Foto Profil Chris Chan

Chris Chan

2925 Review | 1707 Makasih
Alfa 2022 Level 20
Steak Ramen Chinese Food Dimsum Seafood BBQ Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert Bubble Tea
  • 3.0  
    Sedjuk Bakmi & Kopi [ Pasar Baru, Kafe ]

    Menang suasana

    Pertama kali datang ke posbloc jakarta dan cukup bingung mau makan apa soalnya ga terlalu banyak pilihan comparing sama saudara besarnya m-bloc. Akhirnya daripada memilih yang kurang familiar dan zonk, saya putuskan coba Sedjuk aja soalnya ini di bandung juga ada (walau saya belum coba) sih. Harganya ya standar bakmi ibukota, porsinya aja yang agak minim bahkan buat saya sekalipun. Saya order yang bakmi ayam oven dengan kuah pangsit rebus. Rasanya so so sih ga spesial gimana tapi ga sampe zonk juga. Pangsitnya yang agak mengecewakan karena tepung banget isiannya. Untuk vanilla ice tea juga manisnya nanggung banget. Oya waktu pemesanan hingga pesanan disajikan juga cukup lama.

    Menu yang dipesan: Bakmi Ayam Oven Pangsit Rebus, vanilla iced tea

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.2  
    CROCO by Monsieur Spoon [ Jagakarsa, Kafe ]

    Yakali ga mampir

    CROCO buka lagi! Kali ini cabangnya di dalam AEON tanjung barat. Well emang sih kalau dibandingin sama yang di Old Shanghai atau Teluk Betung menurut saya ini tidak se-wow itu. Mungkin karena ada di mall kali ya. Menunya tapi persis sama koq ga ada beda sama sekali. The best part mereka tuh tiada lain ya aneka dessertnya seperti lemon tart dan aneka croissant. Kalau untuk makanan berat sih ada tapi ya enak aja gitu bukan sampe seistimewa perbakeryannya. Kalau soal pelayanan dan kebersihan koko awesome banget sama s.o.p nya mereka! Mantab abis!

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!




  • 4.0  
    Gokana [ Jagakarsa, Jepang ]

    Nyamnyam itadakimasu

    Gokana Ramen & Teppan finally buka outlet baru lagi! Walau emang agak jauh dari wilayah saya di JakBar tapi berhubung lagi promo so why not? Ada banyak menu ramen yang baru juga! Jadi penasaran pengen coba semuanya. Akhirnya sih cuma coba 2-3 menu baru aja, sisanya menu kesukaan sejak dulu. Menu baru yang dicoba ada si Tantanmen yang konon pedas tapi ga seberapa, Garlic butter shrimp dry ramennya yang enaknya kebangetan, sama Truffle honey chicken ramennya yang wangi banget. Konsep Gokana disini juga beda interiornya lebih modern Japanese dan ceria gitu loh bukan yang tradisional Jepang kayak biasa. Lebih ceria dan berwarna jadinya.

    Menu yang dipesan: Tantanmen Ramen, truffle honey chicken ramen, garlic butter shrimp dry ramen, Tsukune, Chicken Steak, premium don

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!




  • 4.2  
    Raa Cha [ Jagakarsa, Thailand ]

    Bakar dan celup nikmat

    Menikmati resto di hari pertama mereka open for public emang luar biasa ya pengalamannya! Seru aja karena banyak promo menarik. Di Raacha AEON tanjung barat ini konsepnya sama aja denga Raacha lain tapi tempatnya menurut saya pribadi jauh lebih nyaman sih daripada di Raacha lainnya. Baik dari tempat duduk, interior, dll. Untuk makanannya sama aja juga. Saya order beberapa yang saya suka termasuk aneka baso dan perdagingan. Pelayanan? Bagus! Semua staf ramah dan helpful.

    Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.2  
    Northwood Fast Casual Dining [ Cihampelas, Kafe ]

    Betah betahin ae

    Nemu tempat nongkrong baru di daerah Cihampelas atas. Lokasinya strategis sih diapit sekolahan, rumah sakit, dan kompleks apartemen. Ga heran berani buka sampai subuh jam 2 karena bakalan ada aja yang nongkrong. Waktu kesini siang-siang ga terlalu rame sih mostly anak sekolah yang baru bubaran dan eksmud yang lagi rapat aja. Tempatnya nyaman bisa outdooran, semi-outdoor atau full-indoor. Spot selfie juga ada. Area parkir roda 2 & 4 tersedia. Makanannya berkonsep fast food gitu dengan burger, pasta, dan ricebox. Minumannya ala2 coffee shop kekinian. Ada dessert juga. Yang paling berkesan buat saya chicken wings dan friesnya. Enak! Sayang harganya emang agak mahal ya di kisaran 40 ribuan seporsi. Buat menu dessert churrosnya enak. Tanpa topping tambahan udah enak. Minumannya si hot ginger milk yang ruar biasa. Pakai jahe geprek asli bo! Kalau untuk menu burger dan nasi serta pasta jujurly cenderung B aja dan porsi mereka juga relatif kecil. Pelayanan ramah dan baik tapi waiting timenya cukup lama dari pesan sampai disajikan.

    Menu yang dipesan: Chicken Wings, Churros, Souffle, Burger, Raspberry Coffee, hot ginger milk, mix platter, Mac and Cheese

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.4  
    Bakso Rusuk Samanhudi [ Cihampelas, Indonesia ]

    Ini tulang rusukku!

    Nah ini dia pencarian tulang rusuk saya berakhir di Bakso Rusuk Samanhudi! Sesuai dengan namanya ya emang rusuk punya mereka sing ada lawan. Rusuknya empuk dan ngga bau daging sama sekali. Terus kuah kaldunya juga mantab setelah ditambah jeruk nipis. Untuk perbasoannya saya suka yang rudal sama mercon. Sayangnya emang tempatnya aja agak gelap dan kurang terlihat dari jalan. Coba kalau bisa lebih terang dan ada signage yang jelas pasti tambah laris manis. Btw bakso goreng disini juga mantul punya. Kayaknya ku sanggup habisin 2-3 porsi sendirian.

    Menu yang dipesan: Bakso Urat, Bakso telur, Bakso Mercon, Bakso Rudal, Rusuk, Mie Ayam, Bakso Goreng

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    2 pembaca berterima kasih.




  • 3.6  
    Giga Bites [ Riau ]

    Hidden? Yea maybe.

    Nemuin harta karun di jalan Nanas! Uhuy! Baru tau ternyata di sebelah si little contrast ini ada tempat makan dengan menu yang unik tapi enak! Namanya Giga Bites ini. Kalau dari segi konsep sih udah unik dan setiap menu juga dilengkapi dengan deskripsi yang memudahkan pembeli mengetahui isi makanan tersebut dan prosesnya. Sayangnya tempatnya sih yang sempit di area indoor dan area outdoornya nyatu dengan tenant² lain. Waktu hujan udha deh susah. Saya coba Giga Thai Chicken yang super uenak! Ayamnya gede dan juicy terus bumbunya enak. Apalagi ada salad mangganya. Menu soul noodle yang pakai mie charcoal, ayam asap dan sambal matahnya juga enak tapi pedas. Porsi? Kenyang! Bakalan balik lagi sih ini. Fix.

    Menu yang dipesan: Giga Thai Chicken, Soul Noodle

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.4  
    RM Sedap Purwakarta [ Gatot Subroto, Indonesia ]

    Mumpung Promo

    Baru tau ternyata RM Sedap buka cabang baru di jl Gatot Subroto dekat flyover! Disini tempatnya nyatu sama toko kue gitu dan sepertinya sih lebih ditujukan buat yang mau online order ketimbang dine-in karena tempat dine-innya ga terlalu luas dan seadanya aja. Berhubung baru buka jadi ada promo pastinya. Buy 1 get 1 free menu tertentu. Lumayan banget mulai dari 38 ribuan udah bisa makan berdua disini. Apalagi promonya berlaku juga buat yang pesan online atau delivery jadi tinggal ongkang ongkang kaki aja. Dari semua yang saya coba paling terkesan dengan ayam kungpaonya dan sapo tahunya. 2-2nya enak cuy! Manis gurihnya pas. Btw Sedap ini halal ya guys doi no pork no lard no alcohol no angciu etc. Tapi anehanya tetap enak! Amazing!

    Menu yang dipesan: Puyunghai, Mun Tahu, Sapo Tahu, Bistik Ayam, Nasi Capcay, Nasi Goreng, Nasi Ayam Kungpao

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.6  
    d'Besto [ Antapani ]

    Pesta Murmer

    I think belum pernah cobain d'Besto sebelumnya sih walau ya sudah beberapa kali dengar mengenai brand ini. Kesan pertama sih cukup baik ya ternyata packagingnya ok dan ya cepat juga proses pengantaran dllnya walau ini brand murah ya produknya terjangkau sekali. Kaget juga menunya bukan cuma ayam krispi doang tapi ada ayam geprek, ayam bakar manis pedas, dll. Bahkan sampai spaghetti dan burger juga ada! Overall rasanya ga ada yang failed. Tapi ga seistimewa itu juga. Cocok lah buat kalau lagi punya budget terbatas mau makan fast food.

    Menu yang dipesan: Paha CLBK, Ayam Geprek, Spaghetti Chicken, kebo mayo, orange float, milo float, Chicken Burger

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!




  • 3.6  
    Dunkin' Donuts [ Buah Batu, Donat ]

    Dapet gratis kartu

    Menembus hujan dan kemacetan Bandung demi mendapat DD Card gratis nih. Lumayan banget bermodalkan selembar uang 50k bisa dapat 2 croffle gurih + 1 minuman + DD Card atau 1 sandwich + 1 minuman + DD Card. Masih ada opsi lain sih tapi sisanya manis-manis gitu dan saya opted buat yang asin gurih aja. Croissant sandwichnya sih jangan ditanya ya selalu di hati sejak zaman SMP bahkan. Sayang sekarang ga ada isian sayurannya sih cuma keju + daging + saus dan mayo. Kalau savory crofflenya lebih garing gitu. Cocok buat penyuka daging yang sedaging-dagingnya soalnya cukup melimpah toppingnya. Buat keduanya bisa pilih mau isian tuna, smoked chicken atau smoked beef. Btw kopi sama cappuccinonya juga enak!

    Menu yang dipesan: Savoury Croffle, Croissant Sandwich, Hot Coffee, Iced Cappuccino

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.