













-
3.6Kwetiau Goreng Medan Atek [ Kalideres, China ]
Kwetiau tomatnya 🤤🙋
Pasar Laris Palm Paradise ini memang dipenuhi banyak tempat makan, moatly yang jual om-om atau tante-tante, alias hidangan khas chinese gitu. Ga sulit menemukan tempat makan khas medan, pontianak atau bangka disini.
Lagi mood yang anget-anget berkuah karena jakarta barat lately sering hujan deras.
Mampir ke kedai kwetiau medan atek. Ga tau harganya berapa karena mereka ga punya menu tertulis gitu, pesan kwetiau tomat. Buat yang ga tau, kwetiau tomat adalah kwetiau masak gitu jadi basah berkuah sedikit dan memakai tomat yang banyak sehingga warnanya jadi kemerahan segar. Aku minta isian komplit, jadinya lengkap ya topping nya, sayur, udang, bakso ikan, telur, hati sapi, dan sosis babi. Tidak lupa aku minta tambahan cabe rawit potong yang banyak.
Nah terus terang dibandingkan tempat makan sejenis yang menu utamanya adalah kwetiau, so far aku paling cocok sama atek ini (aku ga tau akan cocok ga dengan menu atek yang lain seperti kwetiau siram dan kwetiau goreng) yang jelas aku cocok sama kwetiau tomat nya. Kwetiau tomat nya pas aja gitu menurutku, ga terlalu kental, tomatnya juga ga overpower.
Porsi standar lah. Ga besar.
Tapi topping komplit nya sih rame.
Harga termasuk oke lho, 30rb! Padahal di tempat makan kwetiau pada umumnya harganya diatas 40rb lho rata-rata.
Tempat makannya sih standar, ga nyaman gimana tapi ga gerah juga.
Kalau pengen kwetiau tomat aku pasti kesini lagi hihi.Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
3.0Bakmi Joe [ Kalideres, China ]
Opsi sarapan di Pasar Laris Taman Palem
Mamaku sih yang pesan ini.
Satu lokasi dengan kwetiau goreng medan Atek.
Mamaku pesan mie sua, yang disajikan lengkap dengan telur mata sapi, bakso, pangsit dan minyak babi. Seporsi harganya 32rb.
Agak mahal sih walaupun toppingnya komplit hehe.
Rasanya not bad, ya tapi ga enak gimana juga, just okay.
Yang jualin agak judes mukanya sih 😂Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.4Eastern Opulence [ Senopati, Indonesia ]
They improve a lot on taste 👌
Revisit dan berkesempatan untuk menikmati CNY special package set menu. Menu-menunya available di Eastern Opulence, even setelah moment CNY berakhir ya.
Nah terus terang kedatangan pertamaku ke Eastern Opulence cukup mengecewakan karena menurutku overrated dan makanannya ga istimewa, tapi entah mereka improve atau memang sebelumnya pas aja menu yang kucobain bukanlah best seller mereka, kedatangan kali ini aku lumayan satisfied bahkan beberapa menu yang aku cobain jadi favorite. I will recommend beberapa yang memang menurutku MUST TRY kalau kalian berkunjung kesini.
1. Yee shang salmon: tentunya menu ini hanya available di bulan Chinese New Year, buat kamu yang kelewatan tahun ini, next year kamu bisa cobain yee shang salmon disini, karena menurut teman-temanku rasanya lumayan enak.
2. Chicken satay: basic sate ayam yang disajikan dengan bumbu kacang. Nothing special.
3. Salted egg tofu: PUSING! Ini menu favorite ku disini. Silk tofu dimasak dengan saus telur asin gurih yang memang tipikal 'aku banget'. Aroma telur asin yang wangi, buttery. Simply nagih, apalagi dimakan selagi panas. Tambahin irisan cabe rawit makin-makin sih🤤
4. Slow cooked oxtail soup: just okay. Buntutnya lumayan empuk.
5. Smoked pecking duck: katanya signature dish disini, menurutku oke saja sih. Bebeknya standar, ga empuk ga keras, dengan khas saus peking. Ga nagih.
6. Gurame mango salad: harus dimakan selagi panas sebelum jadi alot. Saus mangga nya aku suka, strong, asam manis segar. Ikan nya sudah di-fillet kecil-kecil kayak popcorn.
7. Salted fish crispy kailan: aku ga makan sayur, aku memang ga doyan. Pengecualian buat yang satu ini. Aku suka banget! Kailan digoreng garing, dibumbui gurih ikan asin waduh enaknya~~ asli digadoin atau pakai nasi panas sih🤤 sedikit pahit, wangi, simple tapo berkesan. Recommended. Muat order!
8. Wagyu with blackpepper sauce: pas aku cobain, aku ga notice ini pakai wagyu sih LOL. Rasanya lumayan enak, tapi ga menonjol. Just ok.
9. Singaporean king prawn noodles: rasanya agak absurd menurutku. Kayak mie dengan campuran ikan teri medan kalau ga salah, disajikan dengan udang. Mie nya sendiri agak tasteless, ga menyatu dengan gurih ikan teri nya (bingung ga? Hahaha) aroma agak amis.
10. Hawaiian sunset: salah satu best seller moctails mereka. Recommended! Sebagai penetralisir kalau sudah enek makan banyak. Segar, asam-asam gitu, disajikan dengan fresh pineapple sebagai garnish.
11. Lychee ice tea: standar. Hanya teh dengan sebutir buah lychee harganya 50rb++ nett nya, ga worth it.
Kalau punya special occasion memang Eastern Opulence nih cocok banget sih, even buat acara semi formal seperti sangjit, private meeting, lamaran juga cocok banget.
Interior cakep, design cakep, super nyaman. Restroom mereka juga wangi dan terawat.Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.2 pembaca berterima kasih.
-
4.0Toska [ Cengkareng, Kafe ]
Vegan cafe dengan rating tinggi! 😱
Mampir ke salah satu cafe di kawasan Citra Garden 6 yang ratingnya tinggi ini, namanya Toska.
Pengalaman unik, karena aku ga tau kalau ini vegan cafe hahaha.
Tempatnya sendiri cozy banget, dan konsepnya menarik.
Terdiri atas 2 lantai, tapi lantai atas ga muat banyak sih.
Pesan di kasir langsung, dan kamu bisa memanfaatkan berbagai promo.
Aku pesan sambal matah bowl dan temanku pesan ugly oily (aglio olio pasta).
Menu sambal matah menggunakan bahan-bahan vegan yang dibikin seperti popcorn chicken, unik deh hahaha.
Rasanya lumayan lho! Disajikan dengan nasi merah pula, wah oke sih ini.
Menurut temanku aglio olio nya oke aja, kurang oily (ya mungkin karena resto 'sehat' gitu ye.
They provide free wifi.
Menunya ga terlalu banyak~Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.0Hattori Shabu - Shabu & Yakiniku [ Pluit, Jepang ]
Sedang kelaparan maksimal, all you can eat yuk!!!
They deserve 4 stars consider the taste + price + place + service + quality.
Terus terang kasihan karena tempat ini agak sepi dan underrated, padahal buat kamu yang on budget, cocok banget untuk bersantap disini!
Lokasinya di area Muara Karang, yang dekat dengan area penjaringan.
And yes, mereka serve on trending all you can eat, dengan harga 98rb++, untuk yakiniku (grill) atau shabu (rebus), kalau mau dua-duanya, cukup tambah 20rb dari harga tersebut. Kalau ga salah, bisa bayar cashless juga disini (jadi makin hemat).
So, allyoucaneat 100rb sedang menjamur di Jakarta khususnya, tapi apa yang membedakan satu sama lain?
Terus terang, kalau mau makan dalam jumlah banyak dan hemat, mungkin aku akan pilih tipikal Hattori gini, namun walaupun terkesan 'murah' aku ga mau asal pilih, karena tetap saja menurutku banyak restoran AYCE 100rb yang ga worth to try -- karena menurutku, walaupun judulnya allyoucaneat, kualitas tetap ga boleh asal-asalan, dan rasa juga harus di-maintain. Kalau asal murah, mungkin customer akan datang sekali lalu enggan balik lagi.
Kali ini di kedatangan pertama, aku cobain menu ala carte mereka sekaligus all you can eat juga.
1. All you can eat yakiniku + shabu: untuk kuah, kita pilih kuah kaldu ayam. Rasanya oke, gurih pas ga over, dan comforting. Buat rebus bakso-baksoan sih cocok.
Basically untuk varian yang bisa diambil berulang kali, tersedia di lemari pendingin etalase. Aneka sayur, aneka bakso, dan lain-lain. Yang harus banget dicoba adalah bakso tsukune, bakso ayam dan bakso sapi nya karena homemade lho. Menarik nih. Opsinya cukup lengkap dan cukup bikin mabok mau ambil yang mana saja hehe.
Daging untuk dimasak dan direbus juga tersedia.
Sebagai pelengkap seperti saus wijen, saus miso, bawang putih juga tersedia.
Ga cukup dengan daging? Mereka juga sediakan sushi, gyudon, karaage dan japchae.
Minuman standar, ada infused water, air mineral dan minuman sirup markisa.
Daging yang termasuk paket AYCE namanya Hattori (karubi standar yang tipis-tipis banget).
Rasanya overall biasa saja, just okay tapi ga berkesan. Tapi balik lagi, dengan 100rb all you can eat, what you expect tho?
Kabar baiknya, menurutku ini worth the price, karena tempatnya proper, nyaman. Daging pun disajikan di per plate sehingga terkesan rapi dan enak dilihat.
2. Shabu set menu: yang kita cobain 'Kyoto Shabu' lengkap dengan sayuran, enoki beef roll, tsukune, dan jamur. Untuk pilihan kuah, bisa pilih original, kaldu ayam atau mala ya.
3. Butaniku set: intinya diolah dengan bahan-bahan vegan, dibentuk seperti daging dan rasanya pun seperti olahan daging. Rasanya unik sih, dengan bumbu manis-manis gitu. Konsepnya menarik walaupun aku tetap suka yang beneran daging hehe. Disajikan dengan miso soup, salad dan seporsi nasi hangat (berlaku untuk semua menu set)
4. Genki meat: menu ini ga termasuk all you can eat ya. Yang ini boleh banget dicoba, kalau kamu ada budget dan pengen yang lebih greget. 120gr daging sapi empuk yang aku doyan!
5. Oishii: yang juga boleh banget dicobain. Cenderung tebal tapi sangat empuk, mungkin termasuk jenis meltique.
6. Hot plate carbonara spaghetti: unik banget! Walaupun ga nyambung di restoran shabu yakiniku kok jual pasta juga, tapi terus terang aku malah lumayan impressed dengan menu ini. Harganya sekitar 50rb, disajikan di pan besar yang kemudian kita masak sendiri. Disajikan dalam keadaan kering, nantinya kita guyur saus dan dimakan saat saus sudah mengental, panas-panas enak dimakan terutama saat hujan hehe.
Creamy, walau menurutku agak kurang balance asin dan manisnya hehe. Porsi cenderung besar.
Kalau mau kesini make sure kalian tahu jam buka dan istirahatnya ya!
Pelayanan standar lah, I expect para waiter/waitress lebih banyak senyum hehe.
Anyway pilihan saus buat all you can eat kurang banyak sih, tapi never mind asalkan bisa meraciknya.
**Untuk side dishes AYCE, gyudon mereka lumayan menurutku, japchae standar, karaage kurang oke.
Semoga mereka mempertahankan freshness dari bahan-bahan yang digunakan, aku sempat notice ada tsukune (bakso olahan) sudah agak mengeras alias kurang fresh, tapi overall oke.
Overall aku suka, walaupun tentunya ya ada plus minus. Melihat segment mereka ya aku ga expect banyak, tapi ya kalau kamu mencari tempat makan AYCE dengan harga terjangkau dan tempat yang ga gerah, kalian bisa cobain ini.
Waktu AYCE 90 menit.Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
3.4Bihun Bebek Binjai [ Kalideres, China ]
Pertama kalinya cobain bihun bebek, kayak apa sih rasanya?
Sedang keliling di Ruko Pasar Laris Taman Palem, discover tempat makan yang ramai banget.
Letaknya memang di sisi luar ruko gitu sehingga memang kelihatan banget. Jadi satu tempat dengan kopitiam A28, kari bihun khas medan dan mie goreng jawa kalau ga salah.
Pesan seporsi bihun bebek, lengkap dengan daun selada melimpah dan kuah kaldu gitu.
Porsinya standar, ga banyak ga sedikit.
Rasanya overall enak sih, daging bebek nya lembut dan empuk banget, kuah kaldunya STRONG BANGET over gurih sih hahaha, tapi memang jadi pas untuk mendampingi bihun nya yang tasteless, yap, bihun nya tasteless, kalau ga dimakan bersama daging bebek ya kayak ga ada rasa gitu.
Tempatnya terus terang kurang nyaman sih untuk sarapan, cenderung panas.
Yang jual juga agak kurang ramah, ya maklum karena pelanggan ramai jadi kewalahan hehe.Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.0Nasi Kapau Juragan [ Sunter, Indonesia ]
Orang sumatera kalau kangen nasi kapau, bolehlah mampir 😌
Visited Nasi Kapau Juragan with my partner whom orang sumatera yang lidahnya bisa menilai exactly ini enak atau ngga hahaha. Of course standar penilaiannya jadi sangat tinggi.
Lokasinya di sunter, aku datang sekitar jam 7 malam dan restoran ini sedang sepi saat itu, ya tapi tamu berdatangan terus gitu.
Disclaimer dulu -- aku belum pernah makan nasi kapau sebelumnya, sehingga aku ga akan membandingkan dengan kompetitor soal enak/ngga nya. Jadi penilaian based on lidahku as the first timer ya, cupu, mungkin akan lain cerita kalau kamu orang padang/bukit tinggi mampir kesini hahaha.
So beberapa yang kita order:
- telur barendo: yap! Telur yang menjadi ciri khas nya nasi kapau, jangan lewatkan menu yang satu ini! Mereka bikin ukurannya kecil sih, awalnya jadi kurang meyakinkan karena dalam bayanganku telur barendo tuh jumbo terus mekar gitu kan haha.
Rasanya enak, pecinta telur dadar seperti aku akan suka. Pinggirnya ga terlalu garing tapi gurih banget, harus dimakan selagi hangat waduh pakai nasi putih polos aja enak sih 🤤
- gulai kepala ikan: ukurannya besar dan banyak dagingnya. Sebelum disajikan, akan dipanaskan dulu. Daging ikan nya tebal dan lembut. Kuah gulai nya for me so so sih hehe.
- gulai otak sapi: ini bias, karena aku memang pecinta otak LOL! Punya mereka ga blenyek teksturnya, melainkan firm cenderung keras, untuk ukuran otak sapi yang sejatinya lembut. Ya menurutku sih enak-enak saja hihi.
- cumi telor: pecinta cumi telor harus cobain sih! Telor cumi nya berlimpah, cumi nya pun ga keras sama sekali, cenderung gampang dikunyah.
- gulai tambusu: usus sapi dengan isian campuran tahu yang dihaluskan dan telur. Terus terang aku ga impressed, tapi not bad at all. Menurut partnerku, rasanya lumayan oke, tapi tentunya bukan best gulai tambusu yang pernah dia coba.
- dendeng batokok: enak nih! Bumbunya ga overpower, dagingnya lumayan empuk.
- paru goreng: harusnya bias karena aku pecinta paru sapi, turns out kecewa, paru sapi nya alot 😑 ga recommended, menyesal.
- kerupuk kulit disiram kuah gulai: enak, favorite banget! Tapi asli kerupuk nya mahal banget 😑 hanya isi beberapa pcs dalam 1 plastik dibanderol 9rb untuk kerupuknya saja, kalau mau kerupuk guyur kuah jadi 11rb KESEL MAHAL 🤣
- nasi rames (dengan sayur nangka, cabe ijo dan kentang): sayur nangka nya so so, cabe ijo nya okelah.
- bumbu rendang: yap, aku ga beli rendang, cuma dikasih bumbunya. Enak lho! Wah kayaknya rendang nya boleh sih kamu cobain 🤤 dari bumbunya sih I sense ini tipikal rasa rendang yang aku suka sih hahaha.
- jus mangga: enak, pakai mangga harum manis, tapi harganya 20rb which lumayan mahal hehe.
Restoran nya sendiri ga terlalu besar.
Mungkin muat sekitar 40 orang hehe.
Untuk harga, I might say a bit pricey, but I think memang standarnya nasi kapau dan lauknya segituan harganya hahaha.
Tapi tentunya kalau kamu mau lunch/dinner yang affordable, aku ga suggest ini.
Overall, aku lumayan suka! 😌Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.4 pembaca berterima kasih.
-
3.8Bebek Kaleyo [ Daan Mogot, Indonesia ]
Bebek bakarnya sih 👌
Disclaimer dulu - aku ga tahu benar ini atau bukan cabang daan mogot yang aku kunjungi. Karena persisnya ga tahu apakah di Daan Mogot area, cuma ada 1 atau lebih cabang bebek kaleyo hehe.
So ini pertama kalinya dong aku cobain bebek kaleyo haha.
Cobain bebek bakar nya dan langsung jatuh cinta.
Tipikal bebek gurih manis, bumbu bakarnya lumayan meresap ke dalam. Enak deh.
Dimakan dengan nasi uduk sih yahuuud. Jangan lupa es kelapa jeruk ukuran jumbo sebagai pelepas dahaga sekaligus untuk menghilangkan pedas sambalnya, yap, sambal yang disediakan di meja pedas banget tapi asli nagih 😂🥴 kayak sambal bawang yang oily, jadi pedasnya nonjok banget. Match banget untuk menghasilkan rasa pedas manis dipadukan dengan bebek bakar.
Nah, menurut saudaraku memang bebek bakar nya yang enak, sementara bebek goreng nya so so.
Oh ya, ada kremesan juga sebagai pelengkap, tapi kalau mau minta extra kremes mesti bayar 3.5rb padahal sedikit dikasihnya 😂 sebel, males deh 😌
Terdiri atas area tertutup yang ber-AC dan area semi outdoor.
Food serving time 15-20 menit.
Harga ga murah, tapi ga mahal juga. Standar lah.
Next kesini pengen cobain es cendol nya hehe.Harga per orang: < Rp. 50.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
4.2Ottoman's Coffee Brewers [ Kuningan, Kafe ]
Worth a visit!❤️👌
Setelah sebelumnya mampir, kali ini kesini lagi dan cobain beberapa menu yaitu:
- chicken betutu rice: surprisingly enak lho! Ga expect apa-apa karena tipikal cafe nongkrong gini identik dengan karakter food yang lebih 'anak muda' kayak pasta, western, etc. Nasi dengan ayam betutu, sambal matah, sambal embe (sambal rempah khas bali), telur ceplok dan urap. Sambal rempah nya nagih! Must try~
- truffle carbonara: bisa pilih dengan pasta penne/fettucine/spaghetti. Toppingnya bisa dengan beef bacon/pork bacon. Rasanya overall lumayan enak. Truffle nya berasa, tapi aku expect lebih sih. Rasanya ga istimewa, ya kayak pasta carbonara pada umumnya. Cream and egg yolk based.
- ice pandan latte: pesanan temanku. Rasanya not bad, okelah.
- slick mango: smoothies dengan mangga, orange, yoghurt dan chia seed. Buat pecinta mangga, boleh cobain ini. Refreshing dan kental. All components match gitu lho
One thing to be mentioned here, I like their attitude. Ga pelit. Ramah dan welcome.
I asked for chili flakes, cabe rawit, extra sambal matah, mereka lumayan sigap. No extra charge untuk sambal matah nya yang super nice, simple attitude tapi bikin customer happy, I like.
They deserve a shout out hehe.
Ada free wifi ya, fyi.
So far, belum ada menu yang failed sih. Must visit banget. Bisa bayar cashless which is nice.Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.1 pembaca berterima kasih.
-
2.6Denny's [ Senayan, Barat ]
They need to improve to survive, seriously..
Disclaimer dulu -- banyak yang bilang Denny's di cabang Kota Kasablanka enak and even enak banget. Aku ga tahu apakah yang di cabang Senayan City ini ga memuaskan karena mereka masih baru saat aku datang (aku kesini awal Januari 2020) atau gimana, yang jelas beneran aku kecewa banget, consider the taste, quality, and price, nothing impressive, malahan heran.
Ya hopefully mereka bakalan improve kalau mau survive seperti cabang Kota Kasablanka.
Beberapa menu yang aku pesan:
- jus strawberry: it costs 60rb++ yang rasanya biasa banget, ga spesial. I thought they didn't put any addition, such as condensed milk, gula cair, garnish, or anything to make it worth 60k. Ini minuman termahal mereka, dan rasanya beneran 'ga kayak minuman mahal', you get my point?
- sirloin steak & shrimp: I have high expectation on this menu but turns out to be the most disappoint one. Termasuk dish dengan harga termahal, well, sama sekali ga worth to order. Sedih dan mengecewakan. Sirloin meat nya keras, padahal kita request medium well, yang tengahnya masih 'pink darah' tapi hard to bite, ga even kayak steak mahal, sorry to say. Even dipotong dengan pisau aja susah. Super dry, ga ada juicy-tenderness nya 🤷 the meat itself smells and tastes bad.
Shrimp is not bad, ga bau amis udang, dan dibalut tepung ga tebal jadi still crunchy ya tapi ga spesial juga. Ada condiment jagung manis rebus, ga manis-manis amat lebih ke plain (will be better kalau mereka bikin more buttery jadi ga kayak polos direbus doang 🤷).
Ada condiment rosti juga, dry juga dan tasteless.
Sorry not sorry, I am not willing to pay 250k-ish for this dish.
- double cheeseburger: menu lain yang juga mengecewakan. Terus terang porsinya sih besar ya, probably bisa share 3 orang. Mereka pakai hand-pressed beef, and yes it's real meat. Tekstur super dry, cenderung ga halus dan 'not enjoyable', smells bad dan ketika di-combine dengan cheese slice nya still not tastes any better 😑😑 bun nya standar, cenderung tebal. Served with fries, rasa fries nya not bad, mending lah daripada the burger itself.
- dulce deleche crunxh pancake breakfast: pancakes dengan topping taburan cinnamon sugar dan whipped cream, combined with rosti, beef bacon, two sunny side up and rosti. Bias karena aku pecinta cinnamon sugar. Pancake nya not bad, tapi aku expect lebih fluffy dan buttery. Cinnamon sugar nya ngasih tekstur, tapi lebih enak dimakan terpisah, ga bersamaan dengan rosti, bacon dan telur karena pancake nya manis hehe.
Beef bacon agak dry, cenderung alot.
Eggs nya so so, ga dibumbui.
Rosti nya tasteless.
Anything else need to mention?
Tempatnya mirip cafe-cafe selevel di mall senayan city. Ambience cocok untuk chill, tapi kalau malam too dark sih menurutku.
Ada free wifi tapi saat aku datang sedang error.
Food serving time standar, ga lama ga cepat.
Porsi makanan besar I might say.
Too bad I don't like (also my friends who had the dinner with me 😂)
Please do improve🙏Harga per orang: Rp. 100.000 - Rp. 200.000Makasih Infonya!Kamu belum login, klik di sini.2 pembaca berterima kasih.