Tteokbokki enak di Jakarta Selatan tidaklah sulit untuk dicari karena saat ini sudah banyak restoran, rumah makan, hingga kedai kaki lima yang buka di Indonesia. Tteokbokki menjadi salah satu dari sekian banyak kuliner khas Korea yang populer di Indonesia. Hal ini dikarenakan tteokbokki lebih sering muncul pada drama Korea dibanding kuliner khas Korea lainnya. Selain sering muncul dalam drama Korea, tteokbokki juga sering dikonsumsi oleh para artis K-pop sehingga tak heran kalau kuliner ini menjadi sangat populer di kalangan para pecinta K-pop. Tapi dibalik itu semua, ternyata masyarakat Indonesia juga menyukai tteokbokki karena memiliki rasa yang pedas jika dibandingkan dengan kuliner Korea lainnya. Masyarakat Indonesia yang suka menyantap makanan pedas tentu saja akan menyukai kuliner pedas ala Korea ini. Buat kamu yang ingin mencicip tteokbokki enak di Jakarta Selatan, di bawah ini ada 9 rekomendasi tempatnya yang bisa langsung didatangi. Yuk, coba kita cek bersama di mana saja tempat yang menjual tteokbokki enak di Jakarta Selatan!
Dookki
Kota Kasablanka, Lantai Upper Ground
Jl. Casablanca Raya, Tebet, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
ALL YOU CAN EAT TTEOKBOKKI?🤤🤤🤤
Who loves korean food as much as me?! My favorite k-food is Korean Fried Chicken and Tteokbokki😋 Oiya, aku saranin makan tteokpokkinya secukupnya aja, setelah itu di hotpotnya bisa kalian request makan ramyun/samyang! Jujurrr puas banget sih makan disini.
88 Korean Kitchen
Jl. Senayan No. 16 (Seberang Hotel Jusenny), Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang
Hello again 👋
sindang dong ttaebokki: ttoppoki disini bentuknya gendut2 dan menul2 ukurannya, jadi pas digigit ttoppokinya kenyal2, kemudian diatasnya dikasih taburan mozzarella bikin rasanya jadi gurih pedes asam sedikit.Porsinya pun besar puas buat makan ramean.
Mu Gung Hwa Snack Culture
PT. Koin Bumi, Mu Gung Hwa Swalayan, Lantai 2
Jl. Senayan Blok S No. 43, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
Mu gung hwa ga pernah fail
Udah lama banget ngga makan di Mu Gung Hwa👀Yang dipesan kali ini seperti biasa rapokki, odeng, kimbab dan sekaligus nyobain chicken ganjeong.Semuanya enak-enak dan krn emang salah satu comfort foodku ya ini sih. Kuah odeng & rapokki memang harus bersatu sih!
Ojju
Gandaria City, Lantai Upper Ground, Mainstreet Dining
Jl. Sultan Iskandar Muda, Gandaria, Jakarta Selatan
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
Korean Lunch
Rose topokki nya juga gak mengecewakan, puas banget makan topokki disini. Kejunya melimpah, topokki kenyalnya pas. Karena aku pakai kupon dari pergikuliner, jadi aku dapat topokki ini secara gratis.
Kyochon
Gandaria City, Lantai Upper Ground, Mainstreet Dining
Jl. Sultan Iskandar Muda, Gandaria, Jakarta Selatan
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
AYAM GORENG ALA KOREA
Dari pertama cobain dah jatuh cinta sama ayam gorengnya. Bumbunya pas, gak over.
Aku rekomen untuk cobain topokki cheese nya juga. Saus nya kental dan medok, tipe topokki nya juga yang chewy pas gitu.
Reddog
Gandaria City, Lantai Lower Ground
Jl. Sultan Iskandar Muda, Gandaria, Jakarta Selatan
Di bawah Rp. 50.000 /orang
Streetfood korea enak!
Meluncur deh order Reddog! I’m not a big fan of Topokki karena selama ini rasanya berasa kurang cocok di lidah. Tapi beranikan diri nyoba2 terus sampe nemu yang cocok & surprisingly topokki original mereka enakkkkk.Next time klo pengen topokki mungkin bakal order lagi!
KMART
Grand Wijaya Center, Blok H No. 42 - 44
Jl. Wijaya II, Wijaya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Di bawah Rp. 50.000 /orang
Korean street food
Yang suka jajanan pinggir jalan di korea wajib banget kesini karena ttokpokkinya juwarah!!!! entah apa yang bikin dia mirip banget rasanya 11 12 sama di Myeongdong hohoho mungkin racikan bumbu mereka yang berbeda dr tempat lain.
Sorry Sorry Hansigjib
Jl. Kemang Raya No. 44, Kemang, Jakarta Selatan
Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang
The Newest Korean Street Food gem in Kemang
New korean street food gem in Kemang area!Super happy deket kantor ada buka resto korean street food baru namanya Sorry Sorry Hansigjib. Tteokbokki Personal 4/5. Tteoknya kenyel dan lembut, saucenya juga enak cm kurang ijo ijo daun bawang aja sih jd lbh aesthetic hehe
Momopokki
Terrace Ciranjang
Jl. Ciranjang No. 26, Senopati, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Di bawah Rp. 50.000 /orang
Tteokbokki & Chicken Skin
Sore-sore pengen ngemil, order Tteokbokki Momopokki Small (IDR 31,000) dan Chicken Skin (IDR 15,000). Chicken Skinnya digoreng kering, tasty, dan gurih, enak banget rasanya dan makin enak kalau dicocol ke sausnya Tteokbokki. Rasanya manis dan sedikit pedas. Masisseoyooo!