Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

5 Nutella Cake di Jakarta yang Harus Dicoba Pecinta Cokelat

List Artikel
29 November 2016 | 0 Komentar

Siapa yang tidak tahu Nutella? Rasanya yang sangat enak membuat banyak orang menyukai jenis selai cokelat yang satu ini. Pada awal kemunculannya, Nutella hanya digunakan sebagai teman untuk makan roti. Seiring dengan perkembangan dunia kuliner, saat ini Nutella bisa diolah menjadi berbagai minuman dan makanan. Sebut saja roti bakar, milkshake, cupcake, bahkan martabak. Karena kepopulerannya tersebut, sangat mudah untuk menemukan penjual makanan dan minuman olahan Nutella di Jakarta. Salah satu jenis olahan yang banyak dicari adalah Nutella cake. Untuk kamu yang mengaku penggemar cokelat, kamu harus mencoba olahan Nutella yang satu ini. Bingung mencari Nutella cake yang enak di Jakarta? Kali ini PergiKuliner sudah merangkum lima Nutella cake di Jakarta yang harus dicoba pecinta cokelat. Penasaran apa saja? Yuk, coba!


Foto Cake Lab

Cake Lab

Jl. Tebet Barat Dalam Raya No. 122, Tebet, Jakarta Selatan

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1431747765

enak kuenya keren tempatnya!

Pilihan pertama jatuh pada nutella cake yang isinya from top to bottom coklat semua!!! Temen juga beli kue coklat tapi lupa namanya, dan satu cupcakes yang imut dan enak..overall dari segi rasa enak dan harga juga terjangkau..lokasi juga gampang banget dicari persis dipinggir jalan deretan gelael tebet!

Foto Natasha's Party Cakes

Natasha's Party Cakes

Jl. KH Ahmad Dahlan No. 30A, Gandaria, Jakarta Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1437709718

Cutie-princess-tea-house

Emang cakenya enak sih, especially the nutella cake yg gw pesen untuk afternoon tea set seharga 50k only! There's also madeline, scone, and macaroon in the set and they're all gewd~

Foto Pancious

Pancious

Pondok Indah Mall 2, Lantai 3, Restaurant Row
Jl. Metro Pondok Indah, Pondok Indah, Jakarta Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1413086752

So yummy

Nutty Nutella pake crepes cake, ditambah selai nutella dan kacang almond, es krim-nya vanilla juga, ini juga enak, secara pake Nutella gitu, apa sih yg ga enak, hehe.

Foto Ezo Hokkaido Cheesecake & Bakery

Ezo Hokkaido Cheesecake & Bakery

Ruko Elang Laut, Blok D No. 37
Jl. Pantai Indah Selatan I, Pantai Indah Kapuk, Penjaringan, Jakarta Utara

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1428070018

recommended: Matcha Cheesecake!

Pilihan saya jatuh pd Nutella Cheesebomb & Blueberry Cheesebomb yang dihargai masing-masing 12k. tekstur pie luarnya cukup keras dan tebal, menyeimbangi tebal cream cheese didalamnya yg kejuuuu banget. Utk yang nutella, cream cheese tertutup merata bagian atasnya dgn selapis nutella.

Foto Twelve Cupcakes

Twelve Cupcakes

Plaza Senayan, Lantai Basement, The FoodHall
Jl. Asia Afrika, Senayan, Jakarta Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1456637614

NUTELLA CUPCAKES NYA

Favorit saya itu adalah... NUTELLA CUPCAKES! (29k) emang harganya jauh lebih mahal dari cupcakes lain berhubung varian ini termasuk Cupcakes of the Day nya. Tapi menurut saya enak dan patut dicoba! Jadi cupcakes nya mungkin rasanya lebih ke cokelat gitu tapi pas udah masuk tengahnya... Keluar deh tuh Nutella .

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?