5 Mango Sticky Rice, Dessert Khas Thailand yang Bikin Nagih

12 April 2016 | 0 Komentar

Thailand  merupakan salah satu surga kuliner yang ada di Asia Tenggara. Bukan hanya terkenal akan tom yum, phad thai, khao pad poo, Thailand juga terkenal dengan dessert mango sticky rice yang membuat siapa saja yang mencobanya ketagihan. Mango sticky rice alias kha niew ma muang ini terdiri dari ketan putih yang disiram dengan santan gurih lalu disajikan bersama dengan potongan buah mangga yang segar. Rasa manis, asam, gurih, dan segar berpadu menjadi satu kesatuan yang sangat nikmat di lidah. Kalau kamu sedang ingin menyantap mango sticky rice ini, kamu tak perlu jauh-jauh datang ke Thailand karena PergiKuliner punya lima mango sticky rice di Jakarta yang bikin ketagihan. Yuk, simak informasinya di bawah ini:


Jittlada Restaurant

Grand Indonesia Mall, Lantai 3A, Sky Bridge
Jl. MH Thamrin, Thamrin, Jakarta Pusat

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Makan enak tempat bagus

Mango sticky rice enak juga jadi kaya ketan di pakein sedikit santan lalu di makan sama mangga. Di sini tempatnya juga bagus cocok untuk yg mau kongko2 juga.

Ying Thai

Ruko Crown Golf, Blok B No. 8 - 9, Bukit Golf Mediterania
Jl. Marina Indah Raya, Pantai Indah Kapuk, Penjaringan, Jakarta Utara

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

Kangen Mango Sticky Rice? kesini!

Kesini cuma cari dessert ala thai, kangen sama mango sticky ricenya. Penampilannya cukup menarik tapi porsinya sedikit, karena biasanya yang saya makan sih 1 mangga utuh, tapi ini cuma sebelah. Ketannya sebenarnya agak terlalu kering, tapi masih okelah! Mangganya membantu, karena manis seger wangi. Cukup berhasil bikin mango sticky rice ala thai di Indo

Thai Alley

Pacific Place Mall, Lantai 5
Jl. Jenderal Sudirman, SCBD, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

Mango sticky rice nya mesti di coba

Kesini karena penasaran sama mango sticky rice nya. Dan rasanya enaak, mangganya manis dan lembut. Rasa ketan sama santan nya pas. Dan untuk ice coconutnya seger. Isinya banyak macemnya. Services nya juga bagus.

White Elephant

Kemang Village (Lippo Mall Kemang), Lantai Ground, Avenue of The Stars
Jl. Pangeran Antasari, Kemang, Jakarta Selatan

Rp. 50.000 - Rp. 100.000 /orang

thai food

mango sticky rice : ini aku ketagihan sih sampe pesen 2 porsi, rasa ketannya mirip yang di bangkok gitu terus mangga nya juga manis enak.

Chandara

Plaza Senayan, Lantai 4
Jl. Asia Afrika, Senayan, Jakarta Selatan

Rp. 100.000 - Rp. 200.000 /orang

The best thai resto

Resto thailand ini menurut gw enak banget.. Semua rasanya disini pas di lidah.. Tempatnya juga bagus nan mewah.. Harganya sih memang agak mahal disini tapi worth lah.. Oia ketan mangganya disini enak bingit loh!

Topik artikel ini: