Logo Ringkasan PergiKuliner Logo Ringkasan PergiKuliner

7 Makanan Kesukaan Zodiak Libra Sesuai Karaktermu

List Artikel
9 Oktober 2021 | 0 Komentar

Zodiak bukan hanya tentang cinta, karir dan peruntungan saja. Ternyata kebiasaan makan dan makanan favorit dapat dipengaruhi juga oleh zodiak. Nah, kali ini PergiKuliner akan membahas mengenai makanan kesukaan zodiak libra yang dikenal memiliki sifat adil dan penuh dengan keseimbangan. Sifat libra yang demikian ternyata berpengaruh  juga dalam cara mereka memilih makanan. Orang dengan zodiak libra cenderung menggemari makanan yang punya keseimbangan rasa yang pas. Seperti makanan yang penuh dengan cita rasa manis, gurih, asin pedas dan asam dalam satu hidangan. Orang dengan zodiak libra juga menyukai makanan yang penuh rasa, namun cenderung labil ketika menentukan pilihan.


Maka dari itu, makanan yang cocok untuk libra adalah masakan khas Asia Timur, seperti masakan China, Jepang dan Korea yang memiliki keseimbangan rasa yang pas. Selain itu, masakan khas Asia Timur juga sesuai dengan karakter libra yang suka labil ketika memiliki makanan. Restoran dengan masakan khas Asia Timur biasanya punya beragam pilihan dan porsi menu yang pas buat libra. Tak ketinggalan, orang dengan zodiak libra juga menggemari dessert. Untuk itu, dessert khas Asia Timur sangat cocok untuk teman ngemil. Nah, berikut ini adalah pilihan menu makanan kesukaan zodiak libra sesuai dengan karaktermu!


1. Lamian



Sumber: PergiKuliner.com


Lamian merupakan mie khas China yang dibuat dengan cara ditarik dan digulung-gulung hingga membentuk adonan mie tipis menyerupai benang. Panjang dan ketebalan mie ini bisa berbeda-beda tergantung berapa kali adonan mie digulung. Lamian memiliki cita rasa yang khas dengan teksturnya yang lembut dan ringan. Lamian bisa dihidangkan dalam bentuk kuah dengan kaldu yang gurih, maupun digoreng dengan rasa pedas atau manis. Untuk pelengkap biasanya ditambahkan daging ayam atau daging sapi. Cita rasa lamian yang gurih, pedas, asin dan manis ini cocok sekali untuk orang berzodiak libra yang mengutamakan kualitas dan keseimbangan rasa dalam makanan. Lamian pun punya porsi yang pas untuk libra yang tidak suka makan berlebihan.


2. Sushi Platter



Sumber: PergiKuliner.com


Orang dengan zodiak libra terkadang suka bimbang dalam menentukan pilihan atau mengambil keputusan. Maka dari itu, sushi platter bisa jadi rekomendasi menu saat kamu bingung menentukan ingin makan apa. Dalam sushi platter biasanya terdapat 5 sampai 8 jenis sushi dengan varian rasa yang berbeda. Seperti California roll, salmon sushi, tamago roll, tuna sushi dan sebagai. Memang sih, harga sushi platter umumnya lebih mahal daripada sushi set biasa. Namun, sekarang ini sudah banyak kok restoran sushi yang menawarkan menu sushi platter dengan harga terjangkau. Kamu juga bisa mengajak teman-teman makan bersama, sesuai dengan karaktermu yang suka bersosialisasi. Bayarnya jadi bisa patungan deh!


3. Dimsum



Sumber: PergiKuliner.com


Orang dengan zodiak libra suka sekali ngemil, sehingga mereka butuh rekomendasi makanan ringan yang punya beragam pilihan varian seperti dimsum. Makanan khas China ini biasanya diolah dengan cara dikukus atau digoreng. Dimsum punya berbagai jenis pilihan buat libra yang suka ngemil, namun juga labil dalam mengambil keputusan. Diantaranya ada siomai, xiao long bao, mantau, hakau, bakpao dan lumpia. Ditambah lagi, dimsum juga disajikan dengan saus khusus yang menambah kenikmatan rasanya. Orang dengan zodiak libra pasti bakalan suka menyantap dimsum bareng teman-teman biar ramai dan seru.


4. Bibimbab



Sumber: PergiKuliner.com


Bibimbap adalah makanan khas Korea berupa semangkuk nasi yang diberi lauk pelengkap di atasnya seperti daging sapi, sayuran dan telur mata sapi. Tak lupa, bibimbap juga diberi saus pelengkap yang disebut gochujang. Bibimbap sangat populer bahkan sampai ke mancanegara berkat tayangan serial drama Korea yang banyak menampilkan makanan ini. Bibimbap sesuai dengan karakter libra yang mengutamakan keseimbangan rasa dan kualitas makanan. Karena makanan ini terdiri dari berbagai bahan yang fresh di dalamnya. Seperti daging dan sayuran segar. Rasanya pun gurih dan pedas, namun tidak berlebihan.


5. Korean BBQ



Sumber: PergiKuliner.com


Bagi orang yang berzodiak libra biasanya cenderung memilih tempat makan atau restoran yang menyajikan berbagai jenis makanan. Nah, restoran all you can eat khas Korea cocok sekali untuk didatangi. Restoran AYCE khas Korea menawarkan beragam pilihan daging seperti daging sapi, daging babi, daging ayam hingga irisan daging sapi yang dibumbui dengan gaya bulgogi. Namun tak jarang, mereka menyajikan aneka saus pilihan lainnya sebagai pelengkap. Jadi, tak perlu diragukan lagi kalau restoran Korean BBQ adalah destinasi yang tepat buat dikunjungi libra yang gemar berburu makanan bersama teman-teman. Sebab bagi libra itu makan dianggap sebagai suatu kegiatan sosial.


6. Peach Gum Dessert



Sumber: Goodlife.id


Orang dengan zodiak libra cenderung menyukai makanan manis dan bisa hanya menyantap makanan manis seharian. Orang dengan zodiak libra juga suka menyantap makanan dengan porsi kecil, namun bisa berkali-kali. Maka dari itu, libra butuh makanan ringan yang manis dan bergizi tinggi seperti peach gum. Dessert dari Tiongkok ini memang sangat menyegarkan dan bahannya pun penuh dengan vitamin serta nutrisi lengkap. Kurang lebih dalam satu sajian peach gum terdapat 11 bahan utama yang semuanya memiliki manfaat tersendiri. Seperti peach gum, goji beri, white fungus, kurma merah dan aneka buah segar. Peach gum dessert mengandung kolagen yang tinggi, sehingga bagus untuk kesehatan kulit. Mengonsumsi peach gum juga mampu meningkatkan kekebalan tubuh, menghilangkan stres, dan menjaga berat badan tetap ideal walaupun doyan ngemil seperti libra.


7. Mochi



Sumber: PergiKuliner.com


Libra adalah pecinta dessert sejati. Tak heran kalau orang-orang yang berzodiak libra gemar makan makanan manis. Libra juga sangat perhatian dengan tampilan makanan dan suka makanan yang instagramable. Mochi adalah salah satu dessert khas Jepang yang bisa jadi rekomendasi teman ngemil libra nih. Kue ini memiliki tekstur kenyal dan lembut, karena terbuat dari beras ketan. Mochi memiliki rasa yang cukup manis, serta berbentuk imut dan lucu. Karena ukurannya kecil-kecil dan tersaji dalam banyak warna. Mochi juga punya varian rasa yang beragam buat libra yang suka labil. Seperti mochi rasa kacang, coklat, oreo, green tea dan masih banyak lagi. Sekarang pun sudah varian mochi ice cream buat libra yang suka mencoba hal baru dalam makanan.


Nah, itu dia ketujuh makanan kesukaan zodiak Libra. Menurut Teman Kuliner yang berzodiak libra, gimana nih? Sesuai dengan karakter makanan kesukaan kamu tidak? Kasih tahu jawabannya di kolom komentar ya!

Imperial Shanghai La Mian Xiao Long Bao

Foto Imperial Shanghai La Mian Xiao Long Bao
Foto Imperial Shanghai La Mian Xiao Long Bao
Foto Imperial Shanghai La Mian Xiao Long Bao

Mochi Mochio

Foto Mochi Mochio
Foto Mochi Mochio
Foto Mochi Mochio

Sushi Tei

Foto Sushi Tei
Foto Sushi Tei
Foto Sushi Tei

Dimsum Benhil

Foto Dimsum Benhil
Foto Dimsum Benhil
Foto Dimsum Benhil

Pochajjang Korean BBQ

Foto Pochajjang Korean BBQ
Foto Pochajjang Korean BBQ
Foto Pochajjang Korean BBQ

Topik artikel ini:
0 Komentar
[ ... ]

Bagaimana ringkasan ini menurut pendapatmu?