Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

8 Coffee Shop di Jakarta yang Terkenal dengan Julukan "Hidden Gems"

List Artikel
18 Januari 2023 | 0 Komentar
Untuk kalian pencinta kopi pasti sudah hafal di mana saja spot coffee shop paling asik dan paling hits di Jakarta. Biasanya, coffee shop yang paling ramai dikunjungi adalah coffee shop yang letaknya strategis, berada di pusat kota atau di kawasan-kawasan yang memang terkenal dengan tempat nongkrongnya seperti di PIK, Kemang dan lain-lain. Namun, pernahkah kamu menemukan sebuah "hidden gems" di tengah-tengah Kota Jakarta. Eits, hidden gems yang dimaksud di sini bukan berupa perhiasaan atau harta karun, ya! Tetapi berupa kedai kopi yang letaknya tersembunyi namun kamu bisa menemukan berbagai keajaiban di dalamnya seperti, tempatnya yang sangat nyaman dan racikan kopinya yang bisa bikin kamu selalu balik lagi. 
Untuk kalian pecinta kopi dan butuh ketenangan sesaat, kalian tak perlu jauh untuk pergi. Cukup menikmati racikan kopi nikmat dengan suasana yang nyaman akan membuat kalian lebih fresh. Penasaran? Berikut 8 coffee shop di Jakarta yang terkenal dengan julukan hidden gems-nya! 
Foto Kopi di Kota

Kopi di Kota

Ruko REDTOP Hotel, Blok E1
Jl. Pecenongan, Pecenongan, Jakarta Pusat

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1528372562

Recommended banget

Happy banget sih pasti kalau ada coffee shop proper deket tempat kerja, auto kerja di coffee shop terus 🤣Walaupun coffee shop ruko tapi lumayan spacious dan nyaman ambiencenya. Ada 2 area, indoor dan outdoor jadi buat yang smoking juga bisa kok.

Foto Hakuna Matata

Hakuna Matata

Jl. Pertengahan No. 5 (Depan MTSN 33), Cijantung, Jakarta Timur

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1646750423

The Best Hidden Gems in Cijantung

Gatau kenapa gapernah bosen untuk mampir kesini. Soalnya selain tempatnya yg cozy dan banyak space yg instagramable dengan sentuhan industrial dan vibes ala bali. Variasi makanan dan minumannya juga enak-enak untuk dicoba.

Foto Toko Kopi Maru

Toko Kopi Maru

Jl. Pintu Air Raya No. 33, Pasar Baru, Sawah Besar, Jakarta Pusat

Di bawah Rp. 50.000 /orang

User tanpa foto profil

Hidden Gem

Kedai kopinya unik, vibesnya jaman dulu karena mungkin bangunannya bekas rumah jaman dulu. Minimalis tapi cukup nyaman, rasa kopinya juga enak. Untuk camilannya juga oke.

Foto Yamalu

Yamalu

Jl. Deplu Raya No. 16, Bintaro, Jakarta Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

User tanpa foto profil

Wajib dicoba

imo, ini salah satu coffeshop terbaik di daerah bintaro. Nyobain hot capp best bgt; rasanya bold & strong full flavour dan nga terlalu acidic (cocok bgt).

Foto Elmakko Coffee

Elmakko Coffee

Jl. Danau Indah Barat Blok A9 No. 5, Sunter, Jakarta Utara

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1474559220

Cozy

Menempati sebuah rumah yang seharusnya buat tempat tinggal terus dimodif menjadi sebuah Coffee Shop menjadikan suasana di sini super duper homey banget ya... Dijamin bakalan betah banget buat nongkrong lama2an di sini

Foto Morning Blues

Morning Blues

Apartemen Royal Mediterania Garden Residences
Jl. Letjen S. Parman, Tanjung Duren, Jakarta Barat

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1630326578

Hidden gems cafe di apartemen?

Tempatnya tampak kecil dari depan tapi ternyata luas dari dalam. Tempatnya cukup bersih, simple tapi nyaman banget. Suasanya juga beneran sepi dan kalem gitu

Foto Deja Coffee & Pastry

Deja Coffee & Pastry

Jl. Boulevard Raya Blok WB2 No. 27, Kelapa Gading, Jakarta Utara

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1456722109

Coffee Shop Mungil Diantara Ruko Ruko

Berusia sekitar satu tahunan, dekor di Deja terlihat kekinian dan masih bagus.
Pilih duduk di lantai dua yang sedikit agak redup pencahayaannya, tapi tetap nyaman dengan pendingin ruangan yang mengalahkan panasnya Jakarta.

Foto Sudut Timur Coffee & Eatery

Sudut Timur Coffee & Eatery

Jl. Eretan II No. 101, Kramat Jati, Jakarta Timur

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1657281699

Condet Rasa Puncak, Eh Gimana ?? Kok Bisa?

Jadi aku dapet rekomendasi dari salah satu temanku bahwa ada Hidden Gem yang Vibesnya tuh bener-bener beda banget dari coffee shop sekitaran condet lainnya namanya Sudut Timur Coffee & Eatery.

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?