Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

5 Jenis Boba yang Bisa Bikin Rasa Makanan Jadi Lebih Mantul!

List Artikel
11 Juli 2019 | 0 Komentar
Siapa diantara kamu yang suka dengan makanan dan minuman kekinian? Saat ini banyak beragam jenis makanan dan minuman kekinian yang telah menjadi tren kuliner.  Tidak hanya itu saja, bahkan makanan dan minuman kekinian tersebut juga disajikan dengan berbagai macam varian jenis topping yang berbeda. Ada topping jelly, aloe vera, red bean, pudding, cream cheese, bahkan yang saat ini sedang tren adalah topping boba. Boba merupakan bola-bola kenyal yang terbuat dari bahan dasar tepung tapioka sehingga memiliki tekstur yang sangat unik dan khas, seperti kenyal dan membal. Namun topping boba ini memiliki berbagai varian jenis dan ukuran yang berbeda-beda. Agar kamu tidak kebingungan saat membeli makanan dan minuman favorit kamu dengan varian topping boba, PergiKuliner telah merangkum beberapa jenis boba yang bisa bikin rasa makanan jadi lebih mantul, diantaranya adalah :

 

1. Black Boba


Sumber : Pergikuliner.com


Jenis topping boba yang pertama adalah black boba, yang saat ini menjadi tren topping kuliner kekinian. Black boba terbuat dari bahan dasar tepung tapioka yang diberi campuran gula merah atau karamel, yang membuat tampilan warnanya menjadi lebih gelap. Karena adanya campuran tambahan tersebut, boba ini akan menghasilkan cita rasa yang sedikit manis saat dikunyah. Topping black boba mudah kamu temukan pada gerai jajanan kuliner kekinian, sehingga kamu bisa pilih makanan atau minuman kesukaan kamu dengan topping yang satu ini. Terlebih lagi, dengan menambahkan topping black boba akan membuat cita rasanya jadi unik dan berbeda.

 

2. Clear Boba


Sumber : Pergikuliner.com


Clear boba memiliki warna yang bening dengan bentuk dan ukuran seperti bola mutiara. Meskipun terbuat dari bahan dasar yang sama dengan boba lainnya, jenis boba yang satu ini tidak diberi tambahan perasa apapun, maka cita rasanya yang dihasilkan hambar. Biasanya clear boba sering dipadukan bersama minuman ringan seperti bubble tea yang berbahan dasar susu manis, karena boba itu akan menyerap susu dan teh sehingga dapat menyatu dengan minuman tersebut.
 

3. Flavored Boba


Sumber : Ifoodvietnam.com


Sesuai dengan namanya, flavored boba merupakan bola boba yang dibalut dengan sirup sebagai penambah rasa. Citarasa dari sirup tambahan tersebut memiliki banyak ragam varian, mulai dari rasa buah-buahan, susu dan masih banyak lagi. Flavored boba biasanya disajikan bersama smoothies atau teh seduh klasik seperti teh hitam, teh hijau, jasmine tea, dan oolong tea. Namun tidak hanya itu saja, saat ini flavored boba disajikan bersama es krim atau frozen yoghurt yang segar. Sangat nikmat dan berbeda dari yang lain, kan?

 

4. Mini Boba


Sumber : Bobahol1c.tumblr.com


Bosan dengan topping boba yang berukuran besar karena sering macet di dalam sedotan? Tenang saja, kini mini boba bisa menjadi pilihan terbaik kamu kalau kamu ingin menyantap topping boba. Tak hanya mudah untuk disantap menggunakan sedotan, ukurannya yang lebih mini membuat terksturnya tidak terlalu kenyal seperti boba ukuran biasanya sehingga lebih mudah dikunyah. Boba yang mungil ini sangat pas dan cocok dipadukan sebagai topping seperti frozen yoghurt, bubble tea, atau dessert dingin lainnya sehingga dapat membuat cita rasa kuliner tersebut menjadi berbeda dari yang lainnya.

5. Popping Boba

Sumber : Fanaledrinks.com


Pada umunya yang kita tahu tentang boba hanya berupa bola-bola bertekstur kenyal saja, namun hal ini tidak berlaku untuk jenis boba ini. Popping boba berbeda dengan boba lainnya, karena boba ini diberi suntikan isian yang dapat memberikan sensasi seperti meledak saat berada di dalam mulut. Sensasi ini ada karena metode pembuatannya yang cukup unik, yaitu menggunakan teknik molecular gastronomy. Cairan yang sudah diberi tambahan perisa rasa dikombinasikan bersama sodium alginat, lalu dimasukkan ke dalam mangkok yang berisi kalsium klorida dan ditambahkan sesendok air hingga membentuk gelembung yang nantinya bertransformasi menjadi bola boba. Karena itulah teksturnya tidak kenyal seperti boba pada umumnya, sehingga membuat cita rasanya jadi berbeda dari yang lain.  

Dari kelima topping boba kekinian di atas, mana nih yang jadi favorit kalian untuk dinikmati? Jika kamu termasuk pecinta boba, maka kamu wajib coba nih beberapa minuman dengan topping boba berikut ini!

Ban Ban

Foto Ban Ban
Foto Ban Ban

Benedict

Foto Benedict

Diagon Alley

Foto Diagon Alley
Foto Diagon Alley
Foto Diagon Alley

Tiger Sugar

Foto Tiger Sugar
Foto Tiger Sugar
Foto Tiger Sugar

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?