Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

22 Tempat Ngopi di Jakarta Pusat Paling Enak

List Artikel
23 Desember 2022 | 0 Komentar

Membicarakan soal tempat ngopi di Jakarta Pusat, kamu yang sering lalu-lalang di kawasan ini pasti sudah hapal kalau banyak banget coffee shop di Jakarta Pusat. Bahkan hampir setiap sudut kawasan sibuk Jakarta ini terdapat kedai kopi lhoSaat ini, coffee shop atau tempat ngopi sudah menjadi nongkrong paling favorit buat anak-anak Jakarta. Banyak yang beranggapan kalau nongkrong di coffee shop bisa membuat pikiran dan mood menjadi rileks. Karena biasanya suasana coffee shop itu nyaman serta cocok banget buat bersantai.


Tak cuma ngopi saja, di sini kamu juga bisa sambil ngerjain tugas maupun skripsian. Mampir ke coffee shop sehabis pulang kerja juga pas banget buat sekedar melepas lelah atau menunggu macet. Kali ini PergiKuliner sudah merangkum daftar tempat ngopi di Jakarta Pusat. Bukan sembarangan tempat ngopi aja yang Pergikuliner kasih, tetapi coffee shop-coffee shop ini sudah terbukti menyajikan kopi yang paling enak. Penasaaran kan, apa saja rekomendasinya? Langsung simak 22 daftar tempat ngopi di Jakarta Pusat paling enak rekomendasi PergiKuliner di bawah ini yuk!

Foto Loca House

Loca House

Jl. Cempaka Putih Tengah I No. 2A, Cempaka Putih, Jakarta Pusat

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1501142076

Coffee Shop Baru Yang Nyaman & Ramah

Di sini gue cuma pesen es kopi susu gula aren signaturenya mereka. Dari segi rasa sih enak banget, kopinya masih lebih dominan dari pada rasa gula aren dan susunya. Gula aren dan susunya menambah sensasi kental pada minuman Ini. Overall untuk minuman ini, LOVE IT

Foto Gramasi Coffee

Gramasi Coffee

Jl. Pegangsaan Timur No. 7A, Cikini, Menteng, Jakarta Pusat

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1473534253

Coffee Shop di seberang Stasiun Cikini

Pastrynya menarik, saya putuskan memesan babka & cinnamon roll. Saya juga pesan kopi dan saya selalu lupa, pokoknya antara latte dan capuccino pokoknya 🀣 kopinya sendiri aku suka, smooth dan ga terlalu berat di lambung.

Foto See You On Top

See You On Top

The Proklamasi Mansion
Jl. Proklamasi No. 68, Menteng, Jakarta Pusat

Di bawah Rp. 50.000 /orang

User tanpa foto profil

Hidden Gem!

Enak banget buat santai sore! Yang paling gua suka disini lattenya creamy banget sesuai selera gua, dan untungnya juga ada versi literan dan bisa dikirim juga. Overall recommended banget!

Foto Tugu Kawisari Coffee & Eatery

Tugu Kawisari Coffee & Eatery

Jl. Kebon Sirih No. 77, Menteng, Jakarta Pusat

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1539615036

2nd Visit

Premium Honey Fermented Arabica: secangkir kopi arabica yg harum dan bold dari perkebunan kopi kawisari yang difermentasi dengan madu, cocok bangets sama kamu para coffee lovers!

Foto Kapitan Lim

Kapitan Lim

Jl. Fachrudin No. 82A, Tanah Abang, Jakarta Pusat

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1505191529

Cafe & Resto dengan interior khas Chinese authentic di Tanah Abang

Interiornya serba merah, lampion, serta wallpaper nya emang bener-bener bikin kita ngerasa lagi di negeri Tirai Bambu. Kalo kesini jangan lupa order Roti Srikaya dan Es Kopi Tarik mereka yang udah jadi menu andalannya! Jangan khawatir, harganya terjangkau.

Foto Kopi Toko Djawa

Kopi Toko Djawa

Jl. Johar No. 34, Menteng, Jakarta Pusat

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1613555868

Summer vibes in coffeeshop

Salah satu menu wajib yang harus kalian coba adalah kopi awan. Buat kalian yang suka kopi tapi tidak mau terlalu keras rasa kopinya dan bisa dibuat jadi teman kerja menu ini merupakan pilihan yang paling pas

Foto Anomali Coffee

Anomali Coffee

Jl. Teuku Cik Ditiro No. 52, Menteng, Jakarta Pusat

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1580299629

Tempat ngopi terbaik

Kali ini pesenan yang always dipesen Ice Cappuccino Large 42.000, Ice Choco Rum Large 53.000 (ini Rum yang dipakai bentuk sirup ya), Cinnamon roll isi kismis, Croissant Almond. Untuk rasa kopi mahh tetep ter the best lahhh, berasaaaa bangettt kopinya

Foto Pigeonhole Coffee

Pigeonhole Coffee

ShopHaus Menteng, Lantai 1
Jl. Teuku Cik Ditiro No. 36, Menteng, Jakarta Pusat

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1527077110

Ternyata kopinya enak😍😍

Untuk rasanya, kopi ini strong aku suka banget! Dia agak creamy juga, pas banget diminum dingin. Super mantap! Walaupun agak asam tapi enak gitu loh ga ganggu. Kayaknya bakal langganan nih beli yang literan abis suka banget kwkwkw.

Foto Mood Coffee

Mood Coffee

Jl. H. Agus Salim No. 23A, Menteng, Jakarta Pusat

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1461517910

Comfy!

Mesen Hot Cappuccino, creamy, cukup bold, manis, after tastenya fruity. So good!

Foto Pidari Coffee Lounge

Pidari Coffee Lounge

Komplek Gelora Bung Karno, Hutan Kota Plataran
Jl. Jenderal Sudirman Kav. 54 - 55, Sudirman, Jakarta Pusat

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Picture 1444053968

Cozy

Mochacinonya enak banget, manisnya pas taste coffee dan chocolatenya sangat berimbang. Recommended.

Foto Filosofi Kopi

Filosofi Kopi

Gedung Filateli Jakarta, Pos Bloc
Jl. Pos No. 2, Pasar Baru, Sawah Besar, Jakarta Pusat

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1528372562

Cabang baru πŸ”₯

Aku coba hot latte, memang bukan tipe latte yang tipis manis tapi bagiku masih nyaman untuk diminum.

Foto Titik Temu Coffee

Titik Temu Coffee

Gedung Sarinah, Lantai 1
Jl. MH Thamrin, Thamrin, Jakarta Pusat

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Picture 1538443092

Titik Temu Pecinta Kopi di Sarinah

Rasa kopinya lebih kuat, esnya tidak menguasai minuman, manisnya tetap terasa, dan creamy susunya juga terasa. Enakk.

Foto %Arabica

%Arabica

Plaza Indonesia, Lantai 1
Jl. MH Thamrin, Thamrin, Jakarta Pusat

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1461517910

% Soft Cream

Yang gw suka dari Spanish Latte adalah rasa Kopinya yang lebih berasa pahitnya dibanding manisnya. Lebih enak lagi kalau Susunya diganti dengan Oatly. Yummm!

Foto Ombe Kofie

Ombe Kofie

Jl. HOS Cokroaminoto No. 62A, Menteng, Jakarta Pusat

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Picture 1500271852

Cozy Coffee Shop

Menurut saya, latte di sini cenderung di tengah-tengah. Nggak super milky namun juga nggak terlalu strong rasa kopinya. Saya sendiri sebenarnya prefer latte yang kopinya strong, namun buat saya ini juga masih oke.

Foto Saudagar Kopi

Saudagar Kopi

Jl. H. Agus Salim No. 26F (Sabang), Menteng, Jakarta Pusat

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1446268887

Kopinya saik, tempatnya cozy abis

Klo rasa, blend beans-nya kedai ini pas aja sih saat di bikin cappucino juga karena baristanya kelas juga sik.. Haha Trus buat yang suka manual brew di sini jg ada V60 sma Frenc Press jg, jd makin banyak pilihan ngopi kalian..

Foto Giyanti Coffee Roastery

Giyanti Coffee Roastery

Jl. Surabaya No. 20, Menteng, Jakarta Pusat

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1444663107

One of THE BEST Coffee Shop!

Ini memang coffee shop paling juara. Saya pertama coba Hot Cappucino, karena gereget pengen liat latte artnya, oke ternyata latte artnya very clean and simple. Waktu pertama kali seruput, aduh ini kopi enak banget.. bold, beraroma dan disisi lain susunya creamy.

Foto 1/15 One Fifteenth Coffee

1/15 One Fifteenth Coffee

Jl. Dr. Kusuma Atmaja No. 79, Menteng, Jakarta Pusat

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Picture 1461517910

Homey Coffee Shop

Mesen Ice White (IDR 39,000) dan Hot Latte (IDR 35,000), kopinya enak, gak asem, pas ditambah gula cair jadi makin enak! Cemilannya mesen Kaya Toast (IDR 37,000), Homemade Brioche, Butter, dan Kaya Jam. Briochenya soft and fluffyyy, can't stop chewing!

Foto Roast Coffee

Roast Coffee

Jl. KH. Zainul Arifin No. 20, Gajah Mada, Jakarta Pusat

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1410258317

Gudang untuk Tempat Ngopi

Aku pesan Latte yang sensasi pahitnya nampol banget tapi ga terlalu pahit, bahkan rasa manisnya pun ga ada. Rasa manis muncul pas after taste aja, so far so good. Creamynya pas dan di lidah juga pas.

Foto Wake Cup Coffee

Wake Cup Coffee

Graha Harmoni
Jl. Kaji No. 40, Gambir, Jakarta Pusat

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1476121399

Corn latte nya enak

Corn latte (38k) : Jarang2 nihhh mesen beginian biasa flat white mulu .. rasanya unik sekali.. enak, manisnya pas. Bakal pesen lagi klo kesini

Foto Tomoro Coffee

Tomoro Coffee

Jl. H. Agus Salim No. 62, Menteng, Jakarta Pusat

Di bawah Rp. 50.000 /orang

Picture 1650432506

Alternatif Tempat Ngopi daerah Sabang

Kopi lokal -- Tomoro Latte
Kopinya cukup strong, dengan takaran gula normal manisnya masih pas.

Foto Bukanagara Coffee

Bukanagara Coffee

Gedung Sarinah, Lantai Ground
Jl. MH Thamrin, Thamrin, Jakarta Pusat

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1535704394

Bakal balik terus sih

Aku kesini pesen Es Kopi Susu nya, minta yg less sugar, enak! Manisnya pas, kopinya jg pas, cocok buat aku. Harganya memang pricely, tp supppeeerr worth it bgt!!

Foto Harlan + Holden Because Coffee

Harlan + Holden Because Coffee

Plaza Indonesia, Lantai 2
Jl. MH Thamrin, Thamrin, Jakarta Pusat

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Picture 1670411715

Nice Clean Coffee Shop!

Salah satu menu andalannya sea salt latte, enak rasanya walau harga agak mahal.
Service ok, tempatnya juga bersih dan minimalis.
Overall nice!

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?