Foto Profil yudistira ishak abrar

yudistira ishak abrar

2869 Review | 4609 Makasih
Alfa 2023 Level 24
Steak Ramen Chinese Food Dimsum Seafood BBQ Pancake Kopi Bakmi Pizza Pasta Sushi Burger Dessert Bubble Tea
  • 4.4  
    Mr. Roastman [ Blok M, Kafe ]

    the best affogato in town...

    Setelah pertama kali mampir ke Mr. Roastman sekitar empat tahun silam, kini saya berkunjung kembali pada malam hari. Suasana masih sama dengan pengalaman dulu, tak ada perubahan. Namun pada halaman depan kini berjajar meja kursi yang dulu tidak tersedia sebagai area outdoor beratap langsung langit Jakarta. Pelayanan disini pun masih memuaskan, meski harus menunggu pesanan cukup memakan waktu karena pengunjung sangat ramai.

    Kopi Gula Aren (Rp.38.000,-) minuman ini menjadi pesanan yang menyenangkan. Kombinasi espresso, susu dan gula arennya begitu presisi sehingga menghasilkan rasa seimbang yang nikmat. Tidak ada yang saling menenggelamkan, justru malah saling mengisi. Cinnamon Croissant (Rp.35.000,-) menjadi teman ngopi yang cocok. Alih-alih terbuat dari adonan roti seperti cinnamon roll, mereka justru menggunakan adonan pastry. Teksturnya menjadi renyah sekaligus empuk. Sensasi lapisan berudaranya begitu pas dengan nuansa butter kentara. Kayu manis dan gula lelehnya pun bergramasi sesuai sehingga rasanya jadi bertambah paripurna.

    Affogato (Rp.38.000,-) tersaji diatas nampan kayu, segelas kecil espresso bersanding dengan dua sendok es krim vanila berpugasan dua keping biskuit lotus. Terkejut saya ketika menyesap espresso. Salah satu espresso terbaik sepanjang saya menikmati kopi dimanapun. Teksturnya begitu kental. Karakter kopi ini justru tampil seperti minuman cokelat yang pekat, nikmat sekaligus manis. Enak banget sampai speechless. Tambahan eskrim vanilla berkualitas pun membuatnya terasa semakin memukau, apalagi ada biskuit biscoff favorit saya...

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.2  
    SATURDAYS [ Kuningan, Kafe ]

    coffeeshop di mall terbuka kawasan Mega Kuningan...

    Saturdays menjadi salah satu tenant yang mengisi sudut mall terbuka di Mega Kuningan bernama One Satrio. Bangunan utuh terpisah dari gerai lain menghadap ke sebuah taman terbuka dengan rerumputan, barisan pohon baru ditanam, deretan kursi taman bermaterial kayu dan jalan setapak yang bisa dijadikan sebagai jogging track.

    Karena mereka sebenarnya adalah optik jadi lantai bawah menawarkan aneka kacamata yang terpajang rapi didalam rak. Baru coffeeshopnya tersedia di lantai atas lengkap dengan tempat duduk minimalis bernuansa kayu. Dari atas sini panorama Mega Kuningan nampak indah, menampilkan belantara gedung perkantoran serta area hijau nan meneduhkan.

    Coffee Break Light (Rp.55.500,-) menyuguhkan segelas long black dengan sekeping kukis berukuran medium. Rasa kopi begitu menyegarkan sehingga mampu menyeimbangkan nuansa kukis hitam yang manis. Karakter kopi didominasi asam khas buah-buahan baru diikuti sentuhan pekat setelahnya. Kukis bernama Toffee bertabur permen karamel diatasnya yang chewy. Teksturnya renyah, manis coklat bertemu manis karamel membuatnya terasa menyenangkan...

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.2  
    Baker Man [ Kuningan, Kafe ]

    i love its buttermilk chicken...

    One Satrio menjadi spot baru di pusat kota dengan konsep taman terbuka. Beberapa nama besar kafe serta restoran telah mengisi unit yang tersedia disini. Sebagian lagi masih dalam proses pengerjaan dan sisa sedikit yang masih beneran kosong. Tema modern sangat kental membentuk mall outdoor yang dilengkapi beberapa kolam minimalis, jogging track, patung unik serta pepohonan dan tanaman hias. Fasilitas seperti lahan parkir, toilet nyaman, taman bermain untuk anak-anak dan musholla pun tersedia.

    Bakerman menjadi satu yang menarik perhatian saya untuk singgah. Karena tiba saat makan siang, jadi kondisi ramai bahkan harus sampai waiting list. Beruntung bagi saya yang datang sendiri masih tersedia satu kursi kosong di ruang indoor berhadapan dengan barista area. Saya pun memesan Buttermilk Chicken (Rp.95.000,-) dan Es Kopi Nusantara (Rp.40.000,-) untuk makan siang sekaligus bersantai setelah lelah menghabiskan waktu sejam di tempat gym.

    Ini bukan kali pertama saya memesan Buttermilk Chicken. Porsi yang besar, menu beragam dalam satu piring serta rasa yang memikat adalah alasan saya memilih menu ini lagi. Ayam berselimut tepung renyah terasa gurih dan juicy. Dipping saus tartar dan honey memberikan sensasi rasa creamy juga manis yang bikin nagih. Croffle nya pun menjadi karbo yang nikmat buat disantap apalagi ada tambahan sunny side up dengan kuning meleleh. Sedangkan Es Kopi Nusantara sepertinya butuh sedikit improvement supaya rasanya bisa lebih menggoda...

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.4  
    Index Coffee Co. [ Panglima Polim, Kafe ]

    kopi dan pastry nya bikin berdecak kagum...

    Lama tak mengunjungi daerah Panglima Polim, membuat saya cukup terpukau dengan munculnya beberapa kafe baru. Seperti Index Coffee Co ini salah satunya. Menyelinap disisi bangunan sebuah hunian Notaris, coffeeshop ini dari luar nampak lebar memanjang. Padu padan kayu pada langit-langit, kosen, pintu dan meja kursi nampak serasi dengan lantai semen ekspos. Memberi kesan teduh nan nyaman. Berbeda dengan desain indoor, ruang outdoor dibuat lebih minimalis hanya berupa barisan meja kursi mungil yang tak makan tempat.

    Long Black (Rp.35.000,-) dan Banana Choco Puff Pastry (Rp.32.000,-) menjadi kombinasi sempurna melewati pagi yang syahdu di Jakarta. Kalau ada istilah makanan dengan bumbu medok, mungkin bisa disematkan kepada kopi yang saya pesan. Sesapan awal langsung memberondong rongga mulut dengan sensasi aneka rasa, tak hanya buah tapi juga beragam rasa lain dari dalam tanah. Ada perpaduan asam kental terselip sedikit manis yang menemani pahit pada sentuhan akhir.

    Pastry yang saya pesan pun bukan kaleng-kaleng. Puff pastry dengan olahan pisang serta coklat sebagai pugasan yang diberi garnish sejenis meringue ini tampil memesonakan mata. Tak hanya enak dilihat tapi ternyata enak juga saat disantap. Pastry yang menjadi wadah mirip mangkuk bertekstur renyah. Butter nya tak menyisakan nuansa lemak di langit-langit. Perpaduan pisang dan cokelatnya pun enak luar biasa sulit dijelaskan oleh kata-kata...

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.8  
    Bakmielenial [ Wijaya, Indonesia ]

    enak, tapi lama...

    Berada di area pujasera The Gorund at Nipah, Bakmielenial bisa dibilang jadi yang paling ramai dipesan disini. Lokasinya persis di sebelah kantor Walikota Jakarta Selatan, pujasera ini tampil rustic dengan konsep outdoor, semi outdoor dan indoor. Ada area taman dengan barisan meja kursi kayu beratap payung, ada area lantai atas serta area tertutup dengan pendingin udara. Beberapa tenant masih banyak yang belum beroperasi saat saya mampir. Toilet dan ruang sholat yang nyaman tersedia.

    Kembali ke Bakmielenial, resto penyaji bakmie ini milik salah satu peserta Masterchef Indonesia, Rayhan. Karena itu juga alasan saya penasaran ingin mencobanya. Memesan jam 12.58, pesanam saya baru dapat disantap pukul 14.20. Saya butuh waktu satu jam dua puluh menitan untuk menunggu, waktu yang sangat lama. Mungkin itu yang perlu dibenahi, pengaturan waktu saat jam-jam sibuk seperti pas makan siang.

    Mielenial Ayam Komplit Truffle (Rp.38.000,-) dan Mielenial US Short Plate Komplit (Rp.47.000,-). Keduanya terdiri dari semangkuk mie porsi besar, kuah bening terpisah dengan topping bakso, pangsit ayam, sedikit sayuran, keripik pangsit dan saus sambal serta minyak bawang. Perbedaannya terletak pada protein utama, kalau yang satu ayam cingcang sedangkan satu lagi beef teriyaki.

    Tekstur mie nya kenyal, matang dengan baik. Bumbu minyaknya pas. Kuahnya sedikit kurang gurih, namun tetap menyegarkan. Baksonya garing, pangsit ayamnya juga enak. Untuk yang US Short Plate bernuansa manis dengan lembaran daging yang juicy. Truffle oil memberi nuansa serta aroma khas yang membuatnya bertambah nikmat...

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 3.8  
    Torico Restaurant [ Grogol, Jepang ]

    Nidji Mori...

    Torico Restaurant berada di lantai 4 Citraland. Posisinya persis di sebelah eskalator berhadapan dengan arena bermain. Bentuknya terbuka, jadi pengunjung dapat langsung melihat seluruh interior restoran dari luar. Meja kursi berderet rapi, ada yang didalam serta ada yang menghadap keluar menampilkan lanskap koridor mall. Meski tak banyak ornamen dan agak monoton tapi tetap nyaman.

    Nidji Mori bisa menjadi alternatif jika ingin menyantap ragam sushi sekaligus dalam satu piring. Menu ini terdiri dari salmon sushi, california roll, tamago sushi, tuna salad, tori teri dan spicy karaage roll. Cara penyajiannya menarik, sushi dengan pugasan boga bahari, sayuran, beberapa jenis saus tampak berwarna. Untuk nasi pada sushinya sendiri masih perlu sedikit tambahan bumbu basah supaya lebih legit dan terasa gurih.

    Potongan ikan cukup segar. Kandungan lain seperti sayuran mulai dari selada, timun, wortel hingga alpukat serta telur dalam bentuk tamago, beef teriyaki dan hidangan olahan boga bahari terasa nikmat saat disantap. Favorit saya tentu Salmon, Tuna Salad dan Beef. Gyoza disini pun dibuat cukup serius dengan menyajikan tekstur kulit renyah dan lembut saat digigit. Olahan ayam, udang, jahe dan daun bawang sebagai isiannya pun terasa gurih...

    Harga per orang: Rp. 50.000 - Rp. 100.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.2  
    AMS&DAM [ Pasar Baru, Kafe ]

    nyaman dan tenang...

    Cukup lama Ams&Dam masuk ke dalam daftar kunjung, akhirnya saya baru kesampaian mampir sore di kala buka puasa di salah satu akhir pekan ini. Lokasinya mudah dicari di bilangan Pasar Baru. Ikuti saja petunjuk dari Google Maps maka kita akan tiba tanpa harus tersasar. Tampil bergaya modern minimalis, kafe ini terlihat cukup elegan dari luar. Area duduk pada teras menampilkan barisan rapi meja kursi kayu yang estetik beratap kanopi tembus pandang.

    Bergeser ke ruangan di dalam, suasana menjadi begitu menenangkan dengan desain interior simple namun terasa homey. Meski tidak besar, tapi suasana disini begitu nyaman. Ornamen ruang tidak banyak, hanya terdiri dari beberapa perabot antik, pot-pot kecil tanaman hias serta beberapa lukisan yang menggantung di dinding. Fasilitas seperti stop kontak, toilet nyaman dan musik background tersedia.

    Menu Paket Ramadhan (Rp.60.000,-) dengan sajian terdiri dari sepiring Mee Goreng Java, Ijs Thee dan bubur kacang hijau. Ukuran mie lebar pipih mirip kwetiaw tapi sedikit lebih kecil. Teksturnya kenyal, lembut dan dimasak dengan baik. Diberi aneka isian melimpah berupa potongan daging ayam, bakso dan telur orak-arik. Rasa mie goreng begitu sedap, rasio asin, gurih, manis dan pedasnya begitu pas. Taburan bawang goreng menambah nuansa karamel yang menambah sedikit rasa manis. Sekeping kerupuk udah menambah tekstur jadi lebih kriuk.

    Bitterballen (Rp.38.000,-) terdiri dari empat bola-bola kentang bercampur daging berukuran mini yang dihidangkan bersama saus mustard. Teksturnya begitu renyah saat digigit bagian luarnya. Lalu bagian dalam terasa lumer dimulut saking lembutnya. Kandungan kentang dan daging memberi rasa pulen sekaligus gurih yang nikmat. Saus mustard yang asam menambah kejutan rasa menyegarkan...

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.2  
    Think Coffee Club [ Bendungan Hilir, Kafe ]

    kafe tersembunyi di Benhil...

    Think Coffee Club

    Berbuka puasa di Think Coffee Club bisa menjadi alternatif bagi warga ibukota yang bekerja di sekitar Benhil. Meski lokasinya agak tersembunyi di dalam kawasan perumahan, tapi mudah dicari dengan mengikuti arahan dari Google Maps. Desain kafe ini cukup unik karena menggabungkan kesan industrial dengan nuansa astronot. Bagian teras depan dan samping di khususkan untuk area smoking. Bagian dalam diisi ragam tempat duduk nyaman berlatar mural serta aneka pernak-pernik menggemaskan. Fasilitas seperti stop kontak, toilet dan ruang sholat pun tersedia.

    Chicken Cordon Bleu (Rp.58.000,-) sepotong dada ayam fillet berselimut tepung roti diberi isian smoked beef serta keju mozarella untuk kemudian digoreng hingga kuning keemasan. Teksturnya seperti yang terlihat jelas dari penampakannya, terasa begitu renyah diluar dan empuk di dalam. Daging ayamnya masih juicy dengan sensasi keju yang cheezy. Saus cocolan bernuansa barbekyu menambah cita rasa jadi semakin gurih, sedikit manis dan beraroma smokey. Kentang goreng berbumbu bubuk menjadi komponen karbohidrat yang enak, asin dan gurih.

    Pisang Goreng (Rp.25.000,-) pemilihan pisang yang sempurna karena sudah matang pohon jadi terasa lembek dan manis berkaramel. Kulit tepungnya crispy dengan tambahan parutan keju, coklat meses dan siraman kental manis membuat menu cemilan ini semakin pecah dimulut. Es Kopi Susu TCC (Rp.22.000,-) minuman ini terasa menyegarkan. Paduan kopi, susu dan gula aren yang seimbang membuatnya terasa manis, creamy sekaligus menyenangkan...

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.0  
    Hook Coffee X Space [ Bendungan Hilir, Kafe ]

    kafe khas Aceh...

    Hook Coffee X Space

    Menyulap sebuah hunian di bilangan Benhil, Hook Coffee X Space tampil layaknya sebuah rumah dengan beberapa sudut mirip ruang tamu. Garasi dimanfaatkan sebagai tempat duduk semi outdoor yang dikhususkan bagi smoking area. Di dalam beberapa set kursi sofa empuk mengisi ruangan yang bersanding dengan meja-meja kayu serta kursi single minimalis.

    Es Kopi Susu disini terasa manis menyegarkan. Kandungan kopinya cukup terasa menguarkan aroma serta cita rasa khas. Teh Hijau Tarik yang dipesan dalam keadaan panas pun terasa begitu kental, manis dan pekat. Karakter teh hijaunya begitu sempurna jadi mirip Thai Green Tea namun dalam sajian teh tarik khas Aceh. Cemilan asal tanah rencong berupa Timpan menjadi teman ngopi kali ini. Teksturnya kenyal mirip kue unti namun dengan isian srikaya yang manis dan creamy...

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.




  • 4.0  
    Kopi Janji Jiwa [ Slipi, Minuman ]

    paket lengkap cuma gocap...

    Malam ini saya melipir ke gerai Kopi Janji Jiwa di ujung fly over Slipi Kemanggisan arah Kota Bambu Selatan. Bangunan berupa ruko yang sebagian ruangannya dijadikan sebagai dapur juga barista area sekaligus kasir ini tampil seperti outlet lainnya yang simple, modern dan kasual. Meski tak banyak, namun mereka menyediakan tempat duduk baik di dalam maupun di luar gerai. Kondisinya agak sempit, jadi lebih baik untuk take away dari pada dine in.

    Karena hampir masuk waktu makan malam, akhirnya saya memilih untuk memesan menu paket Mampir 3 yang terdiri dari Spicy Bulgogi dan Kopi Susu seharga Rp.50.000,-. Spicy Bulgogi mereka bersiram saus yang tidak begitu pedas, agak manis berkaramel sekaligus gurih. Isian berupa beef patty berpadu dengan kol, telur dadar dan selembar keju. Daging olahan lumayan gurih cocok dengan kondimen lain hingga menyajikan rasa gurih dan cheezy. Rotinya renyah diluar, lembut dan basah didalam.

    Kopi Susu mereka menampilkan minuman yang cukup manis. Saya yang sengaja tidak mengaduk gula aren yang mengendap dibagian bawah gelas saja tetap merasa manis. Komposisi kopi dan susunya masih terasa serta menyatu dengan baik. Meski cukup menyegarkan, tapi rasanya bisa sedikit lebih smooth lagi supaya makin mantul...

    Harga per orang: < Rp. 50.000
    Makasih Infonya!
    1 pembaca berterima kasih.