian belakang juga ada smoking room yang nyaman. Di area ini ada stage dengan beberapa alat musik seperti keyboard, bas dan gitar. Sepertinya ada live music di waktu tertentu, saya nga sempat tanya. Saya order :
    *Nasi goreng ayam (42k++) - nasi gorengnya enak deh, mirip nasi goreng tek2 tapi lebih mewah dan tasty. Dilengkapi dengan telur dadar, kerupuk dan irisan tomat dan ketimun. Porsinya pas dan mengenyangkan. Recommended.

    *Es kopi susu bumi (25k++) - Kopinya creamy banget, cukup terasa kopinya.Tastenya chocolatey, manisnya pas. Sesuai banget dengan selera saya.

    *Iced Red velvet latte (25k++) - Redvelvetnya juga enak creamy. Recommended.

    Servicenya bagus, pegawainya ramah dan rajin. Tempat yang recommended untuk hangout.

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.0  
    Lawless Dogbar [ Melawai, Barat ]

    Hot dog enak

    Tempatnya tidak terlalu besar dengan interior bernuansa industrial yang dekornya ceria dan casual. Terlihat bersih dan nyaman banget deh untuk dine in. Saya pesan : Cheese Streak Bacon Wrapped (59k++) – Classic hot dog dengan cheese sauce, beef bacon, garlic aioli dan chives. Bunnya empuk, rasanya enak. Beef sausagenya cukup besar. Padat dan enak. Cheese saucenya enak deh, baconnya garing. Porsinya mengenyangkan, bisa untuk sharing. Fries Elote (45k++) – menu ini French fries dengan olahan sweet corn, ditambahin jeruk nipis makin yummy. Perfect combo deh ini sama hotdognya. Untuk minuman sebenarnya penasaran dengan Cool Runnings, tapi pas liat ada Cap Badak, langsung deh pesan Cap badak (25k++). Hotdog + fries + cap badak, recommended banget.
    Sebagai pencinta hot dog, saya pasti akan kembali lagi untuk mencoba menu2 yang lainnya. Recommended untuk para pencinta hot dog.

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Claypot Popo [ Melawai, China ]

    Claypot misua tahu telor asinnya recommended

    Lokasi resto ini sederetan dengan resto Daitokyo Sakaba. Ketemu bangunan dengan pintu hijau vintage dengan papan nama Claypot Popo langsung aja naik ke lantai 2. Tempatnya jauh lebih spacious dari yang di Menteng. Di sini juga ada area outdoor di bagian belakang. Sistem ordernya, kita tulis orderan kemudian bayar di kasir. Kalau kondisi ramai agak numpuk antriannya. Menunya tidak terlalu banyak. All time favorite saya adalah menu Claypot Misua tahu telor asin. Tekstur misuanya lembut, tahunya enak dan crispy.Telur asinnya itu agak creamy, rasanya pas dan enak banget, nga bikin eneg. Saya order juga claypot siram telur matang ayam. Nasi panggang claypot dengan topping ayam,wortel, jagung, tahu yang disiram dengan kuah kental. Rasanya unik dan enak.

    Saya belum pernah cobain menu Claypot locupan ayam manis dan kuah ayam merah, kapan2 pasti akan balik ke sini lagi.

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.